BAHAN :
• agar-agar 1 bungkus
• tepung maisena 2 ons
• gula pasir 3 ons
• susu 1 liter
• telur 5 butir
• vanili 1 sendok teh
• anggur bila ada 2 sendok makan
CARA MEMBUAT PUDING MAISENA :
• Rebus dulu agar-agar. Telur dikocok dengan gula, masukkan adonan agaragar tambah fanili.
• Adonan direbus dan aduk yang rata. adonan agar-agar direbus sendiri campur meisena,
kemudian masukkan cetakan. Bila ada dimakan dengan anggur.
Category: Aneka Puding
-

Resep Puding Maisena
-

Resep Puding Jely
BAHAN I :
• agar-agar 2 bungkus
• air 3 cangkir
• gula pasir 11/2 ons
BAHAN II :
• agar-agar 3 bungkus
• air 1 cangkir
• susu 2 cangkir
• kuning telur 1 butir
• gula secukupnya
• vanili 1 sendok teh
CARA MEMBUAT PUDING LELY :
• Masak bahan I, sebagaimana biasa , boleh ditambah essence (menurut selera)
• Masak juga Bahan II,
• Kemudian masukkan pada cetakan puding yang telah terisi dengan adonan pertama,
• Dinginkan, hidangkan.
(*) Bedakan warna agar-agar untuk adonan pertama dengan adonan kedua. -

Resep Puding Druiven
BAHAN :
• agar-agar 2 bungkus
• air 3 gelas
• rhum oli 3 sendok
• gula gula 2 ons
• beberapa buah anggur
CARA MEMBUAT PUDING DRUIVEN :
• Agar-agar dimasak dengan air , tambahkan gula,
• Mendidih, angkat saring, bubuhkan sedikit saus minyak rhum (rhum oli), aduk rata
• Tuangkan sedikit-sedikit cairan agar-agar pada cetakan dan masukkan
1 buah anggur lantas bubuhi lagi cairan agar-agarnya.
• Bila tak ada anggur. bisa diganti mutiara. Siram saus minyak rhum saat menyajikan -

Resep Puding Diplomat
BAHAN :
• susu 1 liter
• gula 2 ons
• krenten 20 gram
• agar-agar 2 batang
• telur 4 butir
• biskuit kering 1/2 ons
• fanili secukupnya
CARA MEMBUAT PUDING DIPLOMAT :
• Agar-agar, tambah 1 gelas air,
• Kuning telur dikocok dengan sedikit gula, saring.
• Masukkan susu dan kuning telur yang telah disaring ke dalam rebusan agar-agar,
(Tambahkan pewarna bila dikehendaki)
• Masukkan juga putih telur yang telah dikocok, masak , angkat.
• Cetak, dan bubuhkan biscuit kering ke dalamnya. Hidangkan. -

Resep Puding Lapis
BAHAN A:
Aduk rata :
• biscuit mari (tumbuk halus) 125 gram
• coklat bubuk 25 gram
• bumbu spekuk ½ sdt
• kulit jeruk purut parut 2 sdt
• kurma tanpa biji (potong dadu) 50 gram
BAHAN B :
Kocok sampai mengembang :
• margarin 75 gram
• gula palem 150 gram
• garam ½ sdt
• kuning telur 5 butir
• santan kental 75 cc
CARA MEMBUAT ADONAN BAHAN A & B (PUDING LAPIS) :
• Masukkan bahan A ke dalam adonan B sambil diaduk rata.
Tuang adonan ke dalam loyang beroles margarin dan kukus sampai matang, angkat dan dinginkan
PUDING :
• santan kental 400 cc
• agar-agar warna putih 1 bungkus
• vanili 1/2 sdt
• putih telur (kocok sampai kaku) 5 butir
• air jeruk nipis 2 sdm
• kurma tanpa biji (potong dadu) 50 gram
• pewarna merah secukupnya
CARA MEMBUAT PUDING LAPIS :
• Rebus santan. gula. agar-agar. vanili dan garam sampai mendidih.
Angkat dan masukkan ke dalam putih telur yang sedang dikocok.
Tambahkan air jeruk dan kocok sampai rata.
• Tuang 1 /2 bagian adonan agar-agar di atas kue (campuran adoan Adan B), ratakan.
Sisanya diberi warna merah berikut kurma, aduk dan tuangkan di atas warna putih.
Biarkan sampai mengeras. Potong-potong dan hidangkan. -

Resep Puding Karamel
BAHAN :
• kuning telur 6 butir
• susu 1 liter
• gula pasir 200 gram
• garam 1/2 sendok teh
• essens vanili 1/2 sendok teh
• telur 4 butir
• gula pasir 300 gram
• air 100 ml
• air jeruk nipis 1 sdm
CARA MEMBUAT PUDING KARAMEL :
KARAMEL
• Masak gula pasir bersama air jeruk nipis hingga menjadi karamel.
• Olesi pinggan tahan papas dengan mentega, tuang karamel selagi panas biarkan hingga mengeras.
• Campur susu, gula pasir, kuning telur dan vanili. Masak, tidak perlu hingga mendidih, angkat.
• Kocok telur tapi tidak sampai mengembang, masukkan susu hangat lalu saring.
• Tuangkan adonan dalam pinggan berisi karamel, lalu taruh dalam Loyang berisi air.
• Panggang dalam oven bersuhu 100 °C selama 11 /2 jam hingga matang dan padat.
Setelah dingin keluarkan dari cetakan. Hidangkan



