Tag: air gula kental

  • Resep Es Selada Buah

    Resep Es Selada Buah

    BAHAN :
    1/4 buah nanas
    1 /4 buah pepaya masak
    1 buah jeruk keprok
    1 buah apukat
    1 buah apel
    2 sendok makan air jeruk nipis
    5 buah rambutan
    8 sendok makan air gula kental
    Nangka beberapa biji
    Beberapa buah lain bila suka
    CARA MEMBUAT ES SELADA BUAH :
    • Semua buah-buahan dicuci bersih lalu kupas kulit masing-masing sampai bersih.
    • Pepaya dan apukat dibuang bijinya lalu dikeruk bulat-bulat kecil.
    • Nanas dipotong kotak-kotak kecil lalu digarami.
    • Apel kupas kulitnya dan nangka buang bijinya, setelah itu potong-potong persegi seperti lainnya.
    • Jeruk biarkan sisiran, rambutan buang bijinya.
    Cara menyajikan :
    • Semua buah-buahan jadikan satu taruh dalam mangkok yang besar,
    kemudian masukkan air gula kental serta air jeruk nipis.
    • Aduk rata, ambil secukupnya dalam tempat saji, sajikan.