Tag: ayam buras

  • Resep Ayam Panggang Padang

    Resep Ayam Panggang Padang

    Menu yang senantiasa hadir di rumah makan Padang. Bagi Anda penggemar masakan Padang, Anda bisa memasak di rumah menu ayam panggang Padang ini, sebagai menu makan keluarga. Cara memasaknya ada dalam resep berikut.
    BAHAN:
    • 1 ekor ayam buras
    • 1 butir kelapa tua
    • Tepung terigu secukupnya
    BUMBU:
    • 2 btr kemiri
    • 6 batang cabe merah
    • 1 ruas jari kunyit
    • 1 ruas jari lengkuas
    • 1 batang serai
    • 4 btr bawang merah
    • 3 siung bawang putih
    • Daun kemangi secukupnya
    • 1 sdm air asam
    • Garam secukupnya
    CARA MEMASAK AYAM PANGGANG PADANG:
    1. Belah ayam menjadi dua bagian, cuci bersih. Taburi tepung terigu hingga merata, diamkan selama 10 menit untuk menghilangkan bau anyir. Setelah itu cuci sampai benar-benar bersih.
    2. Bawang putih, cabe, kunyit, ketumbar, kemiri serta bawang merah digiling halus.
    3. Masukkan potongan ayam pada bumbu. Biarkan sejenak (kira-kira 1 jam) agar bumbu meresap.
    4. Parut kelapa, lalu ambil santannya (kental). Santan kental didihkan, masukkan ayam, tambahkan serai, lengkuas yang telah dimemarkan, juga daun kemangi. Bubuhi garam dan tambahkan air asam. Usahakan ayam terendam dalam santan.
    5. Masak terus hingga santan mengental dan berminyak, lalu angkat.
    6. Keluarkan ayamnya, lalu panggang di atas bara arang sambil dibolak-balik dan diolesi minyak yang dikeluarkan santan dari rebusan tadi.
    7.Jika sudah agak kering, oleskan sisa bumbu pada ayam yang sudah dipanggang tersebut. Hidangkan.

  • Resep Ayam Panggang Padang

    Resep Ayam Panggang Padang

    BAHAN:
    1 ekor ayam buras
    1 butir kelapa tua
    Tepung terigu secukupnya.
    BUMBU:
    2 btr kemiri
    6 batang cabe merah
    1 ruas jari kunyit
    1 ruas jari lengkuas
    1 batang serai
    4 butir bawang merah
    3 siung bawang putih
    Daun kemangi secukupnya
    1 sdm air asam
    Garam secukupnya
    CARA MEMASAK AYAM PANGGANG PADANG:
    1. Belah ayam menjadi dua bagian, cuci bersih. Taburi tepung terigu hingga merata, diamkan selama 10 menit untuk menghilangkan bau anyir. Setelah itu cuci sampai benar-benar bersih.
    2. Bawang putih, cabe, kunyit, ketumbar, kemiri serta bawang merah digiling halus.
    3. Masukkan potongan ayam pada bumbu. Biarkan sejenak (kira-kira 1 jam) agar bumbu meresap.
    4. Parut kelapa, lalu ambil santannya (kental). Santan kental didihkan, masukkan ayam, tambahkan serai, lengkuas yang telah dimemarkan, juga daun kemangi. Bubuhi garam dan tambahkan air asam. Usahakan ayam terendam dalam santan.
    5. Masak terus hingga santan mengental dan berminyak, lalu angkat.
    6. Keluarkan ayamnya, lalu panggang di atas bara arang sambil dibolak-balik dan diolesi minyak yang dikeluarkan santan dari rebusan tadi.
    7. Jika sudah agak kering, oleskan sisa bumbu pada ayam yang sudah dipanggang tersebut. Hidangkan.

  • Resep Ayam Panggang Istimewa

    Resep Ayam Panggang Istimewa

    BAHAN:
    1 ayam buras, potong 16
    100 g jamur merang, iris’/2 cm
    4 siung bawang putih, ulek halus
    3 sdm saus tiram
    3 sdm kecap asin
    2 sdm saus tomat
    2 sdm arak masak
    1 sdm kecap manis
    merica
    20 g margarin
    100 ml air
    1 paprika merah sedang, potong dadu 1 cm
    1 paprika hijau sedang, potong dadu 1 cm
    1 bawang bombay sedang, potong dadu 2 cm
    5 tangkai daun bawang, iris 1 cm
    5 buah cabai hijau, belah, buang bijinya, potong dadu 1 cm
    CARA MEMBUAT AYAM PANGGANG ISTIMEWA:
    1. Campur sebagian bawang putih, dan 2 sdm saus tiram, 2 sdm kecap asin, saus tomat, arak masak, dan kecap manis. Aduk rata.
    2. Lumurkan ke ayam. Diamkan selama 30 menit.
    3. Taruh margarin di wajan anti lengket. Lelehkan.
    4. Tutup. Lalu masak dengan api sedang sampai airnya habis sambil sesekali diaduk. Angkat.
    5. Tumis sisa bawang putih sampai harum.
    6. Masukkan cabai hijau, kedua macam paprika, jamur, daun bawang dan bawang bombay.
    Aduk sampai layu.
    7. Beri saus tiram dan kecap asin. Ad u k.
    8. Taruh ayam di wadah tahan panas.Tuangkan saus tadi.
    9. Panggang selama 10 menit di oven dengan api bawah bersuhu 150° C. Setiap 5 menit aduk. Angkat.
    10. Sajikan selagi hangat.

    INFO Fakta Gizi Per Porsi
    Kalori 350 kal
    Protein 30 g
    Lemak 16 g
    Karbohidrat 27 g
    Kolesterol 71 mg
    Serat 2,5 g

  • Resep Ayam Cacciatore

    Resep Ayam Cacciatore

    BAHAN:
    • 1 ekor ayam buras (potong 8)
    • 2 buah tomat, potong dadu kecil
    • 3 sdm pasta tomat
    • 2 siung bawang putih, cincang
    • 1 buah bawang bombai, cincang
    • 1 sdt oregano
    • ½ buah paprika merah, potong dadu 1 cm
    • ½ buah paprika hijau, potong dadu 1 cm
    • garam
    • merica
    • pala bubuk
    • peterseli atau daun seledri potong halus untuk taburan
    CARA MEMBUAT AYAM CACCIATORE:
    1. Tumis bawang putih dan bombai hingga harum.
    2. Masukkan ayam. Tambahkan tomat, pasta tomat, oregano serta kedua macam paprika.
    Beri kaldu ayam.
    3. Beri garam,gula pasir, merica, dan pala bubuk. Aduk.
    4. Masak hingga ayam matang. Kalau kurang asam boleh tambahkan air perasan jeruk nipis/lemon.
    5. Sajikan segera. Cocok disantap bersama makaroni, brokoli, wortel, peterseli/seledri.

    Untuk: 4 porsi

    TIP SEHAT:
    Tubuh, tetap membutuhkan lemak tapi pilihlah lemak baik seperti yang terdapat pada ikan
    dan ayam tanpa lemak

    INFO Fakta Gizi Per Porsi
    Kalori 254 kal
    Protein 30 g
    Lemak 8,9 g
    Karbohidrat 16 g
    Kolesterol 71 mg
    Serat 1,1 g

  • Resep Ayam Bumbu Petis

    Resep Ayam Bumbu Petis

    BAHAN :
    1 ekor ayam buras (dipotong menjadi 8 bagian)
    250 cc santan kental
    500 cc santan encer
    75 gram petis udang
    Minyak untuk menggoreng
    BUMBU :
    10 butir bawang merah (diiris-iris)
    3 siap bawang putih (diiris tipis)
    2 cm kunyit (diiris tipis lalu disangrai)
    2 cm jahe (dimemarkan)
    1 cm lengkuas (dimemarkan)
    1 sendok air asam jawa
    10 biji cabe rawit
    CARA MEMBUAT AYAM BUMBU PETIS :
    1. Ayam dibersihkan sampai bersih, lalu dipotong menjadi 8 bagian, perciki dengan air jeruk nipis.
    2. Goreng dalam minyak banyak dan panas di atas api besar sampai setengah masak, angkat dan tiriskan.
    3. Panaskan minyak 4 sendok makan minyak goreng, tumis secara berurutan bawang putih dan
    bawang merah hingga beraroma.
    4. Masukkan temu kunci, kunyit, lengkuas, jahe dan cabe rawit, aduk-aduk hingga layu.
    5. Tambahkan air asam jawa, santan encer, petis udang, dan ayam goreng.

    6. Masak sampai bumbu mengental, lalu tambahkan santan kental dan masak kembali
    sampai matang dan santan mengering. Angkat dari perapian dan siap untuk disajikan.

  • Resep Ayam Masak Kecap

    Resep Ayam Masak Kecap

    BAHAN :
    ▪ 1 ekor ayam buras, potong 8
    • 5 siung bawang putih, cincang
    • 2 sdm kecap asin
    • 5 sdm kecap manis
    • lsdm saus tiram
    • seujung jari jahe, cincang
    • garam
    • 1 sdm gula jawa sisir
    • 2 tangkai daun bawang, iris serong
    • 2 sdt air jeruk limau
    • 1/2 liter air
    • 2 sdm minyak goreng
    CARA MEMBUAT AYAM MASAK KECAP :
    1. Rendam ayam dengan bawang putih,kecap asin, gula jawa, jahe, dan garam.
    Diamkan selama -/+ 30 menit.
    2. Tumis ayam yang sudah dibumbui tadi hingga kekuningan. Tambahkan kecap manis dan sous tiram.
    3. Beri air. Masak hingga meresap dan matang.
    4. Masukkan irisan daun bawang dan air jeruk limau. Matikan api.
    5. Makanan pun siap santap

    Untuk 8 porsi

    TIP SEHAT :
    • Buanglah lemak yang tampak karena merupakan lemak jenuh yang bisa
    menyebabkan penumpukan plak pada pembuluh darah.

    FAKTA GIZI PERPORSI :
    Kalori : 226 kal
    Protein : 12,3 g
    Lemak : 18,3 g
    Karbohidrat : 3,6 g
    Kolesterol : 62 mg
    Serat : 0,3 g

  • Resep Soto Ayam

    Resep Soto Ayam

    BAHAN :
    • 1 ekor (300 gram) ayam buras, dipotong 2 bagian
    • 2.000 ml air
    • 2 batang daun bawang, dipotong 1 cm
    • 3 batang serai, diambil bagian putih, dimemarkan
    • 5 lembar daun jeruk purut, dibuang tulangnya
    • 2 sendok teh garam
    • 2 blok kaldu ayam
    • 3 sendok makan minyak sayur untuk menumis
    BUMBU HALUS :
    • 12 siung bawang putih
    • 6 butir kemiri, disangrai
    • 3 cm kunyit, disangrai
    • 2 cm jahe
    • 3/4 sendok teh merica, disangrai
    BAHAN ISI :
    • 50 gram taoge, dibersihkan, diseduh air mendidih, ditiriskan
    • 50 gram soun kering, diseduh air panas, ditiriskan, dipotong-potong
    • 2 butir telur ayam, direbus, dipotong-potong
    • 1 batang seledri, diiris halus
    • 1 sendok makan bawang putih goreng
    • 1 sendok makan bawang merah goreng
    BAHAN PELENGKAP :
    • 4 buah perkedel kentang
    • 1 buah jeruk nipis, dipotong-potong
    • 2 sendok makan kecap manis
    BAHAN SAMBAL CABAI RAWIT :
    • 8 buah cabai rawit
    • 2 buah cabai merah
    • 2 siung bawang putih
    • 1/4 sendok teh garam
    CARA MEMBUAT SOTO AYAM :
    1. Rebus ayam sampai daging ayam matang di atas api kecil.
    Saring dan didihkan lagi.
    2. Panaskan minyak. Tumis bumbu halus sampai harum.
    3. Tambahkan daun bawang, serai, dan daun jeruk. Aduk sampai layu. Angkat.
    4. Tuang ke rebusan ayam. Tambahkan garam dan kaldu ayam. Masak sampai matang.
    5. Angkat ayam. Suwir-suwir ayam. Sisihkan.
    6. Sambal cabai rawit: rebus cabal rawit, cabai merah, dan bawang putih
    sampai matang.Angkat. Tambahkan garam. Haluskan.
    7. Dalam mangkuk saji, beri taoge, soun, ayam suwir, dan telur.
    Tuang kuah, tabur seledri, bawang putih goreng, dan bawang merah goreng.
    8. Sajikan hangat bersama pelengkap dan sambal.

    Untuk 4 porsi