Patut dicoba menyiapkan sajian pembuka yang merupakan hidangan asal negara India ini. Sajian pembuka ini juga dapat menimbulkan selera makan. Dengan menyajikannya saat hangat, sajian ini menjadi semakin memikat untuk disantap.
BAHAN:
• 1 buah nanas
• 200 ml air
• 1 ruas kunyit
• 1 sdt garam
• 3 sdt gula pasir
• 1 sdm minyak goreng
• 2 sdm mustard
• 1 sdt jintan
• 1 buah bawang bombay
• 2 kuntum cengkeh
CARA MEMBUAT NANAS MASAK MUSTRAD:
1. Kunyit dikupas dan dihaluskan, sisihkan. Nanas dikupas dan dibuang matanya. Lalu dibelah 4 dan dibuang tengahnya. Kemudian nanas potong segitiga menurut ruasnya.
2. Masukkan potongan nanas ke dalam wajan cekung, tuang air dan kunyit halus. Aduk-aduk sebentar lalu tutup wajannya. Panaskan dengan api kecil. Masak selama 10 —15 menit hingga lunak. Sesekali diaduk agar bumbu rata. Tambahkan garam dan gula pasir. Teruskan memasak hingga kuah mengental. Biarkan di atas kompor.
3. Bawang bombay dikupas dan dicincang kasar, sisihkan. Jintan disangrai dengan api sedang hingga harum dan kering, sisihkan. Panaskan minyak dengan api sedang, lalu tumis bawang bombay dan jintan hingga harum dan agak layu berwarna keemasan.
4. Masukkan mustard dan cengkeh, kecilkan apinya. Aduk-aduk sebentar. Angkat. Lalu tuang ke dalam wajan berisi nanas yang masih dipanaskan. Aduk-aduk sebentar dan sajikan.
TIPS:
* Bagi sebagian orang mungkin sajian pembuka ini agak asing citarasanya. Namun sebagai pembuka, nanas mustard asal India ini bisa menimbulkan selera makan.
* Buah nanas termasuk buah favorit di India. Sebagian besar masakan menyertakan nanas di dalamnya.
* Alternatif buah untuk masakan ini, bisa menggunakan apel (tanpa dikupas), pear dan mangga mengkal.
* Sebaiknya masakan ini disajikan hangat.
INFO:
• Porsi: 4 porsi • Persiapan memasak: 15 menit • Lama memasak: 20 menit
• Kalori: 69,3 kal • Protein: 0,8 gr • Lemak: 0,3 gr • Karbohidrat: 3,1 gr
Tag: buah nanas
-

Resep Ikan Kerapu Masak Tomat
BAHAN :
1 kilo gram ikan kerapu
1 sendok teh garam
1 sendok makan air jeruk nipis
Minyak untuk menggoreng
KUAH :
3 sendok makan margarin
1 buah bawang bombay, belah 2, iris melintang 1/2. Centi meter
5 buah cabai merah, iris menyerong tipis
750 gram tomat merah, parut, saring, buang ampasnya
100 gram daging buah nanas, belah membujur 4 bagian, iris melintang 1/2 centi meter
100 gram mentimun, belah membujur 4 bagian, potor g melintang 4 centi meter
100 gram wortel, belah membujur 4 bagian, potong melintang 4 centi meter
2 batang daun bawang, potong 2 centi meter
BUMBU :
10 butir bawang merah
3 siung bawang putih
5 buah cabai merah
5 centi meter jahe
1 sendok teh garam
1 sendok teh gula pasir
CARA MEMBUAT IKAN KERAPU MASAK TOMAT :
1. Siangi ikan kerapu. Cuci bersih, tiriskan.
2. Keras-kerat kedua sisi badan ikan. Lumuri ikan dengan garam dan air jeruk nipis,
diamkan selama 10 menit. Tiriskan.
3. Goreng ikan dalam minyak panas dan banyak hingga matang dan kering. Angkat dan tiriskan. Sisihkan.
4. Kuah: Panaskan margarin hingga meleleh.
Tumis bawang bombay, semua bumbu yang dihaluskan, dan cabai merah hingga layu.
5. Tuangkan air tomat. Aduk rata dan didihkan.
6. Masukkan nanas, mentimun, wortel, dan daun bawang. Masak hingga semua bahan matang.
7. Angkat. Taruh ikan di piring saji. Siram dengan kuahnya. Sajikan segera. -

Resep Bubur Biji Teratai Dalam Buah Nanas
BAHAN :
• 1 buah nanas
• 100 gram biji teratai
• 10 buah angcao
• 100 gram gula pasir
• 2 lembar daun pandan
• 1000 ml air
2 sdm tepung sagu, cairkan dengan 3 sdm air
CARA MEMBUAT BUBUR BIJI TERATAI DALAM BUAH NANAS :
1. Potong 1/5 bagian atas buah nanas, gunakan sebagai tutup.
Keluarkan daging nanas, sisakan sisinya setebal 1 cm.
2. Rendam biji teratai, diamkan selama ± 30 menit.
Angkat, belah dua, buang biji dalamnya yang berwarna hijau.
3. Masak biji teratai, angcao, gula, daun pandan, dan air hingga mendidih.
Masak lagi dengan api kecil selama ± 20 menit.
4. Kentalkan dengan cairan tepung sagu. Angkat.
Panggang nanas dalam oven selama ± 15 menit hingga harum aromanya. Keluarkan.
5. Tuangkan bubur biji teratai ke dalam buah nanas. Hidangkan panas atau dingin.Untuk: ± 4 porsi
-

Resep Saus Bbq (Ala Nebraska Grill)
BAHAN :
• 750 ml tomato ketchup
• 30 ml red wine
• ½ sdm kecap manis
• 1 sdt L & P Sauce
• 2 sdm nanas parut
• 1 lembar bay leaf
• 100 ml salad oil
• 200 g BBQ sauce Knorr
• 10 ml air
CARA MEMBUAT SAUS BBQ :
• Campur semua bahan dalam satu panci lalu masak secara perlahan dengan api kecil sampai mendidih
selama 30 menit. Angkat dan dinginkan.
• Saat penyajian, saus BBQ bisa ditambahkan sebagai pelengkap pada ribs.Tip Kuliner :
• Jika ingin aroma saus lebih beraroma asap (smoky), tambahkan sedikit smoke liquid
ke dalam saus BBQ. Smoke liquid ini berupa cairan yang bisa dibeli di toko bahan makanan/kimia.
Cara memakai campurkan ke dalam saus pada ribs saat dibakar.
• Saus BBQ lebih praktis jika dibuat dalam jumlah banyak sekaligus. Anda bisa menyimpan saus ini dalam botol dan simpan dalam lemari es.
• Gunakan api sedang saat memasak, aduk perlahan agar bumbu tercampur rata.
