BAHAN:
8 kuning telur
6 putih telur
150 gram gula pasir
175 gram tepung terigu
1/2 sendok teh baking powder
150 gram margarin lelehkan pasta pandan secukupnya
Hiasan: cokelat masak “white” ditambah pasta pandan secukupnya
CARA MEMBUAT CAKE AROMA PANDAN :
1. Siapkan wonder-pan, olesi bagian dalam loyang dengan margarin dan taburi tepung terigu, sisihkan.
2. Kocok telur bersama gula pasir hingga mengembang dan lembut, masukkan tepung terigu dan baking powder, aduk rata.
3. Masukkan margarin yang telah dilelehkan dan pasta pandan, aduk rata.
4. Tuangkan ke dalam loyang dan panggang selama 30 menit dengan api sedang.
5. Setelah matang, angkat dinginkan dan hias.
6. Sajikan sebagai teman minum teh atau kopi. Untuk 16 potong.
Tag: cokelat masak white
-

Resep Cake Aroma Pandan
-

Resep Choco Ring Cake
BAHAN:
– 100 gram gula palem
– 100 gram cokelat bubuk
– 175 gram margarin
– 3 butir telur
– 250 gram tepung self-raising
– 200 gram cokelat masak dark & white potong dadu
– 100 ml krim kental
– 75 gram cokelat masak lelehkan
– 2 sendok makan margarin lelehkan
CARA MEMBUAT CHOCO RING CAKE:
1. Panaskan oven dengan temperature 180° Celcius, siapkan loyang bentuk cincin ukuran 1 liter.
2. Campur tepung self-raising dengan gula palem, margarin dan cokelat bubuk, aduk rata, masukkan telur satu persatu dan
cokelat masak, aduk rata.
3. Panggang selama 40-50 menit angkat dan hias dengan saus cokelat, koktail buah dan strawberry.
4. Untuk saus panaskan krim kental, cokelat masak dan margarine aduk rata.Untuk 10 potong.