Tag: Fakta Nilai Gizi Perporsi

  • Resep Sup Kembang Kol

    Resep Sup Kembang Kol

    BAHAN :
    • 250 g daging sengkel
    • 2 buah tomat, iris kasar
    • 200 g kembang kol, petik per kuntum
    • 1 buah wortel, potong sesuai selera
    • 2 tangkai daun bawang, iris halus
    • 1 tangkai seledri, iris halus
    • 1 buah bawang bombai kecil, cincang
    • 2 buah bawang merah, iris tipis
    • 1 sdm kecap asin
    • garam
    • gula pasir
    • merica
    • 1 sdm minyak goreng
    • 1 sdt bawang goreng
    CARA MEMBUAT SUP KEMBANG KOL :
    1. Rebus daging sengkel hingga empuk. Angkat. Iris 1 cm. Masukkan kembali.
    2. Masukkan tomat dan wortel.
    3. Tumis bawang bombai dan bawang merah hingga harum.
    4. Masukkan tumisan bawang dan kembang kol ke dalam rebusan daging.
    5. Beri kecap asin, garam, gula pasir, dan merica.
    6. Masukkan daun bawang dan seledri. Didihkan sebentar.
    7. Sajikan bersama bawang goreng.

    Untuk 5 porsi

    TIP SEHAT
    Tomat, kembang kol, dan wortel merupakan sumber antioksidan yang baik untuk pembuluh darah, termasuk otak sehingga aliran darah lancar.

    FAKTA GIZI PERPORSI :
    Kalori : 165 kal
    Protein : 16,2 g
    Lemak : 12,8 g
    Karbohidrat : 9,4 g
    Kolesterol : 32,2 mg
    Serat : 2,2 g