Tag: jus wortel

  • Resep Jus Merah Jingga

    Resep Jus Merah Jingga

    BAHAN:
    100 gr wortel
    150 gr pepaya
    100 ml perasan air jeruk manis
    2 potong es batu
    CARA MEMBUAT JUS MERAH JINGGA:
    1. Potong-potong wortel dan pepaya. Masukkan potongan wortel, pepaya dan air perasan jeruk manis ke dalam juice ekstraktor/ mesin juice. Proses dan tamping sarinya.
    2. Siapkan gelas saji. Tuang sari jus ke dalam gelas. Tambahkan potongan es batu. Sajikan.

    Untuk 2 porsi

    INFO GIZI:
    Pepaya ( carica papaya linn ) mengandung kalium dan magnesium tinggi. Buah ini juga kaya akan karoten, vitamin C, dan flavonoid, sehingga dapat berfungsi sebagai karsinogen atau zat anti kanker. Papaya mengandung enzim papain, Berfungsi mencegah serat makanan sisa, sehingga mempermudah balita untuk buang air besar.

  • Resep Sweet Carrot Juice

    Resep Sweet Carrot Juice

    BAHAN:
    100 gr tomat, potong -potong
    100 gr wortel, potong -potong
    100 gr semangka, potong -potong
    1 sdm madu
    4 potong es batu
    CARA MEMBUAT SWEET CARROT JUICE:
    1. Masukkan potongan tomat, wortel, semangka, dan madu ke dalam juice extraktor, tampung sarinya.
    2. Tuang sari buah ke dalam gelas saji. Tambahkan beberapa potong es batu. Sajikan.

    Untuk 2 porsi

    INFO GIZI:
    – Kandungan vitamin A di dalam wortel (Daucus carota) yang tinggi sangat baik untuk kesehatan mata anak. Wortel juga menjaga kesehatan kulit dan fungsi hati dan ginjal.
    – Aktivitas beta karoten dan wortel mampu mencegah terjadinya plak atau timbunan kolesterol dalam pembuluh darah.

  • Resep Mie Wortel

    Resep Mie Wortel

    Bahan 1:
    • 450 gr tepung terigu protein tinggi
    • 100 ml jus wortel dengan ampasnya
    • 1 butir telur
    • 1/2 gelas air
    • 1/2 sdt garam
    Bahan 2:
    • 1.000 ml air untuk merebus
    • 1 sdm minyak ayam
    • 1 sdm kecap asin
    • 1/2 sdt penyedap rasa
    • 1/4 sdt merica
    Pelengkap:
    • 50 gr ayam (disuwir)
    • Bawang goreng dan seledri Secukupnya
    Cara membuat:
    1. Semua bahan 1 dicampur dan diaduk rata.
    Remas-remas adonan tersebut hingga tidak menempel di tangan.
    Selesai diaduk, tutup dengan kain basah, diamkan sebentar.
    2. Cetak adonan dengan alat penggiling mi yang telah disiapkan.
    3. Rebus mi dengan air yang mendidih sampai mi mengapung, angkat dan tiriskan.
    4. Sediakan mangkuk, lalu masukkan kecap asin, penyedap rasa, merica, minyak ayam, dan mi.
    Semuanya diaduk rata dengan sumpit. Lengkapi dengan ayam suwir, bawang goreng, dan seledri.
    Sajikan.