Tag: kepala ikan kakap

  • Resep Gulai Kepala Ikan

    Resep Gulai Kepala Ikan

    BAHAN:
    • 3 ptg kepala ikan kakap belah dua
    • 1 bh jeruk nipis, peras airnya
    • 5 sdm minyak goreng
    • 1 lbr daun kunyit
    • 2 btg serai
    • 2 lbr daun jeruk
    • 600 ml air hangat
    • 1 btr kelapa agak tua
    • 5 bh cabai merah belah dua
    • 5 bh cabai hijau belah dua
    • 3 bh asam kandis
    BUMBU:
    • 10 btr bawang merah
    • 4 siung bawang putih
    • 1 sdt lada
    • 5 btr kemiri
    • 1 ruas lengkuas
    • 1 ruas kunyit
    • 1 ruas jahe
    • 1 sdt garam
    CARA MEMBUAT GULAI KEPALA IKAN:
    1. Kepala ikan dibelah dua lalu dicuci bersih. Kemudian lumuri dengan air jeruk nipis dan sedikit garam, sisihkan. Serai dimemarkan bagian batang putihnya, sisihkan. Cabai merah dan cabai hijau dibelah dua memanjang, sisihkan. Kelapa dikerik kulit arinya lalu diparut kasar. Tuang air hangat sambil diremas-remas hingga keluar santannya. Saring dan sisihkan
    2. Bumbu: bawang merah dan bawang putih dikupas dan dipotong-potong selera, sisihkan “emiri,disangrai hingga harum dan kering, sisihkan. Kunyit, jahe dan lengkuas dikupas dan dipotongpotong selera. Kemudian bumbu potong, kemiri, garam dan lada dihaluskan.
    3. Panaskan minyak dengan api sedang, lalu tumis bumbu halus hingga harum. Masukan daun kunyit yang sudah dicabik-cabik kasar, serai, dan daun jeruk. Aduk-aduk sebentar hingga agak layu.
    4. Tuang santan, masak hingga mendidih sambil sesekali diaduk. Masukan potongan kepala ikan, irisan cabai merah, cabai hijau dan asam kandis. Aduk-aduk rata dan kecilkan apinya. Masak hingga bahan dan bumbu matang meresap serta santan mengental. Angkat dan sajikan segera panas-panas.

    TIPS:
    Gulai kepala ikan lebih sedap dan lezat jika bumbu cabainya lebih banyak. Tambahkan beberapa buah cabai rawit merah lalu tumbuk kasar ke dalam tumisan.

    INFO:
    • Porsi: 6 porsi • Persiapan memasak: 15 menit • Lama memasak: 20 menit
    • Kalori: 280,9 kal • Protein: 13,8 gr • Lemak: 15,6 gr • Karbohidrat: 15,6 gr

  • Resep Gulai Kepala Ikan

    Resep Gulai Kepala Ikan

    BAHAN :
    850 gram kepala ikan kakap, potong jadi 2
    10 lembar daun salam
    1 batang sere, memarkan
    1 lembar daun pandan, sobek-sobek, ikat
    750 cc santan
    2 sendok makan kelapa parut, sangrai, tumbuk halus
    3 sendok makan minyak
    5 buah belimbing sayur, belah jadi 2
    1 sendok makan air jeruk nipis
    2 sendok teh garam
    15 buah cabai merah
    1 cm kunyit, cincang
    1 cm jahe, cincang
    7 siung bawang merah
    3 siung bawang putih
    1 sendok makan ketumbar, sangrai
    1/2 sendok teh jinten, sangrai
    1/4 sendok teh adas manis, sangrai
    1/2 sendok teh merica bubuk
    1 sendok makan asam
    CARA MEMBUAT GULAI KEPALA IKAN :
    1. Lumuri kepala ikan kakap dengan air jeruk nipis dan ½ resep garam hingga rata, biarkan 1/2 jam, tiriskan,
    lalu lumuri dengan kelapa tumbuk hingga rata, sisihkan.
    2. Haluskan cabai merah, kunyit, jahe, bawang merah, bawang putih, ketumbar, jinten, adas manis, merica bubuk,
    asam, dan 1/2 resep garam.
    3. Panaskan minyak, tumis BUMBU yang telah dihaluskan sere, dan daun paridan hingga harum,
    lalu tuangi santan, aduk rata, didihkan.
    4. Masukkan daun salam, belimbing sayur, dan kepala ikan kakap serta kelapa tumbuk, aduk rata, lalu masak
    dengan api sedang hingga seluruhnya matang dan kuah agak berminyak sambil sekali-sekali diaduk, angkat.

  • Resep Gangan Tumis Kepala Ikan

    Resep Gangan Tumis Kepala Ikan

    BAHAN :
    500 gram kepala ikan kakap, belah menjadi dua bagian
    5 sdm minyak, untuk menumis
    1 sdt asam, larutkan dengan sedikit air, saring
    500 ml air
    BUMBU YANG DIHALUSKAN :
    7 cm kunyit
    1 sdt merica
    10 butir bawang merah
    5 cm lengkuas
    1 batang serai, ambil bagian putihnya, iris
    3 siung bawang putih
    1/2 sdt terasi
    15 buah cabai rawit merah
    5 butir kemiri
    garam secukupnya
    CARA MEMBUAT GANGGAN TUMIS KEPALA IKAN :
    1. Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum. Tuang air asam dan air, masak hingga mendidih.
    2. Masukkan kepala ikan, masak kembali hingga matang dan bumbu meresap. Angkat.
    3. Sajikan selagi hangat