Tag: Kue Khas Timur Tengah

  • Resep Pratha (Roti Maryam)

    Resep Pratha (Roti Maryam)

    BAHAN:
    – 500 gram tepung terigu protein tinggi
    – 150 ml air hangat, bisa lebih atau kurang sesuai kondisi adonan
    – 2 butir telur + 2 kuning telur
    – 1,5 sendok teh garam atau secukupnya
    – Margarin secukupnya, lelehkan
    – Minyak sayur secukupnya
    CARA MEMBUAT PRATHA (ROTI MARIYAM):
    1. Letakkan tepung di baskom, buat lubang di tengahnya.
    2. Telur dan garam dikocok lepas, tuang ke tengah lubang, uleni sambil diremas hingga berbutir.
    3. Tuangi air hangat dikit-dikit sambil terus diuleni hingga kalis.
    4. Tutup dengan selembar plastik dan diamkan selama 3 jam.
    5. Bagi adonan menjadi 16-20 bagian.
    6. Siapkan meja atau loyang lebar, olesi minyak tipis-tipis.
    7. Ambil satu bagian adonan, tipiskan di meja/loyang sambil diratakan ke segala arah hingga tipis transparan seperti bikin kulit martabak telur.
    8. Oles permukaannya dengan mentega leleh, pilin dari satu sisi
    dan gulung menjadi satu utas gulungan panjang.
    9. Kerjakan sampai habis dan semua menjadi gulungan panjang.
    10. Ambil satu utas, pegang masing-masing ujungnya. Ujung kanan digulung ke atas, ujung kiri digulung ke bawah sehingga kedua gulungan bertemu di tengah.
    11. Belit sehingga kedua gulungan bertumpuk jadi satu, atas dan bawah.
    12. Lakukan pada semua bagian yang lain sehingga semua menjadi tumpukan gulungan.
    13. Ambil satu tumpukan gulungan, pipihkan menjadi lingkaran setebal 0,2 cm. Kerjakan sampai habis.
    14. Siapin teflon, oles dengan minyak sayur, panggang tiap lembar pratha dengan api medium sambil dibolak-balik hingga matang dan kecoklatan.
    15. Tumpuk 3 lembar pratha yang baru digoreng, berdirikan posisi vertikal, geprak dengan punggung sutil. Sajikan segera.
    16. TIPS:
    Kalau suka bisa ditambah keju parut di tahap menipiskan adonan.
    Pakai parmesan atau cheddar lebih gurih.

  • Resep Sambosa

    Resep Sambosa

    BAHAN :
    Minyak Goreng
    KULIT :
    150 g tepung terigu
    50 ml air
    1 butir telur ayam, kocok
    1 sendok makan mentega, lelehkan
    ISI :
    1 sendok makan mentega
    75 g bawang Bombay, cincang
    1 batang daun bawang, iris halus
    200 g daging kambing cincang
    HALUSKAN :
    3 cm kunyit
    1 siung bawang putih
    2 cm jahe
    1 sendok teh garam
    CARA MEMBUAT SAMBOSA
    1. Kulit: Campur dan aduk semua bahan menjadi satu.
    2. Uleni hingga adonan kalis.
    3. Diamkan selama 30 menit.
    4. Gilas adonan hingga tipis. Potong ukuran 7 x 7 cm. Sisihkan.
    5. Isi: Panaskan mentega hingga leleh.
    6. Tumis bawang Bombay, daun bawang dan bumbu halus hingga harum.
    7. Masukkan daging kambing, aduk hingga berubah warna dan kering.
    8. Angkat. Dinginkan.
    9. Isi tiap potongan adonan dengan 1 sdm adonan isi. Lipat bentuk segitiga.
    Tekan-tekan kelilingnya hingga rapat.
    10.Goreng dalam minyak panas di atas api sedang hingga kuning kecokelatan.
    Angkat dan tiriskan.

  • Resep Pistachio Baklawa

    Resep Pistachio Baklawa

    BAHAN :
    • 200 gram gillo lembaran
    (dapat dibeli di pasar swalayan, semacam kulit lumpia tetapi ukurannya besar).
    • I 50 gram bubuk pistachio (kacang arab yang diblender halus)
    • 20 gram gula pasir
    • 35 gram mentega
    • 75 ml sirup
    CARA MEMBUAT PISTACHIO BAKLAWA :
    1. Siapkan baki atau loyang tipis. Olesi mentega. Letakkan lembaran fillo di atasnya olesi
    Permukaannya dengan mentega.
    2. Campur kacang dengan gula. Kemudian taburkan di atas lembaran fillo.
    3. Gulung lalu potong-potong. Panaskan dalam Oven dengan temperatur tinggi selama 20-25 menit.
    Selagi masih panas, oleskan sirup gula. Dinginkan. Hias dengan taburan gula arab.

  • Resep Roti Jala

    Resep Roti Jala

    Roti Jala khas Timur Tengah yang bentuknya menyerupai jala.
    Roti ini juga disajikan sebagai pendamping Kari atau Gulai.

    BAHAN ROTI JALA :
    • Tepung terigu protein sedang 150 gram
    • Telur ayam 2 butir, kocok
    • Santan 250 ml dari ¼ butir kelapa
    • Garam 1 sendok teh
    • Minyak goreng 2 sendok makan
    • Margarin 1 sendok makan
    CARA MEMBUAT ROTI JALA :
    1. Campur terigu dan garam, aduk rata.
    2. Campur terigu dan santan, aduk rata.
    3. Tuang campuran telur ke dalam terigu sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga rata.
    4. Tambahkan minyak goreng, aduk rata.
    5. Masukkan adonan dalam plastik segitiga.
    6. Panaskan wajan anti lengket, oles dengan margarine. Semprotkan adonan membentuk jala, masak diatas
    api kecil hingga matang. Angkat. Lakukan hingga adonan habis.
    7. Sajikan sebagai pendamping kari/gulai.

    Untuk 8 buah