Tag: loyang persegi

  • Resep Cheese Cake Singkong

    Resep Cheese Cake Singkong

    Singkong yang sering disebut ubi kayu, atau ketela pohon, ternyata beragam sajian yang bisa dibuat dengan berbahan singkong. Cheese cake singkong salah satunya. Berikut resep lengkapnya.
    BAHAN:
    • 250 gr cream cheese
    • 100 gr margarine
    • 100 gr tepung terigu
    • 5 kuning telur
    • 100 gr singkong kukus, haluskan
    • 5 putih telur
    • 100 gr gula pasir halus
    CARA MEMBUAT CHEESE CAKE SINGKONG:
    1. Kocok cream cheese dan margarine sampai lembut. Masukkan kuning telur sambil dikocok rata.
    2. Tambahkan singkong sambil dikocok. Masukkan tepung terigu sambil diayak dan diaduk rata.
    3. Kocok putih telur sampai setengah mengembang. Tambahkan gula pasir sambil dikocok mengembang. Masukkan adonan singkong sambil diaduk rata.
    4. Tuang adonan ke dalam loyang persegi 20 cm yang dioles dan dialas kertas roti.
    5. Oven selama 45 menit dengan suhu 160 derajat celsius.

  • Resep Bolu Kukus Lapis Trio

    Resep Bolu Kukus Lapis Trio

    BAHAN:
    • PONDAN Bolu Kukus Spesial 400g
    • Telur 5 butir (250g)
    • Santan kental matang 150 cc
    • Essen pisang ambon 1 sendok makan
    • Warna sepuan merah dan hijau
    CARA MEMBUAT BOLU KUKUS LAPIS TRIO:
    • Panaskan kukusan dengan api besar sebelum mengocok telur. Kemudian kocok telur dengan mixer kecepatan tinggi selama ± 1 menit.
    • Masukkan tepung Pondan Bolu Kukus Spesial, kocok lagi .dengan kecepatan tinggi selama ± 6-7 menit sampai adonan putih mengental.
    • Kemudian masukkan essen pisang ambon dan santan kental matang, aduk sampai merata dengan soletan.
    • Adonan dibagi menjadi 3 bagian masing-masing diberi warna merah, hijau dan yang satu bagian biarkan polos.
    • Tuangkan adonan hijau kedalam loyang persegi ukuran 22×22 cm yang sudah dioles margarin dan kukus selama 10 menit, lalu tuang lagi adonan polos dan kukus selama 10 menit, terakhir warna merah dan kukus lagi selama 15 menit sampai matang, kukus dengan api besar

  • Resep Cake Puding Afrikana

    BAHAN:
    CAKE:
    8 kuning telur
    2 putih telur
    1 sdt cake emulsifier
    70 gram gula bubuk
    60 gram tepung terigu protein rendah
    10 gram cokelat bubuk
    100 gram margarin, lelehkan
    1 sdm cokelat pasta
    PUDING:
    1 bks agar-agar bubuk warna putih
    125 gram gula pasir
    400 ml susu cair
    2 Putih telur, kocok kaku
    1 sdt esen leci
    200 gram buah koktail kalengan, tiriskan airnya
    CARA MEMBUAT CAKE PUDING AFRIKANA:
    1.Cake: Kocok telur, emulsifier dan gula hingga putih dan mengembang. Masukkan terigu dan cokelat bubuk, aduk rata. Tambahkan margarine leleh dan cokelat pasta, aduk rata.
    2. Tuang adonan dalam loyang persegi 22 x 22x 4 cm yang telah diolesi margarin dan dialasi kertas roti. Panggang dalam oven bersuhu 160 derajat celcius hingga matang. Angkat dan dinginkan. Belah membujur cake.
    3. Letakkan satu bagian cake ke dalam loyang persegi.
    4. Puding: Masak agar-agar, gula dan susu hingga mendidih. Angkat dan biarkan hangat kuku. Tuang adonan agar sedikit-sedikit dalam putih telur sambil aduk rata. Tambahkan esen leci, aduk rata. Tambahkan koktail buah, aduk rata.
    5. Tuang adonan agar ke atas cake, biarkan hingga agar setengah mengeras.
    6. Letakkan satu bagian cake lainnya ke atas agar-agar, dinginkan dalam lemari es.
    7. Potong-potong dan sajikan

    Untuk 20 Potong

  • Resep English Fruit Cake

    Resep English Fruit Cake

    BAHAN:
    – 400 gram mentega
    – 400 gram gula castor
    – 360 gram telur
    – 1 sendok teh vanila essence
    – 500 gram tepung terigu protein sedang
    – 400 gram buah kering (mixed fruit)
    – 100 gram kismis
    – 4 gram baking powder
    – 100 gram almond panggang
    CARA MEMBUAT ENGLISH FRUIT CAKE:
    1. Kocok mentenga, gula pasir, hingga mengembang dan gula larut.
    2. Tuang telur dan vanilla essence sedikit demi sedikit hingga tercampur rata.
    3. Masukkan terigu yang sudah diayak, buah kering, kismis, aduk hingga rata.
    4. Cetak pada loyang persegi(sesuai selera anda), panggang dengan suhu 160° celcius kurang lebih 45 menit.

  • Resep Baklava

    Resep Baklava

    Baklava adalah sejenis makanan ringan di kawasan Turki dan daerah-daerah tempat mantan kekuasaan
    Kerajaan Ottoman.
    Makanan ini terdiri dari kacang walnut atau pistache yang dicincang dan diberi pemanis
    (gula atau madu) dan dibungkus adonan roti tipis.
    BAHAN SIRUP :
    ▪ 1 gelas rose water (air mawar)
    ▪ 500 gram gula kastor (sesuai selera)
    ▪ 250 ml air
    • 1/2 sendok teh atau secukupnya air jeruk lemon
    NOTE :
    Untuk gula dan air perbandingannya 2:1,
    untuk ukurannya tergantung besarnya loyang yang mau dipakai
    CARA PENGOLAHAN :
    SIRUP :
    1. Didihkan gula, air dan rose water hingga larutan sedikit mengental. Tips: Tes kekentalan sirup
    dengan kuku ibu jari. Ambil satu titik sirup, taruh di kuku ibu jari. Jika sudah cukup kental
    maka larutan tidak akan mudah terpisah.
    2. Sisihkan dan biarkan dingin. Tips agar hasilnya baik:
    Buat sirup satu malam sebelum membuat adonan baklava.
    BAKLAVA :
    1. Siapkan kan loyang persegi. Olesi dengan minyak hingga
    2. Potong satu pak filo pastry sama rata (setengah) sesuai dengan ukuran loyang yang anda punya.
    3. Susun satu pak filo pastry di loyang.
    4. Tuang pistacchio yang sudah ditumbuk kasar ke dalam loyang. Atur rata.
    5. Ulangi metode nomor 2 untuk satu pak filo pastry berikutnya.
    6. Ulangi metode nomor 3.
    7. Potong-potong sesuai selera.
    8. Tuang mentega yang sudah dilelehkan secara perlahan-lahan.
    Usahakan supaya mentega benar-benar menyerap ke dalam filo pastry.
    9. Panggang dengan suhu 160 derajat (fan forced) ke dalam oven yang sudah dipanaskan terlebih
    dahulu hingga kuning keemasan.
    10. Jika kue sudah matang, keluarkan dari oven lalu tuangkan adonan sirup secara perlahan-lahan.
    Usahakan supaya sirup benar-benar menyerap ke dalam kue.
    Hias dengan pistacchio tumbuk diatasnya. Biarkan dingin. Siap dihidangkan.

  • Resep Kue Kentang

    Resep Kue Kentang

    BAHAN :
    • kentang rebus 5 ons
    • gula pasir 11/2 ons
    • telur ayam 4 butir
    • minyak jeruk 1 sendok makan
    CARA MEMBUAT KUE KENTANG :
    • Kentang dihancurkan, campur dengan telur, aduk rata.
    • Tambahkan lagi bahan lainnya ke dalam adonan kentang dan telur (semua bahan dicampur jadi satu)
    • Aduk – aduk sampai tercampur merata.
    • Cetak adonan (isikan ke dalam cetakan kue aluminium beraneka bentuk / sesuai selera),
    atau tuang adonan ke loyang kotak /bundar untuk lebih praktisnya.
    • Panggang ke dalam oven , sampai matang.
    • Sajikan dengan melepas kue dari cetakan ( Potong-potong kue apabila memakai loyang bulat/persegi)

  • Resep Kue Delapan Jam (Palembang)

    Resep Kue Delapan Jam (Palembang)

    BAHAN :
    * 15 butir telur
    * 250 gr gula pasir
    * 1 kaleng susu kental manis
    * 1 bungkus agar bubuk
    * 60 gr margarin, lelehkan
    CARA MEMBUAT KUE DELAPAN JAM (PALEMBANG) :
    1. Kocok telur dan gula sampai gula larut.
    2. Masukkan susu kental manis sambil diaduk terus
    3. Tambahkan agar bubuk dan margarin leleh.
    4. Tuang adonan ke dalam loyang persegi 20cm yang dioles minyak goreng.
    5. Kukus dengan api kecil.

    Untuk = 16 potong