Tag: Minuman Sehat

  • Resep Sari Kacang Hijau

    Resep Sari Kacang Hijau

    BAHAN:
    • 100 gram kacang hijau
    • 1 liter air
    PELENGKAP:
    • 250 ml santan
    • 1/2 sendok teh garam
    • 200 gram gula
    • 100 ml air
    CARA MEMBUAT SARI KACANG HIJAU:
    1. Rebus kacang hijau sampai lembut lalu blender. Sisihkan.
    2. Rebus santan dan garam sambil diaduk hingga mendidih. Sisihkan. Rebus gula dan air. Sisihkan.
    3. Sajikan kacang hijau dengan kuah santan dan gula.

    Untuk 4 porsi

  • Resep Choco Banana Shake

    Resep Choco Banana Shake

    Choco banana shake, perpaduan susu bubuk coklat (milo), buah pisang(pisang ambon), dan es krim(vanilla), menjadikan minuman ini banyak digemari, karena pengolahan yang praktis dan juga menyehatkan. Cara membuatnya ada dalam resep berikut.
    BAHAN:
    • Milo satu sachet
    • Pisang ambon 1 buah (matang), kupas dan potong-potong
    • Es krim rasa vanilla/coklat
    • Susu cair 200 mL – dapat dilebihkan jika suka
    CARA MEMBUAT CHOCO BANANA SHAKE:
    • Masukkan semua bahan ke dalam blender
    • Blender semua bahan hingga halus dan merata
    •Sajikan

  • Resep Sari Jambu Air

    Resep Sari Jambu Air

    BAHAN:
    150 gr jambu air
    100 gr buah naga
    60 ml air es
    2 potong es batu
    1 sdm madu
    CARA MEMBUAT SARI JAMBU AIR:
    1. Potong – potong jambu dan daging buah naga seukuran dadu
    2. Masukkan potongan jambu, buah naga, es batu, air es, dan madu ke dalam tabung blender. Proses hingga lembut. Tuang jus ke dalam gelas. Sajikan

    Untuk 2 porsi

    INFO GIZI:
    Kandungan air dari gula sederhana pada jambu air (syzygium aqueum ) mampu memulihkan energi dan menghilangkan dahaga. Panas dan suhu tinggi juga bisa di turunkan dengan mengkonsumsi jambu air. Seperti halnya buah yang lain, jambu air juga kaya serat. Setiap 100gr jambu air mengandung energi 90 kkal, protein 0,6 gr, lemak 0,2 gr,
    karbohidrat 6,5 gr kalsium 7 mg, fosfor 9 mg, besi 1,1 mg, dan asam askorbat 5 mg.

  • Resep Sweet Carrot Juice

    Resep Sweet Carrot Juice

    BAHAN:
    100 gr tomat, potong -potong
    100 gr wortel, potong -potong
    100 gr semangka, potong -potong
    1 sdm madu
    4 potong es batu
    CARA MEMBUAT SWEET CARROT JUICE:
    1. Masukkan potongan tomat, wortel, semangka, dan madu ke dalam juice extraktor, tampung sarinya.
    2. Tuang sari buah ke dalam gelas saji. Tambahkan beberapa potong es batu. Sajikan.

    Untuk 2 porsi

    INFO GIZI:
    – Kandungan vitamin A di dalam wortel (Daucus carota) yang tinggi sangat baik untuk kesehatan mata anak. Wortel juga menjaga kesehatan kulit dan fungsi hati dan ginjal.
    – Aktivitas beta karoten dan wortel mampu mencegah terjadinya plak atau timbunan kolesterol dalam pembuluh darah.