Tag: PACAH DAGING BENGKULU

  • Resep Pacah Daging (Bengkulu)

    Resep Pacah Daging (Bengkulu)

    BAHAN :
    600 gram daging has dalam, dipotongpotong
    200 ml santan dari 1 butir kelapa
    tusuk sate
    BUMBU HALUS :
    4 sendok teh ketumbar
    1/2 sendok teh asam jawa
    2 cm kunyit, dibakar
    8 butir bawang merah
    3 slung bawang putih
    1 sendok makan garam
    1 1/2 sendok teh gula merah
    SAMBEL KECAP (ADUK RATA) :
    50 ml kecap manis
    2 buah cabai merah, diiris tipis
    4 butir bawang merah, diiris tipis
    1 buah tomat merah, dipotong kotak
    2 1/2 sendok teh air jeruk nipis
    CARA MEMASAK PACAH DAGING (BENGKULU) :
    1. Aduk rata semua bahan dan bumbu halus. Diamkan 2 jam. Angkat.
    2. Tusuk tiap potong daging ke tusuk sate. Bakar sambil dioles sisa bumbu perendam diatas bara api sampai daging matang.
    3. Potong daging. Sajikan dengan sambal kecap.

    Untuk 20 tusuk