BAHAN :
► 2 buah cabai merah.
► 5 buah cabai rawit merah.
► 1 sdt garam.
► 11/2sdm gula merah, sisir halus.
► 2 sdm petis udang.
► 50 gr kacang tanah sangrai, haluskan.
► 1 sdm kecap manis.
► 100 ml air hangat.
CARA MEMBUAT SAUS PETIS :
► Haluskan cabai merah, cabai rawit, garam dan gula merah.
Tambahkan kacang tanah yang telah dihaluskan hingga rata.
► Pindahkan kacang berbumbu tadi kedalam wadan, kemudian
masukkan kecap manis, petis dan air hangat. Aduk-aduk hingga
menjadi saus yang cukup kental.
Tag: petis udang
-

Resep Saus Petis
-

Resep Saus Sate
BAHAN :
► 200 gr kacang tanah, goreng.
► 4 buah cabai merah, hilangkan bijinya, tumis matang.
► 6 siung bawang putih, potong-potong dan tumis matang.
► 1 sdm petis udang.
► 2 sdm gula merah secukupnya.
► 1 sdt garam secukupnya.
► 200 ml air panas secukupnya.
► 4 sdm minyak sayur.
CARA MEMBUAT SAUS SATE :
► Blender kacang dan semua bahan jadi satu kecuali minyak sayur.
► Panasin minyak, tumis campuran kacang sampai lekat, tambahin
air panas lagi secukupnya.
► Masak terus sampai membentuk adonan yang pekat. Angkat.
Penyajian:
► Gerus cabai rawit iris di piring pakai sendok, beri 3-4 sdm saus
kacang, kecap manis secukupnya, aduk rata.
► Letakkan sate, perciki air jeruk. -

Saus Tahu Tek (Tahu Gunting Surabaya)
BAHAN :
► 4 sdm kacang goreng.
► 2 sdm petis udang.
► 3 sdm kecap manis.
► 2 siung bawang putih.
► Garam secukupnya.
► Air matang secukupnya.
CARA MEMBUAT SAUS TAHU TEK / TAHU GUNTING SURABAYA :
► Ulek/blender semua bahan jadi satu.
► Sajikan dengan tahu goreng setengah mateng yang dipotong kasar, lontong, toge rebus, irisan kentang rebus dan krupuk udang. -

Resep Saus Kecap Kacang
Lebih mirip sambal kecap, tambahan kacang yang dihaluskan
membuatnya lebih sedap. Cocok untuk ikan bakar/goreng dan sate kambing.
BAHAN :
► 4 sdm kacang tanah goreng, tumbuk kasar.
► 2 sdm bawang putih goreng, haluskan.
► Cabai rawit secukupnya.
► 1 sdm petis udang.
► 100 ml kecap manis.
► 2 sdt air jeruk limau.
CARA MEMBUAT SAUS KECAP KACANG :
► Haluskan petis dan cabai sambil dituangi kecap sedikit-sedikit
sampai halus dan rata. Tambahkan kacang, bawang putih goreng
dan air jeruk limau, aduk rata. -

Resep Krengsengan
BAHAN :
• ¼ kg daging kambing atau sapi
• 4 sendok makan petis udang
• 4 sendok makan minyak goreng
• 4 gelas air
BUMBU :
1 sendok teh lada
6 buah cabe rawit
6 buah bawang merah
2 siung bawang putih
2 buah tomat
1 sendok makan garam
2 sendok makan kecap manis
CARA MEMASAK KRENGSENGAN :
1. Daging dicuci dan dipotong-potong sebesar dadu.
Haluskan semua bumbu-burnbu, tambahkan petis. Campurkan daging lalu ditumis.
2. Kemudian tambahkan air, direbus sampai masak, lunak dan kuahnya kental. Sajikan -

Resep Ayam Bumbu Petis
BAHAN :
1 ekor ayam buras (dipotong menjadi 8 bagian)
250 cc santan kental
500 cc santan encer
75 gram petis udang
Minyak untuk menggoreng
BUMBU :
10 butir bawang merah (diiris-iris)
3 siap bawang putih (diiris tipis)
2 cm kunyit (diiris tipis lalu disangrai)
2 cm jahe (dimemarkan)
1 cm lengkuas (dimemarkan)
1 sendok air asam jawa
10 biji cabe rawit
CARA MEMBUAT AYAM BUMBU PETIS :
1. Ayam dibersihkan sampai bersih, lalu dipotong menjadi 8 bagian, perciki dengan air jeruk nipis.
2. Goreng dalam minyak banyak dan panas di atas api besar sampai setengah masak, angkat dan tiriskan.
3. Panaskan minyak 4 sendok makan minyak goreng, tumis secara berurutan bawang putih dan
bawang merah hingga beraroma.
4. Masukkan temu kunci, kunyit, lengkuas, jahe dan cabe rawit, aduk-aduk hingga layu.
5. Tambahkan air asam jawa, santan encer, petis udang, dan ayam goreng.6. Masak sampai bumbu mengental, lalu tambahkan santan kental dan masak kembali
sampai matang dan santan mengering. Angkat dari perapian dan siap untuk disajikan. -

Resep Sambal Mangga Muda
BAHAN :
► Cabai lombok merah = 3 buah.
► Mangga muda = 1 piring kecil.
► Petis udang = secukupnya.
► Terasi bakar = 1 potong.
► Garam = secukupnya sesuai selera.
CARA MEMBUAT SAMBAL MANGGA MUDA :
► Mangga muda diiris tipis memanjang.
► Bersama garam sedikit mangga muda diremas
sampai berair dan lemes lalu tiriskan.
► Cabai lombok merah, terasi dan garam diulek.
► Masukkan petis udang dan ulek lagi.
► Masukkan mangga muda tadi ke dalamnya.
► Aduk sampai rata dengan sambalnya. -

Resep Rujak Penang
BAHAN :
1 buah (250 g) mentimun
1 buah (380 g) bengkuang, kupas
1/2 buah (400 g) nanas, kupas
5 buah (100 g) jambu air merah (cincalo)
1 buah ( 150 g) mangga muda (jika sedang tidak musim bisa diganti dengan 3 buah kedondong), kupas
2 buah cakue, goreng kering, potong 1 cm
50 g kacang tanah, sangrai, kupas kulitnya, tumbuk kasar untuk taburan
SAMBAL :
3-4 buah cabai rawit merah
1/4 sdt garam
1 sdt terasi bakar
100 g sdm gula merah
1 sdt petis udang
60 ml air asam jawa
1 butir jeruk limau, peras airnya
1/2 sdm air matang
• Sambal: ulek cabai, garam, terasi, dan gula merah.
Tambahkan petis, air asam, air jeruk limau, dan air matang. Aduk rata.
• Cuci bersih semua buah-buahan. Potong-potong.
• Campur buah-buahan dalam piring, tambahkan cakue goreng. Siram atasnya dengan sambal.
Taburi dengan kacang bubuk.Info nutrisi per porsi
Energi: 383,8 kalori
Lemak: 8,3 g
Kolesterol: 0 g
Karbohidrat: 73,8 gUntuk 4 porsi
Persiapan: 15 menit
Memasak: 5 menit -

Resep Sambal Petis Udang
BAHAN BAHAN :
15 buah cabai rawit.
6 sdm petis udang.
8 sdm kacang tanah, goreng.
1 sdt garam.
1 1/2 sdt gula merah.
9 siung bawang putih, goreng.
1 sdt cuka.
6 sdm air matang.
CARA MEMBUAT SAMBAL PETIS UDANG :
1. Campur semua bahan aduk hingga rata.
2. Hidangkan sambal ini dan tauge. yang sudah dihaluskan, beri cuka dan air,
dengan tahu telur lengkap dengan seledri
