BAHAN:
500 gram daging ikan tengiri, dihaluskan
100 ml santan kental
200 gram tepung kanji
2 lembar daun bawang, iris halus
Garam, gula dan merica secukupnya
2 sendok makan air perasan jahe
Daun pisang untuk membungkus
BUMBU (dihaluskan):
5 siung bawang putih
SAMBAL KACANG:
50 gram kacang tanah, dihaluskan bersama 1 buah cabai merah kriting, campur dengan 75 cc air matang.
Tambahkan 1 sendok makan gula pasir, 1/4 sendok makan garam, 4 tetes cuka masak.
Kucuri air jeruk limau untuk aroma.
CARA MEMBUAT OTAK-OTAK BAKAR :
1.Campur ikan bersama bumbu halus, santan, tepung kanji, garam, dan merica. Aduk rata.
2. Gunakan pipping bag (kantong segitiga), isikan adonan Ikan, gunting ujung kantong selebar 1 cm.
3. Semprotkan adonan ikan di pinggir daun, gulung daun, semat kedua ujungnya.
4. Bakar dengan api kecil, hingga daun mengering dan otak-otak matang.
5. Sajikan bersama sambal kacang.
Tag: Sambal kacang
-

Resep Otak-Otak Bakar
-

Resep Siomay Ikan Tengiri
BAHAN:
250 gram ikan tengiri haluskan
250 ml air es
250 gram tepung sagu tani
2 bt daun bawang iris halus
3 siung bawang putih haluskan
1 sendok teh garam
BAHAN PELENGKAP:
6 buah tahu putih potong diagonal
6 lembar kulit pangsit
2 buah kentang potong jadi 6 pcs
Sambal kacang
Jeruk limau
Kecap manis
SAMBAL KACANG:
200 gram kacang tanah goreng
Gula merah secukupnya
1 sendok teh garam
3 siung bawang putih
50 gram kentang rebus haluskan
Santan encer
(haluskan semua masak di api kecil hingga mengental dan berminyak)
CARA MEMBUAT SIOMAY IKAN TENGIRI:
1. Ikan yang sudah dihaluskan campur dengan air dan diuleni hingga tercampur rata.
2.Tambahkan daun bawang, bawang putih dan garam aduk hingga rata.
3. Bagi menjadi 3 untuk siomay – tahu – kentang.
4. Siomay: ambil kulit pangsit masukkan adonan lalu kukus.
5.Tahu: ambil tahu yang sudah dipotong diagonal lubangi tengahnya dan masukkan adonan lalu kukus.
6. Kentang: kentang yang sudah dikukus setengah matang lubangi tengahnya dan masukkan adonan,lalu
kukus lagi hingga matang. -

Resep Nasi Uduk ( Betawi – Jakarta )
BAHAN :
• 400 gr beras
• 800 ml santan
• 2 sdt garam
• 4 lembar daun salam
• 1 batang sereh dimemarkan
SAMBAL KACANG :
100 gr kacang tanah digoreng
1 buah cabai merah
10 buah cabai rawit
1 sdm gula pasir
1 sdt garam
1 sdm cuka
150 ml air masak
LALAPAN :
Timun
Tomat
Daun Kemagi
CARA MEMBUAT NASI UDUK ( BETAWI / JAKARTA ) :
1. Beras dicuci bersih.
2. Santan, garam, sereh, dan daun salam dicampur kemudian direbus sampai mendidih, lalu masukkan beras
sambil diaduk hingga santan kering, angkat, diamkan sebentar. Lalu kukus samapi matang, angkat
3. Hidangkan dengan ayam goreng, telur dadar, bawang goreng, sambal kacang dan lalapan.
4. Sambal kacang :
Haluskan semua bahan sambal,lalu campur jadi satu, aduk rata.Untuk : 5 porsi ( 1 porsi = 340 kalori )
-

Resep Sambal Kacang
BAHAN :
• Kacang tanah 50 gram, goreng
• Kemiri 2 buah, sangrai
• Bawang putih 1 siung, goreng
• Cabai merah 2 buah
• Cabai rawit 7 buah
• Garam secukupnya
• Gula pasir secukupnya
• Cuka masak 1 sendok teh
• Air matang panas 250 ml
CARA MEMBUAT SAMBAL KACANG :
1. Haluskan cabai merah, cabai rawit dan garam.
2. Tambahkan kemiri, kacang tanah goreng, bawang putih dan gula. Haluskan kembali.
3. Tuang cuka dan air, aduk rata.
4. Sajikan.Untuk 3 porsi
-

Resep Otak-Otak Bakar Ikan Tengiri
BAHAN :
• Fillet ikan tenggiri 300 gram, haluskan
• Tepung tapioka/sagu/kanji 100 gram
• Santan 100 ml dari 1/2 butir kelapa
• Garam secukupnya
• Merica bubuk 1/2 sendok teh
• Gula pasir 1 sendok teh
• Putih telur 1 butir
• Daun bawang 8 batang, iris 1/2 cm
• Daun pisang secukupnya
CARA MEMBUAT OTAK OTAK BAKAR IKAN TENGIRI :
1. Campur ikan tenggiri, tepung tapioka, garam, gula, merica, gula dan santan. Aduk rata.
2. Tambahkan putih telur dan daun bawang, aduk rata.
3. Ambil selembar daun pisang, letakkan 1-2 sdm adonan. Gulung dan semat di kedua ujungnya.
4. Panggang otak-otak di atas bara api hingga matang. Angkat.
5. Sajikan dengan sambal kacang.Untuk 15 buah
-

Resep Siomay Istimewa
BAHAN :
1) kulit pangsit 30 lembar
2) sagu 5 sdm
3) udang basah 250 g
4) daging sapi 250 g
5) bengkuang 100 g
6) daun bawang 1 batang
7) mentega 100
8) gula 1 sdm
9) garam 1 sdt
10) vetsin 0,5 sdt
11) minyak wijen 1 sdm
12) merica 0,5 sdm
SAMBAL KACANG :
1) kacang tanah goreng 60 g
2) cabai merah 4 buah
3) cabai rawit 5 buah
4) kemiri sangrai 2 butir
5) garam 1,5 sdt
6) gula pasir 2 sdm
7) cuka 1 sdm
8) air matang 150 ml
CARA MEMBUAT SIOMAY ISTIMEWA :
1) Daging sapi dicincang halus (bisa menggunakan blender).
2) Udang basah dicincang halus dengan pisau.
3) Balur keduanya dengan sagu.
4) Bengkuang dipotong dadu kecil-kecil sekali.
5) Daun bawang diiris halus.
6) Keduanya dicampurkan dengan adonan di al
7) Bumbu-bumbu yang lain ditambahkan pula dan diuleni hingga tercampur rata.
8) Kulit pangsit diisi dengan satu sendok makan adonan,
kemudian kulit dirapatkan dengan menyisakan sedikit bagian atas agak terbuka.
9) Siomay dikukus selama sekitar 7 menit.
10) Cabai merah dan cabai rawit ditumbuk halus
11) Kacang tanah digerus kasar.
12) Semua bahan sambal kacang lainnya dicampurkan, sambil diaduk-aduk.
13) Siomay dihidangkan beserta sambal kacang.
CATATAN :
Dari sejumlah bahan di atas, dihasilkan 30 buah siomay -

Resep Sambal Kacang
BAHAN :
4 buah cabai merah
3 buah cabai rawit
2 siung bawang putih
3 butir bawang merah
1 sendok teh gula pasir
1/2 sendok teh garam
25 gram gula merah
1/4 sendok teh terasi
200 gram kacang goreng
2 sendok makan ebi yang disangrai
1 sendok teh cuka
300 ml air
minyak goreng FILMA untuk menumis
CARA MEMBUAT SAMBAL KACANG :
1. Tumis dengan minyak goreng FILMA,cabai merah, cabai rawit, bawang
putih, dan bawang merah.
2. Haluskan tumisan tadi bersama gula, garam, gula merah, terasi, kacang
goreng, dan ebi sampai lembut.
3. Masukkan cuka dan air. Aduk sampai rata.
—————————————–
Untuk disajikan bersama dengan lumpia
