Tag: Snack Acara

  • Resep Kroket Mie Keju

    Resep Kroket Mie Keju

    BAHAN:
    – 200 gr kornet sapi
    – 3 bungkus mie instan
    – 1 bungkus bumbu mie instan
    – 1/8 sdt garam
    – 1/2 sdt merica bubuk
    – 2 butir telur
    – 50 gr keju cheddar, diparut
    – 50 gr kaju cheddar, dipotong korek api besar
    – minyak untuk menggoreng
    BAHAN:
    – 2 butir telur, dikocok lepas
    – 100 gr tepung roti
    CARA MEMBUAT KROKET MIE KEJU:
    1. Rebus mi instan hingga mengembang, angkat lalu tiriskan.
    2. Aduk kornet, mi, keju cheddar parut, bumbu mi, garam, merica, dan telur.
    3. Ambil 2 sdm campuran mi lalu pipihkan. Tambahkan potongan keju ched-dar di tengahnya, lalu gulung dan bentuk lonjong.
    4. Celupkan dalam kocokan telur lalu gulingkan di tepung roti. Goreng hing-ga kecoklatan dan matang dengan api sedang. Angkat dan sajikan dengan saus sambal.

  • Resep Bolu Zebra

    Resep Bolu Zebra

    BAHAN:
    250 gr telur
    100 gr tepung terigu
    100 gr gula pasir
    75 ml santan hangat
    1/2 sdm ovalet
    1 sdm bubuk coklat
    CARA MEMBUAT BOLU ZEBRA:
    1. Kocok telur dan gula pasir hingga kental, masukkan ovalet, kocok hingga mengembang & putih, masukkan tepung terigu bergantian dengan santan, aduk rata.
    2. Bagi adonan menjadi dua, satu bagian beri bubuk coklat, aduk hingga rata. Siapkan loyang diameter 18 cm, oles dengan mentega, dialasi kertas roti.
    3. Tuang adonan putih bergantian dengan adonan coklat, hingga adonan habis. Masukkan dalam dandang, kukus selama 35 menit. Angkat.

  • Resep Lumpia Sayuran Udang

    Resep Lumpia Sayuran Udang

    BAHAN :
    • 100 gram wortel, dikupas dan dipotong tipis-tipis
    • 100 gram taoge, dibersihkan
    • 100 gram rebung, dipotong tipisttipis
    • 75 gram daging udang, dicincang
    • 100 gram daging ayam, dicincang
    • 25 gram bawang putih, dicincang halus
    • 25 gram bawang bombay, dicincang halus
    • 25 gram daun pre, dirajang halus
    • 1 sendok makan kecap raja rasa
    • 1 sendok teh saos tiram
    • Lada dan garam secukupnya
    • 20 lembar kulit lompia
    • mentega untuk menumis
    • Minyak untuk menggoreng
    CARA MEMBUAT LUMPIA SAYURAN UDANG :
    1. Panaskan mentega, tumis bumbu sampai beraroma. Kemudian masukkan udang, daging ayam.
    Setelah daging ayam agak matang, masukkan sayur-sayuran yang lain.
    2. Masak sampai sayuran matang, daging ayam empuk dan cicipi.
    Kalau dirasa cukup enak, angkat dari perapian dan dinginkan.
    3. Ambil kulit lompia, masukkan isi lompia sebanyak 2 sendok makan.
    Lipat kiri kanan dan gulung. Begitu seterusnya hingga adonan isi habis.
    4. Goreng hingga berwarna kuning kecokiatan, lalu angkat dari perapian dan tiriskan.
    5. Lompia sayur udang, siap untuk disajikan.

  • Resep Lalampa Kulit Seaweed

    Resep Lalampa Kulit Seaweed

    BAHAN ARON :
    * 500 gr beras ketan
    * 700 ml air santan kental dari satu butir kelapa
    * ½ sdt gula pasir
    * 1 sdt garam
    * 2 lembar daun pandan
    * 1 batang sereh
    * 4 lembar seaweed nori untuk membungkus
    ISI :
    * 125 ml santan
    * 1 sdt cabai merah dihaluskan
    * 3 sdm irisan cabai merah
    * 150 gr daging ikan cakalang fufu/daging ikan kakap
    * ½ sdt garam
    CARA MEMBUAT LALAMPA KULIT SEAWEED :
    1. Beras ketan dicuci bersih, :Wu rebus dengan bahan aron sampai kering,
    kemudian kukus hingga matang.
    2. Isi : Rebus santan, cabai halus dan irisan cabai, masukkan ikan
    telah disuwir-suwir, beri garam, masak hingga matang dan kuah kering/sat, angkat, sisihkan.
    3. Ambil alumunium foil, letakkan seaweed, ratakan ketan diatasnya, pada bagian ujung beri adonan isi
    lalu gulung seperti lontong, puntir kedua ujungnya, sisihkan.
    4. Setelah agak dingin keluarkan dari bungkusan, kemudian dipotong-potong
    5. Hidangkan.

    Untuk = 20 potong (1 potong = 133 kalori)