Tag: Telur Bumbu Petis

  • Resep Telur Bumbu Petis

    Resep Telur Bumbu Petis

    BAHAN:
    • Telur ayam rebus 10 butir, kupas, goreng dan tusuki dengan tusuk gigi
    • Cabai rawit merah 20 buah
    • Santan 600 ml dari 1/2 butir kelapa
    • Petis udang 50 gram, larutkan dengan 100 mi santan
    • Bawang merah 10 butir, iris halus
    • Serai 3 batang, ambil bagian batang putihnya dan iris halus
    • Daun salam 1 lembar
    • Minyak goreng 4 sendok makan
    BUMBU HALUS:
    • Bawang putih 3 siung
    • Temu kunci 2 ruas jari, kupas
    • Lengkuas 1 ruas jari, kupas
    • Jahe 1 ruas jari, kupas
    • Gula merah sisir secukupnya
    • Garam secukupnya
    CARA MEMBUAT TELUR BUMBU PETIS:
    1. Panaskan minyak, tumis bumbu halus, bawang merah, serai dan daun salam hingga harum.
    2. Masukkan campuran petis, aduk. Tuang santan, masak sambil sesekali diaduk hingga mendidih.
    3. Masukkan telur goreng dan cabai rawit merah, aduk rata. Masak hingga santan kental dan berminyak. Angkat dan sajikan.

    UNTUK 10 PORSI

    INFO KANDUNGAN GIZI PER PORSI
    ENERGI : 270 KKaI
    PROTEIN : 14.8 gram
    LEMAK : 19.8 gram
    KARBOHIDRAT : 8.2 gram

  • Resep Telur Bumbu Petis

    Resep Telur Bumbu Petis

    BAHAN:
    6 butir telur ayam rebus, kupas bersih
    5 sdm petis. larutkan dengan sedikit
    2 lembar daun jeruk, buang tulangnya
    1 batang serai, memarkan
    200 ml santan
    2 sdm minyak goreng, untuk menumi
    1 sdt gula merah sisir
    Minyak goreng secukupnya, untuk
    menggoreng telur
    BUMBU HALUS :
    5 butir bawang merah
    3 siung bawang putih
    3 buah cabai merah besar, buang biji
    1 cm temu kunci
    1 sdt garam
    CARA MEMBUAT TELUR BUMBU PETIS :
    1. Panaskan minyak goreng dalam wajan, kemudian goreng telur rebus hingga berwarna kecokelatan. Angkat dan sisihkan.
    2. Panaskan minyak goreng, tumis,bumbu halus hingga harum, masukkan daun jeruk dan serai.
    Aduk kembali hingga bumbu matang.
    3. Tuang santan dan larutan petis, aduk rata. Tambahkan gula.
    4. Masukkan telur, masak hingga matang dan berminyak. Angkat dan sajikan.

    Untuk 6 porsi