Tag: tepung terigu protein rendah

  • Resep Bolu Cukil Smile

    Resep Bolu Cukil Smile

    BAHAN :
    • Tepung terigu protein rendah 150 gram
    • Gula pasir 125 gram
    • Baking powder 1/2 sendok teh
    • Cake emulsifier 1 sendok teh (10 gram)
    • Telur ayam 6 butir
    • Santan kental 100 ml
    • Vanili bubuk 1/4 sendok teh
    • Pasta cokelat 1 tetes
    • Pewarna merah secukupnya
    CARA MEMBUAT BOLU CUKIL SMILE :
    1. Campur tepung terigu bersama gula, vanili, baking powder, cake emulsifier dan telur ayam,
    kocok jadi satu hingga kental dan mengkilap -/+ 10 menit.
    2. Masukkan santan sedikit demi sedikit, aduk hingga tercampur rata.
    3. Ambil sedikit adonan, lalu masing-masing tambahkan pasta cokelat dan pewarna merah, aduk rata.
    4. Tuang adonan hingga hamper penuh dicetakan yang telah dioles margarin tipis-tipis,
    Lalu hias bentuk smile dengan adonan cokelat dan adonan merah.
    5. Panggang dalam oven suhu 160°C selama 15 menit hingga matang, angkat.
    Lepaskan cake satu persatu dari cetakan, lalu dinginkan dan panggang kembali diatas
    api sedang hingga kering, angkat.
    6. Sajikan.

    Lama Persiapan 15 menit
    Lama Memasak : 45 menit
    Standar Hasil Jadi : 12 buah

  • Resep Kue Kering Kelapa Tepung Beras

    Resep Kue Kering Kelapa Tepung Beras

    BAHAN :
    175 gram margarin
    100 gram gula tepung
    1 kuning telur
    100 gram kelapa parut kasar, disangrai 20 menit, ditimbang 50 gram
    150 gram tepung beras, disangrai 10 menit, ditimbang 137 gram
    50 gram tepung maizena
    25 gram tepung terigu protein rendah
    1/4 sendok teh garam
    1 sendok makan susu cair
    2 kuning telur untuk olesan
    25 gram gula pasir kasar untuk taburan
    CARA MEMBUAT KUE KERING KELAPA TEPUNG BERAS :
    1. Kocok margarin dan gula tepung 30 detik. Tambahkan kuning telur. Kocok rata.
    2. Masukkan kelapa parut. Aduk rata.
    3. Tambahkan tepung beras, tepung maizena, tepung terigu,
    dan garam sambil diayak dan diaduk rata.
    4. Tuangkan susu cair. Aduk rata.
    5. Giling tipis. Cetak. Letakan di loyang yang dioles margarin.
    Oles kuning telur. Tabur gula pasir kasar.
    6. Oven 30 menit dengan suhu 150 derajat Celsius.

    Untuk 425 gram

  • Resep Kukis Cokelat Jahe

    Resep Kukis Cokelat Jahe

    BAHAN :
    • Margarin 200 gram
    • Mentega 50 gram
    • Gula halus 150 gram
    • Tepung terigu protein rendah 275 gram
    • Tepung maizena 25 gram
    • Cokelat bubuk 25 gram
    • Jahe bubuk 3 sendok makan
    • Kuning telur 2 butir
    • Icing 1 resep
    (lihat di resep Ginger Dolls cookies), warnai dengan warna merah, kuning dan hijau.
    CARA MEMBUAT KUKIS COKELAT JAHE :
    1. Ayak terigu, maizena, cokelat bubuk dan jahe bubuk. Sisihkan.
    Kocok margarine, mentega dan gula halus hingga rata.
    Masukkan kuning telur satu per satu sambil dikocok hingga rata.
    2. Tambahkan campuran terigu sedikit demi sedikit
    sambil diaduk dengan sendok kayu hingga rata.
    3. Gilas adonan setebal 0,3 cm, cetak bentuk drum.
    Letakkan di atas loyang bersemir margarin.
    Panggang dalam oven bersuhu 160°C hingga matang + 45 menit. Angkat dan dinginkan.
    4. Masukkan masing-masing icing dalam plastik segitiga.
    Hias kukis dengan icing, panggang kembali dalam oven bersuhu 150°C selama + 5 menit.
    Angkat dan sajikan.

    UNTUK 425 GRAM

  • Resep Cinamon Lemon Cruncy

    Resep Cinamon Lemon Cruncy

    BAHAN :
    • Tepung terigu protein rendah 100 gram
    • Susu bubuk 20 gram
    • Kayu manis bubuk 1 sendok makan
    • Mentega 50 gram
    • Gula halus 100 gram
    • Putih telur 4 butir
    ISI :
    • Whipped cream 100 ml
    • Cokelat masak pekat 100 gram, cincang
    • Mentega 1/2 sendok makan
    • Esen lemon 1 sendok teh
    CARA MEMBUAT CINAMON LEMON CRUNCY :
    1. Ayak terigu, susu bubuk dan kayu manis. Sisihkan.
    2. Kocok mentega dan 50 gram gula halus hingga lembut.
    Masukkan campuran terigu sambil diaduk hingga rata
    3. Kocok putih telur dan sisa guid hingga kaku. Masukkan dalam adonan terigu, aduk rata.
    4. Masukkan adonan dalam plastic segitiga.
    Semprotkan dalam cetakan lidah kucing bersemir margarin.
    5. Panggang dalam oven bersuhu 160°C hingga matang selama + 45 menit.
    Angkat, dan dirginkan.
    6 Isi: Panaskan whipped cream dan coklat di atas api kecil hingga coklat leleh.
    Angkat. Tambahlkan mentega dan esen lemon. Aduk rata, simpan dalam lemari
    Pendingin hingga kental selama 1 jam. Angkat. Masukkan dalam plastik segitiga.
    Semprotkan ganache di antara 2 kue, satukan. Sajikan.

    Untuk 300 gram

  • Resep Kukis Sandal Kencur

    Resep Kukis Sandal Kencur

    BAHAN :
    • Mentega 150 gram
    • Gula halus 100 gram
    • Kuning telur 2 butir
    • Tepung terigu protein rendah 250 gram
    • Tepung maizena 50 gram
    • Kencur 25 gram, parut, peras, ambil ampasnya
    • Garam 1/2 sendok teh
    HIASAN :
    • Trimis bentuk bunga
    • Icing 1 resep (lihat di resep Ginger Dolls cookies), warnai sesuai selera.
    CARA MEMBUAT KUKIS SANDAL KENCUR :
    1. Ayak terigu dan maizena. Sisihkan.
    2. Kocok margarin dan gula hingga putih.
    Masukkan kuning telur satu per satu sambil dikocok hingga rata.
    3. Masukkan campuran terigu, tambahkan garam dan kencur. Aduk rata.
    4. Gilas adonan setebal 0,3 cm, cetak bentuk alas sandal.
    5. Letakkan adonan di atas Loyang bersemir margarin.
    Panggang dalam oven bersuhu 160° C hingga matang selama + 30 menit.
    Angkat dan dinginkan.
    6. Hias kukis dengan icing hingga berbentuk tali sandal. Letakkan trimis di atas tali sandal.
    Panggang kembali dalam oven bersuhu 150°C selama + 5 menit. Angkat dan sajikan.

    UNTUK 350 GRAM

  • Resep Chiffon Berlapis Stroberi

    Resep Chiffon Berlapis Stroberi

    BAHAN :
    • 120 gram tepung terigu protein rendah
    • 50 gram gula pasir
    • 6 kuning telur
    • 50 ml air
    • 100 ml minyak goreng
    • 6 putih telur
    • 1/4 sendok teh garam
    • 1/2 sendok teh cream of tartar
    • 75 gram gula pasir
    BAHAN SAUS STROBERI :
    • 25 gram stroberi, dihaluskan
    • 15 gram gula pasir
    • 15 ml air
    • 10 tetes pewarna merah cabai
    • 1/4 sendok teh tepung maizena
    CARA MEMBUAT CHIFFON BERLAPIS STROBERI :
    1. Rebus bahan saus stroberi sampai kental. Sisihkan.
    2. Ayak tepung terigu. Tambahkan gula pasir. Aduk rata.
    Tuang campuran air dan minyak goreng sedikit-sedikit sambil diduk perlahan.
    3. Tambahkan kuning telur satu per satu sambil diaduk rata. Sisihkan.
    4. Kocok putih telur, garam, dan cream of tartar sampai setengah mengembang.
    Tambahkan gula pasir sambil dikocok sampai mengembang.
    5. Tuang sedikit-sedikit ke adonan tepung sambil diaduk perlahan.
    6. Ambil 2 sendok sayur adonan. Tuang ke campuran stroberi. Aduk rata.
    7. Tuang bergantian di loyang diameter 20 cm.
    8. Oven 50 menit dengan suhu 180 derajat Celsius. Balik loyang di botol.

    Untuk 16 potong

  • Resep Cake Lembut Stroberi

    Resep Cake Lembut Stroberi

    BAHAN STROBERI :
    1 sendok makan air
    3 sendok makan selai stroberi
    250 gram stroberi, dibelah dua
    BAHAN CAKE :
    4 putih telur
    50 gram gula pasir
    4 kuning telur
    50 gram tepung terigu protein rendah
    25 gram margarin, dilelehkan
    CARA MEMBUAT CAKE LEMBUT STROBERI :
    1. Masak bahan stroberi sampai kental. Letakkan di dasar cetakan diameter
    9 cm yang dioles margarin.
    2. Kocok putih telur sampai setengah mengembang. Masukkan gula pasir
    sambil dikocok sampai mengembang. Tambahkan kuning telur satu per satu sambil dikocok rata. 5.
    3. Masukkan tepung terigu sambil diayak dan diaduk perlahan.
    Tambahkan margarin leleh. Aduk perlahan.
    4. Tuang ke cetakan. Letakkan cetakan di loyang yang diberi sedikit air.
    5. Oven 25 menit dengan suhu 180 derajat Celsius.

    Untuk 8 buah