Membuat bolu sakura sama halnya dengan membuat kue bolu. Yang membedakan adalah pada bentuk/hasil cetakkannya. Untuk bolu sakura menggunakan cetakan bentuk sakura. Bahan, resep, dan cara membuatnya ada dalam resep berikut.
BAHAN:
BAHAN BOLU:
• 4 butir telor ayam
• 100 g gula pasir
•200 g tepung terigu
• 50 g mentega, cairkan
• 3 sdm susu kental manis
• 1 sdt bumbu spekuk
• 1 sdt soda kue
• 1/4 sdt garam
BAHAN KARAMEL:
• 150 g gula pasir
• 150 ml air panas
CARA MEMBUAT BOLU SAKURA:
1. Panaskan gula pasir sampai meleleh dan berwarna cokelat, tuangi air dan aduk rata. Masak hingga mendidih, angkat dan dinginkan.
2. Setelah dingin campur dengan 3 sdm susu kental manis dan mentega cair, sisihkan.
3. Ayak jadi satu tepung terigu, soda kue, bumbu spekuk dan garam, sisihkan. Kocok telur dan gula sampai mengembang dan putih. Tambahkan campuran tepung terigu, aduk rata dengan sendok kayu. Terakhir masukkan campuran bahan karamel. Aduk kembali hingga rata.
4. Tuang adonan kedalam cetakan yang sudah dioles mentega.
5. Kukus dalam, dandang panas selama 20 menit. Angkat.
Tag: tepung terigu
-

Resep Bolu Sakura
-

Resep Pancake Blueberry
Kue dadar yang dibuat dari campuran tepung terigu, susu, telur dan gula dan diolah dengan cara digoreng di atas wajan datar yang telah diolesi sedikit minyak. Kreasi pancake yang kami sajikan kali ini adalah, dengan tambahan topping blueberry. Anda bisa berkreasi dengan aneka rasa / topping seperti; rasa coklat, strawberry, kacang, keju dan sebagainya.
BAHAN-BAHAN:
• 3/4 cangkir tepung terigu
• 1 sdm gula
• 1 sdt baking powder
• 1/2 sdt garam
• 1 sdm margarin
• 1 butir telur
• 3/4 cangkir susu cair
• 1/2 cangkir buah blueberry, cuci bersih, kemudian diblender
• Margarin untuk dioleskan pada panci
CARA MEMBUAT PANCAKE BLUEBERRY:
1. Ayak ke dalam suatu mangkuk tepung terigu, gula, baking powder, dan garam.
2. Lelehkan margarin.
3. Kocok telur, kemudian tambahkan ke dalam lelehan margarin, aduk sampai tercampur.
4. Tambahkan ke dalamnya ayakan campuran tepung terigu, aduk sampai tercampur.
5. Untuk membuat pancake-nya, oleskan terlebih dahulu wajan pancake dengan margarin, panaskan dengan panas sedang sampai muncul gelembung udara.
6. Takar terlebih dahulu adonan pancake dalam cangkir, tuangkan ke dalam wajan, ratakan ke semua sisi. Lalu tambahkan bluberry di atasnya.
7. Masak dengan panas sedang sampai terbentuk gelembung udara di permukaannya.
8. Balik pancake dengan bantuan garpu atau sendok, masak sampai berwarna kecokelatan pada sisi yang satunya.
9. Angkat dari wajan dan sajikan dengan butter atau madu.CATATAN:
Kalau sulit menemukan buah blueberry segar, boleh juga diganti dengan selai blueberry atau blueberry jam topping -

Resep Lapis Surabaya
Lapis Surabaya, merupakan salah satu makanan khas, atau oleh-oleh khas dari kota pahlawan. Bila Anda belum sempat membeli saat Anda berkunjung ke Surabaya, kami berikan alternatif, untuk membuatnya di rumah, dengan panduan resep ini. Silahkan mencoba..!
BAHAN:
• 50 gr tepung terigu
• 25 gr tepung maizena
• 22 kuning telur
• 2 putih telur
• 300 gr gula pasir
• 250 gr mentega, kocok sampai lunak
• 25 gr cokelat bubuk
• 2 sdm air panas
UNTUK OLESAN:
• 100 ml selai strawberry atau blackcurrant
CARA MEMBUAT LAPIS SURABAYA:
1. Campur tepung terigu dan tepung maizena. Ayak. Sisihkan.
2. Kocok telur dan gula sampai kental dan naik.
3. Masukkan campuran terigu dan maizena. Aduk hingga rata. Masukkan mentega lunak sedikit demi sedikit sambil aduk hingga rata. Bagi adonan menjadi 2 bagian.
4. Siapkan 2 buah loyang persegi berukuran 22x22x4 cm, alasi kertas roti, oles margarin dan taburi terigu.Tuang 1 bagian adonan ke dalam satu loyang. Ratakan.
5. Larutkan cokelat bubuk dengan air panas. Campurkan ke dalam sisa adonan. Aduk rata.
6. Tuang ke dalam loyang yang lain. Ratakan.
7. Panggang kedua loyang berisi adonan dalam oven bersuhu 180 derajat celcius sampai matang selama 35 menit. Angkat.
8. Keluarkan dari loyang. Dinginkan.
9. Olesi permukaan cake yang kuning dengan selai. TUmpuk dengan cake yang cokelat. Tekan sedikit agar kue melekat. Rapikan tepinya.
10.Potong-potong sesuai selera. -

Resep Kue Pie Cherry
Kreasi kue pie kali ini dengan buah cherry sebagai isi bagian dalam pie. Anda juga bisa berkreasi dengan bahan lain sebagai bahan isi dalamnya, missal blueberry, strawberry, nanas, ataupun buah lainnya. Simak yuk cara membuatnya, dari cara membuat adonan kulit, isi, dan proses pematangannya di resep ini.
ADONAN KULIT:
• 325 gram tepung terigu
• 220 gram butter
• 3/4 sdt garam
• 1 sdm gula pasir
• 4 sdm air dingin
ADONAN ISI:
• 3 cangkir buah cherry, buang tangkainya dan belah dua
• 190 ml air
• 100 gram gula pasir
• 2 sdm maizena, larutkan dengan sedikit air.
CARA MEMBUAT KUE PIE CHERRY:
1. Di dalam wadah besar, masukkan tepung terigu, butter, gula, garam dan air dingin.
2. Aduk rata dengan tangan sampai terbentuk butiran-butiran kasar, giling terus dengan tangan sampai merata. (Kalau pakai mixer, pakai mixer berbentuk ulir dengan kecepatan lambat)
3. Bentuk bulat adonan kulit, simpan di dalam wadah/baskom, tutup dengan plastic wrap dan dinginkan di kulkas selama 1 jam.
4. Membuat adonan isi, masak cherry dan air dalam panci selama 10 menit.
5. Tambahkan gula pasir dan larutan maizena, aduk-aduk terus sampai mendidih dan adonan mengental, kurang lebih 10 menit. Dinginkan.
6. Ambil adonan kulit pie yang sudah didinginkan 1 jam, potong sebagian (sekitar 1/3 bagian), sisihkan untuk tutup.
7. Giling 2/3 bagian kulit pie sampai kira-kira setebal ½ cm.
8. Tempatkan di cetakan pie (atau cetakan kue, atau loyang pirex) yang sudah dibubui mentega dan tepung terigu.
9. Ratakan kulit pie di seluruh permukaan cetakan, tusuk-tusuk dengan garpu.
10. Isi dengan adonan cherry.
11. 1/3 bagian kulit pie untuk tutup, giling hingga setebal 1/2 cm, lalu potong-potong berbentuk strip dengan lebar 1 cm.
12. Buat anyaman renggang tutup kulit pie (contoh gambar dibawah).
13. Oles kulit pie atas dengan kocokan kuning telur.
14. Panggang di oven suhu 175 derajat C selama kurang lebih 45 menit (atau sampai kulit pie menguning)
15. Angkat, sajikan dingin.CATATAN:
Resep yg sama bisa untuk blueberry pie atau strawberry pie… isi pie-nya bisa diganti-ganti sesuai selera -

Resep Cake Agar-Agar Coklat Chip
Bentuknya yang mirip kue muffin, dengan tambahan agar-agar menjadikan tekstur cake agar-agar coklat chip semakin lembut. Rasa cokelatnya yang begitu menggoda. Sensasi kriuk coklat chipnya. Penasaran, bagaimana membuatnya. Berikut resep lengkapnya. Selamat mencoba..!
BAHAN:
• 75 ml susu cair
• 50 gram coklat bubuk
• 1 sdm coklat pasta
• 2 agar-agar bubuk coklat
• 30 gram mentega
• 100 gram gula pasir
• 1 sdt sp
• 2 butir telur
• 120 gram tepung terigu
• 1 sdt baking powder
• 50 gram coklat chip
CARA MEMBUAT CAKE AGAR-AGAR COKLAT CHIP:
1. Campur susu, coklat bubuk, coklat pasta dan aduk sampai larut. Sisihkan.
2. Kocok mentega dan gula sampai lembut. Tambahkan sp sambil terus dikocok. Tambahkan telur satu persatu sambil dikocok rata.
3. Masukkan tepung terigu dan baking powder, sambil diayak, berselang-seling dengan campuran susu cair coklat.
4. Siapkan cetakan muffin kecil yang dialas kertas cup kue. Tuang adonan 3/4 tinggi cetakan. Taburkan coklat chips.
5. Oven selama 30 menit dengan suhu 1800c. -

Resep Kembang Kol Goreng
Kembang kol salah satu bahan masakan, yang biasa dipakai sebagai pelengkap menu cap cay baik kering maupun basah. Kali ini kita mencoba mengolah kembang kol untuk dijadikan kudapan. Penasaran cara membuatnya? Berikut resep kembang kol goreng.
BAHAN:
• 1 buah kembang kol ukuran besar
• 250 g Tepung Terigu
• 5 siung bawang merah
• 5 siung bawang putih
• Garam dan gula secukupnya
• 100 ml air
CARA MEMBUAT KEMBANG KOL GORENG:
• Potong kembang kol dengan ukuran sesuai selera kemudian dicuci bersih dan dikukus
• Siapkan bumbunya dengan menghaluskan bawang merang, bawang putih, gula dan garam
• Masukkan bumbu ke dalam tepung terigu yang sudah diencerkan dengan air
• Aduk hingga rata dan membentuk adonan encer
• Masukkan potongan kembang kol yg sudah dikukus ke dalam adonan kemudian goreng dengan api panas
• Snack kembang kol goreng siap disajikan (cocol saus lebih enak) -

Resep Chocho Chip Cheese Muffin
Adalah salah satu kreasi kue muffin, dengan penambahan bahan chocho chip & keju. Cara membuatnya ada dalam resp berikut.
BAHAN:
•1 cup gula pasir
•1 3/4 cup tepung terigu
•1 sdm baking powder
•100 gr keju cheddar, parut
•1/2 cup choco chips
•1 butir telur
•3/4 cup susu cair
•1/2 cup canola oil atau minyak goreng lainnya
CARA MEMBUAT CHOCHO CHIP CHEESE MUFFIN:
•Campur semua bahan kering, aduk rata
•Masukkan telur, keju parut, dan choco chips, aduk rata kembali
•Masukkan susu dan canola oil, aduk perlahan sebentar saja asal kecampur
•Masukkan adonan ke dalam cetakan muffin yang sudah dialasi paper cup lalu beri taburan diatasnya dengan sedikit keju parut
•Panggang dalam oven bersuhu 180 dC sekitar 25 menit sampai matang
•Angkat dan sajikan hangat bersama teh manis.


