Tag: air jeruk limau

  • Resep Ayam Bakar

    Resep Ayam Bakar

    BAHAN:
    • 1 ekor ayam, potong 4 bagian
    • 2 sendok makan minyak goreng
    • 200 ml air
    BUMBU HALUS:
    • 6 butir bawang merah
    • 4 siung bawang putih
    • 2 cm kunyit
    • 3 butir kemiri
    • 2 cm jahe
    • 1 sendok teh asam jawa
    • 2 sendok teh gula merah
    • 1 sendok teh garam
    BAHAN SAMBAL:
    • 25 gram cabai kering
    • 1/2 sendok teh gula
    • 1/2 sendok teh terasi bakar
    • 1 sendok teh air jeruk limau
    • 1/2 sendok teh garam
    CARA MEMBUAT AYAM BAKAR:
    1. Tumis bumbu halus sampai harum lalu masukkan ayam. Aduk hingga berubah warna. Tuangkan air lalu masak sampai bumbu meresap.
    2. Bakar ayam di atas bara api hingga harum. Sajikan dengan sambal.
    3. Cara membuat sambal: haluskan bahan sambal lalu sajikan dengan ayam bakar hangat.

    untuk 6 porsi

  • Resep Buntut Panggang

    Resep Buntut Panggang

    BAHAN:
    • 500 gr buntut sapi, dipotong, dicuci bersih
    • Air untuk merebus
    • 2 lembar daun salam, dicuci bersih
    • 2 cm jahe, dikupas
    • 5 buah cengkeh
    • 200 ml margarine FORVITA, dilelehkan
    • Kecap manis secukupnya, untuk olesan
    BUMBU DIADUK RATA:
    • 4 sdm kecap manis
    • 2 sdt bawang putih parut
    • 2 sdt bawang merah parut
    • 2 sdm cabai merah, dihaluskan
    • 1 sdt jahe parut
    • ½ sdt lada bubuk
    • 1 sdm air jeruk limau
    PELENGKAP:
    • Sambal hijau
    CARA MEMBUAT BUNTUT PANGGANG:
    1. Rebus buntut sapi dengan daun salam, jahe, dan cengkeh selama 30 menit atau hingga buntut setengah matang. Angkat dan tiriskan. Saring kaldunya.
    2. Lumuri buntut dengan bumbu dan margarine yang sudah dilelehkan. Taruh di wadah datar dan diamkan selama 1 jam agar bumbu meresap.
    3. Panggang dalam oven bersuhu 165 derajat Celsius selama 1 jam, atau sampai buntut lunak. Sesekali olesi dengan margarine Forvita dan kecap manis. Bolak-balik dan oles kembali. Keluarkan, sajikan hangat dengan sambal hijau.

    Tips:Rebus buntut dengan panci presto agar cepat matang dan empuk.

  • Resep Ayam Pelalah

    Resep Ayam Pelalah

    BAHAN:
    1/2 ekor ayam, potong 2 bagian
    1/2 sdm air jeruk limau/nipis
    1 batang serai, iris halus
    1 sdt garam
    BUMBU DIHALUSKAN:
    5 butir bawang merah
    3 slung bawang putih
    3 cm kencur
    3 cm lengkuas
    3 butir kemiri
    3 cm kunyit
    SAMBAL PELALAH, (ULEK KASAR):
    3 buah cabai merah
    5 butir bawang merah
    2 siung bawang putih
    1 buah tomat merah
    1 sdt terasi goreng
    1/2 sdt garam
    CARA MEMBUAT AYAM PELALAH:
    1. Lumuri ayam dengan bumbu halus hingga rata. Diamkan selama 1 jam agar bumbu meresap.
    2. Bakar ayam berbumbu di atas bara api hingga matang dan beraroma harum. Dinginkan, lalu suwir-suwir dagingnya,
    sisihkan.
    3.Campur ayam suwir dengan sambal pelalah, tambahkan air jeruk limau/nipis. Aduk rata.
    4. Sajikan segera

    Untuk 4 porsi

  • Resep Ayam Bakar Cabai Hijau

    BAHAN ISI:
    – 1 ekor ayam kampung, dibelah dua tidak putus, ditekan bagian tengahnya
    – 2 sendok teh air jeruk limau
    – 1 sendok teh garam
    – 500 ml santan dari 1/2 butirkelapa
    – 2 sendok teh garam
    – 1 1/2 sendok makan gula merah sisir
    – 3 sendok makan minyak untuk menumis
    BUMBU HALUS:
    – 10 butir bawang merah
    – 6 siung bawang putih
    – 8 buah cabai hijau besar
    – 5 buah cabai hijau keriting
    – 4 butir kemiri, disangrai
    CARA MEMBUAT AYAM BAKAR CABAI HIJAU:
    1) Lumuri ayam dengan airjeruk limau dan garam. Bakarsampai setengah matang, Sisihkan.
    2) Panaskan minyak. Tumis bumbu halus sampai harum, Tambahkan santan, garam, dan gula merah.
    Masak sampai mendidih. Masukkan ayam, Masak sampai meresap dengan api kecil.
    3) Bakar ayam sambil dioles sisa bumbu sampai harum.

  • Resep Kakap Bakar Sambal Matah Bali

    Resep Kakap Bakar Sambal Matah Bali

    BAHAN:
    500 gram kakap merah
    3 buah cabai merah keriting
    5 buah bawang merah
    1 buah serai
    3 lembar daun jeruk
    20 gram terasi
    2 sendok makan minyak goreng
    Garam secukupnya
    PELENGKAP:
    Sambal matah
    CARA MEMBUAT KAKAP BAKAR SAMBAL MANTAH BALI:
    1. Giling halus semua bahan bumbu, lalu lumuri ikan selama 10 menit.
    2. Setelah meresap dibakar hingga matang.
    3. Hidangkan dengan sambal matah.
    SAMBAL MATAH:
    BAHAN :
    3 sendok makan minyak sayur
    1 sendok teh terasi
    3 butir bawang merah, iris tipis
    2 siung bawang putih, iris tipis
    3 buah cabai rawit merah, iris halus
    2 lembar daun jeruk purut, iris halus
    1 batang serai, ambil bagian yang putih, iris halus
    1/2 sendok teh garam
    1 butirjeruk limau, ambil airnya
    CARA MEMBUAT SAMBAL MATAH:
    1. Panaskan minyak, goreng terasi hingga harum. Angkat
    2. Aduk dengan bahan lainnya hingga rata.
    3. Beri air jeruk limau, aduk rata.
    4. Sajikan.

  • Resep Ayam Bumbu Ngohiang

    Resep Ayam Bumbu Ngohiang

    BAHAN :
    • 1 ekor ayam kampung yang masih muda
    • 1 siung bawang putih, haluskan
    • 2 – 3 sdm kecap asin
    • 1 sdm kecap manis
    • 1/4 sdt bumbu ngohiang, siap beli
    • 1/4 sdt merica
    • 2 liter air
    • 2 sdt garam
    • Minyak goreng
    Cocolan:
    • 2 sdm kecap manis
    • 1 sdt air jeruk limau
    • merica
    • 5 buah cabai rawit iris (kalaumau)
    CARA MEMBUAT AYAM BUMBU NGOHIANG :
    1. Singkirkan leher, kepala, cakar dan isi perut ayam.
    2. Didihkan air dan garam. Rebus ayam dalam keadaan utuh sampai masak. Angkat, tiriskan.
    3. Campur bawang putih, kecap asin, kecap manis, bumbu ngohiang, dan merica.
    4. Lumuri bagian luar dan dalam ayam rebus dengan campuran bawang putih.
    Diamkan selama beberapa jam sampai meresap.
    5. Goreng ayam sampai berwarna cokelat.
    6. Potong-potong lalu sajikan segera.
    7. Ayam dimakan dengan cocolan

    Untuk 8 porsi

    FAKTA GIZI PERPORSI :
    Kalori : 229 kal
    Protein : 11,6 g
    Lemak : 18,8 g
    Karbohidrat : 0,5 g
    Kolesterol : 61,9 mg
    Serat : –

  • Resep Saus Kecap Kacang

    Resep Saus Kecap Kacang

    Lebih mirip sambal kecap, tambahan kacang yang dihaluskan
    membuatnya lebih sedap. Cocok untuk ikan bakar/goreng dan sate kambing.
    BAHAN :
    ► 4 sdm kacang tanah goreng, tumbuk kasar.
    ► 2 sdm bawang putih goreng, haluskan.
    ► Cabai rawit secukupnya.
    ► 1 sdm petis udang.
    ► 100 ml kecap manis.
    ► 2 sdt air jeruk limau.
    CARA MEMBUAT SAUS KECAP KACANG :
    ► Haluskan petis dan cabai sambil dituangi kecap sedikit-sedikit
    sampai halus dan rata. Tambahkan kacang, bawang putih goreng
    dan air jeruk limau, aduk rata.

  • Resep Sambal Sayur Rebus

    Resep Sambal Sayur Rebus

    BAHAN-BAHAN :
    ► 10 buah cabai merah.
    ► 5 buah cabai rawit.
    ► 1 buah tomat ukuran sedang.
    ► 3 cm terasi bakar.
    ► 50 ml minyak goreng.
    ► 3 siung bawang putih.
    ► 1/2 sdm garam.
    ► 1/2 sdt gula pasir.
    ► 2 buah jeruk limau, ambil airnya.
    CARA MEMBUAT SAMBAL SAYUR REBUS :
    ► Rebus cabai merah, cabai rawit dan tomat dengan sedikit air hingga
    matang. Angkat dan buang airnya. Ulek rebusan cabai dan tomat,
    tambahkan terasi, garam, bawang putih dan gula pasir.
    ► Panaskan minyak dalam wajan dan goreng sambal hingga harum.
    Angkat dan taburi dengan perasan air jeruk limau.
    ► Tips: enak dihidangkan dengan rebusan sayuran.

  • Resep Nasi Lawar Sapi ( Bali )

    Resep Nasi Lawar Sapi ( Bali )

    BAHAN :
    LAWAR SAPI :
    150 gr nangka muda, direbus agak matang, dicincang kasar
    100 gr daging giling, dimasak dengan sedikit air sampai matang dan kering
    200 gr kulit sapi, direbus, dipotong korek api
    250 gr kelapa parut, disangrai
    BUMBU :
    10 siung bawang putih dan 6 butir bawang merah diiris, digoreng dihaluskan jadi satu.
    6 siung bawang putih dan 2 ruas jari kencur dihaluskan jadi satu, digoreng
    25 gr cabe rawit ijo diiris-iris, dan 2 buah daun jeruk diiris halus digoreng bersama 1 sdm terasi
    1 sdm bumbu jaton yang telah disangrai, dihaluskan
    garam secukupnya
    1 sdm air jeruk limau
    CARA MEMBUAT NASI LAWAR SAPI ( BALI ) :
    1. Campur semua bahan bumbu rnenjadi satu, tambahkan nangka muda yang telah direbus dan dicincang kasar, aduk rata.
    2. Tambahkan daging giling dan kulit sapi yang telah direbus, aduk rata, sisihkan.
    3. Hidangkan lawar sapi bersama nasi, keripik paru, hati goreng tipis, kerupuk rambak,
    irisan tomat dan timun, serta sambal goreng.

    Untuk = 5 porsi (1 porsi = 203 kalori, belum termasuk nasi dan pelengkap)

  • Resep Ayam Masak Kecap

    Resep Ayam Masak Kecap

    BAHAN :
    ▪ 1 ekor ayam buras, potong 8
    • 5 siung bawang putih, cincang
    • 2 sdm kecap asin
    • 5 sdm kecap manis
    • lsdm saus tiram
    • seujung jari jahe, cincang
    • garam
    • 1 sdm gula jawa sisir
    • 2 tangkai daun bawang, iris serong
    • 2 sdt air jeruk limau
    • 1/2 liter air
    • 2 sdm minyak goreng
    CARA MEMBUAT AYAM MASAK KECAP :
    1. Rendam ayam dengan bawang putih,kecap asin, gula jawa, jahe, dan garam.
    Diamkan selama -/+ 30 menit.
    2. Tumis ayam yang sudah dibumbui tadi hingga kekuningan. Tambahkan kecap manis dan sous tiram.
    3. Beri air. Masak hingga meresap dan matang.
    4. Masukkan irisan daun bawang dan air jeruk limau. Matikan api.
    5. Makanan pun siap santap

    Untuk 8 porsi

    TIP SEHAT :
    • Buanglah lemak yang tampak karena merupakan lemak jenuh yang bisa
    menyebabkan penumpukan plak pada pembuluh darah.

    FAKTA GIZI PERPORSI :
    Kalori : 226 kal
    Protein : 12,3 g
    Lemak : 18,3 g
    Karbohidrat : 3,6 g
    Kolesterol : 62 mg
    Serat : 0,3 g