Resep Ayam Bumbu Ngohiang

resep-ayam-bumbu-ngohiang

BAHAN :
• 1 ekor ayam kampung yang masih muda
• 1 siung bawang putih, haluskan
• 2 – 3 sdm kecap asin
• 1 sdm kecap manis
• 1/4 sdt bumbu ngohiang, siap beli
• 1/4 sdt merica
• 2 liter air
• 2 sdt garam
• Minyak goreng
Cocolan:
• 2 sdm kecap manis
• 1 sdt air jeruk limau
• merica
• 5 buah cabai rawit iris (kalaumau)
CARA MEMBUAT AYAM BUMBU NGOHIANG :
1. Singkirkan leher, kepala, cakar dan isi perut ayam.
2. Didihkan air dan garam. Rebus ayam dalam keadaan utuh sampai masak. Angkat, tiriskan.
3. Campur bawang putih, kecap asin, kecap manis, bumbu ngohiang, dan merica.
4. Lumuri bagian luar dan dalam ayam rebus dengan campuran bawang putih.
Diamkan selama beberapa jam sampai meresap.
5. Goreng ayam sampai berwarna cokelat.
6. Potong-potong lalu sajikan segera.
7. Ayam dimakan dengan cocolan

Untuk 8 porsi

FAKTA GIZI PERPORSI :
Kalori : 229 kal
Protein : 11,6 g
Lemak : 18,8 g
Karbohidrat : 0,5 g
Kolesterol : 61,9 mg
Serat : –

0 Comments

admin