Tag: ayam

  • Resep Lumpia Nasi Kare

    Resep Lumpia Nasi Kare

    BAHAN:
    * Nasi putih 500 gram
    * Ayam 250 gram, rebus, suwirsuwir
    * Kulit lumpia 10 lembar
    * Santan kental 100 ml
    BUMBU HALUS:
    * Bawang merah 5 butir
    * Bawang putih 3 siung
    * Cabe merah 2 buah
    * Kemiri 1 butir
    * Ketumbar 1 sendok teh
    * Kunyit 2 cm
    * Garam 1/4 sendok teh
    * Gula pasir 1 sendokteh
    * Merica bubuk 1 sendok the
    CARA MEMBUAT LUMPIA ISI KARE:
    1. Tumis bumbu halus hingga harum, tambahkan santan, masak hingga mendidih.
    2. Masukkan ayam dan nasi, masak hingga agak mengering, angkat.
    3. Ambil 1 lembar kulit lumpia, isi dengan nasi kare dan gulung hingga agak padat.
    4. Goreng hingga kuning kecokelatan, angkat
    5. Sajikan.

    Persiapan: 10 menit
    Proses: 40 menit
    Hasil jadi : 10 buah

    TIPS:
    • Goreng lumpia dalam minyak banyak dan panas dalam api sedang agar lumpia matang merata

  • Resep Ayam Bumbu Buluh

    Resep Ayam Bumbu Buluh

    Merupakan Kuliner Indonesia dari Sulawesi, tepatnya Manado. Rasa gurih dan pedasnya..hmmm, aroma harum yang begitu memikat dari bumbu-bumbu inti yang digunakan, juga aroma sedap, segar dari daun pandan dan daun kemangi yang disertakan dalam memasaknya. Kini Anda bisa mencoba kuliner khas Manado ini di rumah dengan panduan resep berikut.
    BAHAN:
    • 900 g ayam
    • 1 sdt garam
    • 1 sdt jeruk nipis
    • 2 Ibr kunyit
    • 10 batang daun bawang
    • 4 lembar daun pandan muda
    • 15 lembar daun jeruk
    • 4 batang serai
    • 15 butir bawang merah iris
    • 100 g cabai merah besar, iris
    • 75 g cabai rawit merah i 2 sdt garam
    • 150 ml minyak goreng
    • 3 cm kunyit, parut
    • 2 sdm air jeruk lemon cui/jeruk nipis
    • 50 g daun kemangi (tanpa tangkai)
    CARA MEMASAK AYAM BUMBU BULUH :
    1. Potong-potong ayam menjadi 16-20 bagian, lumuri dengan garam dan air jeruk nipis, sisihkan iris daun kunyit, daun bawang, dan daun pandan. Buang tulang daun jeruk dan ambil bagian putih serai, memarkan.
    2. Tumbuk kasar bawang merah, cabal . hijau, cabai rawit bersama garam menggunakan cobek/lumping, aduk rata.
    3. Panaskan minyak goring dalam wajam, masukkan kunyit parut, daun kunyit, daun pandan, daun jeruk dan serai. Tumis hingga bau harum.
    4. Masukkan potongan ayam, aduk hingga ayam kaku dan berubah warna. Masukkan bumbu tumbuk kasar dan daun bawang, aduk dan masak hingga berbau harum dan ayam matang. Masukkan air jeruk lemon cui/jeruk nipis dan daun kemangi, aduk sebentar, angkat.

  • Resep Ayam Goreng Sambel Ijo

    Resep Ayam Goreng Sambel Ijo

    Daging ayam yang diungkep terlebih dahulu sebelum proses goreng bersama adonan kremes, menjadikan daging “Ayam goreng sambel ijo” begitu lembut dan gurih dengan siraman sambal ijo.
    BAHAN:
    • 1 ekor ayam, potong 4 bagian
    • 6 Ibr daun jeruk
    • 4 Ibr daun salam
    • 1 btg serai, memarkan
    • 2 ruas jari lengkuas, memarkan
    • 500 ml air
    • 1 sdt kaldu ayam bubuk
    • 1/2 sdt lada putih bubuk
    • Garam secukupnya
    BUMBU HALUS:
    • 4 siung bawang putih
    • 8 siung bawang merah
    • 3 siung kemiri
    • 1 ruas jari jahe
    • 1 sdt ketumbar
    BUMBU KREMESAN:
    • 250 ml air rebusan ayam
    • 50 gr tepung beras
    • 1 butir telur
    • 250 ml air
    • 1/2 sdt kaldu ayam bubuk
    • Garam secukupnya
    SAMBAL IJO:
    • 10 buah cabai hijau
    • 1/2 buah tomat hijau
    • 3 siung bawang putih
    • 1/2 sdt gula pasir
    • garam secukupnya
    • 1 buah jeruk limau
    CARA MEMBUAT AYAM GORENG SAMBEL IJO:
    1. SAMBA IJO: Haluskan semua bumbu hingga lembut. Goreng dalam minyak panas hingga matang, sisihkan
    2. Adonan Kremes: Larutkan tepung beras bersama, aduk rata. Tambahkan semua bahan lain, aduk kembali dan sisihkan
    3. Campur ayam bersama air, bumbu halus, lengkuas, daun salam, daun jeruk, serai, kaldu ayam bubuk, lada bubuk dan garam, aduk rata. Rebus selama 30 menit, hingga ayam empuk, angkat dan tiriskan.
    4. Celupkan daging ayam ke dalam adonan kremes. Goreng dalam minyak panas dan banyak hingga kuning keemasan, angkat dan tiriskan. Goreng sisa adonan hingga menjadi serabut, angkat dan tiriskan
    5. Susun Ayam Goreng di atas piring saji, taburi dengan kremes. Siram dengan Sambal ljo, sajikan bersama nasi putih

    Untuk 4 porsi

  • Resep Sego Golong

    Resep Sego Golong

    Sego golong termasuk ke dalam nasi yang dilengkapai beberapa menu sebagai pelengkapnya. Nasi selamatan/Sego Golong(Bahasa Jawa), biasa dibentuk bulat. Berbentuk bulat dimaksudkan untuk melambangkan kebulatan tekad yang manunggal.
    AYAM:
    • 1 kg ayam, potong 12 bagian
    • 2 lembar daun jeruk
    • 600 ml santan dari ½ butir kelapa
    • 11/2 sdt garam
    • 1 sdt gula pasir
    BUMBU HALUS:
    • 10 butir bawang merah
    • 2 siung bawang putih
    • 4 butir kemiri bakar
    • ½ sdt terasi
    URAP:
    • 250 gram kelapa setengah tua, parut kasar
    • 2 lembar daun jeruk , iris tipis
    • ¾ sdt garam
    • ¾ sdt gula pasir
    • ½ sdt terasi bakar, haluskan
    • 4 siung bawang putih, haluskna
    • 5 buah cabai merah keriting, haluskan
    • 3 cm kencur, haluskan
    • 1 sdt air asam jawa
    • 6 lonjor kacang panjang, potong 2 cm
    • 75 gram taoge kedelai, bersihkan akarnya
    • 1 buah mentimun, potong dadu kecil
    • 4 tangkai kemangi, ambil daunnya
    • 2 sdm petai cina
    PELENGKAP:
    • Nasi putih
    • Bakwan jagung
    • Sayur bening bayam
    CARA MEMBUAT SEGO GOLONG:
    1. AYAM : Lumuri ayam dengan sedikit garam, biarkan 30 menit. Panggang ayam hingga kecoklatan. Angkat.
    2. Tumis daun jeruk dan bumbu halus hingga harum. Tuangi santan, masukkan ayam, gula dan garam. Masak hingga santan mongering dan matang. Angkat.
    3. URAP: Campur kelapa parut dan daun jeruk, gula, garam, bumbu halus dan air asam, aduk rata. Kukus bumbu urap hingga matang.
    4. Rebus kacang panjang dan taoge kedelai hingga layu. Angkat dan tiriskan.
    5. Campur semua sayuran dan bumbu urap, aduk rata.
    6. Sajikan nasi putih, ayam bumbu, urap, bakwan jagung, dan sayur bening bayam.

    UNTUK : 12 porsi

  • Mie Kerang

    Mie Kerang

    BAHAN:
    • 1 bungkus kecil mie, Rendam di air panas sebentar . Tiriskan
    • 1 ons kerang kecil, dikupas
    • 1/2 ons ayam, di di cincang kasar
    BUMBU:
    • 2 siung bawang putih,dicincong kasar
    • 2 siung bawang merah, di cincang kasar
    • ½ bawang Bombay, dipotong panjang
    • 1 sdt saus tiram
    • 1½ sdm kecap manis
    • ½ sdt garam
    • 1 sdt merica
    • 1 sdm minyak goreng
    • 1 daun bawang/Seledri
    CARA MEMBUAT MIE KERANG:
    1. Tomis bawang putih sampai harum masukkan ayam dan juga kerang. Lalu tambahkan air 1/4 gelas.
    2. Masukkan merica, garam, aduk-aduk, kecilkan api
    3. Masukkan mie. Aduk sebentar.
    4. Taburi dengan bawang goreng dan daun bawang

  • Resep Mie Kangkung

    Resep Mie Kangkung

    BAHAN:
    • 1 ekor ayam, di rebus, lalu diambil dagingnya.
    Kemudian dipotong-potong persegi dan tumis dengan mentega. Berikan merica bubuk dan garam.
    • 1/4 kg jamur segar dibelah dua.
    • Cuci bersih tahu, tumiskan sebentar dengan mentega.
    • 1 pak telur puyuh, direbus.
    • 1/4 kg tauge panjang. Dicuci bersih.
    • 1/4 kangkung cina, dipotong-potong dan dicuci.
    • 1/4 kg mie basah.
    BUMBU:
    • Bawang putih di iris halus.
    • 1 ruas jari jahe, diiris halus.
    • Tumiskan dengan minyak. Kemudian masukkan ke dalam kaldu ayam tadi.
    • 1 sdm kecap asin.
    • Penyedap rasa dan garam secukupnya.
    • Taburkan bawang goreng diatasnya.
    • Berikan daun bawang dan seledri yang sudah di iris halus.
    PENYAJIAN:
    * Seperti membuat mie kocok.

  • Resep Tips Menyimpan & Menggunakan Minyak Goreng

    Resep Tips Menyimpan & Menggunakan Minyak Goreng

    TIPS MENYIMPAN & MENGGUNAKAN MINYAK GORENG:
    1 . Belilah minyak goreng dalam kapasitas yang besar, misalkan 2 liter. Hal ini
    dilakukan karena sampah plastik rumah tangga yang dihasilkannya akan
    lebih sedikit dibandingkan membeli beberapa bungkus dalam kapasitas
    kecil. Perbuatan ini bisa dijadikan sebagai salah satu cara menjaga
    kelestarian lingkungan yang bisa dimulai dari dapur kita.
    2. Untuk melakukan penyimpanan, masukkan minyak goreng ke dalam wadah
    yang tutupnya rapat. Jauhkan dari sumber panas seperti cahaya, kompor,
    maupun sinar matahari agar terhindar dari potensi terjadinya oksidasi
    (mudah tengik), terhindar dari debu, serangga, dan kotoran. Kebiasaan
    menyimpan minyak goreng di dekat sumber panas dapat merusak vitamin A
    yang terkandung dalam minyak goreng karena vitamin A tidak tahan
    terhadap asam dan oksidasi. Oleh karena itu, simpanlah minyak goreng di
    tempat yang sejukatau di suhu ruangan.
    3. Sebelum proses menggoreng, panaskan wajan terlebih dahulu kemudian
    tuangkan minyak goreng secukupnya. Tunggulah minyak hingga cukup
    panas, kemudian masukkan bahan makanannya. Langkah ini akan
    menghemat waktu dan mengurangi penyerapan minyak berlebihan ke
    dalam makanan.
    4. Setelah selesai menggoreng, dinginkan sisa minyak dan saring dengan
    saringan tahu untuk membersihkan dan mengurangi bau dari sisa makanan
    sebelumnya. Kernudian, simpan minyak goreng sisa tersebut di tempat yang
    bersih dan sejuk. Jika akan digunakan lagi, bisa ditambahkan sedikit minyak
    yang masih segarsupayajumlahnya tetap mencukupi.
    5. Minyak goreng bekas yang sudah disimpan bisa digunakan berkali-kali,
    asalkan dengan tahapan yang efisien. Gunakan minyak goreng baru untuk
    menggoreng bahan makanan yang membutuhkan proses penggorengan
    dalam waktu yang relatif singkat dan tidak banyak mengotori minyak
    goreng, serta bau yang akan ditinggalkan tidak mengganggu bahan
    makanan selanjutnya yang akan digoreng. Misalkan, minyak goreng yang
    baru untuk menggoreng bawang atau kerupuk. Selanjutnya bisa dipakai lagi
    untuk menumis. Setelah itu sisa minyak goreng bisa dipakai lagi untuk
    menggoreng ikan atau ayam.
    6. Minyak goreng bekas yang sudah disimpan, sebaiknya digunakan tidak lebih
    dari empat kali karena akan menjadi minyak jelantah (minyak rusak) yang
    dapat menyebabkan gangguan kesehatan seperti iritasi saluran pencernaan, diare, dan kanker.

  • Resep Grilled Thai Chicken

    Resep Grilled Thai Chicken

    BAHAN:
    1 ekor ayam
    500 ml air
    3 sdm PALMIA Margarin Serbaguna
    BUMBU HALUS:
    2 sdm jahe cincang
    2 batang serai, ambil bagian putihnya, cincang
    2 sdm akar ketumbar cincang
    ½ sdt merica bubuk
    I sdm gula palem
    2 1/2 sdm bumbu kari bubuk
    2 sdm kecap asin
    2 sdm saus tomat
    SAUS:
    5 sdm kecap ikan
    1 sdt bawang putih, cincang halus
    35 gram gula palem
    3 sdm air jeruk nipis
    150 ml air matang
    CARA MEMBUAT GRILLED THAI CHICKEN:
    1. Campur bumbu halus. Lumuri ayam dengan bumbu halus.
    2. Ungkep ayam berbumbu, tambahkan air dan PALMIA Margarin Serbaguna. Ungkep hingga bumbu meresap. angkat
    3. Panaskan grill. Panggang ayam sambil sesekali diolesi sisa bumbu hingga matang.
    4. Saus: campur dan aduk rata semua bahan. Angkat.
    5. Sajikan ayam bersama saus dan salad mangga, lettuce dan mentimun.

    Untuk + 12 porsi

  • Resep Ayam Ungkep

    Resep Ayam Ungkep

    BAHAN:
    – 1 ekor ayam, potong jadi 8
    – 1 It air kelapa
    – 4 lembar daun salam
    – 4 lembar daun jeruk purut
    – 8 buah cabe rawit utuh
    – 3 ruas jari lengkuas, memarkan
    – 1 sdm air asam jawa
    BUMBU HALUS:
    – 4 siung bawang putih
    – 8 butir bawang merah
    – 2 sdt ketumbar
    – 4 butir kemiri
    – 1 ruas jari kencur
    – 1 sdm terasi, bakar
    – Garam, gula merah secukupnya
    CARA MEMBUAT AYAM UNGKEP:
    1. Semua bahan dan bumbu disatukan. Masak dengan api kecil dengan panci ditutup sampai air tinggal sedikit.
    2. Angkat dari api. Siap dihidangkan.

  • Resep Ayam Pelalah

    Resep Ayam Pelalah

    BAHAN:
    1/2 ekor ayam, potong 2 bagian
    1/2 sdm air jeruk limau/nipis
    1 batang serai, iris halus
    1 sdt garam
    BUMBU DIHALUSKAN:
    5 butir bawang merah
    3 slung bawang putih
    3 cm kencur
    3 cm lengkuas
    3 butir kemiri
    3 cm kunyit
    SAMBAL PELALAH, (ULEK KASAR):
    3 buah cabai merah
    5 butir bawang merah
    2 siung bawang putih
    1 buah tomat merah
    1 sdt terasi goreng
    1/2 sdt garam
    CARA MEMBUAT AYAM PELALAH:
    1. Lumuri ayam dengan bumbu halus hingga rata. Diamkan selama 1 jam agar bumbu meresap.
    2. Bakar ayam berbumbu di atas bara api hingga matang dan beraroma harum. Dinginkan, lalu suwir-suwir dagingnya,
    sisihkan.
    3.Campur ayam suwir dengan sambal pelalah, tambahkan air jeruk limau/nipis. Aduk rata.
    4. Sajikan segera

    Untuk 4 porsi