BAHAN :
1 ikat bayam (diambil daunnya)
100 gram nasi
1200 cc kaldu ayam
Garam dan lada secukupnya
1 sdm minyak goreng
1 siung bawang putih
CARA MEMBUAT SUP NASI BAYAM :
1. Didihkan kaldu ayam hingga mendidih lalu masukkan bawang putih yang sudah ditumis, masak kembali.
2. Masukkan daun bayam, masak sampai daun bayam layu, lalu masukkan nasi.
3. Rebus kembali hingga nasi dan bayam lunak, tambahkan lada dan garam.
4. Cicipi rasanya kalau dirasa cukup, angkat dari perapian dan siap untuk disajikan.
Tag: bayam
-

Resep Sup Nasi Bayam
-

Resep Sup Bayam Jamur Telur Puyuh
BAHAN :
• 12 butir telur puyuh utuh
• 150 gram bayam
• 100 gram jamur kancing utuh
• 3 butir bawang merah, diiris tipis
• 1 bungkus (8 gram) ROYCO AYAM
• 1 sdt garam
• 1 sdt gula pasir
• 1000 ml air
CARA MEMASAK SUP BAYAM JAMUR TELUR PUYUH :
1. Pecahkan telur puyuh dalam cetakan kue talam.
2. Kukus 10 menit dengan api kecil. ANgkat dan sisishkan.
3. Dididhkan air dan bawang merah sampai harum.
4. Masukkan telur puyuh dan jamur kancing.
5. Tambahkan ROYCO AYAM, garam, dan gula pasir. Masak sampai mendidih.
6. Tambahkan bayam. Masak 1 menit sampai matang.Untuk 6 porsi
TIPS :
Mengukus telur puyuh jangan dengan api besar agar telur puyuh tidak mengkerut. -

Resep Beef Wellington
BAHAN :
• Adonan kulit puff pastry 100 gram, siap pakai
• Daging sapi has dalam200 gram
• Jamur kancing 120 gram, iris tipis
• Whipped cream 10 ml
• Bayam 100 gram (ambil daunnya, cincang)
• Minyak goreng 4 sendok makan
• Telur ayam 1 butir, kocok
BUMBU :
• Bawang merah 1 butir, cincang kasar
• Bawang bombay 3 buah, cincang kasar
• Bawang putih 1 siung, cincang kasar
• Thyme 1/4 sendok teh
• Garam secukupnya
• Merica bubuk secukupnya
CARA MEMBUAT BEEF WELLINGTON :
1. Panaskan 2 sdm minyak, tumis daging hingga bagian terluarnya kecokelatan.
Bumbui dengan garam dan merica, aduk rata. Sisihkan.
2. Panaskan sisa minyak, tumis bawang bombay, bawang putih bawang merah dan thyme
hingga harum. Masukkan jamur, bayam, dan cream. Bumbui dengan garam dan merica.
Aduk rata dan sisihkan. (Duxelles Mushroom).
3. Susun puff pastry di atas nampan, lapisi dengan duxelles mushroom. Beri daging sapi
has dalam di atasnya dan gulung hingga seluruh bagian tertutup.
4. Olesi permukaannya dengan telur kocok hingga rata.
Panggang dalam oven bersuhu 180°C selama -/+ 15 menit hingga matang. Angkat.
5. Sajikan. -

Resep Lasagne Roll-Ups
BAHAN :
1 bungkus lasagne
2 sdm Blue Band
250 gram daging cincang
1 buah bawang bombay, cincang
1 cangkir spaghetti sauce
1 kaleng kecil jamur merang, iris tipis
1 botol kecil cream cheese
1 ikat kecil bayam, cincang
1 sdt garam
1/4 sdt merica
2 siung bawang putih, iris halus
50 cc susu cair Indomilk
Keju parmesan secukupnya
CARA MEMBUAT LASAGNE ROLL-UPS :
1. Panaskan air, rebus lasagne hingga matang, tiriskan
2. Panaskan Blue Band, tumis bawang putih dan bawang bombay hingga
harum, kemudian masukkan daging cincang, jamur merang, spaghetti sauce
dan bayam cincang, aduk rata, terakhir tuangi susu cair Indomilk,garam,
merica, dan keju parmesan, aduk lagi hingga rata.
3. Olesi lasagne dengan cream cheese,kemudian isi atasnya dengan
adonan No. 2, lalu gulung rapat- rapat.
Olesi pinggan tahan panas dengan Blue Band, kemudian letakkan lasagne
yang telah diberi isi dan digulung,panggang hingga matang selama kurang lebih 30 menit -

Resep Lotek (Bengkulu)
BAHAN :
50 gram kangkung, potong-potong, rebus
100 gram daun singkong, rebus
100 gram tauge, rebus
10 lonjor kacang panjang potong 3 cm, rebus
100 gram bayam, potong-potong rebus
2 buah mentimun, potong-potong
Kerupuk goreng
Lontong atau nasi untuk menyajikan
BUMBU HALUS :
100 gram kacang tanah goreng
2 buah cabai merah
4 buah cabai rawit
½ sendok teh terasi
1 sendok teh garam
25 gram gula merah
1 sendok makan air asam jawa
150 ml air
CARA MEMBUAT LOTEK (BENGKULU) :
1. Campur bumbu halus bersama air asam dan air. Aduk rata.
2. Susun sayuran rebus dengan irisan ketimun, lontong dan kerupuk.
Siram saus.Untuk 2 porsi
-

Resep Sayur Gili (Rembang)
BAHAN :
1) Gambas/oyong 5 buah
2) Bayam 3 ikat
3) Kelapa 1/4 butir
4) Kaldu 1 gelas
5) Tepung beras 2 sendok makan
BUMBU :
1) Bawang merah 4 buah
2) Salam 1 lembar
3) Bawang putih 2 siung
4) Jeruk purut 1 iris
5) Laos 1 potong
6) Garam 1 sendok makan
7) Kencur 1/2 ruas jari
8) Terasi 1 sendok tehCARA MEMASAK SAYUR GILI REMBANG :
1) Kelapa diparut, diambil santannya 1 gelas.
2) Gambas dikupas, dipotong bundar-bundar.
3) Bayam dicuci, dipotong-potong.
4) Semua bumbu dihaluskan, diberi tepung beras 2 sendok makan.
5) Air kaldu direbus, ditambah air 1 gelas, dimasukkan bumbu-bumbu.
6) Gambas dan bayam dimasukkan, sesudah layu ditambah santan, baru diangkat. -

Resep Kuluban
Bahan:
2 ikat (400 gram) daun bayam, disiangi, direbus
10 lonjor (100 gram) kacang panjang, dipotong-potong, direbus
2 ikat (300 gram) kangkung, disiangi, direbus
200 gram taoge, diseduh
50 gram daun melinjo, direbus
1 buah kecombrang, diambil bunganya, direbus
400 gram kelapa parut kasar
Bumbu halus:
5 siung bawang putih
6 lembar daun jeruk, dibuang tulangnya
5 buah cabai merah
6 cm kencur
1 sendok teh terasi, dibakar
1 sendok makan gula pasir
2 1/2 sendok teh garam
Cara membuat:
1. Campur kelapa parut dan bumbu halus sampai rata.
Kukus sampai matang.
2. Aduk rata daun bayam, kacang panjang, kangkung, taoge, daun melinjo,
bunga kecombrang, dan bumbu kelapa.Untuk 10 porsi


