BAHAN I :
• Sari tomat 250 cc
• agar-agar merah 1 bungkus
• citrun zuur 1 /4 sendok teh
• gula pasir 50 gram
BAHAN II :
• susu segar 375 cc
• agar-agar putih 1 bungkus
• rhum sedikit
• gula pasir 50 gram
CARA MEMBUAT PUDING SARI TOMAT :
• Masak bahan I,
(sari tomat, citrun zuur, agar-agar merah, dan gula pasir dicampur menjadi satu,
didihkan sambil diaduk-aduk, letakkan dalam cetakan pudding, dinginkan.
• Masak bahan II,
Campur bahan II, dan masak sampai mendidih.
• Tuang rebusan bahan II, ke dalam cetakan pudding yang telah terisi dengan adonan I.
Dinginkan di dalam kulkas.
• Agar bervariasi bagian atas pada puding bisa diberi buah cherry.
Tag: citrun zuur
-

Resep Puding Sari Tomat
-

Selai Jeruk
BAHAN :
• Jeruk sunkies 4 buah, kupas kulit luar dan kulit arinya, buang bijinya
• Gula pasir 100 gram
• Pewarna makanan oranye secukupnya
• Citrun zuur 1/4 sendok teh
CARA MEMBUAT SELAI JERUK :
1. Haluskan jeruk dengan blender.
2. Masak jeruk dalam wajan/panci bertangkai berdinding tebal dan
di atas api kecil hingga airnya menyusut.
5. Tambahkan bahan lainnya, masak terus sambil diaduk hingga kental dan matang.
Angkat dan biarkan uap panasnya hilang.
6. Selai jeruk siap digunakan.Untuk 200 gram
