BAHAN:
5 buah telur ayam
4 buah bawang merah
3 siung bawang putih
2 sdm ketumbar
2 buah kluwak
2 lembar daun salam
Gula jawa secukupnya
Garam secukupnya
3 lembar daun jati
2 lembar daun bawang merah
CARA MEMBUAT TELUR PINDANG:
1. Haluskan bawang merah, bawang putih, ketumbar, kluwak, gula jawa, garam dan garam.
2. Campurkan telur dan bumbu lalu masak dengan air. Masukkan daun jati dan daun bawang merah.
3. Bila matang, retakkan kulit telur dan rebus kembali.
3. Masak hingga telur berwarna kecoklatan.
Tag: Daun bawang merah
-

Resep Misoa
BAHAN :
1 ikat misoa
2 buah oyong
1 butir telur
1 1/2 mangkok mentega
BUMBU :
3 buah bawang merah
1 siung bawang putih
2 batang daun bawang merah
2 batang daun seledri
Garam, vitsin secukupnya
CARA MEMBUAT MISOA :
• Oyong dikupas lalu dipotong bulat. Daun sledri dipotong memanjang (± 2 cm).
Bawang putih dipukul-pukul, bawang merah diris tipis,semuanya ditumis sampai harum.
• Kemudian masukkan oyong dan air. Biarkan mendidih lalu masukkan misoa.
Terakhir masukkan daun bawang merah dan daun seledri. Jangan lupa garam dan vitsin.
Aduk, hingga tercampur rata, angkat dari perapian, tuang ked lam cetakan datar,
setelah dingin akan menjadi adonan yang padat dan dapat dipotong. Potonglah persegi panjang.
Bisa juga tuang misoa ke dalam cetakan mangkuk kecil-kecil, hias dengan telur puyuh,
atau sesuai kreasi, sajikan. -

Resep Ca Tahu
BAHAN :
3 potong tahu
3 sendok makan kecap asin
1 1 /2 sendok makan tepung kanji
3 sendok makan minyak goreng/mentega
BUMBU :
1 siung bawang putih
1 batang daun bawang merah
Gula, garam dan vitsin secukupnya.
CARA MEMASAK CA TAHU :
• Bawang putih dipukul-pukul, daun bawang merah dipotong-potong panjang (± 1 1 /4 cm)
Lalu ditumis sampai harum. Tahu dimasukkan setelah dipotong-potong.
Masukkan juga kecap asin sedikit demi sedikit sambil diaduk hati-hati.
• Pergunakan api sedang-sedang saja. Panci ditutup kurang lebih 7 menit barulah diangkat,
jangan lupa masukkan vitsin, garam dan gula secukupnya. -

Resep Bihun Ca
BAHAN :
½ bihun
1 ons udang
1 ikat sawi hijau
3 butir telur
1 sdm kecap asin
1 sdm kecap manis
2 sendok makan minyak goreng/mentega
BUMBU :
2 siung bawang putih
4 biji bawang merah
3 batang daun bawang merah
Bawang merah goreng
Garam, vitsin secukupnya.
CARA MEMASAK BIHUN CA :
• Bihun direndam ± 15 menit. Sawi hijau dipotong-potong (±2 cm).
• Bawang merah dan putih dirajang dan ditumis dengan mentega sampai harum.
• Masukkan udang yang sudah dicuci dan dibelah punggungnya,
daun bawang merah yang dirajang, baru kemudian daun sawinya.
• Kocoklah telur dan buatlah dadar lalu dipotong-potong, masukkan sekali pada tumisan sayur,
terakhir masukkan bihun.
• Jangan lupa kecap asin, kecap manis, garam dan vitsin secukupnya. -

Resep Ca Rebung Kering
BAHAN :
1 mangkok rebung kering
1 sendok makan kecap asin
BUMBU :
1/4 sendok teh merica
2 batang daun bawang merah
2 siung bawang putih
Daun kucai, garam, gula dan vitsin.
CARA MEMASAK CA REBUNG KERING :
• Rebung kering direndam lalu dicuci yang bersih, kemudian dipotong-potong persegi.
Bawang putih dimemarkan lalu ditumis. Sesudah itu masukkan rebung disusul merica, garam,
gula, kecap asin dan vitsin.
Terakhir masukkan daun kucai dan daun bawang merah -

Resep Ca Bunga Kol
BAHAN :
1 bunga kol sedang
1 ikat kecil sawi hijau
2-3 sendok makan irisan daun bawang merah/prei
1 ons udang
1/2 ons daging
2 sendok makan minyak goreng
BUMBU :
6 siung bawang putih
1 /2 sendok teh lada halus
1-2 sendok makan kecap asin
Garam dan vitsin secukupnya
CARA MEMASAK CA BUNGA KOL :
• Bersihkan bunga kol, cuci dan potong-potong. Bersihkan pula sawi hijau dan potong kasar-kasar.
Potong daging panjang- panjang (± 1 ruas jari). Kupaslah udang, cuci dan rebuslah.
• Memarkan bawang putih lalu ditumis, tambahkan daging, udang, ditumis terus sampai harum.
Masukkan kaldu udang 1 gelas, kemudian tambahkan bumbu-bumbu lain, direbus sampai daging agak
lunak. Terakhir masukkan bunga kol.
Bila sudah hampir masak, tambahkan sawi hijau dan daun bawang merah/prei.
Perbandingkan isi = 2 : 1. -

Resep Soto Ayam
BAHAN :
1 porsi daging ayam
5 butir telur ayam
6 buah kentang
1 /2 mangkok taoge
/2 mangkok su’un
2 buah jeruk nipis
3 batang daun bawang merah
2 batang daun seledri
2 sendok makan minyak goreng/mentega
BUMBU :
10 buah bawang merah
3 siung bawang putih
1 potong kunyit
1 potong jahe
1 /2 sendok teh merica
3 biji kemiri
1 batang sereh
1 potong laos
2 lembar daun jeruk purut
garam dan vitsin secukupnya
CARA MEMASAK SOTO AYAM :
• Bawang merah dirajang tipis-tipis dan digoreng. Kentang juga
dirajang tipis-tipis digoreng untuk dijadikan keripik. Telur
ayam direbus, tauge dan su’un di rendam dalam air panas.
• Ayam direbus dan diambil air kaldunya, dagingnya digoreng
setengah matang, daun seledri dan daun bawang merah dirajang,
bumbu-bumbu dihaluskan kecuali sereh, daun jeruk
nipis dan laos, kemudian ditumis sampai harum. Tumisan
bumbu tersebut kemudian dimasukkan ke dalam kaldu ayam
dan masukkan vitsin.
MEMBUAT SAMBAL :
• Rebuslah cabe rawit yang masih segar kemudian gorenglah
kemiri. Kedua-duanya dihaluskan lalu beri sedikit garam. -

Resep Otak Otak Tahu
BAHAN :
4 Potong Tahu
1 Butir telur ayam
2 Sendok makan tepung kanji
1.5 Sendok makan santan kental
BUMBU :
3 Buah bawang merah
1 Siung bawang putih
2 Batang daun bawang merah
Garam dan vitsin secukupnya
CARA MEMASAKNYA :
1 Tahu dihancurkan, bawang merah dan bawang putih diha¬luskan, juga ketumbar. Daun bawang merah dirajang (diiris-iris) kecil-kecil.
2 Semua bahan dan bumbu dicampur menjadi satu dan di¬aduk hingga merata dan halus.
Ambil 1 – 2 sendok makan adonan itu dan barulah pada selembar daun pisang yang telah diolesi minyak goreng.
3 Bungkuslah dengan baik dan panggang di atas api kecil. Bolak-balik dengan cermat hingga matang.


