Tag: Food Processor

  • Resep Es Melon Granita

    Resep Es Melon Granita

    BAHAN :
    100 gram gula pasir
    200 cc air
    1 kg buah melon dikupas dan dipotong keil-kecil
    100 cc air jeruk nipis
    Daun mint dan buah melon untuk hiasan
    CARA MEMBUAT ES MELON GRANITA :
    1. Siapkan loyang dari bahan almunium ukuran 20 x 30 cm.
    Sementara itu masukkan air dan gula pada panci lalu jerang di atas api kecil hingga gula larut.
    Setelah itu angkat dari perapian dan dinginkan.
    2. Masukkan buah melon ke dalam food processor, tambahkan sirup dan air jeruk nipis.
    Tekan tombol hingga buah melon lembut.
    3. Tuangkan adonan melon ke dalam loyang almunium, kemudian masukkan ke dalam freezer
    selama 1 jam atau hingga keras.
    4. Pecah kan es melon tersebut lalu masukkan ke dalam food processor tadi, hingga es melon menjadi
    benar-benar lembut. Masukkan ke dalam freezer kembali hingga keras.

  • Resep Membuat Es Krim Sendiri

    Resep Membuat Es Krim Sendiri

    • Repot? Tidak juga. Hanya dengan freezer saja, es krim buatan Anda akan tetap terasa nikmat. Anda bisa mendapatkan es krim yang halus dengan cara mengeluarkan adonan es krim yang setengah beku (hanya bagian pinggirnya yang keras), dan menghaluskannya.
    • Tergantung freezer Anda, adonan bisa dikeluarkan dari freezer
    setelah disimpan selama 1 sampai 2 jam.
    • Menghaluskan bisa dilakukan dengan garpu, mixer, blender, atau food processor.
    Makin sering dikeluarkan dan dihaluskan (biasanya 2-3 kali),
    makin halus tekstur es krimnya.
    Cukup mudah, asal sabar.

  • Resep Chocolate Balls

    Resep Chocolate Balls

    BAHAN :
    200 g biskuit marie
    2 sdm mentega/margarin, lelehkan
    6 sdm peanut butter
    6 sdm susu kental manis
    30 g ceri merah, potong dadu kecil
    30 g ceri hijau, potong dadu kecil
    2 sdm air matang
    BALUTAN :
    150 g cokelat masak, lelehkan
    50 g mesis cokelat
    CARA MEMBUAT CHOCOLATE BALLS :
    • Masukkan biskuit dalam kantong plastik, tumbuk biscuit dengan ulekan atau penggilas kayu
    sampai halus (lebih praktis gunakan food processor).
    • Campur biskuit halus dengan semua sisa bahan. Aduk dengan menggunakan spatula
    sampai menjadi adonan bisa dibentuk (adonan cenderung agak basah).
    • Bagi adonan menjadi 30 buah. Ambil sebuah adonan bentuk menjadi bulatan.
    Lakukan sampai adonan habis, celupkan setiap bulatan ke dalam cokelat leleh.
    • Taruh mesis dalam piring, ratakan. Segera gulingkan adonan ke atas mesis sambil sedikit ditekan
    Agar mesis menempel dan rata. (Lakukan langkah ini selagi cokelat masih basah/belum mengeras).
    • Diamkan di atas rak kawat sampai cokelat mengeras. Simpan dalam lemari es sampai saat disajikan.

    Info nutrisi per buah
    Energi: 109,3 kalori
    Karbohidrat: 14,3 g
    Lemak: 5,6 g
    Kolesterol: 4,8 mg

    Untuk 30 buah
    Persiapan: 20 menit
    Memasak: 30 menit

    Tip Kuliner
    • Hampir semua langkah pembuatan resep ini bisa
    dilakukan anak-anak. Anda atau orang dewasa hanya
    menyiapkan mentega/margarin leleh dan cokelat
    leleh. Awasi anak-anak saat mencelupkan bulatan
    adonan ke dalam cokelat leleh, sebab cokelat masih terasa panas.
    • Sebagai pengganti mesis bisa menggunakan
    kacang sangrai cincang atau kelapa parut kering.
    Masukkan Chocolate Balls dalam wadah bertutup
    rapat lalu simpan dalam lemari es agar lapisan cokelat
    tetap renyah.

  • Resep Bakso Buah (Panggang)

    Resep Bakso Buah (Panggang)

    BAHAN :
    • 200 gr daging sapi
    • 100 gr tepung kanji kualitas baik
    • 1000 ml air untuk merebus
    • 4 potong buah nanas (*)
    • 4 potong buah stroberi
    • 4 sdm es batu
    • 4 batang tusuk sate
    • 1 siung bawang putih
    • 1 sdt garam
    • 1/2 sdt penyedap rasa
    BUMBU BAKAR :
    • 2 sdm saus tomat
    • 1 sdm saus cabai
    • 1 sdm minyak sayur
    • 1/2 sdm kecap manis
    • (semua dicampurkan)
    CARA MEMBUAT BAKSO BUAH (PANGGANG) :
    1. Campurkan semua bahan 1, kecuali buah nanas, tusuk sate, serta air. Lalu, masukkan campuran bahan tadi ke food processor/blender, proses sampai halus dan tuangkan ke dalam wadah.
    2. Cetak adonan dengan tangan berbentuk bulat, kemudian isi dengan buah nanas di tengahnya. Ulangi hingga adonan habis.
    3. Panaskan air hingga mendidih, lalu rebus adonan selama 5 menit, angkat don an.
    4. Selanjutnya, tusuk bakso buah dengan tusuk sate masing-masing 3 buah atau sesuai selera.
    5. Siapkan alat pemanggang. Setelah panas, panggang bakso buah yang sudah ditusuk, lalu olesi dengan bumbu bakar dan panggang selama 5 menit, angkat dan sajikan.

    *Buah nanas dapat diganti dengan stroberi atau buah lainnya.

  • Resep Bakso Ebi

    Resep Bakso Ebi

    BAHAN 1 :
    • 200 gr udang kupas
    • 200 gr ebi (udang kering)
    • 150 gr tepung kanji
    • 25 gr kucai (iris tipis)
    • 1000 ml minyak goreng
    • 200 ml air
    • 2 siung bawang putih
    • 1 sdt garam
    • 1/2 sdt gula pasir
    • 1/2 sdt penyedap rasa
    • 1/2 sdt merica
    BAHAN 2 :
    • 450 ml kaldu udang
    • 1 sdm kecap asin
    • 1 sdm minyak ayam
    • 1/2 sdt penyedap rasa
    • 1/4 sdt merica
    PELENGKAP :
    • Bawang goreng dan seledri secukupnya
    CARA MEMBUAT BAKSO EBI :
    1. Campur semua bahan 1, kecuali minyak goreng. Masukkan bahan tersebut ke food processor/blender, proses sampai halus.
    2. Cetak adonan dengan sendok, kemudian goreng sampai kuning kecokelatan, angkat dan tiriskan.
    3. Panaskan air kaldu hingga mendidih.
    4. Siapkan mangkuk, lalu masukkan kecap asin, minyak ayam, penyedap rasa, merica, bakso, dan air kaldu. Lengkapi dengan taburan bawang goreng dan seledri. Sajikan.

  • Resep Bakso Puyuh

    Resep Bakso Puyuh

    BAHAN 1 :
    • 250 gr daging sapi
    • 100 gr tepung kanji
    • 1000 ml air untuk merebus
    • 4 butir telur puyuh (rebus, kupas)
    • 1 siung bawang putih
    • 4 sdm es batu
    • 1 sdt garam
    • 1/4 sdt merica
    • 1/4 sdt pala
    • 1/2 sdt penyedap rasa
    BAHAN 2 :
    • 1.000 ml air kaldu sapi
    • 3 butir telur puyuh (rebus, kupas
    • 2 sdm wortel (rebus, potong melintang)
    • 1 sdm minyak ayam
    • 1/4 sdt merica
    • 1/2 sdt garam
    • 1/2 sdt penyedap rasa
    PELENGKAP :
    • Bawang goreng dan seledri secukupnya
    CARA MEMBUAT BAKSO PUYUH :
    1. Campurkan bahan 1, kecuali telur dan air. Masukkan bahan tersebut ke food processor/ blender, proses sampai halus, kemudian tuangkan ke dalam wadah.
    2. Cetak bulat adonan bakso yang sudah diblender tadi, kemudian isi dengan telur di bagian tengahnya. Ulangi sampai adonan habis.
    3. Rebus bakso di air mendidih selama 5 menit sampai adonan bakso mengapung, angkat dan tiriskan.
    4. Panaskan air kaldu sampai mendidih, rebus bakso kembali.
    5. Siapkan mangkuk, lalu masukkan telur, wortel, bakso, sisa bumbu lainnya, dan tuangkan air kaldu secukupnya. Taburi bawang goreng dan seledri di atasnya

  • Resep Bakso Udang

    Resep Bakso Udang

    BAHAN :
    • 250 gr udang kupas
    • 6 ekor udang besar (kupas, sisakan ekornya)
    • 500 ml minyak goreng
    • 150 ml air
    • 1 siung bawang putih
    • 1 siung bawang merah
    • 1 butir putih telur
    • 1 sdt garam
    • 1/4 sdt merica
    • 1/4 sdt pala
    • 1/2 sdt penyedap rasa
    PELENGKAP :
    • Saus sambal thailand
    CARA MEMBUAT BAKSO UDANG :
    1. Tuangkan udang kupas, tepung kanji, air, bawang putih, bawang merah, garam, merica,
    pala, penyedap rasa ke dalam food processor/blender, proses sampai halus.
    2. Keluarkan adonan dari wadah, lalu masukkan putih telur, aduk rata.
    3. Bentuk adonan menjadi bakso bulat lonjong, kemudian selipkan udang besar yang sudah dikupas ke bagian tengah adonan bakso. Ulangi sampai adonan habis.
    4. Panaskan minyak di wajan, lalu goreng bakso sambil sesekali diaduk sampai warnanya kuning kecokelatan, angkat dan tiriskan.
    5. Sajikan bakso udang dengan sambal thailand.

  • Resep Bakso Tulang Rawan

    Resep Bakso Tulang Rawan

    BAHAN 1:
    • 200 gr daging sapi
    • 200 gr tulang rawan ayam bagian dada (cincang kasar)
    • 150 gr tepung kanji
    • 2 siung bawang putih
    • 4 sdm es batu
    • 1 sdt garam
    • 1/4 sdt merica
    • 1/2 sdt penyedap rasa
    • 1/4 sdt pala
    • 1000 ml air untuk merebus
    BAHAN 2 :
    • 100 ml kaldu sapi
    • 25 gr taoge
    • 1 sdm kecap asin
    • 1/2 minyak ayam
    • 1/2 sdt merica
    • 1/2 sdt penyedap rasa
    PELENGKAP :
    • Bawang goreng dan seledri secukupnya
    CARA MEMBUAT BAKSO TULANG RAWAN :
    1. Campurkan semua bahan 1, kecuali tulang rawan dan air. Masukkan bahan tersebut ke food processor/blender, proses sampai lembut.
    2. Masukkan bahan yang sudah diproses tersebut ke dalam wadah, kemudian tambahka tulang rawan, aduk rata.
    3. Cetak adonan berbentuk bulat seperti bola dengan menggunakan tangan. Lakukan hingga adonan habis.
    4. Panaskan air hingga mendidih. Lalu, masukkan adonan yang sudah dicetak tadi ke dalam air. Rebus sampai adonan bakso mengapung, angkat dan tiriskan.
    5. Panaskan kaldu ayam hingg mendidih, lalu masukkan baksonya kembali.
    6. Celupkan taoge ke dalam air kaldu, angkat.
    7. Masukkan bakso, kecap asin, minyak ayam, merica, dan penyedap rasa ke dalam mangkuk yang telah
    disediakan. Sajikan dengan bawang goreng dan seledri.

  • Resep Sorbet Jambu Merah Dan Mint

    Resep Sorbet Jambu Merah Dan Mint

    BAHAN :
    120 g gula pasir
    280 ml air
    4 buah (700g) jambu biji merah
    10 g daun mint, cincang halus
    2 sdm air jeruk nipis
    1 putih telur
    BAHAN GARNISH :
    Daun mint
    PERALATAN KHUSUS :
    Blender atau food processor
    CARA MEMBUAT SORBET JAMBU MERAH dan MINT :
    • Campur gula pasir dan air, rebus dengan api sedang hingga gula larut. Jika sudah jadi sirup, besarkan api, rebus selama ½ menit lagi. Agar agak kental, dinginkan pada suhu ruang lalu pindahkan ke lemari es untuk mendinginkannya.
    • Kupas jambu, potong-potong lalu haluskan dalam blender atau food processor bersama sirup gula. Saring dan buang ampasnya. Mestinya Anda mempunyai 700 ml jus jambu. Jika kurang, tambahkan air secukupnya dan sesuaikan rasa manisnya dengan menambahkan gula pasir secukupnya.
    • Tambahkan daun mint dan air jeruk nipis secukupnya sampai pas asamnya.
    • MEMBEKUKAN :
    Tuang ke dalam container dan bekukan dalam freezer hingga mengental. Process lagi dalam blender
    atau food processor untuk menghaluskan kristal esnya. Lalu bekukan hingga mengeras.
    • Kocok putih telur dengan kecepatan sedang hingga kaku. Proses sorbet hingga halus dalam blender
    Atau food processor, lalu masukkan putih telur kocok. Aduk balik satu atau dua kali dengan spatula
    atau whisk, lalu bekukan lagi hingga mengeras.
    • Penyajian: keluarkan dari freezer 15 menit sebelum disajikan dan simpan di lemari es.
    Hiasi sorbet dengan daun mint

    Info nutrisi per porsi
    Energi: 133 kalori
    Karbohidrat: 33,5 g
    Lemak: 0,35 g
    Kolesterol: 0 mg
    ——————–
    Untuk 6 porsi
    Persiapan + memasak: 30 menit
    Membekukan: 6 jam termasuk menghaluskan

  • Resep Es Krim Jagung Manis

    Resep Es Krim Jagung Manis

    BAHAN :
    • 150 gram jagung manis beku
    • 100 ml susu segar cair
    • 100 gram gula pasir
    • 150 ml air
    • 2 kuning telur
    • ½ sdt vanilla extract
    • 150 ml krim kocok segar (Whipping cream, thick cream)
    • 50 gram butiran jagung manis beku, rebus, biarkan utuh
    GARNIS :
    • Saus caramel siap pakai
    PERALATAN KHUSUS :
    • Blender atau Food Processor
    CARA MEMBUAT ES KRIM JAGUNG :
    • Campur 150 g jagung dengan susu, proses dengan blender atau food processor hingga halus. Rebus sambil aduk-aduk sampai mendidih. Dinginkan pada suhu ruang, lalu pindahkan ke dalam lemari es supaya dingin.
    • Campur gula dan air dalam panci tebal untuk dibuat sirup. Rebus hingga mendidih, lalu kecilkan api sambil aduk selama 1 menit hingga mengental. Angkat dan dinginkan sampai hangat.
    • Taruh kuning telur dalam wadah tahan panas, kocok hingga mengembang dan kental di atas panci berisi air panas. Pelahan, tuang sirup yang hangat ke dalam kuning telur, aduk rata. Campurkan adonan jagung yang telah dingin.
    • Dalam wadah yang telah didinginkan, kocok krim dengan mixer berkecepatan sedang hingga kaku.
    Tuang adonan jagung dengan pelahan ke dalam krim kocok. Kocok rata dengan mixer kecepatan rendah.
    • Membekukan: tuang adonan ke dalam container, bekukan dalam freezer hingga mengental. Keluarkan, lalu haluskan dalam blender atau food processor. Masukkan jagung manis yang utuh, aduk (jangan diblender lagi). Pindahkan ke dalam container, tutup dan bekukan hingga mengeras. Anda bisa mengulangi proses melembutkan dan membekukan beberapa kali agar es krim makin halus.
    • Penyajian: sajikan es krim dengan dikucuri saus karamel siap pakai.
    —————-
    Info nutrisi per porsi
    Energi: 360,8 kalori
    Karbohidrat: 34 g
    Lemak: 12,1 g
    Kolesterol: 216 mg
    Untuk : 4 porsi
    Persiapan: 20 menit
    Memasak: 10 menit + membekukan
    ————————-