Tag: gula jawa

  • Resep Sambal Oncom ( Jawa Barat )

    Resep Sambal Oncom ( Jawa Barat )

    Bahan-Bahan:
    ► 1/2 butir kelapa, bakar.
    ► 1 buah oncom, t 10×10 cm, iris tipis-tipis, bakar.
    Bumbu dihaluskan:
    ► 10 buah cabai merah, bakar.
    ► 4 buah cabai rawit, bakar.
    ► 4 siung bawang putih, bakar.
    ► 1 sdt terasi, bakar.
    ► 1 cm kencur.
    ► 1 cm jahe.
    ► 1 sdt garam.
    ► 3 sdt gula Jawa.
    Cara Membuat:
    ► Kelapa dibuang batoknya, biarkan kulit arinya yang coklat.
    Belah dua, bakar dengan api langsung, bolak-batik hingga hangus,Coklat kehitaman.
    ► Oncom bisa dipanggang di oven atau sangrai di wajan yang ditutup,
    dengan menggunakan api kecil.
    ► Campurkan bumbu yang sudah dihaluskan dengan oncom dan kelapa parut. Aduk hingga rata.
    ► Hidangkan sambal dengan lontong atau ketupat.

  • Resep Sambal Bumbu Pecel

    Resep Sambal Bumbu Pecel

    Bahan-Bahan:
    ► Cabai merah = 2 buah.
    ► Cabai rawit = 10 buah.
    ► Kacang tanah = 250 gram.
    ► Bawang putih digoreng sebentar = 2 siung.
    ► Kencur = 1 ruas jari.
    ► Daun jeruk = 2 daun.
    ► Gula jawa atau gula merah = 2 sendok makan.
    ► Air asam jawa = 3 sendok makan.
    ► Garam = 1.5 sendok teh.
    Cara Membuat:
    ► Kacang tanah digoreng hingga matang.
    ► Ulek bumbu beserta kacang sampai halus dan rata.
    ► Sebelum dihidangkan seduh dengan air panas untuk mengencerkan.

  • Resep Oseng Kacang Panjang

    Resep Oseng Kacang Panjang

    Bahan:
    10 lonjor (100 gram) kacang panjang,dipotong 3 cm
    50 gram taoge
    50 gram jamur merang, dipotongpotong
    3 siung bawang putih, diiris tipis
    5 butir bawang merah, diiris tipis
    2 lembar daun salam
    2 cm lengkuas, dimemarkan
    2 buah cabai merah, dipotong serong tipis
    200 ml air
    1 sendok teh kecap manis
    1 sendok teh garam
    1/4 sendok teh merica bubuk
    1 sendok teh gula merah
    1/4 sendok teh kaldu ayam bubuk
    2 sendok makan minyak untuk menumis
    Cara membuat:
    1. Panaskan minyak. Tumis bawang putih, bawang merah, daun salam,
    lengkuas, dan cabai merah sampai harum.
    2. Tambahkan jamur merang, kacang panjang, dan taoge. Aduk sampai layu.
    3. Masukkan air, kecap manis, garam,merica bubuk, gula merah, dan
    kaldu ayam bubuk. Masak sampai matang.
    Untuk 4 porsi

  • Resep Pecel

    Resep Pecel

    BAHAN :
    -Segala macam sayuran dapat digunakan,
    misalnya : kobis, kangkung, bayam, taoge, lembayung, daun singkong, daun kates,
    kacang panjang dan lain-lain menurut kesukaan.
    -2 mangkok kacang tanah.
    BUMBU :
    3 slung bawang putih
    1 potong kencur
    1 lembar daun jeruk purut
    Cabe merah scukupnya.
    Asam, gula (gula jawa), garam, terasi dan vitsin secukupnya.
    CARA MEMASAKNYA :
    1.Kacang tanah digoreng dan ditumbuk halus
    2.Bumbu- bumbu dihaluskan tersendiri.
    3.Bila semuanya sudah selesai barulah dicampur dan ditumbuk menjadi satu,sampai halus.
    4. Sayuran dibersihkan, dipotong-potong lalu dirnbus clan ke¬mudian ditiriskan.
    Sayuran dihidangkan lebih dulu, diatur, baru kemudian ditaburi bumbu kacang di atasnya.

  • Resep Ayam Panggang Klaten

    Resep Ayam Panggang Klaten

    BAHAN :
    1 ekor ayam
    Bumbu :
    1 sendok teh’ jinten
    5 gram bawang putih
    10 gram bawang merah
    8 gram kemiri
    5 gram kencur
    1 ruas kencur
    1 ruas jari jahe
    1 ruas jari kunyit
    1 ruas jari lengkuas
    ½ sendok makan gula jawa
    1 sendok teh’ asam jawa
    Minyak goreng untuk menumis (secukupnya)
    2 lembar daun salam
    2 lembar daun jeruk purut
    1 batang sereh
    ½ liter santan kanil
    CARA MEMBUAT :
    1. Ayam dicuci sampai bersih kemudian dipotong menjadi dua bagian atau dipotong menurut selera.
    2. Haluskan semua bumbu-bumbu sampai halus kecuali daun salam, sereh dan daun jeruk purut. Sementara itu panaskan minyak dan tumis semua bumbu sampai beraroma.
    3. Masukkan ayam dan ungkep sampai matang dan bumbu meresap.
    Tambahkan santan. Masak sampai bumbu kental.
    4. Panggang ayam sampai matang dan oleskan sisa bumbu yang ada ke ayam.
    Bolak-balik hingga matang dan berwarna kecoklatan
    5. Ayam panggang Klaten siap untuk dihidangkan

  • Resep Kue Perut Ayam

    Resep Kue Perut Ayam

    BAHAN :
    Tepung ketan 500 gram
    Kelapa agak muda (diparut) 0.5 butir
    Pisang raja dihaluskan 6 buah
    Gula jawa / gula merah 200 gram
    Gula pasir 50 gram
    Air 0.5 gelas
    Blue Band 150 gram
    CARA MEMBUATNYA :
    1. Campurkan pisang, tepung ketan, dan kelapa hingga menjadi adonan yang dapat dipulung
    2. Bentuk bulat –bulat, lubangi tengahnya, goreng dengan blue band sampai matang, angkat tiriskan
    3. Masak gula jawa,gula pasir dan air sampai kental,masukkan kue yang telah digoreng tadi,
    4. Aduk sampai gulanya kering,angkat hidangkan

  • Resep Kue Serabi

    Resep Kue Serabi

    BAHAN :
    Santan (1/2butir kelapa) 550cc
    Tepung beras (siap pakai) 259gram
    Kelapa (setengah tua,parut,kukus) 1/2butir (100gram)
    Garam 1/2sendok teh
    Air perasan daun pandan (pewarna hijau) 50cc
    Kinca
    Rebus sampai mendidih :
    Santan kental(dari 1/2 butir kelapa) 500cc
    Gula jawa (sisir) 100gram
    Daun pandan 1lembar
    Garam 1/2 sendok teh
    Nangka tanpa biji (Potong Dadu) 100gram
    CARA MEMBUATNYA :
    1.Rebus santan,sambil diaduk sampai mendidih,angakt dan biarkan hangat-hangat kuku
    2.Aduk tepung beras,kelapa dan garam sampai rata.
    3.Tuang air pandan dan santan hangat sedikit-sedikit sambil adonan diaduk dan dipukul-pukul sampai adonan licin. Lama mengadoni 30 menit
    4.Siapkan wajan tanah liat,panaskan di atas api arang dan olesi dengan sedikit minyak, Tuang 2 sendok makan adonan dan masak sampai berlobang
    5.Tutup wajan dan masak terus sampai matang, angkat dan hidangkan dengan kinca

  • Resep Pecel

    Resep Pecel

    1. BAHAN

    1) Kangkung 1 ikat
    2) Bayam 1 ikat
    3) Taoge 1 ons
    4) Kacang tanah ¼ kg
    5) Minyak goreng ¼ btl

    2. BUMBU

    1) Bawang merah 5 bh
    2) Asam 2 mata
    3) Bawang putih 2 siung
    4) Gula 2 sdm
    5) Lombok merah 6 bh
    6) Garam 1 sdm
    7) Kencur 1 rsj
    8) Terasi 1 sdt
    9) Kunyit 1 ikat

    3. CARA PEMBUATAN

    1) Sayuran yang sudah dicuci direbus.
    2) Setelah masak dipotong-potong, diletakkan dalam basi atau pirirng ceper.
    3) Lombok, bawang merah, bawang putih dan kencur digoreng dengan minyak kelapa.
    4) Kacang tanah disangrai ditumbuk.
    5) Untuk menghidangkannnya, bumbu yang sudah halus diberi air masak.
    6) Kemudian saos ini disiramkan diatas sayuran yang sudah disiapkan diatas pinggan ceper.

    Keterangan :
    1) Untuk memperoleh kombinasi yang baik, dipilih sayuran yang berwarna hijau tua. Daun singkong, genjer, daun kacang panjang, sawi hijau, daun melinjo, dsb.
    2) Yang hijau muda : Kacang panjang, buncis, kol hijau.
    3) Yang berwarna putih : taoge, labu siam, bunga turi, kol putih, sawi putih.