Tag: gula merah

  • Resep Sambal Bajak

    Resep Sambal Bajak

    BAHAN HALUSKAN :
    ► 5 buah cabai merah.
    ► 10 buah cabai rawit.
    ► 2 buah tomat.
    ► 4 siung bawang putih.
    ► 1 sdm gula merah.
    ► Garam secukupnya.
    ► 2 sdt terasi.
    BAHAN LAIN :
    ► 10 cm serai, memarkan.
    ►1 cm lengkuas, memarkan.
    ► 2 lembar daun salam.
    ► 2 sdm air asam.
    ► 50 ml air.
    ► 2 siung bawang merah, iris tipis.
    ► 3 sdm minyak sayur untuk menumis.
    CARA MEMBUAT SAMBAL BAJAK :
    ► Tumis bawang merah sampai harum.
    ► Masukkan bahan halus, serai, lengkuas, salam, aduk sampai wangi.
    ► Masukkan air asam dan air, aduk sape susut dengan api kecil.
    ► Masukkan garam, aduk, angkat.

  • Resep Ayam Panggang Bumbu Pedas

    Resep Ayam Panggang Bumbu Pedas

    BAHAN :
    1 ekor ayam gemuk dan muda.
    BUMBU :
    5 siung bawang putih
    6 buah cabe merah
    1 sendok makan gula merah
    2 sendok makan air asam
    3 sendok makan mentega/margarine.
    CARA MEMASAK AYAM PANGGANG BUMBU PEDAS :
    • Bersihkan ayam, cuci belah jadi dua potong. Pangganglah ayam sampai setengah masak, pukul-pukul atau cocok-cocok dengan garpu agar lunak.
    • Kukuslah cabe, haluskan dengan bumbu-bumbu Iainnya, tumis bumbu dalam margarine
    hingga harum lalu masukkan daging ayam. Lumuri dengan bumbu dan biarkan sampai bumbu meresap kemudian angkat. Pangganglah daging ayam hingga masak.

  • Resep Gudeg Yogya

    Resep Gudeg Yogya

    BAHAN :
    Nangka muda
    Telur
    Ayam sedang separo
    ½ buah kelapa
    3 lembar daun jati
    BUMBU :
    3 buah bawang merah
    4 siung bawang putih
    1 sdt ketumbar
    6 buah kemiri
    2 potong laos
    ¼ sdt terasi
    3 lembar daun salam
    1 sdm garam
    2 sdm gula merah
    Vitsin
    CARA MEMASAK GUDEG YOGYA :
    • Rebuslah telur dan parutlah kelapa. Nangka muda dipotong-potong agak kasar, setelah dicuci lebih dahulu. Rebuslah potongan nangka muda dengan daun jati (agar berwarna await) hingga lunak. Tiriskan lalu memarkan. Haluskan bumbu-bumbu kecuali daun salam dan laos, masukkan ke dalam panci bersama santan, potongan ikan ayam dan nangka muda yang telah dimemar. Tambahkan daun salam dan laos, rebus terus hingga santannya habis. Terakhir, masukkan telur rebus yang telah dikupas, ditambah santan kental dan rebuslah hingga santan habis.

    Gudeg Kaleng

  • Resep Ayam Goreng

    Resep Ayam Goreng

    BAHAN :
    1 ekor ayam gemuk muda
    BUMBU :
    2 buah kemiri
    2 buah cabe merah
    5 buah bawang merah
    2 siung bawang putih
    1 sendok makan ketumbar
    1 /2 ruas jari kunyit
    1 ruas jari laos
    1 batang serai
    1 sendok makan gula merah
    2 sendok makan air asam
    1 gelas santan kelapa
    Garam secukupnya dan minyak goreng
    CARA MEMASAK AYAM GORENG :
    • Bersihkan ayam, cuci dan potong-potong menurut selera.
    Haluskan semua bumbu-bumbu. Masukkan ayam dalam wajan
    tambahkan bumbu-bumbu dan santan. Rebuslah sampai
    daging ayam lunak dan kuahnya kering. Angkat dan goreng
    daging ayam dalam minyak yang panas. Biarkan sampai masak. Hidangkan.

  • Resep Getuk Pisang

    Resep Getuk Pisang

    BAHAN :
    • kelapa dikuliti dan diparut ½ butir
    • gula merah 11/2 ons
    • gula pasir 2 sendok makan
    • pisang tanduk yang matang 6 buah
    • garam secukupnya
    • beberapa lembar daun pandan atau vanili
    CARA MEMBUAT GETUK PISANG :
    • Kukuslah pisang sampai matang memakai air yang telah diberi beberapa
    lembar daun pandan. angkat dan kupas kulitnya jika sidah dingin.
    Gula merah diiris-iris lembut. Pisang ditumbuk sampai halus, campurkan juga
    irisan gula merah, gula pasir, serta garam.
    • Apabila sudah selesai masukkan dalam cetakan mangkok kue bisa juga
    diberi alas plastik agar mudah mengeluarkannya.
    • Sewaktu memasukkan harus ditekan agar padat dan bentuknya bagus.
    Kelapa kulit dalamnya dikupas lalu diparut singgat (memanjang) lalu beri garam halus sedikit terus dikukus.
    • Selipkan juga beberapa lembar daun pandan.
    CARA MENYAJIKAN :
    • Getuk dalam mangkok diiris sesuai menurut selera lalu taruh di atas piring
    dan taburi atasnya dengan parutan kelapa tadi.

  • Resep Urap Sayuran

    Resep Urap Sayuran

    BAHAN :
    • 250 gr touge, dibuang akarnya lalu direbus
    • 100 gr daun singkong, rebus
    • 100 gr kangkung, rebus
    • 100 gr bayam, rebus
    • 20 buah kacang panjang, potong 3 cm, rebus matang
    • 1 butir kelapa muda, parut kasar
    • 2 lembar daun salam
    • 2 cm lengkuas, dimemarkan
    • 2 sdm minyak goreng
    BUMBU HALUS :
    • 3 buah cabai merah
    • 5 butir bawang merah
    • 3 siung bawang putih
    • ½ sdt terasi bakar
    • 3 cm kencur
    • 1 sdt asam jawa
    • 3 sdm air
    • 1 sdt gula merah
    • 1 sdt garam
    CARA MEMBUAT URAP SAYURAN :
    1. Tumis bumbu halus bersama salam dan lengkuas hingga harum.
    Tambahkan kelapa parut. Aduk terus di atas api kecil sampai kelapa terbalut bumbu.
    Tuangkan air, Aduk kembali sampai bumbu meresap.
    2. Atur sayuran lalutaburkan bumbu kelapa.

  • Resep Gudeg Manggar

    Resep Gudeg Manggar

    BAHAN :
    Manggar muda (bunga kelapa)
    Daging ayam secukupnya
    1 butir kelapa
    BUMBU :
    3 buah bawang merah
    2 siung bawang putih
    4 biji kemiri
    1 potong laos
    1 sendok teh ketumbar
    2 lembar daun salam
    2 sendok makan gula merah
    1 sendok makan garam
    Vitsin secukupnya
    CARA MEMASAK GUDEG MANGGAR :
    • Pangganglah manggar muda pada api arang. Setelah masak, pukul-pukullah pelan-pelan agar menjadi lemas. Buang kulitnya dan bersihkan. Parutlah kelapa untuk membuat santan. Haluskan bumbu-bumbu kecuali daun salam dan laos. Rebuslah ayam dengan bumbu-bumbu dan tuangkan santan agak cair. Bila daging ayam sudah lunak, masukkan manggar dan biarkan sampai -/+ ½ jam lagi. Masukkan santan kental dan biarkan sampai mendidih.

    Gudeg Kaleng

  • Resep Gudeg (Yogyakarta)

    Resep Gudeg (Yogyakarta)

    BAHAN :
    • 1 kg nangka (setelah dibersihkan)
    • 1 sdt kapur sirih (dicairkan untuk merendam nangka)
    • 1 liter santan
    • 200 ml air teh kental
    • I ekor ayam, potong menjadi 10 potong
    • 1 1/2 sdt angkak, dihaluskan
    • 30 gr lengkuas, dimemarkan
    • 4 lembar daun salam
    • 200 gr gula merah disisir halus
    • 1 sdm garam
    • 5 btr telur ayam direbus, kupas kulitnya
    BUMBU BUMBU YANG DIHALUSKAN :
    * 2 sdm ketumbar
    * 6 siung bawang putih
    * 10 butir kemiri
    CARA MEMBUAT GUDEG ( YOGYAKARTA ) :
    * Rendam nangka dalam larutan air kapur sirih sekitar 1 jam, cuci dan tiriskan.
    * Rebus santan bersama air teh, nangka, ayam, bumbu halus, angkak, lengkuas,
    daun salam, gula merah , dan garam, masak sampai agak kering.
    * Masukkan telur, aduk, setelah kering angkat
    * Hidangkan

    Gudeg Kaleng

  • Resep Sambal Tomat

    Resep Sambal Tomat

    BAHAN – BAHAN :
    ► 1 kg tomat merah matang, potong-potong.
    ► 1 sdt terasi matang.
    ► Garam secukupnya.
    ► 1 sdm gula merah.
    ► 50 ml air.
    ► 4 siung bawang merah, iris.
    ► 3 sdm minyak sayur untuk menumis.
    BUMBU HALUS :
    ► 3 siung bawang putih.
    ► 3 buah cabai merah, tambah untuk lebih pedas.
    CARA MEMBUAT SAMBAL TOMAT :
    ► Tumis bawang merah sampai harum.
    ► Masukkan bumbu halus dan tomat, aduk sampai tomat hancur.
    ► Masukkan garam, gula, dan terasi, aduk terus sampai susut dengan api sedang.
    ► Sajikan cukup bersama nasi hangat, atau yang lainnya.

  • Resep Kue Biji Salak

    Resep Kue Biji Salak

    BAHAN :
    1 kg ubi jalar
    1 mangkok tepung beras/tepung terigu
    1 mangkok irisan gula merah
    1 mangkok santan kental
    3 mangkok air, garam dan daun pandan
    CARA MEMASAK KUE BIJI SALAK :
    • Ubi jalar dikukus sampai masak/lunak. Dicampur tepung dan diuli sampai rata,
    kemudian dibentuk bulat-bulat.
    • Masaklah air, santan, gula merah, garam dan pandan. Masukkan adonan bulat kedalamnya.
    Kalau sudah terapung tandanya sudah matang. Hidangkan.