Tag: Gula Pasir

  • Resep Udang Goreng Segar

    Resep Udang Goreng Segar

    BAHAN-BAHAN:
    – 1/2 kg udang segar
    – 8 papan petai
    – 2 buah tomat
    BUMBU-BUMBU:
    – 1 ons cabe merah
    – 10 buah bawang merah
    – 3 siung bawang putih
    – Garam, gula pasir dan
    – bumbu penyedap (secukupnya).
    CARA MEMBUAT UDANG GORENG SEGAR:
    – Udang dibersihkan, dikupas dan buang kepalanya, lalu goreng sampai matang.
    – Petai dikupas kulitnya digoreng sebentar. Semua bumbu dihaluskan dan digoreng sampai berbau harum.
    – Masukkan petai dan udang. Aduk sampai merata, biarkan sebentar, lalu angkat

  • Resep Lidah Masak Pedas

    Resep Lidah Masak Pedas

    BAHAN:
    1 kg lidah sapi yang sudah direbus.
    6 buah bawang merah.
    5 siung bawang putih.
    2 lembar daun salam.
    1 iris lengkuas, dimemarkan.
    200 gr cabai merah.
    100 gr cabai hijau.
    1 1/2 sdt gula pasir.
    3 sdm kecap manis.
    2 sdm air asam
    CARA MEMASAK LIDAH MASAK PEDAS
    1. Bawang merah, bawang putih, cabai hijau, cabai merah dan lidah diiris kecil-kecil.
    2. Tumis bawang merah dan bawang putih dalam minyak panas, masukkan bahan dan bumbu
    lainnya. Bisa ditambahkan tomat yang dipotong kecil-kecil. Masak hingga semua bahan
    matang, lalu angkat.

  • Resep Lodeh Campur

    Resep Lodeh Campur

    BAHAN:
    – 750 ml santan dari 1 butir kelapa
    – 5 butir bawah merah, iris
    – 3 siung bawang putih, iris
    – 3 buah cabai merah besar, iris
    – 2 buah cabai hijau besar, iris
    – 2 lembar daun salam
    – 2 cm lengkuas, memarkan
    – 2 sdt garam
    – 1/2 sdt merica bubuk
    – 1 sdt gula pasir
    – 2 buah terong ungu, potong dadu
    – 10 lonjor kacang panjang, iris
    – 8 buah putren/jagung muda, potong-potong
    – 50 gram daun melinjo muda, siangi
    – 10 buah tahu goreng
    – 250 ml santan kental dari 1/2 butir kelapa
    CARA MEMBUAT LODEH CAMPUR:
    1. Rebus santan bersama bawang merah, bawang putih, cabai merah, cabai hijau, daun
    salam, dan lengkuas.
    2. Setelah mendidih, masukan garam, merica, gula, terong, labu siam, kacang panjang, dan
    puteri. Masak hingga sayuran matang.
    3. Masukkan santan kental, tahu goreng, dan daun melinjo, masak sebentar, angkat.
    4. Sajikan hangat

  • Resep Colombus Eieren

    Resep Colombus Eieren

    BAHAN:
    KULIT:
    200 gram roti tawar tanpa kulit
    400 ml susu cair
    1/2 sdt merica bubuk
    1 sdt vetsin
    4 butir telur
    50 gram wortel, potong dadu kecil, rebus sebentar
    1/2 sdt garam
    2 sdm margarin
    1 sdt chicken powder
    2 sdt gula pasir
    CARA MEMBUAT KULIT:
    1. campur semua bahan kecuali wortel menjadi satu. Masak sambil di adukaduk hingga mengental dan kalis
    2. masukkan potongan wortel, aduk an masak sebentar. Angkat dan biarkan dingin.
    ISI (BAHAN):
    200 ml air kaldu
    100 ml susu cair
    50 gram margarin eva MCM
    50 gram tepung terigu
    100 gram daging ayam, rebus, potong-potong
    50 gram wortel, potong dadu, kecil, rebus
    1/2 sdt garam
    1 1/2 sdm gula pasir
    1/2 sdt vetsin
    1/2 sdt chicken powder
    1/2 sdt merica bubuk
    1/2 sdt pala bubuk
    1 sdm bawang goring
    1 sdm irisan seledri
    PANIR:
    Putih telur secukupnya, kacang mete cincang secukupnya
    CARA MEMBUAT COLOMBUS EIEREN:
    1. Panaskan margarin di dalam wajan. Masukkan tepung terigu sambil di aduk-aduk.
    2. Tuang air kaldu, susu, dan semua bumbu sambil terus di aduk aduk hingga rata dan menjadi adonan yang licin serta mengental.
    3. Masukkan ayam,wortel, bawang goring, dan irisan seledri, aduk rata. Masak hingga matang dan kalis. Angkat dan biarkan dingin.
    4. onan kulit, beri isi lal bulat atau sesuai selera.
    5. Celupkan ke putih telur, gulingkan di atas irisan kacang mete. Lakukan hal yang sama hingga adonan habis
    6. Goreng ke dalam minyak panas sedang hingga matang dan berwarna kuning kecoklatan, angkat dan tiriskan

  • Resep Jagung Putren Cah Telur

    Resep Jagung Putren Cah Telur

    BAHAN:
    – 3 siung bawang putih, diiris
    – 2 buah cabai hijau, diiris miring
    – 100 gram jamur kancing, dibelah dua
    – 1 butir telur, dikocok lepas
    – 75 gram taoge
    – 100 gram jagung putren, diiris miring
    – 1/2 sdm kecap ikan
    – 1/2 sdt garam
    – 1/2 sdt merica bubuk
    – 1/2 sdt gula pasir
    – 150 ml air
    – 1 batang daun bawang, diiris halus
    2 sdm minyak untuk menumis
    CARA MEMBUAT JAGUNG PUTREN CAH TELUR:
    1. Tumis bawang putih dan cabai hijau sampai harum. Masukkan jamur. Tumis sampai kayu. Sisihkan dipinggir wajan.
    2. Tambahkan telur. Aduk sampai berbutir kasar. Tambahkan jagung putren dan taoge. Aduk rata. Tumis sampai layu.
    3. Masukkan kecap ikan, garam, merica dan gula. Aduk rata. Tuang air. Masak sampai meresap
    dan kering. Tambahkan daun bawang.Aduk sampai meresap.

  • Resep Terung Balado

    Resep Terung Balado

    BAHAN:
    1 bh terung ungu
    1 sdt gula pasir
    Minyak goreng secukupnya
    BUMBU:
    6 siung bawang putih
    1 potong lengkuas
    1 ruas jari jahe
    250 gr cabe giling
    10 bh bawang merah
    3 bh tomat
    1 batang serai
    1 sdt terasi
    2 Ibr daun salam
    CARA MEMASAK TERUNG BALADO:
    1. Terung dicuci, buang batangnya lalu potong-potong. Goreng terung dalam minyak panas sampai matang, tiriskan.
    2. Selain jahe, lengkuas, daun salam, dan serai, bumbu yang lain ditumis dengan minyak. Tambahkan tomat yang sudah dipotong-potong juga serai.
    3. Masukkan terungnya, aduk sampai rata

  • Resep Othelo Cookies

    Resep Othelo Cookies

    BAHAN I:
    75 gr royalkrone gold butter substitute
    100 gr mentega wijsman/golden fern
    125 gr margarin margarita/mother’s choise
    200 gr gula tepung
    2 btr telur
    ¼ sdt garam
    ½ sdt ny liem vanilla cream
    BAHAN II:
    100 gr kacang almound halus, panggang matang
    1 sdt baking power
    40 gr susu bubuk
    350 gr tepung terigu segitiga
    40 gr maizena matang
    BAHAN III (Taburan):
    50 gr almond bubuk
    25 gr gula pasir
    CARA MEMBUAT OTHELO COOKIES:
    1. Bahan 1 dikocok hingga mengembang
    2. Lalu masukkan bahan II aduk hingga rata
    3. Lalu dibulatkan dan ditekan
    4. Poles dengan kuning telur
    5. Tabur dengan bahan III
    6. Panggang dengan suhu oven 120°C selama ± 25 menit
    7. Setelah matang dan dingin diberi selai strawberry
    SELAI STRAWBERRY:
    BAHAN I:
    ½ botol selai strawberry special
    ½ kg selai strawberry biasa
    CARA MEMBUAT SELAI STRAWBERRY:
    1. Dimasak hingga mencair lalu disaring
    2. Masak kembalilu tambahka 1 sdm jeruk nipis dan 2 sdm gula pasir, lalu masak kembali hingga agak mengental, kemudian tambahkan warna merah dan 1sdt wijsman.
    3. Panas-panas dispuit di atas kue kering tersebut

  • Resep Wedang Ronde

    Resep Wedang Ronde

    BAHAN:
    Tepung Ketan 250 gram.
    Jahe 1 buah, memarkan.
    Sereh 2 btg, memarkan.
    Kacang goreng tanpa kulit.
    Air 1 It.
    Gula pasir secukupnya.
    CARA MEMBUAT WEDANG RONDE:
    -Membuat wedang Rebus air dengan gula, sereh dan jahe, sampai mendidih, matikan api.
    – Uleni tepung tetan dengan air matang hangat sedikit demi sedikit sampai adonan bisa dibentuk.
    -Dibagi 3 bagian satu tetap putih, yang satu bagian warnai merah sedikit, satu warnai hijau. *
    Lalu bentuk sebesar biji kelereng.
    -Didihkan air dalam panci. Masukkan bulatan-bulatan tepung ketan atau ronde masak sampai mengapung, agkat.

    * (daun suji dan daun pandan ditumbuk beri air sedikit disaring).
    Note:
    Bisa ditambah pelengkpa lain yaitu kolang-kaling , potongan roti tawar , emping melinjo goreng.

  • Resep Nastar Keju

    Resep Nastar Keju

    BAHAN:
    300 gr margarine
    2 butir kuning telur
    1 butir telur utuh
    1 sdt vanili bubuk
    100 gr keju cheddar parut
    300 gr terigu protein rendah
    SELAI NANAS:
    – 1 buah nanas, parut
    – gula pasir secukupnya, (manisnya dengan selera)
    – 1 batang kayu manis
    OLESAN(campur jadi satu, aduk rata) :
    1 sdm margarine, lelehkan
    1 butir kuning telur
    CARA MEMBUAT NASTAR KEJU:
    – Buat selai nanasnya terlebih dahulu. Masak nanas parut bersama gula dan kayu manis di api kecil.
    Aduk terus dan masak sampai nanas mengering menjadi selai dan berwarna kuning kecoklatan. Angkat dan dinginkan
    -Kocok margarine dan telur sebentar saja, asal tercampur lalu masukkan vanili keju cheddar parut, dan terigu sedikit demi sedikit. Aduk rata adonan dengan bantuan sendok kayu sampai tercampur rata.
    -Ambil sedikit adonan lalu bulatkan dan pipihkan. Isi dengan selai nanas lalu bulatkan kembali. Lakukan sampai habis.
    -Tekan sedikit permukaan kue nastar dengan garpu agar terlihat garis2 lalu oleskan permukaan kue dengan bahan olesan.
    -Panggang kue nastar di oven bersuhu 170 dC sekitar 20 menit sampai matang
    -Angkat dan biarkan dingin baru simpan di toples. Sajikan.

  • Resep Tongseng Kambing Muda

    Resep Tongseng Kambing Muda

    BAHAN-BAHAN YANG DIPERLUKAN:
    – 5 ons daging kambing muda, potong dadu 2 x 3 cm
    – 1,5 ons kol, buang tulang daunnya, iris kasar
    – 1 sendok teh gula pasir
    – 700 ml air
    – 6 siung bawang merah, iris tipis
    – 3 siung bawang putih, iris tipis
    – 4 buah cabai merah, iris serong tipis
    – 1 sendok teh lada bubuk
    – 5 sendok makan kecap manis
    – 1 buah jeruk nipis, ambil airnya
    – 2 sendok teh garam
    CARA MENGOLAH BAHAN:
    1. Tumis bawang merah dan bawang putih sampai harum, masukkan cabal, aduk-aduk sampai cabai layu.
    2. Masukkan daging kambing, aduk sampai daging berubah warna, tuang air aduk rata, didihkan.
    3. Tambahkan kecap manis, lada, garam, dan gula pasir, masak sampai daging empuk dan kuah tinggal sedikit.