Tag: ikan tengiri

  • Resep Sate Ikan Goreng

    Resep Sate Ikan Goreng

    BAHAN:
    * Daging ikan fillet 500 gram potong dadu
    * Tepung panir 150 gram
    * Putih telur 1 butir
    * Minyak goreng secukupnya, untukmenggoreng
    SAUS:
    * Margarin 30 gram
    * Tepung terigu 30 gram
    * Kecap manis 3 sendok makan
    * Saus sambal 1 sendok makan
    * Kaldu ikan 250 ml
    * Air jeruk nipis 1 sendok teh
    * Garam ½ sendok teh
    * Merica bubuk ¼ sendok teh
    * Pala bubuk ¼ sendok teh
    BUMBU HALUS:
    * Bawang putih 5 siung
    * Garam 1 sendok the
    * Merica bubuk 1/2 sendok teh
    CARA MEMBUAT SATE IKAN GORENG:
    1. Campur daging ikan dengan bumbu halus, aduk hingga rata. Biarkan selama 10 menit.
    2. Gulingkan di atas tepung panir, celupkan kedalam putih telur, dan gulingkan kembali dalam tepung panir hingga permukaannya rata.
    3. Goreng dalam minyak panas sedang hingga matang, tiriskan dan tusuk dengan tusukan sate.
    4. Saus: Panaskan margarin, masukkan tepung terigu, aduk hingga tercampur rata. Tambahkan kecap, saus sambal, merica, pala, garam dan airjeruk, aduk rata. Tuangkan air kaldu sedikit demi sedikit sambil diadukaduk, masak hingga mendidih. Angkat.
    5. Sajikan.

    Lama Persiapan: 10 Menit
    Lama Memasak: 45 Menit

    Untuk 4 porsi

    TIPS :
    Jenis ikan yang cocok untuk di fillet ialah ikan yang berdaging tebal seperti kakap, tengiri dan gurame.

  • Resep Baso Ikan Jamur

    Resep Baso Ikan Jamur

    BAHAN:
    • Daging ikan tengiri 500 gram
    • Telur ayam 1 butir
    • Es batu 50 gram
    • Tepung maizena 75 gram
    • Tepungterigu 25 gram
    • Jamur shitake kering 2 buah, rendam, potong kecil-kecil
    BUMBU:
    • Bawang putih 3 siung, haluskan
    • Merica bubuk ½ semdok teh
    • Kecap asin 1 sendok teh
    • Garam 1 sendok teh
    • Minyak wijen 1 sendok teh
    PELENGKAP:
    • Air kaldu sapi 1 liter, rebus
    • Sawi hijau 50 gram, potong-potong
    • Soun 50 gram, seduh dengan air hangat
    • Bawang goreng 1 sendok makan
    CARA MEMBUAT BASO IKAN JAMUR:
    1. Campur daging ikan bersama telur, es batu dan bumbu, lalu haluskan dengan food processor hingga lembut.
    2. Tambahkan tepung maizena dan terigu sedikit demi sedikit sambil diaduk-aduk hingga rata, angkat.
    3. Masukkan jamur shitake ke dalam adonan ikan, aduk rata.
    4. Ambil sedikit adonan, bentuk bulat, lalu rebus dalam air mendidih hingga baso terapung dan matang, tiriskan.
    5. Sajikan baso ikan jamur dengan pelengkap

    Persiapan: 15 menit
    Proses: 40 menit
    Hasil jadi : 4 porsi

    TIPS:
    Agar tekstur baso bagus maka giling daging sehalus mungkin hingga menyerupai pasta, waktu menggiling tambahkan 1 sendok makan minyak goreng.

  • Resep Ikan Bumbu Bali

    Resep Ikan Bumbu Bali

    BAHAN:
    500 gr ikan bawal/tenggiri/kakap/bandeng, potong 3-4 bagian
    2 batang serai, memarkan
    1 bh jeruk nipis, ambil airnya
    1 sdt air asam
    1 sdm kecap manis
    1 sdt garam
    Minyak goreng, untuk menggoreng
    BUMBU HALUS:
    5 bh cabai merah, buang bijinya
    5 bh bawang merah
    2 bh bawang putih
    3 bh kemiri
    1 sdt jahe cincang
    1 sdt garam
    CARA MEMBUAT IKAN BUMBU BALI:
    1. Lumuri ikan dengan air jeruk dan garam. Sisihkan dan diamkan selama kurang lebih 30 menit supaya meresap. Cuci dan tiriskan.
    2. Panaskan minyak goreng. Goreng ikan dengan minyak panas sampai kecoklatan. Angkat, tiriskan dan letakkan pada pinggan.
    3. Siapkan minyak goreng. Tumis bumbu halus sampai kuning dan harum. Tambahkan air asam dan kecap.
    4. Setelah mengental, angkat lalu siramkan ke atas ikan goreng.

  • Resep Siomay Ikan Tengiri

    Resep Siomay Ikan Tengiri

    BAHAN-BAHAN YANG DIPERLUKAN:
    – 2.5 ons ikan tengiri haluskan
    – 3 siung bawang putih haluskan
    – 2.5 ons tepung sagu tani
    – 250 ml air es
    – 2 lembar daun bawang iris halus
    – 1 sendok teh garam
    BAHAN PELENGKAP:
    – 6 potong tahu putih potong diagonal
    – Sambal kacang
    – Jeruk limau
    – Kecap manis
    – 6 lembar kulit pangsit
    – 2 buah kentang potong jadi 6 pcs
    SAMBAL KACANG:
    – 2 ons kacang tanah goreng
    – Gula merah
    – 3 siung bawang putih
    – 1/2 ons kentang rebus haluskan
    – Santan encer
    – 1 sendok teh garam
    Haluskan semua bahan sambal, masak di-api kecil sampai mengental dan berminyak
    CARA MEMBUAT SIOMAY:
    1. ikan yang sudah dihaluskan campur dengan air dan diuleni hingga tercampur rata.
    2 tambahkan daun bawang, bawang putih dan garam aduk hingga rata
    3. bagi menjadi 3 untuk, siomaym, tahu, kentang
    4. siomay, ambil kulit pangsit masukkan adonan lalu kukus
    5. tahu, ambil tahu yang sudah dipotong diagonal lubangi tengahnya dan masukkan adonan lalu kukus
    6. Kentang yang sudah dikukus setelah matang lubangi tengahnya dan masukkan adonan lalu kukus lagi hingga matang.
    CARA MENGHIDANGKAN:
    susun siomai dipiring dan potong-potong sajikan dengan sambal kacang, kecap manis dan jeruk limau.

  • Resep Gulai Ikan Belimbing Sayur

    Resep Gulai Ikan Belimbing Sayur

    BAHAN:
    1 kg ikan tengiri
    15 buah cabai merah
    16 buah cabai rawit
    8 siung bawang putih
    8 butir bawang merah
    2 buah asam kandis
    1 lembar daun kunyit
    5 buah belimbing sayur
    1 butir kelapa parut
    Kunyit secukupnya
    Daun ruku-ruku (khas Padang) secukupnya
    Jahe secukupnya
    Laos secukupnya
    CARA MEMBUAT GULAI IKAN BELIMBING SAYUR:
    1. Haluskan cabai merah, cabai rawit, bawang putih, b –
    wang merah, jahe, dan laos.
    2. Parutlah kelapa dan ambil santannya.
    3. Campur santan, bumbu halus, asam kandis, daun kunyit
    lalu masak sambil diaduk-aduk agar santan tidak pecah.
    4. Setelah mendidih masukkan ikan.
    5. Begitu tercium bau harum, masukkan belimbing sayur,
    garam, dan daun ruku-ruku.
    6. Tunggu hingga bumbu meresap, lalu hidangkan.

  • Resep Otak-Otak Tahu Goreng

    Resep Otak-Otak Tahu Goreng

    BAHAN:
    10 butir telur puyuh rebus
    300 gram tahu, dihaluskan
    100 gram ikan tengiri, dihaluskan
    1 daun bawang, diiris halus
    1/4 sendok teh garam
    V2 sendok teh merica
    2 siung bawang putih cincang
    2 sendok teh kecap ikan
    1 butir telur
    CARA MEMBUAT OTAK-OTAK TAHU GORENG:
    1. Aduk-aduk semua bahan, kecuali telur puyuh hingga kalis.
    2. Sendokkan adonan ke dalam cetakan kue mangkuk.
    3. Isi dengan telur puyuh rebus. Kukus selama 25 menit,
    4. Goreng hingga kecoklatan.

    Catatan; untuk 15 buah.

  • Resep Sup Ikan Kecombrang

    Resep Sup Ikan Kecombrang

    BAHAN:
    1/2 kg ikan tengiri, potong 4 cm atau sesuai dengan selera
    6-8 buah cabai merah, tumbuk halus
    3 lembar daun salam
    1/2 cm jahe
    1 ruas lengkuas
    10 buah belimbing sayur, potong dua
    1 sendok makan air asam jawa
    750 mi air
    Garam dan gula pasir secukupnya
    BUMBU (diiris halus):
    2 kuntum kecombrang
    3 batang serai
    3 buah bawang merah
    3 siung bawang putih
    CARA MEMBUAT SUP IKAN KECOMBRANG:
    1. Tumis bawng merah,bawang putih, dan cabai merah hingga harum.
    2. Masukkan serai, jahe, lengkuas, dan daun salam. Aduk.
    3. Masukkan ikan, lalu aduk perlahan.
    4. Tambahkan air, saat menuang jangan sekaligus.
    5. Setelah mendidih, masukkan belimbing wuluh dan air asam.
    6. Didihkan kembali. Matikan api dan angkat.

    INFO SEHAT:
    Ikan di samping bagus untuk kesehatan, tetapi juga mengandung omega 3, yang tidak menambah asupan lemak jenuh karena tidak ada proses penggorengan.

  • Resep Tengiri Bakar Bumbu Kemiri

    Resep Tengiri Bakar Bumbu Kemiri

    BAHAN:
    2 pcs ikan tengiri, pilih bagian tengah ikan.
    BAHAN PERENDAM:
    5 butir kemiri
    5 siung bawang merah
    3 siung bawang putih
    1 cm jahe
    1 cm kunyit dibakar
    2 semdok makan minyak happy salad oil/minyak sayur biasa
    1 sendok teh garam
    1 sendok teh gula
    CARA MEMBUAT TENGIRI BAKAR BUMBU KEMIRI:
    1. Bersihkan ikan, tusuk tusuk bagian daging ikan dengan garpu supaya meresap bumbu.
    2. Lumuri ikan dengan bumbu perendam, diamkan supaya bumbu meresap minimal 1 jam lebih lama lebih meresap.
    3. Bakar ikan hingga coklat atau matang.

  • Resep Tengiri Asam Padeh

    Resep Tengiri Asam Padeh

    BAHAN:
    4 pcs ikan tengiri
    2 cm jahe keprek
    1 lembar daun kunyit
    2 buah asem kandis
    5 lembar daun jeruk
    BUMBU (dihaluskan):
    15 buah cabai merah
    7 buah bawang merah
    Garam secukupnya
    CARA MEMBUAT TENGIRI ASAM PADEH:
    1. Balurkan ikan dengan garam diamkan +/- 1 jam.
    2. Tumis bumbu halus, masukkan jahe – daun kunyit – asem kandis – daun jeruk.
    3. Masak hingga harum, tuangi air, masak hingga mendidih dan mengental.
    4. Masukkan ikan, masak hingga matang.

  • Resep Sate Ikan Tengiri

    Resep Sate Ikan Tengiri

    BAHAN:
    250 gram ikan tengiri dihaluskan
    250 gram udang
    75 gram kelapa parut
    4 lembar daun jeruk iris halus
    2 sendok makan gula merah parut
    1 butir telur
    20 batanq tangkai serai untuk tusuk sate/tusuk sate bambu
    BUMBU(dihaluskan):
    8 butir bawang merah
    2 butir bawang putih
    4 buah cabai merah
    2 cm lengkuas
    1 sendok teh ketumbar
    Garam secukupnya
    CARA MEMBUAT SATE IKAN TENGIRI :
    1.Tumis bumbu halus dan daun jeruk hingga harum.
    2. Campur semua bahan dan bumbu halus aduk rata.
    3. Bulatkan bahan dan letakkan pada batang-batanq serai/tusuk sate.
    4. Bakar sate ikan hingga matang.