Tag: kayu manis

  • Resep Wedang Tape Susu Jahe

    Resep Wedang Tape Susu Jahe

    BAHAN :
    • Air 600 ml
    • Jahe 50 g
    • Gula merah 300 g, serut
    • Gula pasir 4 sdm
    • Susu cair 450 ml
    • Serai 2 batang, memarkan
    • Daun pandan 2 helai, simpulkan
    • Kayu manis 5 cm
    • Tapai singkong 400 g, potong kasar
    • Kacang tanah kupas 50 g, sangrai
    CARA MEMBUAT WEDANG TAPE SUSU JAHE :
    1. Panggang jahe di atas bara api hingga agak kecokelatan. Angkat, kupas kulitnya, lalu memarkan.
    2. Rebus jahe bersama gula, serai, kayu manis dan pandan di atas api kecil hingga mendidih.
    3. Setelah airnya menyusut tambahkan susu cair, rebus kembali hingga mendidih. Angkat, saring.
    4. Taruh potongan tapai di dalam mangkuk. Tuangi kuah jahe panas.
    5. Taburi kacang tanah sangrai, sajikan panas.

    Untuk 5 mangkuk

  • Resep Pindang Daging Belitung

    Resep Pindang Daging Belitung

    BAHAN :
    500 gram daging has, potong 14 x 10 cm dengan ketebalan 2 cm
    3 sdm minyak, untuk menumis
    8 butir bawang merah, iris
    4 siung bawang putih, iris
    5 cm lengkuas, iris
    2 cm kunyit, iris
    1 batang serai, ambil bagian putihnya, iris halus
    5 cm jahe, iris
    4 sdm margarin
    1 1/2 sdm gula merah sisir
    1 sdt asam jawa, larutkan dengan sedikit air
    1 buah pekak
    5 butir cengkeh
    2 sdm kecap manis
    300 ml air, untuk merebus
    BUMBU YANG DIHALUSKAN :
    1 sdt merica
    1/2 buah pala
    3 cm kayu manis
    1 buah kapulaga
    1 buah kembang pala
    2 sdm ketumbar
    garam secukupnya
    CARA MEMBUAT PINDANG DAGING BELITUNG :
    1. Panaskan minyak dengan 1 sdm margarin, tumis bawang merah, bawang putih, lengkuas, kunyit, serai, jahe, bumbu yang dihaluskan hingga harum. Angkat, masukkan ke dalam panci, campur dengan daging,
    sisa margarin, gula merah, air asam, pekak, cengkeh, dan kecap manis, remas-remas hingga tercampur rata. Diamkan selama ± 30 menit hingga bumbu meresap.
    2. Tuangkan air, masak dengan api kecil hingga matang dan kuah menyusut. Angkat.
    3. Sajikan.

  • Resep Wedang Cokelat Jahe

    Resep Wedang Cokelat Jahe

    BAHAN :
    • Air 500 ml
    • Susu segar 500 ml
    • Cokelat bubuk 2 sdm
    • Jahe 4 cm, bakar, memarkan
    • Kayu manis 3 cm
    • Daun pandan 1 lembar, potong-potong
    • Serai 1 batang, memarkan
    • Merica hitam butiran 10 buauh
    PELENGKAP :
    • Mixed /tuft 1 sdm
    • Almond slice 1 sdm, sangrai
    CARA MEMBUAT WEDANG COKLAT JAHE :
    1. Rebus jahe, kayu manis, daun pandan, serai, dan merica hitam hingga mendidih.
    Rebus beberapa saat hingga air menyusut.
    2. Masukkan susu segar dan cokelat, rebus hingga mendidih beberapa saat. Angkat, saring.
    3. Tuang ke dalam gelas, beri bahan pelengkap. Sajikan panas.

    Untuk 4 cangkir

  • Resep Sup Ayam Ala Vietnam

    Resep Sup Ayam Ala Vietnam

    SUP AYAM ALA VIETNAM
    Sup tradisional Vietnam ini biasanya
    dibuat dengan daging sapi. Saat diganti
    dengan daging ayam, ternyata
    rasanya tak kalah nikmat. Untuk yang
    masih berjiwa muda dan suka mencoba-
    coba, sup ini memang paling oke.
    BAHAN :
    2,5 cm jahe segar, kupas, iris seperti batang korek api
    1 buah peka
    2,5 cm kayu manis
    1 buah (75 g) bawang bombai, potongpotong
    1 liter kaldu ayam
    3 sdt kecap ikan
    1 buah fillet (250 g) dada ayam, potong kotak ukuran 2x1x1 cm
    125 g kuetiau kering, rendam dengan air panas, tiriskan
    50 g taoge
    50 g wortel, potong seperti batang korek api
    1 buah cabai merah, iris tipis
    1 batang daun bawang, iris tipis
    1 sdm daun ketumbar segar(kalau suka)
    1 sdm daun kemangi segar
    Air jeruk nipis (kalau suka)
    CARA MEMBUAT SUP AYAM ALA VIETNAM :
    • Masukkan jahe, peka, kayu manis,
    dan bawang bombai ke dalam kaldu.
    Rebus kaldu hingga mendidih di atas api
    sedang. Kecilkan api, diamkan selama 15
    menit hingga kaldu bergolak kecil (simmer).
    Matikan api, tutup selama 10 menit.
    Saring kotoran kaldu hingga bersih.
    • Didihkan kembali kaldu di atas api
    sedang. Masukkan kecap ikan dan
    daging ayam ke dalam kaldu. Masak
    hingga ayam matang. Angkat.
    • Penyajian: susun kuetiau, taoge, dan
    wortel ke dalam mangkuk. Tuang sup
    panas di atasnya. Taburi dengan cabai
    merah, daun bawang, daun ketumbar, dan daun kemangi.
    Perciki dengan air jeruk nipis sesuai selera. Sajikan panas.

    Untuk 4 porsi
    Persiapan: 30 menit
    Memasak: 30menit
    Info nutrisi per porsi
    Energi: 350,8 kalori
    Protein: 16,6 g
    Lemak: 22,8 g
    Kolesterol: 42,5 mg

  • Resep Pindang Daging Belitung

    Resep Pindang Daging Belitung

    BAHAN :
    500 gram daging has, potong 14 x 10 cm dengan ketebalan 2 cm
    3 sdm minyak, untuk menumis
    8 butir bawang merah, iris
    4 siung bawang putih, iris
    5 cm lengkuas, iris
    2 cm kunyit, iris
    1 batang serai, ambil bagian putihnya, iris halus
    5 cm jahe, iris
    4 sdm margarin
    1 1/2 sdm gula merah sisir
    1 sdt asam jawa, larutkan dengan sedikit air
    1 buah pekak
    5 butir cengkeh
    2 sdm kecap manis
    300 ml air, untuk merebus
    BUMBU YANG DIHALUSKAN :
    1 sdt merica
    1/2 buah pala
    3 cm kayu manis
    1 buah kapulaga
    1 buah kembang pala
    2 sdm ketumbar garam secukupnya
    CARA MEMBUAT PINDANG DAGING BELITUNG :
    1. Panaskan minyak dengan 1 sdm margarin, tumis bawang merah, bawang putih, lengkuas, kunyit, serai, jahe, bumbu yang dihaluskan hingga harum. Angkat, masukkan ke dalam panci, campur dengan daging, sisa margarin, gula merah, air asam, pekak, cengkeh, dan kecap manis, remas-remas hingga tercampur rata. Diamkan selama ± 30 menit hingga bumbu meresap.
    2. Tuangkan air, masak dengan api kecil hingga matang dan kuah menyusut. Angkat.
    3. Sajikan

  • Resep Nasi Gule (Blitar)

    Resep Nasi Gule (Blitar)

    BAHAN :
    • 300 gram daging kambing, dipotong 1 1/2x 1 1/2 cm
    • 2 buah cengkeh
    • 3 cm kayu manis
    • 2 buah kapulaga
    • 1 batang serai, dimemarkan
    • 2 lembar daun jeruk purut
    • 1/2 sendok teh gula pasir
    • 1 sendok teh garam
    • 2 sendok teh air asam jawa (2 sendok teh asam jawa + 1 sendok makan air)
    • 1 sendok makan minyak untuk menumis
    • 1.000 ml encer santan dari 1/2 butir kelapa
    • 100 ml santan kental dari 1/2 butir kelapa
    BUMBU HALUS :
    • 5 butir bawang merah
    • 2 siung bawang putih
    • 1 cm lengkuas
    • 1 cm jahe
    • 1 cm kencur
    • 1 cm kunyit
    • 2 butir kemiri
    • 1/2 sendok teh ketumbar
    • 1/8 sendok teh jinten
    • 1/4 sendok teh merica
    • 1/8 sendok teh adas manis
    PELENGKAP :
    • Nasi putih
    • bawang merah goreng
    CARA MEMBUAT NASI GULE (BLITAR) :
    1. Panaskan minyak. Tumis bumbu halus, cengkeh, kayumanis, kapulaga, serai, dan
    daun jeruk purut sampai harum.
    2. Masukkan daging kambing. Aduk sampai berubah warna. Tuang santan encer.
    Masak sampai daging matang dan empuk.
    3. Masukkan santan kental, gula pasir, garam, dan air asam.
    Masak sampai mendidih.
    4. Sajikan dengan nasi yang diguyur gule dan ditaburi bawang merah goreng.

    Untuk 5 porsi

  • Resep Nasi Minyak (Bangka-Belitung)

    Resep Nasi Minyak (Bangka-Belitung)

    BAHAN :
    250 ml minyak bawang
    5 sdm margarin
    1 liter air
    5 lembar daun salam
    10 butir cengkih
    1 sdm bunga pala
    2 ruas kayu manis
    2 butir kapulaga
    1 buah pekak
    1/2 buah pala, memarkan
    1 liter beras kualitas baik
    bawang goreng secukupnya, untuk taburan
    BUMBU YANG DIHALUSKAN :
    5 siung bawang putih
    1 ruas jahe
    garam secukupnya
    CARA MEMBUAT NASI MINYAK :
    1. Panaskan minyak dan margarine menjadi satu.
    Masukkan bumbu yang dihaluskan, masak hingga harum.
    2. Tuangkan air, tambahkan daun salam, cengkih, bunga pala, kayu manis, kapulaga, pekak, dan pala.
    Masak hingga mendidih.
    3. Masukkan beras, masak hingga air menyusut dan menjadi nasi aron. Angkat.
    4. Masukkan ke dalam panci pengukus, kukus selama ± 25 menit hingga matang, angkat.
    5. Sajikan hangat bersama taburan bawang goreng.

    Tips:
    Minyak bawang
    Yang digunakan didapat dari minyak yang digunakan untuk membuat bawang goreng.
    ——————

  • Resep Bumbu Kujo (Bangka-Belitung)

    Resep Bumbu Kujo (Bangka-Belitung)

    BAHAN :
    500 gram daging has, potong menjadi 10 bagian
    5 sdm minyak, untuk menumis
    5 butir bawang merah, iris halus
    3 siung bawang putih, iris halus
    3 buah cabai merah, iris halus
    3 lembar daun salam
    3 lembar daun jeruk
    500 ml santan dari 72 butir kelapa
    3 buah belimbing wuluh, potongpotong
    150 gram kelapa parut sangrai, haluskan hingga berminyak
    BUMBU YANG DIHALUSKAN :
    1 sdm ketumbar, sangrai
    1/4 sdt jintan, sangrai
    20 butir pekak, sangrai
    1 sdt merica, sangrai
    4 butir cengkih
    2 cm kayu manis
    2 butir kapulaga
    1 buah cabai jawa
    3 butir kemiri, sangrai
    3 cm lengkuas
    2 cm kunyit
    3 buah cabai merah
    1 batang serai, ambil bagian yang putihnya, iris
    5 butir bawang merah
    3 siung bawang putih
    2 cm jahe
    1 cm kencur
    CARA MEMBUAT BUMBU KUJO (BANGKA-BELITUNG) :
    1. Tumis bawang merah, bawang putih, dan cabai merah hingga harum.
    Masukkan bumbu halus, daun jeruk, dan daun salam, tumis kembali hingga harum.
    2. Tuangkan santan, masak hingga mendidih. Masukkan daging,
    masak dengan api kecil hingga daging lunak dan kuah menyusut.
    3. Masukkan belimbing wuluh dan kelapa sangrai, aduk.
    Masak kembali hingga bumbu meresap dan matang.
    4. Angkat dan sajikan

  • Resep Masak Ketumbar (Bangka-Belitung)

    Resep Masak Ketumbar (Bangka-Belitung)

    BAHAN :
    1 ekor ayam kampung, potongpotong
    1 buah nanas, potong bentuk kipas
    1/2 butir kelapa parut, sangrai, haluskan hingga berminyak
    500 ml santan kental dari 1 butir kelapa
    750 ml santan encer dari 1 butir kelapa
    2 sdm kecap manis
    1 sdm gula merah
    BUMBU YANG DIHALUSKAN :
    10 sdm ketumbar, sangrai
    1 sdm merica, sangrai
    3 cm kayu manis, sangrai
    10 butir cengkih, sangrai
    1/2 buah biji pala
    1 ruas jari jahe
    5 siung bawang putih
    10 butir bawang merah
    5 buah cabai merah
    garam secukupnya
    CARA MEMASAK RESEP MASAK KETUMBAR :
    1. Cuci ayam hingga bersih. Lumuri dengan sedikit garam dan air jeruk nipis,
    biarkan hingga bumbu meresap.
    2. Tumis bumbu halus dengan 3 sdm minyak hingga harum. Masukkan ke dalam santan encer,
    tambahkan kelapa sangrai, kecap manis, dan gula.
    Rebus dengan api kecil sambil diaduk hingga mendidih.
    3. Masukkan ayam, aduk dan rebus kembali hingga ayam berubah warna.
    Tuangkan santan kental dan nanas, rebus kembali hingga matang dan
    kuah menyusut serta berminyak.
    4. Angkat dan sajikan.

  • Resep Magadip (Madura)

    Resep Magadip (Madura)

    1. BAHAN

    1) Daging ayam/kambing ½ kg
    2) Minyak sapi ¼ gelas

    2. BUMBU

    1) Bawang merah 1 ons
    2) Cengkeh 5 biji
    3) Ketumbar 1 sendok makan
    4) Kayu manis 1 rsj
    5) Lada 2 sendok teh
    6) Jahe 1rsj
    7) Jinten 1 sendok teh
    8) Kunyit 1 rsj
    9) Pala ¼ sendok teh

    3. CARA PEMBUATAN

    1) Daging kambing/ayam dipotong-potong, dimasukkan dalam panci.
    2) Ketumbar, jinten, lada, cengkeh disangan, dicampur dengan daging ayam/kambing, diberi air.
    3) Bawang merah, laos, kayu manis, kunyit ditumbuk halus, ditumis, ditaburkan diatas daging.
    4) Dimasak sampai lunak.
    5) Dicampur dengan minyak sapi.