Tag: Kecap Manis Bango

  • Resep Cilok Isi Telur Sambal Kecap

    Resep Cilok Isi Telur Sambal Kecap

    BAHAN:
    • 1 resep adonan cilok
    • 400 gr telur puyuh rebus, kupas kulit
    SAMBAL KECAP:
    • 100 ml kecap manis Bango
    • 5 buah cabai rawit merah
    • 1 siung bawang putih utuh
    • 4 siung bawang putih iris, goreng, remahkan
    • 1/2 sachet terasi ABC
    • Garam, secukupnya
    CARA MEMBUAT CILOK ISI TELUR SAMBAL KECAP:
    1. Sambal Kecap: Haluskan cabai rawit merah, bawang putih utuh, terasi dan garam hingga lembut. Aduk rata bersama kecap manis dan remahan bawang putih hingga rata
    2. Timbang adonan cilok seberat 15 gr, pipihkan. Tambahkan 1 butir telur puyuh, bulatkan hingga rapat
    3. Rebus adonan cilok dalam air mendidih hingga mengapung, diamkan selama 2-3 menit dalam air rebusan hingga matang, angkat dan tiriskan
    4. Tuang Click Isi Telur ke dalam mika kecil, siram dengan Sambal Kecap, sajikan hangat

    Untuk 50 Butir

  • Resep Orek Kikil

    Resep Orek Kikil

    BAHAN-BAHAN:
    300 gram kikil yang sudah direbus, potong dadu 2×2 cm
    2 papan petai, kupas, belah 2
    6 cabai merah dan hijau besar, potong serong
    ½ ibu jari lengkuas, memarkan
    1 batang sereh, memarkan
    2 lembar daun salam
    3 butir tomat muda, belah 2
    5 butir bawang merah, iris
    1 sdm kecap manis Bango
    1 bungkus Rayco Sapi
    ½ sdt garam
    ½ sdm gula merah sisir
    3 sdm minyak untuk menumis
    5 sdm air
    CARA MEMASAK OREK KIKIL :
    – Tumis bawang putih dan bawang merah hingga layu.
    – Lalu tambahkan sereh, lengkuas, daun salam.
    – Masukkan cabai, tomat muda dan petai.
    – Tambahkan kikil, Rayco, gula, garam, kecap dan air.
    – Masak hingga air agak mongering, angkat.

  • Resep Nasi Goreng Kari Kambing

    Resep Nasi Goreng Kari Kambing

    BAHAN:
    300 gram nasi putih pera
    150 gram daging kambing, iris tipis
    75 gram wortel, potong dadu 1×1 cm
    50 gram buncis manis, potong 1 cm
    1 sdm minyak samin
    11/2 sdm minyak goreng
    BUMBU:
    3 lembar daun jeruk
    1 batang serai, memarkan
    1/2 cm jahe, memarkan
    2 siung bawang putih, memarkan
    2 butir bawang merah, memarkan
    1/4 sdt kunyit bubuk
    11/2 sdm bumbu kari bubuk
    3/4 sdt merica bubuk
    3/4 sdt garam
    2 sdm Kecap Manis Bango
    CARA MEMBUAT NASI GORENG KARI KAMBING:
    1. Panaskan minyak goreng, tumis daun jeruk, serai, jahe dan bawang hingga harum. Masukkan daging kambing,
    wortel dan buncis, masak hingga daging berubah warna.
    2. Masukkan nasi putih, aduk rata.
    3. Tambahkan minyak samin, kunyit bubuk, bumbu kari bubuk, merica dan garam, aduk rata.
    4. Tambahkan kecap manis Bango, aduk rata. Masak nasi hingga beruap dan matang. Angkat dan sajikan hangat.

    Untuk ± 3 porsi

    TIP:
    Taburkan kenari panggang pada nasi goreng untuk citarasa lebih ezat.

  • Resep Iga Kambing Bakar Acar Mangga

    Resep Iga Kambing Bakar Acar Mangga

    BAHAN:
    1 kg iga kambing, potong-potong
    4 sdm Kecap Manis Bango
    1 sdm air asam
    3 sdm minyak goreng, untuk menumis
    11/2 sdt garam
    BUMBU HALUS:
    5 buah cabai merah, buang bijinya
    50 gram kenari goreng
    1/4 sdt merica sangrai
    3 butir cengkeh
    1/4 sdt pala bubuk
    1/4 sdt kayu manis bubuk
    CARA MEMBUAT ACAR MANGGA:
    1 buah mangga kweni mengkal, serut panjang
    1/2 buah mentimun kyuri, serut panjang
    5 buah bawang merah, potong 2 bagian
    1 sdm gula pasir
    1/4 sdt garam
    1/2 sdm cuka
    CARA MEMBUAT IGA KAMBING BAKAR ACAR MANGGA:
    1. Campur Kecap Manis Bango, air asam, minyak goreng, garam dan semua bumbu halus, aduk rata.
    2. Lumuri iga dengan campuran bumbu, ratakan dan simpan dalam lemari es
    selama semalam agar bumbu meresap.
    3. Bakar iga dengan dibalik-balik hingga matang. Angkat.
    4. Acar Mangga: campur semua BAHAN:, aduk rata. Sajikan iga bakar dengan acar mangga segar.

    Untuk ± 5 porsi
    TIP :
    Buat acar sesaat sebelum iga bakar disajikan agar kesegaran acar lebih terasa.

  • Resep Rempah Daging Tabur Kurma

    Resep Rempah Daging Tabur Kurma

    BAHAN:
    500 gram daging kambing bertulang, potong-potong
    1000 ml santan dari 1 butir kelapa
    3 sdm Kecap Manis Bango
    3 cm kayu manis
    1 sdm air asam jawa
    10 buah kurma
    10 buah cabai rawit merah, belah dua
    BUMBU HALUS:
    8 butir bawang merah
    4 siung bawang putih
    1 sdm ketumbar sangrai
    1/2 sdt jintan sangrai
    2 buah kapulaga
    1/4 sdt adas manis
    1/2 sdt merica sangrai
    1/4 sdt pala bubuk
    1 cm jahe
    1 cm lengkuas
    2 sdm garam
    CARA MEMBUAT REMPAH DAGINGTABUR KURMA:
    1. Campur daging kambing, santan, Kecap Manis Bango, kayu manis dan bumbu halus, aduk rata.
    2. Masak dengan api kecil sambil tutup panci hingga santan berminyak dan kental.
    3. Tambahkan air asam dan cabal rawit, aduk rata.
    4. Masukkan kurma, masak sebentar. Angkat.

    Untuk ± 4 porsi

    TIP
    Gunakan kelapa tua agar hasil santan kental dan berminyak banyak.

  • Resep Kambing Tebing Bersantan

    Resep Kambing Tebing Bersantan

    BAHAN:
    500 gram daging kambing, potong dadu, tusuk-tusuk dengan garpu
    2 cm lengkuas, memarkan
    3 cm kayu manis
    1 lembar daun salam
    6 lembar daun jeruk
    3 buah kapulaga
    3 butir cengkih
    600 ml air
    600 ml santan dari 1/2 butir kelapa
    1 bungkus kaldu sapi bubuk
    3 sdm Kecap Manis Bango
    2 sdm air jeruk nipis
    2 buah tomat iris
    1 batang daun bawang, iris
    BUMBU HALUS:
    10 butir bawang merah
    5 siung bawang putih
    2 butir kemiri, goreng
    2 cm kunyit, bakar
    2 cm jahe
    1 sdm ketumbar, sangrai
    1/2 sdt jintan, sangrai
    11/2 sdt merica, sangrai
    11/2 sdt garam
    CARA MEMBUAT KAMBING TEBING BERSANTAN:
    1. Rebus daging kambing dengan sedikit garam, hingga empuk. Angkat dan tiriskan. Goreng daging kambing hingga matang dan berubah warna. Angkat dan sisihkan.
    2. Panaskan 31/2 sendok makan minyak goreng, tumis lengkuas, kayu manis, daun salam, daun jeruk, kapulaga, cengkeh dan bumbu halus hingga harum.
    3. Tuangi air dan santan, masak hingga mendidih.
    4. Masukkan kaldu bubuk, kecap manis Bango dan air jeruk nipis, aduk rata. Masak dengan api kecil hingga mendidih. Angkat. Atur daging dan tomat iris dalam mangkuk,tuangi kuah hangat dan taburi daun bawang.
    Sajikan dengan pelengkap emping goreng.

    Untuk ± 4 porsi

  • Resep Kambing Suwir Manis

    Resep Kambing Suwir Manis

    BAHAN:
    250 gram daging kambing
    5 sdm Kecap Manis Bango
    1 sdm air asam
    1/2 sdt garam
    100 ml air
    2 sdm minyak goreng
    11/2 sdm bawang merah goreng, untuk taburan
    BUMBU HALUS:
    5 butir bawang merah
    4 siung bawang putih
    1/2 cm lengkuas
    1/4 sdt adas manis
    1/4 sdt ketumbar sangrai
    1/4 sdt jintan sangrai
    CARA MEMBUAT KAMBING SUWIR MANIS:
    1.Rebus daging kambing bersama air dan sedikit garam hingga empuk. Angkat dan suwir-suwir daging.
    2. Panaskan minyak goreng, tumis bumbu halus hingga harum.
    3. Masukkan daging suwir, aduk rata.
    4. Tambahkan kecap manis Bango, air asam, garam dan air. Masak hingga bumbu meresap dan air kering. Angkat.
    5. Sajikan dengan taburan bawang merah goreng.

    Untuk ± 4 porsi

    TIP
    Pilih daging kambing muda agar Iebih empuk dan tidak membutuhkan proses memasak yang lebih lama.

  • Resep Semur Daging Kentang

    Resep Semur Daging Kentang

    BAHAN:
    500 gram daging kambing, potong dadu
    150 gram kentang baby, kukus
    1 lembar daun salam
    1 cm lengkuas, memarkan
    3 lembar daun jeruk
    1 batang serai, memarkan
    1 buah tomat, potong dadu
    600 ml air
    4 sdm Kecap Manis Bango
    1/2 sdt garam
    1 batang daun bawang, potong-potong
    2 sdm minyak goreng, untuk menumis
    BUMBU HALUS:
    5 butir bawang merah
    3 siung bawang putih
    2 butir kemiri, sangrai
    2 buah kluwak, ambil dagingnya
    1 cm kunyit bakar
    CARA MEMBUAT SEMUR DAGING KENTANG:
    1. Rebus daging kambing bersama air dan sedikit garam hingga daging empuk. Angkat dan tiriskan daging, potong dadu dan sisihkan.
    2. Panaskan minyak goreng, tumis daun salam, lengkuas, daun jeruk dan serai bumbu halus hingga harum. Angkat.
    3. Masukkan bumbu tumis ke dalam air rebusan kambing, aduk rata. Tambahkan daging kambing dan kentang.
    4. Tambahkan Kecap Manis Bango, garam dan dun bawang, aduk rata. Masak hingga mendidih dan matang. Angkat. Sajikan hangat.

    Untuk ± 4 porsi

    TIP
    Setelah ditambahkan kecap, masak dengan
    cara ditutup pancinya agar bumbu meresap ke dalam daging kambinq.

  • Resep Nasi Rempah Daging

    Resep Nasi Rempah Daging

    BAHAN:
    200 gram beras, cuci bersih
    200 ml santan cair
    2 lembar daun jeruk
    1 batang serai, memarkan
    1/2 sdt garam
    150 gram daging kambing, potong tipis
    1 cm jahe, memarkan
    2 cm kayu manis
    3 sdm Kecap Manis Bango
    1/2 sdt cuka
    2 sdm minyak goreng, untuk menumis
    3 sdm kismis
    BUMBU HALUS:
    4 butir bawang merah
    2 siung bawang putih
    1 buah cabai merah, buang bijinya
    1 cm kunyit, bakar
    2 buah kapulaga sangrai
    1/2 sdt jintan, sangrai
    1/4 sdt merica sangrai
    CARA MEMBUAT NASI REMPAH DAGING:
    1. Masak beras bersama santan, daun jeruk, serai dan garam hingga beras mekar dan santan menyusut. Angkat biarkan 10 menit. Kukus beras hingga matang. Angkat dan sisihkan.
    2. Panaskan minyak goreng, tumis jahe, kayu manis dan bumbu halus hingga harum.
    3. Masukkan daging kambing, aduk rata dan masak hingga daging berubah warna.
    4. Tambahkan nasi gurih, aduk rata. Masukkan Kecap Manis Bango dan kismis, aduk rata.
    6. Sajikan nasi rempah daging dengan acar ketimun.

    Untuk ± 3 porsi

    TIP
    Sajikan nasi rempah dengan pelengkap acar mentah ketimun dan cabai rawit hijau.