Tag: Lumpia Semarang

  • Resep Lumpia

    Resep Lumpia

    Lumpia, salah satu makanan, dari jenis gorengan yang juga merupakan makanan khas Indonesia, dari kota Semarang. Rebung dan bengkoang, yang menjadi ciri khas isi dalamnya. Yuk kita coba membuatnya, dengan panduan resep ini.
    BAHAN:
    • 12 lembar kulit lumpia
    • 150 gram ayam cincang
    • 100 gram udang cincang
    • 100 gram rebung, iris halus
    • 200 gram bengkuang
    • 100 gram taoge
    • 1 tangkai daun bawang, iris halus
    • garam dan merica secukupnya
    • 1 sendok makan kecap manis
    • minyak goreng
    • secukupnya
    BUMBU HALUS:
    • 2 siung bawang putih
    • 2 sendok.makan ebi
    • 2 butir bawang merah
    • 1/2 sendok teh garam
    •1/4 sendok teh merica bubuk
    CARA MEMBUAT LUMPIA:
    – Tumis bumbu halus sampai harum. Masukkan ayam dan udang. Aduk sampai berubah warna.
    – Tambahkan rebung, taoge, daun bawang, garam, merica, dan kecap manis. Aduk rata sampai semua bahan matang. Angkat dan dinginkan.
    – Ambil selembar kulit lumpia. Isi dengan adonan isi, gulung, lalu rekatkan. Lakukan hal sama pada bahan yang lain.
    – Goreng dalam minyak goreng sampai matang. Sajikan dengan saus, acar, dan daun bawang.

  • Resep Lumpia Goreng Isi Daging Bebek

    Resep Lumpia Goreng Isi Daging Bebek

    BAHAN YANG DIGUNAKAN:
    – 150 daging bebek panggang, siap pakai, suwir-suwir
    – 12 lembar kkulit lompa impor, slap pakai
    – 6 batang daun bawang, potong-potong 6 cm
    – 150 g taoge, bersihkan
    – 1 butir putih telur ayam, kocok lepas
    – minyak untuk menggoreng
    BAHAN SAUS:
    – 50 ml air matang
    – 1 sendok teh minyak wijen
    – 2 sendok teh jahe parut
    – 1 sendok teh kulit jeruk manis parut
    – 75 ml saus hiosin
    – 1 sendok makan chinese black vinegar
    CARA MENGOLAH BAHAN:
    1. Campur sebagian bahan saus bersama daging bebek, aduk hingga tercampur rata.
    Ambil 1 lembar kulit lumpia, masukkan 1 sendok makan daging bebek berbumbu, taoge dan 1 potong daun bawang. Gulung dan lipat bentuk lumpia semir sisinya dengan putih telur, rekatkan.
    2. Goreng dalam minyak dan panar hingga matang dan berwarna kuning
    3 Sajikan hangat bersama saos

  • Resep Lumpia Udang Rebung Semarang

    Resep Lumpia Udang Rebung Semarang

    BAHAN:
    40 lembar kulit lumpia ukuran 12 x 12 cm
    100 gram rebung
    200 gram udang kupas, haluskan
    2 siung bawang putih, cincang halus
    1/2 sendok teh gula pasir
    1/2 sendok teh garam
    1/2 sendok teh lada bubuk
    1/4 sendok makan minyak wijen
    2 sendok teh tepung sagu
    1/2 batang daun bawang, diiris halus
    1 putih telur, untuk perekat
    minyak goreng
    CARA MEMBUAT LUMPIA UDANG REBUNG SEMARANG:
    1. Rebus rebung beberapa kali hingga hilang baunya, angkat dan tiriskan.
    2. Setelah dingin, iris kasar.
    3. Buat isi: campur udang, bawang putih, gula pasir, garam, lada, dan minyak wijen, aduk rata.
    4. Masukkan tepung sagu, uleni hingga rata.
    5. Tambahkan daun bawang dan rebung, aduk rata.
    6. Ambil selembar kulit lumpia, taruh 1 sendok makan adonan isi di 2/3 bagian kulit.
    7. Tekuk sisi kiri dan kanan, gulung, rekatkan pinggirnya dengan putih telur, gulung.
    8. Panaskan minyak. Goreng beberapa lumpia dengan api kecil, hingga kering kecokiatan.
    9. Sajikan dengan saus sambal

    Catatan: untuk 40 buah.

  • Resep Lumpia Semarang

    Resep Lumpia Semarang

    BAHAN :
    12 lembar kulit lumpia
    150 gram ayam cincang
    100 gram udang cincang
    100 gram rebung, iris halus
    200 gram bengkuang
    100 gram taoge
    1 tangkai daun bawang, iris halus
    garam dan merica secukupnya
    1 sendok makan kecap manis
    minyak goreng FILMA secukupnya
    BUMBU HALUS :
    2 siung bawang putib
    2 sendok makan ebi
    2 butir bawang merah
    1/2 sendok teh garam
    1/4 sendok teh merica bubuk.
    CARA MEMBUAT :
    1. Tumis bumbu halus sampai harum. Masukkan ayam dan udang.
    Aduksampai berubah warna.
    2. Tambahkan rebung, taoge, daun bawang, garam, merica, dan kecap
    manis. Aduk rata sampai semua bahan matang. Angkat dan dinginkan.
    3. Ambil selembar kulit lumpia. Isi dengan adonan isi, gulung, lalu rekatkan.
    Lakukan hal sama pada bahan yang lain.
    4. Goreng dalam minyak goreng FILMA sampai matang.
    Sajikan dengan saus, acar, dan daun bawang.

    untuk 12 buah