BAHAN:
2 sdm margarine.
2 siung bawang putih, cincang.
150 g bawang Bombay, cincang.
300 g filet dada ayam, cincang kasar.
300 g wortel, iris tipis.
6 sendok takar susu Bebelac Complete dilarutkan dalam 200 ml air.
200 g jamur kancing, iris tipis.
100 g kembang kol, potong kecil, rebus.
3 sdm kacang polong.
1 batang daun bawang, iris halus.
1 batang seledri, iris halus.
50 g keju Cheddar parut.
750 g kentang, kupas, iris melintang 1/2 cm, rebus.
2 sdm keju Cheddar parut untuk taburan.
BUMBU, ADUK RATA:
1/2 sdtgaram.
1/4 sdt merica bubuk.
1 sdm saus inggris.
ADONAN TELUR, ADUK RATA:
3 sendok takar susu Bebelac Complete dilarutkan dalam 75 ml air.
1/2 sdt garam.
1/4 sdt merica bubuk.
1/4 sdt pala bubuk.
2 butir telur, kocok lepas.
CARA MEMBUAT YUMMY VEGGIE GRATIN:
1. Panaskan margarine, tumis bawang putih dan bawang Bombay hingga harum. Tambahkan ayam, masak hingga matang. Tambahkan wortel dan susu, masak hingga wortel matang.
2. Tambahkan jamur, kembang kol, kacang oolong, daun bawang, seledri, keju, dan bumbu, masak hingga semua bahan matang. Angkat. Tuang ke dalam pinggan tahan panas.
3. Tata potongan kentang di atasnya, siram dengan adonan telur hingga rata. Taburi keju parut hingga rata. Panggang dalam oven panas selama 30 menit hingga matang. Angkat. Sajikan hangat.
Untuk 4 porsi.
Tag: makanan bayi
-

Resep Yummy Veggie Gratin
-

Tepung Pisang (Cara 2)
Tepung pisang adalah hasil penggilingan buah pisang kering (gaplek pisang). Produk ini digunakan untuk formulasi kue dan makanan bayi. Walaupun demikian, produk ini belum banyak dikenal masyarakat. Pembuatan tepung pisang mudah dilakukan dan biayanya tidak mahal.
CARA PEMBUATAN TEPUNG PISANG (CARA 2) :
• Siapkan pisang matang petik yang kulitnya masih hijau dan daging buahnya
masih keras (akan matang konsumsi jika diperam). Wadah pemanas (gerabah)
diletakkan di atas api (tungku atau kompor), kemudian dibiarkan sampai panas.
Setelah itu pisang dimasukkan sampai penuh dan wadah ditutup.
• Sementara itu api tetap dinyalakan. Pisang dipanaskan kurang lebih selama 15 menit selanjutnya api dimatikan dan pisang dibiarkan dingin. Pisang yang telah cukup dipanaskan, kulitnya menjadi kusam dan layu, serta kulitnya tidak bergetah jika dikupas.
• Pisang yang telah dingin dikupas dengan pisau atau dengan bilah bambu
yang dibentuk pipih seperti mata pisau. Siapkan larutan natrium bisulfit
2.000 ppm (2 gram dalam 1 liter).
• Setelah dikupas, buah diiris tipis melintang atau menyerong dan rendam
dalam larutan natrium bisulfit selama 5 — 10 menit. Semakin kecil ukuran
potongan akan semakin baik karena semakin cepat kering jika dikeringkan.
• Potongan pisang dihamparkan di atas tampah. Selanjutnya dijemur hingga
kering benar dengan tanda mengerasnya bahan, tapi mudah dipatahkan.
Hasil pengeringan disebut gaplek pisang yang selanjutnya digiling sampai halus (80 mesh). -

Tepung Pisang ( Cara 1)
• Pada dasarnya semua jenis pisang bisa diolah menjadi
tepung pisang, asal tingkat ketuaannya cukup sehingga
kandungan patinya pun maksimal. Untuk menentukan tingkat
ketuaan, ketika pisang masih di pohon ditandai dengan adanya
buah yang sudah mulai menguning pada sisir paling atas.
• Tepung pisang mempunyai rasa dan bau yang khas
sehingga bisa digunakan sebagai bahan tambahan berbagai
olahan yang umumnya menggunakan tepung (terigu ataupun beras).
Tepung pisang mampu menggantikan sebagian atau
seluruh tepung yang biasa digunakan. Jenis olahan yang banyak
menggunakan tepung pisang adalah makanan bayi. Skala
produksinya sudah mencapai industri besar. Sementara jajanan
lain adalah roti, kue lapis, puding, dan masih banyak lagi.
• Sifat tepung pisang yang terbuat dari jenis pisang yang
berbeda akan berbeda pula. Jenis pisang yang paling baik
menghasilkan tepung adalah pisang kepok. Kelebihannya warna
tepung akan lebih putih, tetapi kelemahannya aroma pisangnya kurang nampak.
CARA PEMBUATAN TEPUNG PISANG (CARA 1) :
• Segala jenis pisang bisa diolah menjadi tepung. Jenis pisang yang akan diolah menjadi tepung sebaiknya adalah pisang yang over producted (berlimpah) di saat panen.
Umumnya pada setiap daerah jenis pisang yang
berlimpah di saat panen berbeda. Meski demikian, agar tepung yang dibuat maksimal, pilihlah pisang dengan tingkat ketuaan yang cukup sehingga kandungan patinya pun optimal.
• Pisang terpilih selanjutnya dilepas dari sisirnya kemudian dicuci hingga getah dan kotoran yang melekat padanya hilang.
• Pisang dikukus atau direbus selama 10 — 15 menit untuk mempermudah pengupasan dan menghilangkan getah, serta memperbaiki warna gaplek atau tepung yang dihasilkan.
• Pisang ditiriskan lalu dikupas, selanjutnya diiris tipis melintang atau menyerong
(ketebalan irisan 0,25 — 0,75 cm) direndam dalam larutan natrium bisulfit 2.000 ppm (2 gram dalam 1 liter)
selama 5 — 10 menit untuk mencegah terjadinya warna cokelat dan supaya awet.
Bila bahan tidak ada, bisa direndam air biasa.
• Setelah ditiriskan lalu dijemur. Jika menggunakan alat pengering dengan suhu 60°-70°C selama 6-8 jam.
Tanda telah kering ketika gaplek sudah bisa dipatahkan. Kadar air pada kondisi ini sekitar 6-10%
• Setelah penggilingan atau penumbukan gaplek, tepung pisang pun sudah jadi dan slap digunakan.
Rendamen tepung pisang yang dihasilkan sekitar 20-24%. Penyimpanan tepung pisang bisa
menggunakan kaleng dan kantung (karung) plastik yang kedap air.