Tag: margarin

  • Resep Rainbow Cake

    Resep Rainbow Cake

    BAHAN:
    • Tepung Pondan Classic . 315g
    • Telur ayam negeri 4 butir (200g)
    • Margarin dicairkan 100g
    • Coklat bubuk 1 sendok makan munjung
    • Warna: merah muda secukupnya
    CARA MEMBUAT RAINBOW CAKE:
    • Panaskan oven 1800C, kemudian kocok telur
    dengan mixer kecepatan tinggi selama 1 menit lalu
    masukkan Tepung Pondan Classic, kocok lagi
    dengan kecepatan tinggi selama ± 6-7 menit
    sampai adonan putih mengental.
    • Masukkan margarin cair yang sudah dingin, lalu aduk sampai merata dengan soletan, lalu adonan dibagi menjadi 3 bagian, satu bagian diberi warna merah muda, satu bagian diberi coklat bubuk (yang sudah dilarutkan dengan 3 sendok makan air panas) dan satu bagian lagi biarkan polos tuang selapis-selapis, yang pertama adonan cokelat, diatasnya adonan polos dan yang terakhir adonan merah muda pada loyang bulat ukuran 22cm x 7cm yang sudah dioles margarin.
    • Panggang sampai matang ± 45 menit
    BAHAN:
    • Tepung Pondan Classic . 315g
    • Telur ayam negeri 4 butir (200g)
    • Margarin dicairkan 100g
    • Coklat bubuk 1 sendok makan munjung
    • Warna: merah muda secukupnya
    CARA MEMBUAT RAINBOW CAKE:
    • Panaskan oven 1800C, kemudian kocok telur
    dengan mixer kecepatan tinggi selama 1 menit lalu
    masukkan Tepung Pondan Classic, kocok lagi
    dengan kecepatan tinggi selama ± 6-7 menit
    sampai adonan putih mengental.
    • Masukkan margarin cair yang sudah dingin, lalu aduk sampai merata dengan soletan, lalu adonan dibagi menjadi 3 bagian, satu bagian diberi warna merah muda, satu bagian diberi coklat bubuk (yang sudah dilarutkan dengan 3 sendok makan air panas) dan satu bagian lagi biarkan polos tuang selapis-selapis, yang pertama adonan cokelat, diatasnya adonan polos dan yang terakhir adonan merah muda pada loyang bulat ukuran 22cm x 7cm yang sudah dioles margarin.
    • Panggang sampai matang ± 45 menit

  • Resep Special Tape Cake

    Resep Special Tape Cake

    BAHAN:
    • Tepung Pondan Classic 315g
    • Telur ayam negeri 5 butir (250g)
    • Margarin cair 75g
    • Tape yang sudah dihaluskan dan disaring … 150g
    • Santan kental matang 4 sendok makan
    CARA MEMBUAT SPECIAL TAPE CAKE:
    • Panaskan oven 180 0C, kemudian kocok telur dengan mixer kecepatan tinggi selama 1 menit lalu masukkan Tepung Pondan Classic, kocok lagi dengan kecepatan tinggi selama ± 6-7 menit sampai adonan putih mengental.
    • Terakhir masukkan tape yang sudah dihaluskan dan disaring, santan kental matang dan margarin cair, aduk sampai merata dengan soletan.
    •Tuang adonan kedalam loyang ukuran 20 x 20 x 7cm yang sudah dioles margarin dan panggang sampai matang ± 45 menit.

  • Resep Cheese Cake Buah Naga

    Resep Cheese Cake Buah Naga

    BAHAN:
    • Gelatin bubuk 4 sendok teh
    • Air panas 50 ml
    • Cream cheese 200 gram
    • Yogurt tawar 100 gram
    • Gula halus 50 gram
    • Krim kental 80 ml, kocok hingga mengembang
    • Buah naga merah 150 gram, haluskan
    BAHAN CAKE:
    • Tepung terigu segitiga protein sedang 100 gram
    • Baking powder 1/4 sendok teh
    • Telur ayam 3 butir
    • Gula pasir 90 gram
    • SP 1/4 sendok teh
    • Margarin 100 gram, lelehkan
    HIASAN:
    • Jeli bubuk putih 1 sendok teh
    • Air 100 ml
    • Buah naga merah 75 gram, iris kipas tipis
    • Buah naga putih 75 gram, iris kipas tipis
    CARA MEMBUAT CHEESE CAKE BUAH NAGA:
    1. Cake: Kocok telur, gula dan SP hingga mengental. Masukkan terigu dan baking powder, aduk rata. Tambahkan margarin cair, aduk perlahan hingga rata. Tuang ke dalam loyang datar ukuran 20x20x4 cm bersemir margarin dan beralas kertas roti. Panggang dalam oven bersuhu 180°C selama 20 menit hingga matang, angkat.
    2. Keluarkan cake dari loyang, cetak dengan cetakan plastic tiramisu yang dibentuk persegi. Letakkan dalam loyang beralas plastik. Sisihkan.
    3. Cheese Cake: Campur air panas dan gelatin, aduk hingga larut. Sisihkan. Aduk cream cheese hingga lembut, masukkan gula halus, yogurt dan buah naga. Aduk rata. Tuang larutan gelatin sambil terus diaduk hingga rata. Masukkan krim kocok sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga tercampur rata.
    4. Masukkan ke dalam cetakan berisi cake hingga agak penuh, ratakan. Simpan dalam lemari pendingin hingga mengeras.
    5. Masak jeli bubuk dan air sambil sesekali diaduk hingga mendidih, angkat dan biarkan uap panasnya hilang. Atur irisan buah naga merah dan putih di atasnya secara berseling. Siram dengan larutan jeli hingga penuh, bekukan. Lepaskan cetakannya dan sajikan.

    UNTUK 8 BUAH

  • Resep Loaf Cake Bunga

    Resep Loaf Cake Bunga

    BAHAN:
    • Tepung terigu Segitiga Biru Kemasan Premium 90 gram
    • Tepung maizena 15 gram
    • Susu bubuk 10 gram
    • Baking powder ½ sendok teh
    • Kuning telur 7 butir
    • Putih telur 4 butir
    • SP 1/2 sendok teh
    • Gula halus 100 gram
    • Cokelat masak putih 25 gram, sisir
    • Margarin 65 gram
    • Pewarna makanan oranye secukupnya
    BAHAN CAKE HIJAU :
    • Tepung terigu Segitiga Biru Kemasan Premium 90 gram
    • Tepung maizena 15 gram
    • Susu bubuk 10 gram
    • Baking powder ½ sendok teh
    • Kuning telur 7 butir
    • Putih telur 4 butir
    • SP 1/2 sendok teh
    • Gula halus 100 gram
    • Cokelat masak putih 25 gram, sisir
    • Margarin 65 gram
    • Pewarna makanan hijau secukupnya
    CARA MEMBUAT LOAF CAKE BUNGA:
    1. Cake Motif: Ayak terigu, maizena, susu bubuk dan baking powder menjadi satu. Sisihkan. Tim cokelat masak putih dan margarine hingga leleh, angkat dan sisihkan.
    2. Kocok kuning telur dan SP hingga kental, sisihkan. Kocok putih telur hingga setengah mengembang. Tambahkan gula halus sedikit demi sedikit sambil dikocok hingga mengembang.
    3. Masukkan adonan kuning telur sedikit derrii sedikit ke dalam putih telur kocok. Kocok kernbali kernbali hingga mengembang. Masukkan campuran terigu sedikit demi sedikit sambil diaduk rata. Tambahkan campuran margarin sedikit demi sedikit sambil diaduk perlahan hingga rata. Berl pewarna oranye. Aduk rata.
    4. Tuang adonan warna oranye ke dalam loyang loaf bersemir margarine dan beralas kertas roti. Panggang dalam oven bersuhu 180°C selama -/+ 25 menit hingga matang, angkat. Keluarkan cake dan potong bentuk bunga memanjang.
    5. Adonan Cake Hijau: Cara membuat sama dengan adonan cake motif (no.1-3). Hanya saja pewarna diganti dengan pewarna hijau. Aduk rata.
    6. Tuang 1/4 bagian adonan hijau ke dalam loyang loaf bersemir margarin dan beralas kertas roti. Panggang dalam oven bersuhu 180°C selama -/+ 5 menit. Letakkan cake bentuk bunga di atasnya, tuang 1/2 bagian sisa adonan. Panggang dalam oven bersuhu 180°C selama -/+ 10 menit. Tuang sisa adonan hijau dan panggang kembali ke dalam oven bersuhu 180°C selama 25 menit hingga matang. Angkat.
    7. Keluarkan cake, potong dan sajikan.

    UNTUK 8 POTONG

  • Resep Loaf Cake Hati

    Resep Loaf Cake Hati

    BAHAN:
    • Tepung terigu protein sedang 350 gram
    • Tepung maizena 50 gram
    • Susu bubuk 25 gram
    • Baking powder 1 sendok teh
    • Margarin 400 gram
    • Gula halus 275 gram
    • Telur ayam 8 butir
    • Keju cheddar 50 gram, parut
    • Meses cokelat 50 gram
    • Pewarna makanan merah muda secukupnya
    CARA MEMBUAT LOAF CAKE HATI:
    1. Ayak terigu, maizena, susu bubuk dan baking powder menjadi satu. Sisihkan. Kocok margarin dan gula halus hingga lembut.
    2. Masukkan telur satu per satu bergantian dengan sebagian campuran terigu sambil dikocok rata. Tambahkan sisa campuran terigu, aduk perlahan hingga rata.
    3. Bagi adonan menjadi 2 bagian. Beri sebagian dengan pewarna makanan merah muda, aduk rata. Campur sisa adonan dengan keju dan meses. Aduk rata.
    4. Tuang adonan warna merah muda ke dalam loyang loaf bersemir margarin dan beralas kertas roti. Panggang dalam oven bersuhu 180°C selama -/+ 25 menit hingga matang, angkat. Keluarkan cake dan potong bentuk hati memanjang.
    5. Tuang 1/4 bagian adonan keju ke dalam loyang loaf bersemir margarin dan beralas kertas roti. Letakkan cake bentuk hati di atasnya, tuang sisa adonan. Panggang dalam oven bersuhu 180°C selama -/+ 30 menit.
    menit hingga matang,
    angkat. Keluarkan cake,
    potong dan sajikan.

    UNTUK 8 POTONG

  • Resep Pasta Makaroni Karamel Wijen

    Resep Pasta Makaroni Karamel Wijen

    BAHAN:
    • Pasta makaroni khusus goreng 100 gram
    • Wijen 2 sendok makan, sangrai
    • Minyak goreng 700 ml
    BAHAN KARAMEL:
    • Gula pasir 150 gram
    • Gula merah 50 gram
    • Air 200 ml
    • Margarin 1 sendok makan
    CARA MEMBUAT PASTA MAKARONI KARAMEL WIJEN:
    1. Panaskan minyak, goreng makaroni hingga mengembang. Angkat dan tiriskan
    2. Karamel: Campur semua bahan dalam pan anti lengket. Masak sambil diaduk hingga gula larut dan berambut.
    3. Tambahkan macaroni dan wijen, aduk terus hingga kering dan karamel melekat. Angkat dan pisah-pisahkan Dengan menggunakan garpu atau sendok. Simpan dalam stoples dan sajikan.

    UNTUK 270 GRAM

    TIPS:
    • Gorenglah macaroni khusus goreng dengan cara 2 kali penggorengan untuk mendapatkan hasil yang mekar sempurna.
    • Pertama gorenglah makaroni dalam wajan berisi minyak panas sedang sebentar. Dilanjutkan dengan Menggorengnya dalam wajan berisi minyak panas tinggi.

  • Resep Loaf Cake Bintang

    Resep Loaf Cake Bintang

    BAHAN CAKE MOTIF:
    • Tepung terigu protein sedang 165 gram, ayak
    • Telur ayam 5 butir
    • Gula pasir 140 gram
    • SP 1/2 sendok teh
    • Margarin 140 gram, lelehkan
    • Pewarna makanan kuning muda secukupnya
    BAHAN CAKE UNGU:
    • Tepung terigu protein sedang 165 gram, ayak
    • Telur ayam 5 butir
    • Gula pasir 140 gram
    • SP 1/2 sendok teh
    • Margarin 140 gram, lelehkan
    • Pewarna makanan ungu Secukupnya
    BAHAN TOPPING:
    • Butter krim 100 gram
    • Kacang tanah kupas 150 gram, sangrai dan cincang kasar
    CARA MEMBUAT LOAF CAKE BINTANG:
    1. Cake Motif: -Kocok telur, gula dan SP hingga mengembang. Masukkan terigu sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga rata. Tambahkan margarin cair sedikit demi sedikit sambil diaduk perlahan hingga rata. Beri pewarna kuning. Aduk rata.
    2. Tuang ke dalam loyang loaf bersemir margarin dan beralas kertas roti. Panggang oven bersuhu 180°C selama -/+ 35 menit hingga, matang, angkat. Keluarkan cake dan potong bentuk bintang memanjang.
    3. Adonan Cake Ungu:
    Cara membuat sama dengan adonan cake motif (no.1). Hanya saja pewarna diganti dengan pewarna ungu. Aduk rata.
    4. Tuang 1/4 bagian adonan ungu ke dalam loyang loaf bersemir margarin dan beralas kertas roti. Letakkan cake bentuk bintang di atasnya, tuang sisa adonan. Panggang dalam oven bersuhu 180°C selama -/+ 35 menit hingga matang, angkat.
    5. Keluarkan cake, olesi permukaannya dengan butter krim. Taburi dengan kacang tanah. Potong dan sajikan.

    UNTUK 8 POTONG

  • Resep Udang Saus Kacang

    Resep Udang Saus Kacang

    BAHAN:
    • Udang windu 7 ekor
    • Air jeruk nipis 1 sdm
    • Bawang bombay 1/2 buah, cincang halus
    • Margarin 2 sdm
    • Jahe 3 cm, cincang halus
    • Kecap manis, saus tomat, saus tiram dan kecap ikan @ 1 sdm
    • Garam dan merica bubuk secukupnya
    BAHAN SAUS:
    • Kacang tanah kupas 100 g, goreng, haluskan
    • Jus nanas 100 ml
    • Saus cabai 3 sdm
    • Saus tomat 3 sdm
    • Air hangat 50 ml
    • Garam dan gula secukupnya
    CARA MEMBUAT UDANG SAUS KACANG:
    1. Buang sungut udang, kerat punggungnya. Lumuri air jeruk nipis dan garam. Diamkan 10 menit, cuci hingga bersih.
    2. Panaskan margarin, tumis bawang bombay dan jahe hingga layu. Angkat, campur dengan udang dan semua bahan. Aduk rata.
    3. Diamkan selama 20 menit hingga bumbu meresap.
    4. Saus: Campur semua bahan, rebus hingga mendidih dan kental. Angkat.
    5. Bakar udang hingga matang sambil sesekali diolesi bumbu perendam. Angkat.
    6. Sajikan udang bakar dengan saus dan nasi putih.

    Untuk 3 porsi
    Waktu persiapan : 30 menit
    Waktu memasak : 10 menit

  • Resep Saus Pedas Manis

    Resep Saus Pedas Manis

    BAHAN
    – 1 sdm margarin
    – 1/4 butir bawang bombai, cincang kasar
    – 5 sdm saus cabai botolan
    – 5 sdm saus tomat botolan
    – 150 ml air kaldu
    – 1 sdrn gula pasir
    – 1 1/2 sdt tenting maizena, larutkan denaar ;Pdikit air
    CARA MEMBUAT SAUS PEDAS MANIS:
    1. Panaskan margarin, tumis bawang bombai hingga harum
    2. Masukkan saus cabal, saus tomat, air kaldu, dan gula pasir, aduk rata dan didihkan
    3. Tambahkan larutan tepung maizena sambil aduk hingga mengental dan licin, angkat

  • Resep Ikan Bakar Kuning

    Resep Ikan Bakar Kuning

    BAHAN:
    – 5 ekor (900 gram) ikan ekor kuning, dikerat-kerat
    – 2 sendok teh air jeruk nipis
    – 3 sendok makan margarin untuk mengoles
    BAHAN HALUS:
    – 6 butir kemiri sangrai
    – 10 butir bawang merah
    – 3 siung bawang putih
    – 2 cm kunyit bakar
    – 3/4 sendok teh garam
    BAHAN SAMBAL:
    – 5 butir bawang merah kecil, dipotong dua bagian
    – 1 buah tomat merah, dipotong kotak buah cabai merah keriting, dipotong-potong
    – 5 buah cabai rawit merah, dipotong-potong
    – 1 sendok teh air jeruk lemon
    – 1/4 sendok teh garam
    CARA MEMBUAT IKAN BAKAR KUNING:
    1) Belah melebar ikan tidak putus.
    2) Lumuri ikan dengan airjeruk nipis.
    3) Balut ikan ekor kuning dengan bumbu halus. Diamkan 15 menit.
    4) Bakar ikan sambil dioles margarin hingga matang.
    5) Aduk rata bahan sambal.
    6) Sajikan ikan dengan sambalnya.