Tag: Masakan Minim Minyak

  • Resep Bebek Bakar Sambal 3 Rupa

    BAHAN:
    • 1 ekor (900 g) bebek muda, potong 4 bagian, cuci bersih
    • 2 sdm air jeruk nipis
    • 1 sdt garam
    • 2 lembar daun salam
    • 1 batang serai, memarkan, ikat
    • Air untuk merebus bebek secukupnya
    BUMBU BEBEK, haluskan:
    • 4 butir bawang merah
    • 4 siung bawang putih
    • 1 sdt penuh ketumbar sangrai
    • 1 cm jahe
    • 3 butir kemiri sangrai
    • Garam secukupnya
    • Gula pasir halus secukupnya
    BUMBU OLESAN, aduk rata:
    • 4 sdm kecap manis
    • 1 sdm saus sambal botol
    CARA MEMASAKBEBEK BAKAR SAMBAL 3 RUPA:
    1. Lumuri bebek dengan air jeruk nipis dan garam, diamkan 30 menit.
    2. Didihkan air dalam wajan, masukkan bebek, biarkan air mendidih
    lagi, angkat bebek. Buang air rebusannya, buang juga kulit bebek,
    dan sisihkan.
    3. Didihkan 1.000 ml air dalam wajan, masukkan bebek (yang sudah
    direbus) bersama daun salam, serai, dan bumbu halus. Tutup
    wajan, masak dengan api sedang sambil dibalik-balik hingga
    bebek matang dan cukup lunak. Angkat dan tiriskan.
    4. Memarkan bebek, panggang di atas bara arang sambil dibolak-balik
    dan diolesi bumbu oles hingga matang. Sajikan bebek bakar
    bersama lalapan segar dan 3 sambal pilihan.

  • Resep Selada Kecipir Saus Cabai Pedas Manis

    Resep Selada Kecipir Saus Cabai Pedas Manis

    BAHAN SELADA:
    • 400 g kecipir muda
    • 200g daging ikan tuna
    • 4 batang selada air, petik daunnya
    • 50 g kacang tanah sangrai, gerus kasar
    SAUS CABAI PEDAS MANIS:
    • 10 buah cabai keriting merah
    • 5 siung bawang putih
    • 3 cm jahe muda, cincang halus
    • 500 ml air
    • 4 sdm air jeruk nipis
    • 50 ml sari buah tomat
    • 1 sdt cuka apel
    • 3 sdm gula pasir
    • 1 sdt maizena, larutkan dalam 2 sdm
    • Garam halus secukupnya
    CARA MEMASAKSELADA KECIPIR SAUS CABAI PEDAS MANIS:
    1. Bahan selada: Buang ujung-ujung kecipir, iris tipis serong, cuci bersih, dan rebus hingga matang, tiriskan. Kukus daging ikan tuna hingga matang. Setelah dingin, suwir-suwir ikan, dan sisihkan. Cuci bersih selada air dengan air bergaram, sisihkan.
    2. Saus cabai pedas manis: Campur cabai merah, bawang putih, dan jahe, gerus hampir halus, tempatkan dalam panci kecil. Tuang air, masak dengan api kecil sambil diaduk hingga mendidih. Tambahkan air jeruk nipis, sari buah tomat, cuka apel, gula, dan garam, aduk hingga mendidih. Masukkan larutan maizena, aduk hingga mendidih lagi, angkat.
    3 Tempatkan bahan selada dalam pinggan saji, siram dengan saus cabai pedas manis. Taburi dengan kacang tanah sangrai, sajikan.

    Untuk 5 Porsi

  • Resep Ayam Panggang Tarragon

    Resep Ayam Panggang Tarragon

    BAHAN:
    • 1 potong dada ayam tanpa tulang dan kulit
    • 2 sdm air jeruk nipis
    • 1/2 sdt garam halus
    • 1 sdt tarragon kering, gerus kasar, untuk taburan
    BUMBU RENDAMAN, CAMPUR RATA:
    • ½ sdm minyak sayur
    • 4 siung bawang putih, parut
    • 2 lembar bayleaf (jika tidak ada yang segar, gunakan 1/2 sdt bayleaf kering)
    • 1 sdt tarragon bubuk
    • 1/2 sdt rosemary bubuk
    • 1/4 sendok teh garam
    • 1/2 sdt merica bubuk
    • 1 sdm air jeruk nips
    • Garam halus secukupnya
    CARA MEMASAKAYAM PANGGANG TARRAGON:
    1. Potong 2 bagian dada ayam, masing-masing belah melebar jadi 2 bagian, cuci bersih, lumuri rata air jeruk nipis dan garam. Diamkan selama 30 menit, cuci bersih lagi, dan keringkan dengan lap bersih.
    2. Lumuri daging ayam dengan bumbu rendaman dan diamkan dalam lemari es selama 1 jam.
    3. Tempatkan ayam berbumbu dalam pinggan tahan panas, jangan ditumpuk. Taburi tarragon, panggang dalam oven dengan panas sedang, sambil dibolak-balik dan diolesi sisa bumbunya hingga matang. Angkat dan sajikan segera.

    Untuk 4 Porsi

    COOK’S NOTE:
    Tarragon semacam jintan dengan aroma khas.
    Bumbu ini bisa diperoleh di pasar tradisional atau swalayan di gerai bumbu kering.

  • Resep Semur Lidah Bawang Bombai

    Resep Semur Lidah Bawang Bombai

    BAHAN:
    • 1 potong (700 g) lidah sapi, cuci bersih
    • ½ sdm minyak sayur
    • 75 g bawang bombai, iris bulat tipis
    • 1500 ml kaldu panas
    • 5 butir cengkih
    • ¼ butir pala, memarkan
    • 150 ml kecap manis
    BUMBU, HALUSKAN:
    • 6 butir bawang merah
    • 6 siung bawang putih
    • 1 sdt merica bulat
    • Garam secukupnya
    CARA MEMASAKSEMUR LIDAH BAWANG BOMBAI:
    1. Bersihkan lidah, rebus 1/2 matang, kupas kulit kerasnya, cuci bersih lagi, lalu iris melintang setebal 1 cm. Sisihkan.
    2. Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum. Masukkan lidah iris dan bawang bombai, aduk rata.
    3. Tuang kaldu panas, tambahkan cengkih, pala, dan kecap manis, aduk dan masak hingga lidah cukup lunak dan bumbu meresap. Angkat dan sajikan.

    Untuk 4 Porsi

  • Resep Botok Jamur Jagung Sisir

    Resep Botok Jamur Jagung Sisir

    BAHAN:
    • 1 bonggol jagung manis, sisir kasar
    • 50 g jamur kancing, iris tips
    • 150 g udang kupas, cincang kasar
    • 1 sdm tepung maizena
    • 1 ikat kecil kemangi, petik daunnya
    • 2 cm jahe muda, iris batang korek api
    • 4 lembar daun salam
    • Daun pisang untuk membungkus secukupnya
    BUMBU, HALUSKAN :
    • 3 buah cabai keriting merah
    • 4 butir bawang merah
    • 3 siung bawang putih
    • 1 sdt merica bulat
    • 3 butir kemiri sangrai
    • Garam secukupnya
    CARA MEMASAKBOTOK JAMUR JAGUNG SISIR :
    1. Campur semua bahan (kecuali daun salam dan daun pisang) dan bumbu halus, aduk rata, bagi menjadi 4 bagian.
    2. Siapkan daun pisang, alasi daun salam, letakkan 1 bagian adonan udang berbumbu, bungkus menyerupai gado-gado. Kerjakan hingga semua adonan terbungkus.
    3. Kukus botok udang hingga matang selama 45 menit. Angkat dan sajikan.

    Untuk 4 Bungkus

  • Resep Perkedel Ikan Panggang

    Resep Perkedel Ikan Panggang

    BAHAN:
    • 200 g daging ikan tengiri, cuci bersih
    • 1 sdm air jeruk nipis dan 1/2 sdtgaram halus, untuk melumuri ikan
    • 200 g kentang kupas, kukus matang, dinginkan, haluskan
    • 1 putih telur, kocok lepas
    • 1 sdt bumbu gulai siap pakai
    • 1 daun bawang kecil, iris halus
    • 2 buah cabai merah, buang bijinya, iris tipis
    • Minyak sayur secukupnya
    BUMBU, HALUSKAN:
    • 3 butir bawang merah
    • 3 siung bawang putih
    • 1 sdt ketumbar sangrai
    • Garam secukupnya
    CARA MEMASAKPERKEDEL IKAN PANGGANG:
    1. Lumuri ikan dengan air jeruk nipis dan garam, ratakan, diamkan selama 15 menit. Cuci bersih dan tiriskan.
    2. Haluskan ikan, campur dengan kentang yang sudah dihaluskan panas-panas, putih telur, bumbu gulai, dan bumbu halus, lalu aduk-aduk hingga tercampur rata. Tambahkan daun bawang dan cabai merah iris, aduk rata lagi.
    3. Bagi adonan menjadi 5 bagian, masing-masing kepal dan bentuk bulat pipih.
    4. Panaskan pan pemanggang, olesi minyak sayur tipis-tipis, panggang perkedel ikan hingga matang kedua sisinya kecokelatan dan matang. Sajikan

    Untuk 5 Porsi

  • Resep Sup Pangsit Sayuran

    Resep Sup Pangsit Sayuran

    BAHAN KUAH:
    • 1500 ml kaldu ayam
    • 3 siung bawang putih, memarkan
    • 2 cm jahe muda, memarkan
    • 1/3 sdt merica bubuk
    • 1 sdt kecap asin
    • 2 batang bawang daun kecil, iris halus
    • Garam secukupnya
    PANGSIT SAYURAN:
    • 1 pak (20 lembar) kulit pangsit siap pakai, kualitas baik
    • Air secukupnya
    ISI PANGSIT:
    • 50 g wortel, iris dadu halus
    • 100 g pakcoy yang sudah disiangi, iris halus
    • 2 buah jamur hioko, rendam air panas hingga mengembang, iris halus
    • ½ sdt merica bubuk
    • 1 batang bawang daun kecil, iris halus
    • 1/2 sdt kecap asin
    • 1 sdm tepung kanji
    • Garam halus secukupnya
    PELENGKAP:
    • Saus tomat secukupnya
    • Saus cabai secukupnya
    CARA MEMASAKSUP PANGSIT SAYURAN:
    1. Kuah: Didihkan kaldu, masukkan bawang putih, jahe, merica bubuk, kecap asin, dan garam secukupnya, aduk, masak dengan api kecil hingga bumbu meresap. Sisihkan.
    2. Isi pangsit: Campur semua bahan, aduk rata.
    3. Ambil selembar kulit pangsit, beri ½ sdt bahan isi, letakkan di tengahtengah, lalu lipat. Olesi tepiannya dengan air. Kerjakan hingga bahan habis. Masukkan dalam air yang sedang mendidih, biarkan mendidih lagi hingga pangsit tampak berkilat dan matang. Angkat.
    4. Tempatkan pangsit dalam wadah, tuangi kuah panas-panas. Taburi daun bawang iris.
    5. Hidangkan panas dengan saus tomat dan saus cabai botol.

    Untuk 4 Porsi

    COOK’S NOTE:
    Pilih kulit pangsit yang baik, cirinya tidak apak dan tampak bersih

  • Resep Jamur Masak Gaya Rica

    Resep Jamur Masak Gaya Rica

    BAHAN:
    • ½ sdm minyak sayur
    • 50 g jamur kancing, bersihkan, potong-potong
    • 50 g jamur tiram, cuci bersih dengan air bergaram, potong-potong
    • 20 g jamur kuping, cuci bersih, rendam air panas hingga mengembang, potong-potong
    • 200 g filet daging ayam, iris tipis
    • 250 ml kaldu panas
    • 1 ikat kecil kemangi, petik daunnya
    • Gula pasir secukupnya
    BUMBU, HALUSKAN:
    • 4 butir bawang merah
    • 3 siung bawang putih
    • 5 butir kemiri bakar
    • 1 cm kunyit bakar
    • Garam secukupnya
    BUMBU IRIS TIPIS:
    • 2 buah cabai hijau gemuk
    • 2 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya
    • 1 batang daun bawang, iris kasar
    • 2 cm jahe, iris tipis
    • 2 batang serai bagian putihnya
    CARA MEMASAKJAMUR MASAK GAYA RICA:
    1. Panaskan minyak dalam wajan anti lengket, tumis bumbu halus hingga harum.
    2. Masukkan aneka jamur, daging ayam iris, dan bumbu iris, aduk rata. Tuang kaldu panas, tambahkan gula pasir, aduk, dan masak hingga air hampir habis dan bumbu meresap.
    3. Terakhir, masukkan daun kemangi, aduk rata. Angkat dan sajikan.

    Untuk 4 Porsi

  • Resep Satai Lilit Tahu Campur

    Resep Satai Lilit Tahu Campur

    BAHAN:
    • 400 g tahu putih, cuci bersih, haluskan
    • 200 g daging ikan tenggiri, haluskan
    • 1 putih telur, kocok lepas
    • 1 sdm kelapa setengah tua parut
    • 2 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya, iris halus
    BUMBU, HALUSKAN:
    • 5 butir bawang merah
    • 3 siung bawang putih
    • 3 buah cabai keriting merah
    • Garam halus secukupnya
    • Gula pasir secukupnya
    SIAPKAN:
    • 8 batang serai untuk tusuk satai, bersihkan dan potong ujungnya
    • ½ sdm minyak sayur untuk olesan
    • Aluminium foil secukupnya
    CARA MEMASAK SATAI LILIT TAHU CAMPUR:
    1. Campur tahu dengan daging ikan tenggiri, putih telur kocok, kelapa parut, dan bumbu halus, aduk-aduk hingga tercampur rata, dan sisihkan. Bagi adonan menjadi 8 bagian.
    2. Siapkan 1 batang serai, ambil 1 bagian adonan tahu, tempelkan pada pangkal serai, bentuk bulat lonjong sambil dikepal-kepal agar bahan menempel pada batang serai, bungkus dengan aluminium foil yang sudah dioles minyak.
    Kerjakan hingga bahan habis.
    3. Kukus satai tahu selama 30 menit atau hingga matang. Biarkan dingin dan buka bungkusan aluminium foil-nya.
    4. Buat bara arang kecil, panggang satai lilit sambil dibolak-balik hingga kecokelatan. Angkat dan sajikan

    Untuk 8 Tusuk

  • Resep Lele Panggang Bumbu Kecap Pedas

    Resep Lele Panggang Bumbu Kecap Pedas

    BAHAN:
    • 4 ekor (500 g) lele, bersihkan, gurat sedikit badannya
    • 1 sdm air jeruk nipis
    • ½ sdt garam
    BUMBU UNTUK MELUMURI, CAMPUR RATA:
    • 3 siung bawang putih, haluskan
    • 2 cm jahe muda, haluskan
    • 2 sdm kecap manis
    • 2 sdm saus sambal
    • 2 sdm saus tomat
    • 1/2 sdt merica bubuk
    PELENGKAP:
    • Lalapan segar
    CARA MEMBUAT LELE PANGGANG BUMBU KECAP PEDAS:
    1. Lumuri ikan lele dengan air jeruk nipis dan garam, ratakan, diamkan 15 menit, cuci bersih, dan tiriskan.
    2. Campur ikan lele dengan bumbu lumuran, ratakan, diamkan selama 15 menit.
    3. Siapkan bara arang atau pemanggang khusus, bakar ikan lele sambil diolesi sisa bumbunya hingga matang.
    Sajikan dengan lalap segar.

    Untuk 4 Porsi