Tag: Masakan Tradisi Jerman

  • Resep Great Round Ruben

    Resep Great Round Ruben

    BAHAN:
    • 200 ml susu cair
    • 1 sdm ragi instant
    • 3 sdm gula pasir
    • 50 ml air hangat
    • 175 gr tepung rye
    • 350 gr tepung terigu tinggi protein t
    • 1 sdt garam
    • 50 ml minyak goreng
    • 1/2 bh bawang bombay ukuran kecil
    • 2 sdm jintan
    • 2 sdm mustard Dijon
    • 400 gr daging kornet
    • 100 gr sauerkraut
    • 50 ml saus salad siap pakai
    • 150 gr keju mozarella
    • 1 btr telur
    • 1/4 sdt garam ekstra
    • 2 sdm minyak goreng ekstra
    CARA MEMBUAT GREAT ROUND RUBEN:
    1. Panaskan susu cair dengan api kecil hingga beruap. Angkat dan biarkan hangat, sisihkan. Bawang Bombay dikupas lalu dicincang halus, sisihkan. Korned diiris tipis melebar lalu dipotong dadu kecil, sisihkan. Sauerkraut diperas lalu dicincang kasar, sisihkan. Mozarella diparut kasar dan telur dikocok lepas, sisihkan. Siapkan wadah besar, masukkan ragi, gula pasir, air hangat, tepung rye, tepung terigu, garam dan susu. Aduk-aduk hingga BAHAN: tercampur rata. Lalu adonan diuleni hingga kalis.
    2. Masukkan minyak sayur, bawang bombay, dan jintan yang sudah ditumbuk kasar. Aduk-aduk lagi hingga rata. Lalu adonan dibentuk bulat. Tambahkan tepung terigu jika adonan terlalu lengket, atau tambahkan air jika adonan terlalu kering. Masukkan adonan ke dalam wadah yang sudah diolesi dengan sedikit minyak. Olesi pula bagian atas adonan dengan sedikit minyak. Tutup dengan plastik dan biarkan mengembang hingga 2 kali ukuran semula.
    3. Kempiskan adonan, buang semua udara dari dalam adonan. Lalu keluarkan dari wadah. Adonan dibentuk bulat lagi dan letakkan di atas meja bersih, tutup dengan plastik dan biarkan selama 15 menit. Siapkan loyang pizza, olesi sedikit minyak. Gilas adonan hingga ketebalan 1 mm, lalu masukkan ke dalam loyang sambil diratakan hingga ke bagian pinggirnya. Panggang pada suhu 180° C selama 15 menit.
    4. Kemudian olesi bagian dalamnya dengan mustar, beri potongan dagoing kornet, taburi dengan sauerkraut dan saus salad. Terakhir, taburi parutan keju dan olesi kocokan telur serta sedikit garam. Lalu panggang lagi selama 60 menit Angkat, sajikan hangat.
    INFO:
    • Porsi: 10 porsi • Persiapan memasak: 15 menit • Lama memasak: 75 menit
    • Kalori: 279,2 kal • Protein: 16,2 gr • Lemak: 9,4 gr • Karbohidrat: 36,9gr

  • Resep German Fruitcakes

    Resep German Fruitcakes

    BAHAN:
    • 200 gr sosis sapi
    • 200 ml air panas
    • 200 gr gula pasir
    • 1 sdt baking soda
    • 1/4 sdt cuka
    • 1 sdt pala bubuk
    • 1 sdt cengkeh bubuk
    • 1 sdt kayumanis bubuk
    • 1 sdt garam
    • 300 gr campuran kismis dan sukade
    • 300 gr campuran ceri merah dan hijau cincang
    • 4 btr telur
    • 500 gr tepung terigu
    • 300 gr campuran kacang walnut dan mede cincang
    • Buah kering dan kacang-kacangan untuk hiasan
    CARA MEMBUAT GERMAN FRUITCAKES:
    1. Masing-masing sosis dibelah dua memanjang lalu dicincang halus, sisihkan. Panaskan oven dengan suhu 190° C. Siapkan loyang cake bulat, alasi dengan kertas roti, sisihkan. Tuang air panas ke dalam wadah berisi cincangan sosis. Aduk- aduk hingga rata dan sosis lembut.
    2. Tambahkan gula pasir, baking soda dan air cuka, aduk-aduk rata. Tambahkan lagi pala bubuk, cengkeh, kayumanis, garam, campuran kismis, dan campuran ceri. Aduk-aduk kembali hingga adonan tercampur rata. Masukkan telur yang telah dikocok sambil diaduk perlahan-lahan hingga rata. Masukkan tepung terigu dan campuran kacang, aduk rata lagi.
    3. Tuang adonan ke dalam loyang yang telah disiapkan. Hiasi atau taburi bagian atas cake dengan aneka buah kering dan kacangkacangan. Kemudian panggang adonan selama 30 menit. Keluarkan dari oven lalu tutup dengan alumunium foil. Panggang kembali selama 30 menit atau hingga cake matang seluruhnya.
    4. Keluarkan cake dari oven dan biarkan selama 10 menit sebelum dikeluarkan dari loyang. Potong-potong sesuai selera dan sajikan.
    TIPS:
    * Simpan sisa cake dengan cara dibungkus dengan kain kasa yang diberi sedikit rhum atau simpan dalam lemari pembeku.
    * Sebelum kismis dan buah-buahan kering dimasukkan ke dalam adonan, sebaiknya diperciki lebih dulu dengan rhum dan ditaburi dengan tepung terigu. Supaya kismis dan buah kering tidak tenggelam ketika dicampur di dalam adonan.
    INFO:
    • Porsi: 12 porsi • Persiapan memasak: 15 menit • Lama memasak: 60 menit
    • Kalori: 331,9 kal • Protein: 6,5 gr • Lemak: 7,6 gr • Karbohidrat: 58,3 gr

  • Resep Cremeschnitte

    Resep Cremeschnitte

    BAHAN:
    • 500 gr adonanpuffpastry siap pakai
    • 500 ml krim kocok siap pakai
    • 100 gr gula halus untuk taburan
    PUDING VANILA:
    • 500 ml susu cair
    • 150 gr gula pasir
    • 1 1/2 bks bubuk puding vanila
    • 2 btr telur
    • 1/3 sdt ekstrak vanilla
    • 1 sdm rhum, jika suka
    • 300 gr mentega,
    CARA MEMBUAT CREMESCHNITTE:
    1. Ambil 2 Lembaran puff pastry, letakkan secara terpisah dalam loyang kue kering. Loyang tidak perlu dioles margarin. Dengan garpu, tusuk-tusuk bagian tengahpuffpastry. Lalu panggang dalam oven pada suhu 220° C hingga berwarna kekuningan. Lalu turunkan suhu menjadi 160° C. Teruskan memanggang hingga matang dan renyah berwarna kuning kecokelatan. Keluarkan dan biarkan dingin dalam loyang. Sisihkan.
    2. Puding: masukkan gula pasir ke dalam panci lalu tuang 300 ml susu cair. Aduk-aduk hingga agak larut. Panaskan dengan api sedang sambil diaduk hingga mendidih dan gula larut. kecilkan apinya dan biarkan di atas kompor. Masukkan bubuk puding ke dalam mangkuk agak besar lalu tuang sisa susu cair sambil diaduk hingga larut. Tambahkan telur yang sudah dikocok lepas. Aduk-aduk lagi hingga bahan tercampur rata. hingga rata. Lalu tuang larutan ke dalam rebusan susu dan gula sambil terus diaduk perlahan-lahan hingga pudding mengental. Angkat dan aduk terus agar tidak berkulit atau menggumpal. Setelah hangat tambahkan ekstrak vanila dan rum serta mentega yang sudah dikocok hingga lembut. Teruskan mengaduk hingga adonan rata.
    3. Ambil pastry matang dari loyang, sisakan selembar di dalamnya. Tuang adonan puding di atas pastri sambil diratakan. Lalu semprotkan krim kocok hingga tertutup rata. Kemudian tutup dengan lembar pastri lain. tekan sedikit agar padat.
    4. Gunakan pisau yang tajam untuk memotong pastry dan dengan gerakan cepat agar pastri tidak patah. Potong pastry bentuk dadu, lalu atur dalam piring saji. Sajikan dengan taburan gula halus di atasnya.

    TIPS:
    * Tambahkan irisan strawberry, mangga atau jeruk ke dalam adonan pudding sehingga lebih enak.
    INFO:
    • Porsi: 20 porsi • Persiapan memasak: 20 menit • Lama memasak: 20 menit
    • Kalori: 315,8 kal • Protein: 2,9 gr • Lemak: 26,4 gr • Karbohidrat: 20,2 gr

  • Resep Kalbsschnitzel

    Resep Kalbsschnitzel

    BAHAN:
    • 4 ptg daging steak sapi @ 200gr
    • 1 1/2 sdt garam
    • 1 1/2 sdt merica
    • 4 iris keju Gruyere
    • 4 lbr daging asap
    • 2 sdm tepung terigu
    • 100 gr tepung panir
    • 2 sdm mentega
    • 1 sdm minyak
    • 1 butir telur
    CARA MEMBUAT KALBSSCHNITZEL:
    1. Taruh lembar daging di atas alas bersih, lalu memarkan dengan pemukul daging hingga melebar dan empuk. Taburi dengan garam dan merica hingga rata.
    2. Letakkan satu lembar irisan keju dan 1 lembar daging asap di atas setengah bagian daging. Olesi bagian pinggir dengan telur, lalu lipat setengah bagian daging ke arah tumpukan keju dan daging asap. Rekatkan.
    3. Taburi daging dengan tepung terigu, lalu celupkan ke dalam telur yang sudah dikocok lepas kemudian gulingkan dalam tepung panir hingga tertutup rata seluruh permukaannya. Lakukan prose ini hingga semua BAHAN: habis. Panaskan minyak dan mentega dengan api sedang, goreng daging gulung hingga berwarna kecokelatan sekitar 15 menit. Angkat dan tiriskan.
    4. Kemudian susun daging dalam pinggan tahan panas. Lalu panggang dalam oven dengan suhu 180° C selama 35 menit atau hingga daging matang dan keluar kaldunya. Angkat dan sajikan saat panas.
    TIPS:
    * Jika tidak ada keju gruyere dapat diganti dengan keju mozarella.
    * Agar gulungan tidak lepas, ikat dengan tali rami sebelum dicelupkan ke dalam telur.
    * Resep ini sama dengan resep cordon bleu.
    Bedanya disini memakai daging sapi bukan daging ayam seperti dalam resep cordon bleu.
    * Tekstur keju gureye sama seperti keju mozarella yaitu meleleh jika kena panas.
    Sehingga ketika digigit, keju terasa meleleh di lidah.
    * Tambahkan keju mozarella parut sebelum panggang agar hasil lebih lezat dan lebih terasa kejunya.
    * Selain daging asap, Anda bisa menggunakan pastrami, salami dan luncheon atau daging olahan lain yang diiris tipis.
    INFO:
    • Porsi: 4 porsi • Persiapan memasak: 15 menit • Lama memasak: 35 menit
    • Kalori: 676,5 kal • Protein: 47,9 gr • Lemak: 46,8 gr • Karbohidrat: 15,8 gr

  • Resep Cheesy Meatball

    Resep Cheesy Meatball

    BAHAN:
    •250 gr sosis sapi asap
    • 250 gr daging ayam cincang
    • 100 gr keju parmesan
    • 1 buah bawang bombay ukuran kecil
    • 4 siung bawang putih
    • 1/4 sdt terasi
    • 1/2 sdm mustard Dijon
    • 1/4 sdt parutan kulit jeruk lemon
    • 1 sdm peterseli cincang
    • 1 btr telur
    • 30 ml krim kental
    • 1 1/2 sdt garam
    • 1 1/2 sdt merica
    • 500 ml kaldu ayam
    • 2 sdm mentega
    • 1 sdm tepung terigu
    • 10 ml anggur putih untuk memasak
    • 1 sdm air perasan jeruk lemon
    • 1/2 sdt kapulaga bubuk
    • 500 gr kentang tumbuk, sebagai pelengkap
    CARA MEMBUAT CHEESY MEATBALL:
    1. Sosis dibuang pelapisnya dan dicincang kasar, keju parmesan diparut kasar, telur dikocok lepas, sisihkan. Bawang bombay dan bawang putih dikupas lalu dicincang halus, sisihkan. Terasi dibakar lalu dihaluskan, sisihkan. Siapkan wadah agak besar, masukkan cincangan sosis, daging ayam, keju parmesan, cincangan bawang bombay dan bawang putih, terasi, mustard Dijon, parutan kulit jeruk lemon, peterseli, telur, krim kental, garafn dan merica. Aduk-aduk hingga semua bahan dan bumbu tercampur rata.
    2. Ambil 1 sdt adonan, bentuk bulatan seperti bakso. Lakukan proses ini hingga adonan habis. Didihkan kaldu dengan api besar, lalu masukkan bakso daging keju. Tutup pancinya dan kecilkan apinya. Rebus selama 15 menit atau hingga matang dan mengambang. Angkat dan tiriskan, lalu pindahkan bakso dalam wadah bersih. Tutup agar temp hangat. Saring kaldu bakso, ambil 250 ml, sisihkan.
    3. Panaskan mentega dengan api sedang, lalu masukkan tepung terigu. Masak selama 2 menit sambil terus diaduk. Tuang anggur putih, masak kembali selama 1 menit. Tuang kaldu yang telah disaring dan air perasan jeruk lemon. Aduk-aduk terus hingga larutan lembut dan kental. Lalu kecilkan apinya.
    4. Masukkan kapulaga dan bakso ayam keju yang telah direbus matang. Aduk perlahan-lahan hingga bakso tertutup rata dengan sans. Angkat. Taruh kentang tumbuk di atas mangkuk saji lalu siram bakso keju dan sajikan saat panas.
    INFO:
    • Porsi: 8 porsi • Persiapan memasak: 15 menit • Lama memasak: 20 menit
    • Kalori: 265,6 kal • Protein: 16,3 gr • Lemak: 21,5 gr • Karbohidrat: 2,3 gr