Tag: Minuman Buah-Buahan

  • Resep Sop Buah Pancawarna

    Resep Sop Buah Pancawarna

    BAHAN:
    100 gr belewah, keruk memanjang
    100 gr pepaya, keruk memanjang
    100 gr nangka, potong memanjang
    100 gr jelly bening
    Sirup melon
    350 ml santan kental matang
    200 ml jus melon
    Susu kental manis secukupnya
    Es batu secukupnya
    CARA MEMBUAT SOP BUAH PANCAWARNA:
    1. Letakkan dan susun ke dalam mangkuk / gelas saji blewah, pepaya, nangka, dan jelly.
    Tuang sirup melon, santan, dan jus.
    2. Tambahkan susu kental manis dan es batu
    3. Sajiakan dingin

  • Resep Sop Buah Sari Kedondong

    Resep Sop Buah Sari Kedondong

    BAHAN:
    150 gr rambutan
    100 gr nanas, potong-potong
    100 gr agar-agar susu, potong-potong
    100 gr agar-agar oranye, potong-potong
    10 gr selasih, rendam dalam air hingga mengembang
    100 gr semangka, bentuk bulat
    150 ml jus kedondong
    200 ml susu cair
    50 ml sirup vanili
    Es serut secukupnya
    Susu kental manis secukupnya
    CARA MEMBUAT SOP BUAH SARI KEDONDONG:
    1. Letakkan dan susun ke dalam mangkuk / gelas saji rambutan, nanas, potongan agar -agar , selasih, dan
    semangka. Tuang jus kedondong, susu cair, dan sirup vanili.
    2. Tambahkan es serut dan susu kental manis.
    3. Sajikan dingin

  • Resep Jus Bola Leci

    BAHAN:
    300 gr buah leci
    100 ml susu tawar cair dingin
    1 sdm madu
    2 potong es batu
    CARA MEMBUAT JUS BOLA LECI:
    1. Kupas buah leci dan keluarkan bijinya, potong-potongdaging buahnya
    2. Blender 200gr leci dengan susu tawar cair, madu dan es batu. Proses hingga lembut. Tuang jus ke dalam gelas. Tambahkan beberapa buah leci sebagai isi. Sajikan.

    Untuk 2 porsi

    INFO GIZI:
    Leci ( litchi chinensis ) mengandung nutrisi asensial, seperti protein, karbohidrat, vitamin C, A, kalsium, fosfor, zat besi, potasium, dan zat fitonutrien, manfaat buah leci adalah menurunkan demam dan panas tinggi. Kandungan fruktosanya mampu mengembalikan energi secara cepat. Seratnya baik untik mengatasi gangguan pencrnaan seperti sembelit dan mencegah wasir.

  • Resep Serenade Buah Tropis

    BAHAN:
    800 g buah-buahan tropis berwarna, terdiri dari:
    mangga, nanas organik, leci segar, degan (daging kelapa muda), belimbing manis,
    buah markisa (ambil daging buahnya)
    250 ml air jeruk Orange/air jeruk pontianak
    10 lembar daun jeruk purut, iris melintang halus,sangrai sampai harum untuk garnis
    SIROP JAHE:
    100 g gula pasir
    100 g air
    30 — 40 g jahe segar, memarkan
    CARA MEMBUAT SERENADE BUAH TROPIS:
    1. SIROP JAHE: didihkan semua bahan hingga gula larut. Angkat, biarkan sampai suhu ruang, sisihkan.
    2. Siapkan semua buah segar. Mangga dikupas iris dadu 2 cm. Nanas dikupas iris bentuk kipas. Leci segar, dikupas, biarkan utuh atau belah-belah menjadi dua bagian. Degan (daging kelapa muda) dikeruk kasar. Belimbing manis, diiris melintang bentuk bintang. Markisa, belah, sendoki. Taruh buah dalam wadah, tutup, simpan di kulkas hingga waktu saji.
    3. Sesaat saji, atur buah di mangkuk/gelas saji. Siram dengan air jeruk dan sirop jahe, garnis dengan daun jeruk purut sangrai. Sajikan segera.

    Untuk 6 orang