Tag: mixer

  • Resep Cheese Cake Bread

    Resep Cheese Cake Bread

    BAHAN ROTI :
    • 100 g tepung terigu berprotein tinggi
    • 25 g tepung terigu serba guna
    • 1/8 sdt bread improver
    • 25 g gula pasir
    • ¼ bungkus ragi instan
    • 38 g margarin
    • 1/2 sdt garam
    • 1 butir telur
    • 63 ml susu cair
    • susu evaporated/cair untuk mengoles
    • 50 g keju parut
    CAKE :
    • 75 g tepung terigu serba guna
    • 25 g cokelat bubuk
    • 4 kuning telur
    • 2 putih telur
    • 100 g gula pasir
    • 50 g margarin, lelehkan
    • 1/2 sdt SP
    CARA MEMBUAT CHEESE CAKE BREAD :
    ROTI
    1. Campur kedua tepung terigu, bread improver, gula pasir, dan. ragi instan.
    Kocok selama 3 menit dengan mixer kecepatan rendah.
    2. Masukkan telur. Aduk rata dengan mixer.
    3. Masukkan susu cair sedikit demi sedikit. Uleni sampai ¾ kalis dengan mixer.
    4. Tambahkan margarin dan garam. Aduk sampai kalis dengan mixer.
    5. Bulatkan dan diamkan selama 20 menit, sambil ditutup plastik.
    6. Kempiskan. Setelah roti dikempiskan, digiling 1 cm. Taburi dengan keju parut, lalu gulung.
    7. Letakkan di loyang yang sudah diulas dengan margarine dan dialasi kertas roti.
    8. Diamkan lagi adonan selama 45 menit, sambil ditutup plastik.
    CAKE :
    9. Setelah adonan didiamkan selama 30 menit, buat adonan kue.
    Kocok telur dan gula pasir sampai larut dan mengembang dengan mixer.
    10. Masukkan tepung terigu dan cokelat bubuk sambil diayak. Aduk rata dengan spatula.
    11. Masukkan margarin cair. Aduk rata.
    12. Tuang adonan ke atas adonan roti hingga 1/2 penuh. Ratakan permukaannya.
    13. Panggang dalam oven dengan api bawah yang bersuhu 170°C selama 30 menit.

    Untuk 12 potong

    FAKTA GIZI PERPORSI :
    Kalori : 206 kal
    Protein : 5,8 g
    Lemak : 10,3 g
    Karbohidrat : 23 g
    Kolesterol : 107,9 mg
    Serat : 0,4 g

  • Resep Kue Cetak

    Resep Kue Cetak

    BAHAN :
    • tepung terigu 250 gram
    • mentega 150 gram
    • gula pasir 200 gram
    • telur (kuningnya saja) 4 butir
    • mente, selai, kismis secukupnya
    CARA MEMBUAT KUE CETAK:
    • Aduk gula dan telur. mixer sampai mengembang. Masukkan terigu, kocok lagi, mentega sampai putih, campur kocokan mentega dengan kocokan telur, aduk sampai rata.
    • Gilas adonan setebal -/+ 1/2 cm, cetak menurut selera, misal bunga, binatang, kartun dan lain-lain.
    Tengahnya beri mente/kismis/selai. (Gunakan mente/kismis/sebagai hiasan yang disesuaikan degan bentuk kue).
    • Panggang dalam oven, sampai matang dan kering.

  • Resep Roti Campur Buah

    Resep Roti Campur Buah

    BAHAN :
    • 600 g tepung terigu berprotein tinggi *
    • 3 butir telur
    • 100 ml susu cair
    • 100 g margarin
    • 50 g roomboter
    • 125 g gula pasir
    • 5 g garam
    • 1 sdt SP
    • 1/2 bungkus ragi
    • 150 ml air es
    • 75 g kismis
    • 75 g cherry, dipotong dadu 1/2
    • susu evaporated/cair.
    CARA MEMBUAT ROTI CAMPUR BUAH :
    1. Aduk tepung terigu dan ragi dengan mixer berkecepatan rendah sampai tercampur rata.
    2. Tambahkan telur dan susu. Kocok dengan mixer.
    3. Kemudian tambahkan 2/3 gula pasir dan garam. Kocok lagi dengan mixer sampai kalis.
    4. Tambahkan sisa gula pasir. Kocok lagi dengan mixer sampai kalis.
    5. Masukkan margarine roomboter, dan SP. Aduk hingga larut dengan mixer.
    6. Masukkan kismis dan cherry.
    7. Diamkan selama 25 menit. Tutup dengan plastik.
    8. Kempiskan. Bagi adonan menjadi 50.
    9. Diamkan lagi selama 45 menit, sambil ditutup dengan plastik
    10.Olesi setiap roti dengan susu.
    11. Panggang dalam oven dengan api bawah bersuhu 190°C selama 10 menit.
    Matikan api bawah, nyalakan api atas. Panggang lagi roti selama 3 menit.
    12.Roti siap disajikan.

    Untuk 50 Potong

    Fakta Gizi Per Porsi :
    Kalori : 8.3 kal
    Protein : 2.2 g
    Lemak : 3 g
    Karbohidrat : 12.2 g
    Kolesterol : 19 mg
    Serat : 0.6 g

  • Resep Membuat Es Krim Sendiri

    Resep Membuat Es Krim Sendiri

    • Repot? Tidak juga. Hanya dengan freezer saja, es krim buatan Anda akan tetap terasa nikmat. Anda bisa mendapatkan es krim yang halus dengan cara mengeluarkan adonan es krim yang setengah beku (hanya bagian pinggirnya yang keras), dan menghaluskannya.
    • Tergantung freezer Anda, adonan bisa dikeluarkan dari freezer
    setelah disimpan selama 1 sampai 2 jam.
    • Menghaluskan bisa dilakukan dengan garpu, mixer, blender, atau food processor.
    Makin sering dikeluarkan dan dihaluskan (biasanya 2-3 kali),
    makin halus tekstur es krimnya.
    Cukup mudah, asal sabar.

  • Resep Grean Tea Red Bean Roll Bread

    Resep Grean Tea Red Bean Roll Bread

    BAHAN :
    A : Terigu protein tinggi 800 gt
    Gula pasir 125 gr
    Bread improver 5 gr
    Ragi instan 18 gr
    Green tea bubuk 5 gr
    B : Susu cair dingin 400 – 450 cc
    Kuning Telur 5 butir
    Fructose (gula cair) 50 gr
    C : Garam 12 gr

    Filma Margarine 150 gr

    C : Kacang Merah Matang siap pakai 250 gr

    CARA MEMBUAT GREAN TEA RED BEAN ROLL BREAD :
    1. Campur semua bahan A ke dalam mangkuk, aduk menggunakan mixer.
    2. Campurkan bahan B yaitu kuning telur dan susu cair dingin, aduk rata.
    3. Campurkan campuran bahan A ke dalam Campuran bahan B, aduk hingga kalis.
    4. Masukkan bahan C ke adonan nomor 3. Aduk hingga kalis.
    5. Setelah adonan kalis diamkan selama 10 menit, lenturkan, dan bulatkan adonan tadi.
    6. Setelah adonan didiamkan selama 10 menit, roll tipis adonan tersebut, dan taburi red bean.
    7. Taburi tepung disekitar adonan agar tidak licin ketika diroll, kemudian roll kembali.
    8. Kemudian taruh adonan tersebut ke dalam Loyang 22 x 22 x 4cm.
    9. Tusuk adonan menggunakan garpu agar tidak menggelembung setelah dimasukkan oven.
    10. Olesi permukaan adonan dengan Margarin.
    11. Panggang 15 menit dengan suhu 180° C.
    12. Buat vla dari susu evaporasi dan kacang merah.
    13. Olesi permukaan roti dengan vla tali.
    14. Setelah matang, gulung roti dan sajikan dengan dipotong-potong terlebih dahulu.

    Resep untuk 10 loyang 24x24x3 cm , @ = 200 gr atau
    4 loyang ukuran 30x40x3 cm,@ = 500 gr

    GREAN TEAS BEAD ROLL BREAD
    Green Tea Red Bean Roll Bread merupakan variasi dari Roll
    Bread. Roti ini dibuat dari adonan dasar Roll Bread berisi
    red bean matang slap pakai, ditaburkan ke atas adonan,
    diolesi dengan vla kemudian di-roll

  • Resep Roti Tawar

    Resep Roti Tawar

    BAHAN :
    • 3200 gram tepung terigu protein tinggi
    • 320 gram gula pasir
    • 120 gram susu bubuk
    • 18 gram ragi instan
    • 2120 ml air es
    • 320 gram mentega putih
    • 8 sendok teh garam
    CARA MEMBUAT ROTI TAWAR :
    1. Aduk tepung terigu, gula pasir, susu bubuk, dan ragi instan sampai rata.
    Tuang air es sedikit-sedikit sambil diuleni sampai kalis.
    2. Masukkan mentega putih dan garam. Uleni sampai elastis. Diamkan 30 menit.
    3. Kempiskan adonan. Timbang masing-masing 75 gram. Bentuk bulat.
    Diamkan 10 menit.
    4. Giling adonan memanjang. Gulung.
    5. Giling lagi adonan memanjang. Gulung.
    6. Olesi loyang roti tawar bergerigi ukuran 19x10x7 cm yang dioles margarin.
    7. Letakkan 4 bagian gulungan roti di setiap loyang.
    8. Tutup loyang. Diamkan 55 menit. Penutup loyang jangan lupa dioles margarin.
    9. Oven 25 menit dengan suhu 190 derajat Celsius.

    Untuk 20 loyang

    TIP:
    • Jika menggunakan mixer tangan gunakan 1/8 resep agar mudah menguleninya.
    • Jika ingin menggunakan pelembut gunakan sebanyak 0,5 persen dari
    total tepung (16 gram) atau sesuaikan dengan merk yang digunakan.
    • Setelah dingin, segera bungkus roti tawar dengan plastik agar tidak kering.
    • Jika ingin lebih gurih, panas-panas oles roti tawar dengan mentega.