Tag: mustard

  • Resep Tanderloin Steak

    Resep Tanderloin Steak

    BAHAN :
    • Daging sapi has dalam 500 gram
    • Margarin 1 sendok makan
    SAUS PERENDAM :
    • Kecap Inggris 1 sendok makan
    • Merica bubuk 1/2 sendok teh
    • Mustard 1 sendok teh
    • Kecap manis 1 sendok makan
    • Garam secukupnya
    SAUS :
    • Bawang Bombay 50 gram, cincang
    • Bawang putih 1 siung, cincang
    • Saus tomat 2 sendok makan
    • Kecap Inggris 1 sendok makan
    • Merica bubuk 1/2 sendok teh
    • Air kaldu 200 ml
    • Gula pasir 1 sendok teh
    • Garam secukupnya
    • Tepung maizena 1 sendok teh, larutkan dengan sedikit air
    • Margarin 1 sendok makan
    PELENGKAP :
    • Roti bakar
    • Tumis sayuran (wortel, jagung manis, kacang polong)
    CARA MEMBUAT TENDERLOIN STEAK :
    1. Saus: Panaskan margarin, tumis bawang Bombay dan bawang putih hingga harum,
    lalu masukkan sisa semua bumbu, masak hingga mengental dan matang, angkat.
    2. Campur semua bumbu perendam, lalu aduk hingga rata.
    Masukkan daging, lalu diamkan selama 30 menit hingga bumbu meresap.
    3. Panggang daging dalam oven sambil dibolak-balik dan dioles sisa bumbu perendam
    hingga matang -/+ 10 menit, angkat.
    4. Sajikan dengan saus dan pelengkapnya.

    Lama Persiapan : 10 menit
    Lama Memasak : 45 menit
    Standar Hasil Jadi : 2 porsi

  • Resep Paha Saus Mentega

    Resep Paha Saus Mentega

    BAHAN :
    1 buah kentang
    1 sendok makan minyak
    4 buah paha ayam
    100 gram brokoli
    2 lembar lemak daging sapi (dicincang halus)
    80 gram bawang bombay (dicincang halus)
    100 gram keju (diparut)
    SAOS MENTEGA :
    50 gram mentega
    2 sendok teh mustard
    1 siung bawang putih (dicincang halus)
    1 sendok makan jahe (dicincang halus)
    CARA MEMASAK PAHA SAUS MENTEGA :
    1. Masukkan daging asap dan bawang bombay dan keju dalam mangkok, aduk-aduk hingga tercampur rata.
    2. Masukkan paha ayam ke dalam campuran keju tersebut.
    Setelah paha ayam tertutup oleh campuran keju,
    panggang di oven dengan 190 derajat Celsius, selama 40 menit, atau sampai daging empuk
    3. Campur mentega, mustnnt , jahe dan bawang putih. Aduk-aduk hingga tercampur rata
    4. Bungkus campuran mentega tadi ke dalam almunium foil
    lalu masukkan dalam lemari es agar mentega beku.
    5. Kentang dan brokloi direbus sampai matang. Angkat dan tiriskan.
    6. Setelah ayam matang, angkat dari perapian,
    Paha ayam siap untuk dihidangkan bersama sayuran dan saos mentega tadi.

  • Resep Udang Mayones

    Resep Udang Mayones

    BAHAN :
    • 500 g (16 ekor) udang pancet, buang kulit, tinggalkan ekornya, belah punggungnya
    • 100 g tepung kanji
    • 1/2 butir telur
    • 100 ml susu cair
    •1/2 sdt merica bubuk
    • 1 sdt garam
    • minyak goreng
    SAUS :
    • 100 g mayones
    • ¼ sdt mustard
    • 1 sdt saus tomat
    • 1 sdt gula pasir
    • 1 sdt air jeruk lemon
    • garam
    • 2 tangkai peterseli cincang
    CARA MEMBUAT UDANG MAYONES :
    1. Campur tepung kanji, susu cair, merica bubuk, garam dan telur. Aduk rata. Adonan harus agak kental.
    2. Celupkan udang dalam adonan tepung.
    3. Goreng sampai kekuningan. Angkat.
    4. Sajikan udang bersama saus mayones.
    5. Saus: Campur semua bahan saus menjadi satu. Aduk rata.

    Untuh 8 porsi

    TIP SEHAT :
    Mereka yang diet rendah kolesterol sebaiknya boleh mengasup udang ini cukup satu ekor demi mendapat manfaat omega 3.

    FAKTA GIZI PERPORSI :
    Kalori : 227 kal
    Protein : 14 g
    Lemak : 10,6 g
    Karbohidrat : 12,5 g
    Kolesterol : 106 mg
    Serat : –

  • Resep Sosis Villa Dengan Saus

    Resep Sosis Villa Dengan Saus

    BAHAN-BAHAN :
    2 cangkir sari tomat,
    1 sendok makan cuka,
    1 sendok makan cuka mustard,
    2 sendok teh mustard,
    2 sendok teh kecap asin,1/2 sendok teh garam,
    1/2 buah bawang bombay diiris dengan halus,
    5 irisan bawang putih,2 iris halus jahe,
    beberapa tetes sambal Lampung dan 1 kg sosis villa.
    CARA MEMBUAT SOSIS VILLA DENGAN SAUS :
    Rebuslah semua bahan kecuali sosis sampai mendidih. Sosis disayat sedikit-sedikit (jangan sampai terpotong, lalu masukkan ke dalam saus yang sedang direbus. Lalu turunkan apinya, masak selama -/+ 8 menit. Siap dihidangkan dengan saus.

    Dapat digunakan untuk 8 orang

  • Resep Iga Saus Barbeque

    Resep Iga Saus Barbeque

    BAHAN :
    Iga sapi 500 gram
    SAUS PERENDAM :
    • Mustard 1/2 sendok teh
    • Kecap Inggris 1 sendok makan
    • Kecap manis 1/2 sendok makan
    • Merica bubuk 1/2 sendok teh
    • Garam secukupnya
    SAUS :
    • Bawang Bombay 50 gram, cincang
    • Bawang putih 1 siung, cincang
    • Kecap Inggris 1 sendok makan
    • Kecap manis 1/2 sendok teh
    • Merica bubuk 1/2 sendok teh
    • Susu cair 200 ml
    • Gula pasir 1/2 sendok teh
    • Garam secukupnya
    • Margarin 1 sendok makan
    PELENGKAP :
    • Kentang goreng
    • Wortel rebus
    • Buncis rebus
    CARA MEMBUAT IGA SAUS BARBEQUE :
    1. Saus: Panaskan margarin, tumis bawang Bombay dan bawang putih hingga harum, lalu
    masukkan semua sisa bahan saus, masak hingga bumbu mengental dan matang, angkat.
    2. Campur semua batian bumbu perendam, lalu masukkan iga sapi dan diamkan selama 30
    menit hingga bumbu meresap, angkat.
    3. Panggang iga diatas bara atau dalam oven sambil dioles sisa bumbu perendam
    Hingga matang, angkat.
    4. Sajikan dengan saus dan pelengkap.

    Lama Persiapan : 10 menit
    Lama Memasak : 45 menit
    Standar Hasil Jadi : 2 porsi

  • Resep Roti Pita Isi Salad

    Resep Roti Pita Isi Salad

    BAHAN :
    • 1 bungkus (isi 5 lembar) roti pita berdiameter 10 cm, siap pakai
    • 250 g daun selada romaine (cos), lepaskan dari kuntumnya, cuci bersih, cabik-cabik kasar
    • 125 g daging ayam panggang bumbu bawang, siap pakai, suwir-suwir kasar
    • Saus cabai botolan atau saus tabasco, jika suka
    Saus mayones madu, aduk rata:
    100 g mayones botolan
    1 sdm mustard botolan
    ¾ sdm madu
    1/8 merica bubuk
    CARA MEMBUAT ROTI PITA ISI SALAD :
    • Siapkan semua bahan sesuai petunjuk resep. Aduk daun selada dan sausnya hingga rata.
    Bubuhi daging ayam suwir, aduk rata.
    • Panaskan roti pita di atas wajan datar hingga agak kecokelatan, angkat.
    • Gunting sedikit roti pita, buka hatihati, maka akan terdapat ‘kantong’.
    Hati-hati, isi kantong roti pita dengan campuran bahan selada. Sajikan segera.

    Info nutrisi per porsi
    Energi: 370,3 kalori
    Protein: 10,6 g
    Lemak: 39,2 g
    Kolesterol: 47 mg

    Untuk 5 porsi
    Persiapan: 10 menit
    Memasak: 5 menit

    Tip Kuliner
    • Roti pita mudah kering jika terkena udara. Jika kering, roti pita mudah sobek. Karena itu, simpan roti pita yang dibungkus plastik dalam kulkas, hangatkan sebentar di atas wajan teflon jika akan disantap.
    • Selama mengisi roti pita, tutup roti pita dengan serbet bersih yang lembap agar tidak kering dan sobek.
    • Tambahkan saus cabai botolan atau saus tabasco pada saus salad, jika suka rasa pedas.

  • Resep Spicy Oven Fried Chicken

    Resep Spicy Oven Fried Chicken

    BAHAN :
    80 ml susu cair
    2 sdt vinegar atau jus lemon
    20 ml minyak zaitun
    2 sdt mustard (pasta)
    1/2 sdt bawang putih parut
    1/2 sdt garam
    1/4 sdt merica bubuk
    1/2 buah (50 g) bawang bombai, potong membujur
    4 potong (450 g) paha ayam
    PELAPIS :
    60 g tepung panir
    20 g keju parmesan parut
    2 sdm tepung terigu
    2 sdt thyme bubuk
    1 sdm peterseli cincang
    1/4 sdt paprika bubuk
    1/4sdt cabai bubuk
    1/2 sdt garam
    1 1/2 sdm mentega tawar, lelehkan
    PERALATAN KHUSUS :
    Roasting pan atau loyang persegi, rak kawat
    CARA MEMBUAT SPICY OVEN FRIED CHICKEN :
    • Merendam: campur susu dan vinegar, diamkan selama 5 menit hingga susu agak meringkil. Taruh rak kawat di atas roasting pan atau loyang.
    • Aduk susu dengan semua bahan kecuali bawang bombai dan ayam. Setelah rata, masukkan ayam dan bawang bombai. Tutup, simpan dalam lemari es sedikitnya 5 jam atau sampai satu hari penuh. Balik-balik ayam beberapa kali. Angkat ayam dan tiriskan. Paling enak mulai merendam pagi hari untuk makan malam atau semalam sebelumnya untuk makan siang.
    • Pelapis: campur semua bahan pelapis dalam mangkuk. Masukkan ayam ke dalam pelapis, balik-balik sampai semua bagian terselimuti dengan tepung panir. Tata di atas rak kawat yang telah disiapkan, bagian berkulit di atas. Diamkan selama 30 menit agar tepung panir tidak lepas.
    • Memanggang: panaskan oven hingga 200 °C. Basahi ayam dengan mentega leleh. Panggang hingga matang selama 50 menit, sambil dibalik sekali. Sajikan hangat atau panas.
    ————————–
    Info nutrisi per porsi
    Energi: 536,8 kalori
    Lemak: 40,3 g
    Kolesterol: 89 mg
    Serat: 1 g
    —————
    Tip sehat :
    Jika Anda ingin mengurangi lemak, kelupas dan buang kulit ayam serta pakai susu rendah lemak.
    Tes kematangan:
    Tusuk ayam dengan menggunakan garpu atau tusuk gigi.
    Jika air yang keluar bening, artinya ayam sudah matang.
    Tapi, jika air yang keluar berwarna merah, tandanya ayam belum matang.