Tag: Olahan Hewan Qurban

  • Resep Kebab

    Resep Kebab

    BAHAN:
    • 250 gram daging kambing potong kotak
    • 1/2 sendok teh bayleave bubuk
    • 1 sendok makan air jeruk lemon
    • 1 sendok teh majoram
    • garam dan merica halus secukupnya
    • 100 gram jamur kancing (siap pakai)
    • 100 gram tomat ceri
    • 1/2 buah bawang bombay, potong kotak
    • 1 sendok makan minyak zaitun
    CARA MEMBUAT KEBAB:
    1. Rendam daging dalam campuran bayleave, garam, merica, air jeruk, majoram lalu diamkan 1 jam.
    2. Tusukkan daging, tomat, jamur, dan bawang bombay secara berselang seling. Olesi minyak zaitun lalu panggang sampai matang.

  • Resep Dendeng Sapi Spesial

    Resep Dendeng Sapi Spesial

    Lazimnya pengolahan dendeng dengan metode pengeringan, yaitu dijemur di terik matahari, ataupun dengan menggunakan oven. Namun untuk resep kali ini, pematangan dendeng bukan dengan pemanasan sinar matahari, ataupun oven. Melainkan dengan cara direbus terlebih dahulu setelah daging direndam dengan bumbu perendam. Dan kemudian ditumis bersama dengan bumbu tumis. Resep berikut menjadi panduan Anda untuk memasak “dendeng sapi spesial”.
    BAHAN RENDAMAN:
    • 1 kg daging sapi muda, iris tipis (1 cm searah serat)
    • 1/2 sdt garam
    • 1/2 sdt merica bubuk
    • 2 sdm air jeruk nipis
    • 5 cm lengkuas muda, dihaluskan
    BUMBU REBUSAN:
    • 1 liter air
    • 5 siung bawang merah, di tumbuk kasar
    • 2 batang sereh
    • 2 lembar daun jeruk
    BUMBU TUMIS:
    • 7 siung bawang merah, di tumbuk kasar
    • 7 buah cabe merah, di potong kasar, buang biji. Bila suka pedas bisa ditambahkan cabe rawit
    • 2 batang sereh
    • 2 lembar daun jeruk
    • 2 cm lengkuas, dimemarkan
    • 2 sdm gula merah
    • 2 sdm air jeruk nipis
    • 1 sdt air asam
    • 1/2 sdt garam
    • 1/2 sdt merica
    • 200 ml minyak goreng
    CARA MEMBUAT DENDENG SAPI SPESIAL :
    1. Lumuri daging dengan bumbu rendaman. Diamkan kira + 20 menit.
    2. Didihkan air untuk merebus daging. Setelah mendidih, masukkan daging beserta bumbu rebusan.
    3. Rebus sampai daging empuk kurang lebih 30 menit, dengan api sedang. Sisakan sedikit air rebusan.
    4. Pukul daging yang telah direbus supaya seratnya agak membuka.
    5. Tuang minyak goreng ke dalam wajan. Saat minyak masih dingin, masukkan bawang merah, cabe, sereh, daun jeruk dan lengkuas. Tumis dengan api sedang sampai minyak mulai mendidih.
    6. Masukkan daging yang telah dipukul beserta air sisa rebusan daging, gula merah, dan air asam. Masak dengan api sedang sampai mendidih sambil sesekali diaduk.
    7. Tambahkan garam, merica dan air jeruk nipis. Bila kurang suka rasa asam, air jeruknya bisa dikurangi. Siap disajikan

  • Resep Semur Lidah

    Resep Semur Lidah

    BAHAN:
    1 buah lidah sapi
    5 butir bawang merah
    1 sdt merica
    2 buah cengkeh
    1 ruas kayu manis
    1 buah pala
    Garam dan gula jawa secukupnya
    Mentega
    Kecap manis
    Air kapur sirih
    CARA MEMBUAT SEMUR LIDAH:
    1. Cuci lidah sapi. Bersihkan dengan air kapur sirih untuk menghilangkan lendirnya.
    2. Rebus hingga empuk, kemudian buang kulitnya dan iris melintang.
    3. Iris tipis bawang merah dan goreng dengan mentega.
    4. Haluskan lada, pala dan garam lalu tumis. Masukkan lidah sapi, bolakbalik
    supaya bumbu meresap dan sampai daging berubah warna.
    5. Beri air secukupnya. Masukkan bawang goreng, kecap, cengkeh, kayu manis, dan sedikit gula. Masak hingga matang.

  • Resep Gulai Kambing

    Resep Gulai Kambing

    BAHAN:
    500 gr daging kambing, potong kecil-kecil
    1/2 sdt ketumbar
    1 sdt jinten
    1 sdt merica
    3 buah cengkeh
    1 ruas kayu manis
    1 ruas kencur
    1/2 ruas kunyit
    5 butir bawang merah, iris halus dan digoreng
    3 siung bawang putih
    2 butir kemiri
    1/2 ruas jahe
    1 ruas serai, memarkan
    1 ruas lengkuas, memarkan
    2 lembarr daun jeruk purut
    2 sdm air asam jawa
    200 ml santan
    Garam, pala dan mesoyi secukupnya
    CARA MEMBUAT GULAI KAMBING:
    1. Goreng ketumbar, jinten, lada, pala, cengkeh, kayu manis, mesoyi, lalu tumbuk halus.
    2. Tumis, kemudian masukkan ke dalam daging kambing dan campur hingga rata. Diamkan sebentar, beri air sedikit demi sedikit hingga daging lunak. Lalu masukkan santan.
    3. Masukkan daun jeruk purut, jahe, sere, lengkuas, asam, dan aduk hingga masak.
    4. Sajikan dengan taburan bawang merah goreng

  • Resep Sate Sapi Bumbu Petis

    Resep Sate Sapi Bumbu Petis

    BAHAN:
    – 500 gram daging sapi has dalam, dipotong kotak 2x2x2 cm
    – 2 batang serai, diambil putihnya, dimemarkan
    – 2 lembar daun salam
    – 2 cm jahe, dimemarkan
    – 3 lembar daun jeruk, dibuang tulang daunnya
    – 2 sendok makan petis
    – 1 1 /2 sendok teh garam
    – 1/2 sendokteh merica bubuk
    – 1 1/2 sendokteh gula merah sisir
    – 1/2 sendokteh asam jawa dan
    – 1/2 sendok makan air, dilarutkan
    – 200 ml air kelapa
    – 2 sendok makan minyak goreng untuk menumis
    BUMBU HALUS:
    – 6 butir bawang merah
    – 4 siung bawang putih
    – 2 cm lengkuas
    – 2 buah cabai rawit merah
    – 4 buah cabai merah keriting
    – 50 gram kacang tanah kulit goreng
    CARA MEMBUAT SATE SAPI BUMBU PETIS:
    1) Tusuk-tusuk daging dengan tusuk sate.
    2) Panaskan minyak. Tumis bumbu halus, serai, daun salam, jahe, dan daun jeruk sampai harum.
    3) Masukkan petis, garam, merica bubuk, gula merah, dan air asam jawa. Aduk rata.
    4) Masukkan air kelapa. Masak sampai mendidih dan kental.
    5) Lumuri daging dengan bumbunya. Diamkan 1 jam dalam lemari es.
    6) Bakar sambil dioles sisa bumbu sampai matang.

  • Resep Rawon Buntut

    Resep Rawon Buntut

    BAHAN-BAHAN YANG DIPERLUKAN:
    – 6 ons buntut sapi
    – 4 siung bawang merah, iris tipis
    – 4 lembar daun jeruk purut
    – Daun bawang, potong 2 cm
    – 1 batang serai, memarkan
    – 1 ruas jari lengkuas, memarkan
    – 2,5 liter air
    – Garam dan gula secukupnya
    BAHAN YANG DIHALUSKAN:
    – 6 buah kluwek kupas, rendam dalam 1/2 cup air
    – 1/2 sendok teh kunyit bubuk
    – 1 1/2 sendok teh ketumbar
    – 1/2 sendok teh lada bubuk
    – 5 siung bawang merah
    – 3 siung bawang putih
    – 1 ruas jari jahe
    – garam secukupnya
    PELENGKAP:
    – Nasi putih
    – Taoge pendek
    – Kerupuk udang
    – Sambel terasi
    – Tempe goreng
    CARA MENGOLAH:
    1. Tumis bawang merah dengan sedikit minyak sampai harum
    2. Tambahkan bumbu halus, daun jeruk batang serai dan lengkuas. Tumis sampai bumbu matang.
    3. Masukkan buntuk, masak sampai berubah warna dan daging mengeras, masukkan air
    4. Masak sampai mendidih, masukkan irisan daun bawang. Masak sampai daging empuk
    5. Hidangkan dengan pelengkap

  • Resep Iga Kambing Bakar Bumbu Keluak

    Resep Iga Kambing Bakar Bumbu Keluak

    BAHAN:
    – 700 gram iga kambing
    – 2 sendok makan air asam (dari
    – 2 sendok teh asam jawa dan
    – 2 sendok makan air)
    – 2 butir cengkeh
    – 2 batang serai, diambil putihnya, dimemarkan
    – 2 lembar daun salam
    – 5 lembardaunjeruk, dibuang tulang daunnya
    – 5 buah keluak, diseduh
    – 700 ml santan dari 1/2 butirkelapa
    – 21 /4 sendok teh garam
    – 1/2 sendok teh gula pasir
    – 1 sendok makan gula merah sisir
    – 3 sendok makan minyak untuk menumis
    BUMBU HALUS:
    – 12 butir bawang merah
    – 4 siung bawang putih
    – 4 butir kemiri, disangrai
    – 1/2 sendok teh merica bubuk
    – 1 sendok teh ketumbar bubuk
    – 2 cm jahe
    CARA MEMBUAT IGA KAMBING BAKAR BUMBU KELUAK :
    1) Lumuri iqa kambing denqan air asam. Diamkan selama 15 menit
    2) Panaskan minyak. Tumis bumbu halus, cengkeh, serai, daun salam, dan daun jeruk sampai harum. Tambahkan keluak. Aduk
    3) Masukkan santan, garam, gula pasir, dan gula merah. Masak sampai mendidih. Tambahkan iga kambing. Masak sampai meresap dan bumbu kental.
    4) Bakar iga sambil diolesi sisa bumbu sampai kecokelatan.

    Untuk 6 porsi

  • Resep Gulai Kikil Kambing

    Resep Gulai Kikil Kambing

    BAHAN UTAMA:
    – 1/2 kg kikil, jeroan dan iga kambing
    – 1/2 buah kelapa, ambil santannya
    – 2 lembar daun rowo keling kambing
    BUMBU:
    – 5 buah kemiri
    – 1/2 sdt ketumbar
    – 1/2 ons bawang putih
    – 1/2 ons bawang merah
    – 2 cm kunyit
    – 2cm jahe
    – 1/4 sdt pala
    – 5 buah cengkeh
    – 1/4 sdt kayu manis
    – 4 cm lengkuas, memarkan
    – 4 lembar daun salam
    – 1 batang serai
    CARA MEMASAK GULAI KIKIL KAMBING:
    • Haluskan semua bumbu kecuali lengkuas, daun salam dan serai
    • Tumis bumbu yang telah dihaluskan sampai berbau harum
    • Masukkan serai, daun salam dan lengkuas bersama kikil, jeroan kambing dan daun rowo keling
    ke dalam panci presto
    • Masukkan santan encer dan masak selama 15 menit
    • Masakan siap dihidangkan bersama irisan tomat dan kecap.