Tag: Susu cair putih

  • Resep Udang Masak Mentega

    Resep Udang Masak Mentega

    BAHAN:
    • 300 gr udang pancet, buang kepala dan kulit, bersihkan
    • Garam dan lada bubuk secukupnya
    • 50 gr tepung terigu
    • 1 butir telur, kocok lepas
    • Minyak goreng secukupnya
    MASAK MENTEGA:
    • 2 sdm mentega Wijsman
    • 50 ml susu cair putih
    • ½ buah cabai merah besar, buang biji, cincang halus
    • 1/2 sdt peterseli cincangan
    TABURAN:
    • 1 sdm kacang mede goreng
    CARA MEMBUAT UDANG MASAK MENTEGA:
    1. Kerat punggung udang dari bagian kepala hingga ekor, aduk rata dengan garam dan lada bubuk hingga rata
    2. Celupkan udang ke dalam telur, lalu gulingkan ke atas tepung terigu. Lakukan tahap tersebut sebanyak dua kali. Goreng udang dalam minyak panas hingga matang dan kuning keemasan, angkat dan tiriskan
    3. Masak Mentega: Panaskan mentega, tumis irisan cabai merah hingga layu. Tuangkan susu, aduk terus hingga mendidih
    4. Masukkan Udang Goreng ke dalam tumisan Masak Mentega, aduk rata. Sajikan bersama taburan kacang mede goreng dan peterseli cincang

    Untuk 1 porsi

  • Resep Truffle Pie

    Resep Truffle Pie

    BAHAN:
    500 gram sisa kue coklat/cupcake coklat/ muffin coklat, hancurkan
    75 ml whipeream cair
    50 ml susu cair putih
    125 gram Dark Cooking Chocolate (DCC), cincang kasar
    Rhum (optional)
    Kulit pie manis, boleh dioles DCC boleh tidak
    White Cooking Chocolate (WCC) untuk hiasan
    CARA MEMBUAT TRUFFLE PIE:
    1. Panaskan whip cream & susu cair hingga hampir mendidih, angkat dari api.
    2. Tuang panas-panas ke wadah berisi DCC cincang, aduk hingga DCC leleh merata.
    3. Masukkan remahan kue coklat, aduk hingga rata. Boleh beri rhum jika suka. Bisa juga ditambah kismis, kacang-kacangan atau chocolate chips.
    4. Ambil 1 buah kulit pie manis, isi dengan adonan truffle. Tekantekan hingga padat.
    5. Lelehkan WCC, masukkan ke dalam plastik segitiga. Semprotkan garis-garis di atas truffle pie sebagai hiasan.
    6. Masukkan sebentar ke dalam lemari es. Siap dihidangkan.

  • Resep Busa Pandan Klamud

    Resep Busa Pandan Klamud

    BAHAN:
    • Kelapa muda 1/2 butir, ambil dagingnya
    • Susu cair putih 450 ml
    • Agar-agar bubuk hijau 1 bungkus
    • Gula pasir 100 gram
    • Garam 1/4 sendok teh
    • Pasta pandan secukupnya
    • Putih telur 50 ml, kocok kaku
    LAPISAN:
    • Kelapa muda 1/2 butir, ambil dagingnya dengan sendok
    CARA MEMBUAT:
    1. Campur susu cair dengan kelapa muda, lalu proses dengan blender hingga halus, angkat.
    2. Campur cairan susu dengan agar-agar, gula, garam dan pasta pandan, masak hingga mendidih, angkat.
    3. Tambahkan putih telur, aduk hingga adonan agar-agar tercampur rata.
    4. Tuang sedikit agar-agar dalam cetakan lalu tambahkan kelapa muda didalamnya
    dan tuang kembali sisa adonan agar-agar, diamkan hingga adonan puding agak mengeras.
    5. Sajikan.

    Lama Persiapan : 10 menit
    Lama Memasak : 30 menit
    Standar Hasil Jadi : 10 buah