BAHAN:
1 ekor Ikan mas (500 gram), bersihkan, potong 4 bagian
12 butir telur puyuh, rebus, kupas
1000 ml santan sedang
300 ml minyak goreng
BUMBU (dihaluskan):
4 siung bawang putih ukuran sedang
5 butir bawang merah ukuran besar
4 buah cabai merah sedang
3 butir kemiri ikuran sedang
3 cm lengkuas, memarkan
3 cm kunyit, dibakar
2 lembar daun jeruk
1 batang serai, memarkan
Garam secukupnya
½ sdt merica bubuk
Gula pasir secukupnya
CARA MEMBUAT IKAN MAS BUMBU KUNING:
1. Panaskan minyak, goreng ikan setengah matang. Angkat.
2. Panaskan 2 sendok makan minyak, tumis bumbu halus, dan bumbu lainnya hingga harum.
3. Masukkan ikan, telur puyuh, dan santan. Aduk rata, masak hingga mendidih. Angkat dan sajikan hangat.
Catatan : Untuk 4 porsi
Tag: telur puyuh rebus
-

Resep Tumis Udang Sosis
BAHAN:
2 buah sosis sapi, iris sero
10 butir telur puyuh rebus;,kupas bersih, goreng sampai berkulit
200 gram udang, buang kepala dan kulitnya, sisakan ekornya sayat punggungnya
3 buah cabai hijau, irisserong
3 buah cabai merah besar, iris serong
2 sdm kecap manis
1 sdm kecap ikan
1 sdt kecap asin
1/2 sdt merica bubuk
2 cm jahe, iris tipis
50 ml air
2 sdt gula pasir
Garam secukupnya
3 sdm margarin
BUMBU:
1 buah bawang bombay, iris tipis
5 siung bawang putih, cincang halus
3 butir bawang merah, cincang halus
CARA MEMBUAT TUMIS UDANG SOSIS:
1. Panaskan margarin, tumis bawang merah, bawang putih dan bawang bombay sampai harum.
Masukkan udang, sosis san jahe masak sampai udang berubah warna
2. Masukkan cabal merah, cabai hijau, kecap asin, kecap ikan, kecap manis, merica bubuk, gula pasir,
garam dan air aduk rata
3. Masak sampai bumbu meresap
4. Sajikan hangatHasil 5 porsi
-

Resep Sup Telur Puyuh
BAHAN :
3 sendok makan maizena
3/4 kg jamur merang
1/z kaleng kacang polong
20 butir telur puyuh rebus
2 liter kaldu ayam/daging
garam dan merica secukupnya
seledri secukupnya
CARA MEMBUAT SUP TELUR PUYUH :
1. Didihkan kaldu, lalu masukkan garam dan merica. Sementara itu larutkan maizena dengan beberapa sendok air dingin.
2. Campurkan larutan tersebut ke dalam kaldu yang telah mendidih.
3. Masukkan jamur merang yang telah dibersihkan. Juga kacang polong yang telah dibilas dan telur puyuh.
Setelah mendidih, taburkan irisan daun seledri.
4. Lebih cocok bila dihidangkan dengan roti tongkat. -

Resep Sayur Bening Rebung
BAHAN :
100 gram daging tetelan
1300 ml air
5 siung bawang putih, digoreng, dihaluskan
2 1/4 sendok teh garam
1 3/4 sendok teh gula pasir
5 lembar daun jeruk, dibuang tulangnya
1 cm , lengkuas dimemarkan
1 lembar daun salam
1 sendok teh ebi, diseduh, dimemarkan, disangrai
250 gram rebung, dipotong-potong
8 butir telur puyuh rebus
1 buah tomat, dipotong-potong
1 batang daun bawang, dipotong serong
CARA MEMBUAT SAYUR BENING REBUNG :
1. Rebus daging tetelan dan air sampai empuk.
2. Tambahkan bawang putih, garam, gula pasir, daun jeruk, lengkuas, daun
salam, dan ebi sampai harum.
3. Masukkan rebung dan telur puyuh. Masak sampai matang. Tambahkan tomat
dan daun bawang. Aduk rata.UNTUK 4 PORSI
-

Resep Cah Rebung Telur Puyuh
BAHAN :
• 200 gram rebung, dipotong-potong
• 1 lembar daun salam
• 2 cm lengkuas, dimemarkan
• 10 butir telur puyuh rebus, kuliti, goreng sampai berkulit
• 1/2 sendok teh kecap asin
• 400 ml air
• 1/2 sendok teh garam
• 1/4 sendok teh gula pasir
• 2 sendok makan minyak untuk menumis
BUMBU TUMBUK KASAR :
• 5 butir bawang merah
• 3 siung bawang putih
• 3 buah cabai hijau
• 2 buah (50 gram) tomat hijau
CARA MEMASAK CAH REBUNG TELUR PUYUH :
1. Panaskan minyak. Tumis bumbu tumbuk kasar, daun salam,
dan lengkuas sampai harum.
2. Masukkan rebung. Aduk rata. Tambahkan telur puyuh dan kecap asin. Aduk rata.
3. Masukkan air, garam, dan gula pasir. Masak sampai kuah mengental.Untuk 5 porsi
-

Resep Buncis Mini Taosi
BAHAN :
• 2 siung bawang putih, dimemarkan
• 1/2 buah bawang bombay, diiris panjang
• 2 cm jahe, diiris korek api
• 1 sendok makan taosi
• 150 gram baby buncis
• 10 butir telur puyuh rebus
• 1/4 sendok teh garam
• 1/4 sendok teh gula pasir
• 1/4 sendok teh merica bubuk
• 300 ml air kaldu
• 1/2 sendok makan tepung maizena dan 1 sendok makan air, Dilarutkan untuk pengental
• 1 batang daun bawang, diiris miring
• 1 sendok makan minyak untuk menumis
CARA MEMASAK BUNCIS MINI TAOSI :
1. Panaskan minyak. Tumis bawang putih, bawang bombay, jahe,
dan taosi sampai harum.
2. Tambahkan baby buncis, telur puyuh, garam, gula pasir, dan merica bubuk.
Aduk rata.
3. Tuang air kaldu. Didihkan. Kentalkan dengan larutan tepung maizena.
Masak sampai meletupletup.
4. Menjelang diangkat, tambahkan daun bawang. Aduk rata.Untuk 5 porsi


