Tag: teman minum teh

  • Resep Fantasia Macaron

    Resep Fantasia Macaron

    BAHAN:
    • 140 g kacang tanah kupas, blender hingga lembut, ayak halus
    • 175 g gula halus
    • 105 g putih telur
    • 50 g gula pasir
    • Pewarna makanan merah muda secukupnya
    • 200 g krim kocok, untuk perekat
    • 50 g stroberi segar, cincang, untuk isi
    CARA MEMBUAT FANTASIA MACARON:
    1. Kocok putih telur dan gula pasir hingga mengembang dan kaku.
    Masukkan kacang tanah dan gula halus yang telah diayak, aduk rata.
    2. Tambahkan pewarna makanan merah muda, aduk rata. Tuangkan adonan dalam piping bag.
    3. Semprotkan adonan dalam loyang yang telah diberi kertas roti. Panggang dalam oven bersuhu 130° C hingga matang. Angkat, biarkan dingin dan mengeras.
    4. Lapisi tiap macaron dengan krim dan stroberi, susun bertumpuk.
    5. Sajikan.

  • Resep Cocconut Macaron

    Resep Cocconut Macaron

    BAHAN:
    • 250 g kelapa parut kering
    • 200 g gula pasir
    • 100 g putih telur
    CARA MEMBUAT COCCONUT MACARON:
    1. Campur putih telur dan gula dalam wadah, letakkan di atas air panas, kocok menggunakan ballon whisk hingga mengental.
    2. Masukkan kelapa parut kering, aduk rata hingga adonan dapat dibentuk.
    3. Ambil sedikit adonan bentuk seperti jambu air. Atur dalam loyang yang telah dialasi kertas antilengket.
    4. Panggang dalam oven bersuhu 180°C hingga matang dan berwarna kecokelatan. Angkat, dinginkan. Sajikan.

  • Resep Apricot Pistachio Macaron

    Resep Apricot Pistachio Macaron

    BAHAN:
    • 250 g gula halus
    • 125 g kacang tanah, blender, ayak
    • 4 butir putih telur
    • 100 g gula pasir
    • 25 g pistachio kupas, cincang
    • Pewarna makanan hijau secukupnya
    BAHAN LAPISAN:
    • 500 g cokelat putih, tim hingga leleh
    • 200 ml krim
    • 50 g stroberi dan manisan apricot,cincang
    CARA MEMBUAT APRICOT PISTACHIO MACARON:
    1. Adonan Lapisan : Didihkan krim,
    tambahkan cokelat putih, aduk hingga tercampur rata. Angkat, sisihkan.
    2. Campur gula halus dan kacang tanah bubuk, aduk rata.
    3. Kocok putih telur dan gula pasir hingga mengembang, tambahkan pewarna dan campuran
    kacang tanah. Aduk hingga tercampur rata.
    4. Masukkan adonan ke dalam piping bag, semprotkan dalam loyang yang telah dialasi kertas roti, taburi pistachio cincang atasnya.
    5. Panggang dalam oven bersuhu 130°C selama 90 menit atau hingga matang. Angkat, dinginkan.
    6. Olesi sekeping macaron dengan bahan pelapis, taburi apricot dan stroberi cincang, tutup dengan kepingan macaron lainnya.
    7. Sajikan.

  • Resep Hazelnut Macaron

    Resep Hazelnut Macaron

    BAHAN:
    • 250 g gula halus
    • 125 g bubuk hazelnut
    • 4 butir putih telur
    • 100 g gula pasir
    • Pewarna makanan cokelat
    • 500 g cokelat susu, lelehkan, untuk olesan
    200 g fresh cream, untuk olesan
    CARA MEMBUAT HAZELNUT MACARON:
    1. Olesan : Didihkan fresh cream, tambahkan cokelat susu. Masak hingga kental dan tercampur rata. Sisihkan.
    2. Campur gula halus dan bubuk hazelnut, aduk rata.
    3. Kocok putih telur dan gula pasir hingga mengembang. Tambahkan pewarna cokelat dan campuran hazelnut. Aduk rata.
    4. Masukkan adonan ke dalam piping bag, semprotkan dalam loyang yang telah di alasi kertas roti. Panggang dalam oven bersuhu 130°C selama 90 menit atau hingga matang. Angkat.
    5. Olesi sekeping macaron dengan adonan pelapis, lalu rekatkan dengan kepingan macaron lainnya.
    6. Sajikan.

  • Resep Roti Goreng Lilit Pisang

    Resep Roti Goreng Lilit Pisang

    BAHAN:
    •500 gr tepung terigu protein tinggi
    • 100 gr Gula pasir
    • 1 bungkus ragi instan
    • 30 gr susu bubuk
    • 3 butir kuning telur
    • 250 ml air
    • 100 gr Amanda Margarin
    BAHAN ISI:
    • 10 buah Pisang raja, potong dua bagian
    CARA MEMBUAT ROTI GORENG LILIT PISANG:
    1. Campur dalam satu wadah tepung terigu, gula pasir, ragi dan susu bubuk, aduk rata. Tambahkan kuning telur dan air, aduk hingga adonan tercampur rata.
    2. Masukkan Amanda Margarin, uleni hingga kalis. Diamkan adonan selama 30 menit.
    3. Kempiskan adonan lalu giling hingga tipis, potong adonan memanjang.
    4. Ambil satu potong pisang, lilitkan dengan adonan roti hingga rapi. Diamkan -/+ 10 menit.
    5. Panaskan minyak goreng, goreng roti hingga matang, angkat dan tiriskan.
    6. Sajikan roti goreng dengan taburan gula halus.

  • Resep Kue Klepon

    Resep Kue Klepon

    BAHAN:
    – 200 gr tepung ketan
    – 150 ml air hangat
    – ½ sdt garam
    – 1 sdt essens pandan
    – 3 sdt air kapur sirih
    – gula merah, sisir halus untuk bahan isian
    – kelapa parut ‘/2 tua, kukus dan beri sedikit garam untuk taburan
    CARA MEMBUAT KUE KLEPON:
    1. Campur air hangat, garam, essens pandan, dan air kapur sirih, aduk rata.
    2. Tuang ke dalam tepung ketan sambil diuleni sampai kalis dan tidak lengket ditangan.
    3. Ambil sejumput adonan lalu isi dengan 1 sdt gula merah lalu bulatkan. Lakukan sampai adonan habis.
    4. Rebus bulatan klepon ke dalam air mendidih sampai mengambang, angkat dan tiriskan
    5. Dalam keadaan panas, gulingkan klepon ke dalam kelapa parut.
    6. Sajikan sebagai teman minum teh di sore hari

  • Resep Sus Udang Mayones

    Resep Sus Udang Mayones

    BAHAN KULIT:
    125 ml air
    50 g mentega tawar
    1/8 sdt pala bubuk
    ¼ sdt garam
    75 g tepung terigu
    3 butir telur, kocok lepas
    1 butir telur, kocok, untuk olesan
    ISI:
    200 g udang kupas, rebus
    125 g mayones
    1 sdm daun bawang cincang halus
    ½ sdt garam
    ¼ sdt merica hitam bubuk
    ½ sdt gula pasir
    1 sdt air jeruk lemon
    Mentimun iris tipis.
    MEMBUAT KULIT:
    1. Panaskan oven pada suhu 200°C. Olesi loyang kue kering
    dangan margarin. Taruh air, mentega,
    pala dan garam dalam panci. Jerang di
    atas api sedang hingga mendidih. Masukkan tepung terigu sekaligus, aduk hingga
    menjadi adonan yang rata dan melekat di panci. Angkat dari
    atas api, biarkan hingga agak dingin.
    2. Masukkan telur satu demi satu, sambil dikocok dengan whisk (pengocok kawat) hingga tercampur rata menjadi adonan yang kental. Masukkan adonan ke dalam kantong Semprot segitiga berujung bundar.
    Semprotkan adonan langsung ke loyang dengan diameter 5 cm, beri jarak masing-masing 3 cm. Olesi permukaan adonan dengan telur kocok.
    3. Masukkan ke dalam oven, panggang hingga mengembang, matang dan berwarna kuning kecokelatan (± 30 menit). Angkat dan lepaskan dari loyang, pindahkan ke atas rak kawat, biarkan hingga dingin.
    4. 1si: Cincang udang rebus kasar-kasar. Campur dengan mayones, daun bawang, garam, merica, dan gula, aduk. Tambahkan air jeruk lemon, aduk hingga rata.
    5. Belah kulit sus melintang menjadi 2 bagian. Masukkan seiris mentimun dan 2 sdt bahan isi ke dalam kulit sus.

    Hidangkan.
    Waktu memasak 60 menit, hasil 15 buah.

  • Resep Tea Sandwich

    Resep Tea Sandwich

    BAHAN
    10 lembar roti tawar putih tebal 1 cm
    5 lembar roti tawar cokelat (whole wheat)
    2 sdm margarin, untuk olesan
    OLESAN I:
    Campur jadi satu
    60 ml mayones
    1 sdt mustard
    100 g fillet ayam, rebus, iris 1/2 x 1/2 cm
    kuning telur rebus, lumatkan
    2 putih telur rebus, iris 1/2 x 1/2 cm
    4 sdm jagung manis kalengan, tiriskan
    2 sdm bawang bombai cincang
    1 sdt garam
    OLESAN II:
    Campur jadi satu
    60 ml mayones
    100 g udang kupas, rebus, cincang
    40 g acar mentimun (gerkhins),cincang
    1 sdt peterseli cincang
    ¼ sdt garam
    ¼ sdt merica bubuk
    ½ sdt gula bubuk
    CARA MEMBUAT TEA SANDWICH:
    1. Buang pinggiran roti tawar putih
    dan roti tawar cokelat. Sisihkan
    5 lembar roti tawar putih. Olesi salah
    permukaan roti tawar putih dan roti tawar cokelat dengan margarine, sisihkan.
    2. Ambil roti tawar putih beroles margarin, olesi permukaannya dengan
    bahan olesan I. Ambil roti tawar cokelat beroles margarin, olesi permukaannya dengan
    bahan olesan II.
    3. Tumpuk roti tawar putih dan roti tawar cokelat yang sudah dioles
    menjadi satu dengan olesan di bagian atas. Tutup atasnya dengan roti tawar putih tanpa olesan.
    4. Potong masing-masing roti menjadi 4 bagian berbentuk persegi atau segitiga. Bila perlu tusuk masing-masing potongan roti dengan tusuk koktail agar tidak lepas satu sama lain. Sajikan.

    Waktu memasak 30 menit, Hasil 20 buah.

    TIP:
    Agar roti tidak kering, setelah
    sandwich diatur di piring saji, tutup
    piring saji dengan plastik lengket.
    Buka plastik lengket sesaat sebelum sandwich disajikan.

  • Resep Mocca Cup Cake

    Resep Mocca Cup Cake

    BAHAN:
    – 6 kuning telur
    – 150 gram gula pasir
    – 1/4 sendok teh cake emulsifier
    – 160 gram tepung terigu
    – 1 sendok teh susuk bubuk
    – 100 gram margarin, lelehkan
    – Pasta moca secukupnya
    HIASAN: 50 gram cokelat oles/pasta
    CARA MEMBUAT MOCCA CUP CAKE :
    1. Panaskan oven dengan temperatur 175° celcius Siapkan loyang muffin, beri kertas cup, sisihkan.
    2. Kocok telur bersama gula pasir, cake emusifier, tepung terigu, dan susu bubuk selama 7 menit hingga mengembang, masukan margarin cair, aduk rata, tambahkan moka pasta, aduk rata, tuangkan ke dalam loyang.
    3. Panggang selama 20 menit hingga matang, angkat dan dinginkan.
    4. Hiasan: masukan pasta cokelat dalam plastik hias dan hiaslah menurut selera. Simpan dalam lemari pendingin. Sajikan sebagai teman minum teh atau kopi.

    Untuk 12 buah.