Tag: tenderloin

  • Resep Daging Panggang Thai

    Resep Daging Panggang Thai

    BAHAN:
    • 300 gram tenderloin
    BUMBU PERENDAM:
    • 1 sendok teh jahe, diparut
    • 1/2 sendok teh kayumanis bubuk
    • 3 sendok makan saus hoisin
    • 1 sendok makan brown sugar
    • minyak goreng
    • 1 sendok makan kecap manis encer
    • 1 sendok teh madu
    • 1 sendok teh paprika bubuk
    • 1 sendok makan red wine
    • (anggur merah, kalau suka)
    PELENGKAP:
    • 1/2 buah nanas
    • 2 lembar kol, dirajang halus
    • selada
    CARA MEMBUAT DAGING PANGGANG THAI:
    1. Rendam daging di dalam bumbu perendam selama 2 jam dalam lemari es.
    2. Panggang sampai matang. Sajikan dengan kol, nanas, dan selada.

    Untuk 2 porsi

  • Resep Steak Sapi Lada Hitam

    Resep Steak Sapi Lada Hitam

    Tenderloin adalah bahan utama yang dipakai dalam membuat steak sapi lada hitam. Dengan pelengkap baby buncis, paprika merah, koi, dan saus siap pakai steak sapi lada hitam dapat Anda sajikan segera. Copas resepnya yuk!
    BAHAN:
    • 200 gr daging sapi has (tenderloin)
    • 1 sdt lada hitam, tumbuk kasar
    • 1 sdt kecap manis
    • 1 sdt minyak zaitun
    • 1 sdm saus tomat
    • 1 sdm kecap inggris
    • 3 sdm minyak wijen
    • 1/4 sdt garam
    • 1/4 sdt kaldu sapi bubuk (beef powder)
    • 1 siung bawang putih, haluskan
    SAUS:
    • Saus sambal botolan
    • Saus tomat botolan
    PELENGKAP:
    • 25 gr koi, potong kotak
    • 25 gr baby buncis, potong ujungnya
    • 25 gr paprika merah, potong kotak
    • 1 sdm minyak zaitun
    • 1/4 sdt garam
    CARA MEMBUAT STEAK SAPI LADA HITAM:
    1. Taruh daging di atas talenan, lalu pukul-pukul dengan alat pemukul daging hingga daging pipih.
    2. Ambil wadah, lumuri dengan lada, saus tomat, kecap manis, minyak zaitun, bawang putih, kecap inggris, garam, dan beef powder sambil diremas-remas agar bumbunya meresap. Diamkan selama 15 menit.
    3. Panaskan wajan khusus untuk menggoreng steak yang sudah diisi minyak wijen, masukkan daging beserta bumbunya, masak sambil dibolak-balik agar setiap sisinya matang, angkat.
    4. Sajikan steak lada hitam bersama saus dan pelengkapnya selagi hangat.
    PELANGKAP:
    1. Masukkan minyak zaitun, lalu tumis kol, baby buncis, paprika merah, dan garam hingga setengah layu.

    INFO:
    Persiapan: 5 menit
    Memasak: 10-15 menit

  • Resep Beef Steak Oriental Mie

    Resep Beef Steak Oriental Mie

    BAHAN-BAHAN:
    150 g tenderloin, pipihkan
    Air secukupnya
    3 sdm saus hoisin
    1 sdm anggur merah cuka
    Minyak sayur secukupnya
    1 buah mentimun
    1 buah paprika merah, potong tipis
    1 batang daun bawang
    50 g mie
    Coliander secukupnya, cincang
    CARA MEMBUAT BEEF STEAK ORIENTAL & MIE:
    1. Campurkan air, saus hoisin dan cuka anggur sampai merata, sisihkan.
    2. Panaskan wajan anti lengket di atas api, lumuri dengan sedikit minyak.
    3. Tambahkan mentimun, paprika, dan daun bawang, masak dan aduk selama 1 menit. Masukkan mie, ketumbar, dan setengah campuran hoisin.
    4. Pada wajan lain, panaskan di atas api sedang sambil olesi sedikit minyak, masukkan irisan daging sapi yang telah di lumuri lada dan garam. Bolak-balik hingga matang sesuai selera, angkat, lalu tiriskan.
    5. Atur dalam platter steak di bawah, sedangkan mie di atas berikut paprika.
    Siram dengan cairan sisa pembakaran.

  • Resep Sapi Bumbu Mongolia

    Resep Sapi Bumbu Mongolia

    BAHAN:
    100 gram sapi fillet (tenderloin)
    20 gram paprika merah, potong segitiga
    10 gram paprika hijau, potong segitiga
    20 gram wortel, potong memanjang
    20 gram lobak, potong memanjang
    SAUS:
    1 sdm saus hoisin (pasta kedelai+rempah+cabai merah—sering dijumpai di daerah pecinan)
    2 sdm saus tomat
    2 sdm wijen
    1 sdt mushroom soy
    2 sdt minyak wijen
    1 sdt gula pasir
    1 sdt penyedap rasa
    Air secukupnya
    CARA MEMBUAT SAPI BUMBU MONGOLIA:
    1. Goreng sapi fillet setengah matang, sisihkan.
    2. Campur semua bahan saus hingga rata, sisihkan
    3. Tumis paprika merah, paprika hijau,wortel, dan lobak hingga harum.
    4. Campurkan saus ke dalam tumisan.
    5. Masukkan daging fillet, masak hingga matang.
    6. Sajikan diatas hot plate untuk satu orang.

  • Resep Combo Hot Rock

    Resep Combo Hot Rock

    COMBO HOT ROCK (NEW YORK)
    BAHAN :
    180 gram tenderloin
    150 gram dada ayam
    1/2 udang raja (king prawn)
    100 gram kentang
    Aneka sayuran (mix vegetables)
    BAHAN SUSU:
    Saus BBQ
    50 ml saus tomat
    20 ml pasta tomat
    30 gram bawang bombai
    10 gram bawang putih
    20 ml mustard
    20 ml saus lea & perin’s
    35 gram gula putih
    3 lembar daun bay
    15 gram garam
    CARA MEMBUAT (MENGOLAH BAHAN SUSU) :
    1. Tumis bawang putih dan bawang bombai sampai harum, kemudian tambahkan pasta tomat dan saus tomat.
    2. Tambahkan mustard dan saus lea & perin’s, lalu masak sambil diaduk.
    3. Masukkan gula putih dan garam.
    4. Hidangkan saus BBQ.
    SAUS BLACK PAPPER :
    50 ml demiglace
    10 gram lada hitam
    10 gram margarin
    10 gram beef stock
    10 gram bawang putih
    2 lembar daun bay
    15 ml cream
    Gula putih secukupnya
    Garam secukupnya
    CARA MEMBUAT SAUS BLACK PAPPER :
    1. Bawang putih dicincang halus, lalu ditumis sampai harum.
    2. Tambahkan lada hitam, tumis hingga harum.
    3. Masukkan demiglace, masak sampai mendidih.
    4. Campurkan daun bay, beef stock, gula, garam, dan cream.
    5. Hidangkan black pepper sauce.
    SAUS MUSHROOM
    50 ml demiglace
    50 gram mushroom
    10 gram margarin
    15 gram bawang putih
    15 gram bawang bombai
    2 lembar daun bay
    10 gram beef stock
    Garam secukupnya
    Gula putih secukupnya
    Merica secukupnya
    20ml cream
    CARA MEMBUAT SAUS MUSHROOM :
    1. Tumis bawang putih, bawang bombai, dan daun bay.
    2. Blender demiglace dan mushroom sampai halus.
    3. Campurkan tumisan dengan bahan yang diblender, masak di atas api hingga mendidih.
    4. Masukkan beef stock, garam, gula putih, merica, dan cream.
    5. Hidangkan mushroom sauce.
    MIX VEGETABLES :
    BAHAN :
    20 gram irisan wortel
    20 gram irisan jagung
    20 gram irisan zucchini
    10 gram irisan bawang bombai
    Garam secukupnya
    Gula putih secukupnya
    Merica secukupnya
    CARA MEMBUAT SAUS MUSHROOM :
    1. Tumis bawang bombai sampai harum, kemudian tambahkan wortel, jagung, dan zucchini
    2. Tambahkan garam, gula dan merica