Tag: tepung kanji

  • Resep Jongkong Surabaya

    Resep Jongkong Surabaya

    BAHAN:
    • 250 gram tepung beras
    • 150 gram tepung kanji
    • 200 gram gula pasir
    • 1/2 sendok teh garam
    • 800 ml santan
    • 100 ml air abu merang
    • pasta pandan secukupnya
    • kelapa parut halus
    CARA MEMBUAT JONGKONG SURABAYA:
    1. Campur tepung beras, kanji, gula pasir, dan santan sedikit demi sedikit. sampai tidak berbutir-butir.
    2. Bagi adonan menjadi dua bagian. Satu bagian masukkan pasta pandan, satu bagian lagi dicampur dengan air abu. L
    3. Kukus adonan selapis demi selapis bergantian dalam loyang ukuran 18x18x7cm
    4. Setelah adonan habis, kukus kembali 30 menit. Angkat dan dinginkan kemudian potong-potong. Hidangkan kelapa parut kukus

    Untuk 30 potong

  • Resep Lumpia Bebek Krispi

    Resep Lumpia Bebek Krispi

    Aneka sajian masakan, kudapan, dari daging bebek sangat beragam. Yuk..kita membuat lumpia bebek krispi.
    BAHAN:
    • 1 ekor bebek (700 g)
    • 1 sdm garam
    • 2 sdt merica bubuk
    • 2 siung bawang putih, haluskan
    • 2 sdm angciu
    • 4 sdm jahe, memarkan
    • 2 batang daun bawang, iris 2 cm
    • 3 butir pekak
    • 3 cm kayu manis
    • 2 lembar bay leaf
    • 2 sdm tepung kanji
    • 2 sdm saus tiram
    • 1 sdm madu
    • 1 sdm saus hoisin
    • Wortel dan mentimun, potong seperti korek api
    • Minyak goreng secukupnya
    CARA MEMBUAT LUMPIA BEBEK KRISPI:
    1. Campur bawang putih, angciu, garam dan merica. Oleskan di seluruh badan dan rongga bebek.
    2. Masukkan jahe, daun bawang, pekak, bay leaf, kayu manis ke dalam badan bebek.
    Letakkan bebek dalam pinggan tahan panas.
    3. Kukus bebek selama 1 jam, angkat, gantung bebek agar kandungan airnya hilang.
    Ambil cairan yang keluar dari bebek, saring.
    4. Saus: Campur 150 ml cairan bebek dengan tepung kanji, saus tiram dan madu.
    Aduk rata, masak hingga mendidih, angkat.
    5. Goreng bebek hingga kecokelatan, angkat, iris tipis dagingnya. Tumis irisan daging bebek, mentimun, wortel dan saus hoisin. Aduk rata, angkat.
    6. Bungkus bebek tumis dengan rice papper, gulung, kukus sebentar. Angkat, sajikan dengan saus.

  • Resep Fillet Chicken Mushroom

    Resep Fillet Chicken Mushroom

    Merupakan menu perpaduan dua bahan utama yaitu fillet dada ayam dengan jamur kancing, dan beberapa bahan lain seperti, tepung, telur ayam, saus tomat, dan beberapa bumbu pelengkap. Berikut resep lengkapnya.
    BAHAN:
    • 200 gr daging ayam fillet bagian dada
    • 100 gr tepung kanji
    • 150 gr tepung terigu
    • 100 ml air
    • 500 ml minyak goreng
    • 1 butir telur ayam, kocok
    • 1/2 sdt kaldu ayam bubuk (chicken powder)
    • 1/2 sdt garam
    • 1/4 sdt merica
    SAUS:
    • 100 gr jamur kancing kalengan
    • 1 siung bawang putih, haluskan
    • 1/2 sdm kecap manis
    • 1 sdm kecap asin
    • 1 1/2 sdm saus tomat
    • 1 sdm mustard
    • 1 sdm minyak zaitun
    • 1/2 sdm gula
    • 200 ml air
    PELENGKAP:
    • 50 gr selada
    • 50 gr wortel serut
    CARA MEMBUAT FILLET CHICKEN MUSHROOM:
    1. Masukkan daging ke dalam wadah, lalu lumuri dengan garam, merica, dan kaldu ayam bubuk dengan cara dibolak-balik hingga bumbu tercampur rata.
    2. Masukkan telur, air, dan satu sendok tepung kanji ke dalam wadah, aduk-aduk.
    3. Masukkan daging ke dalam campuran telur, aduk rata dan diamkan sekitar 15 menit agar bumbu meresap.
    4. Campurkan dan aduk rata kedua jenis tepung dalam satu wadah, kemudian gulingkan daging ayam ke dalam campuran tepung hingga merata. Tepuktepuk.
    5. Selanjutnya, celupkan kembali daging ayam ke campuran telur, lalu gulingkan ke tepung.
    6. Siapkan minyak dalam wajan, lalu goreng ayam sampai berubah warnanya menjadi kuning kecokelatan sambil sesekali dibolak-balik agar sisinya matang, angkat dan tiriskan.
    7. Taruh ayam ke atas piring saji, lalu siram dengan sausnya. Sajikan dengan selada dan wortel serut.
    SAUS:
    1. Panaskan minyak goreng, tumis bawang putih hingga harum.
    2. Masukkan air, kecap manis, kecap asin, saus tomat, gula, dan jamur ke dalam tumisan.
    3. Masak sampai kuah mengental. Setelah itu, tambahkan mustard, aduk rata dan matikan api.

    INFO:
    Persiapan 10 menit
    Memasak 15 menit

  • Resep Kue Akar Kelapa Hijau

    Resep Kue Akar Kelapa Hijau

    Merupakan kreasi kue kering dengan berbahan dasar kelapa. Cara membuatnyapun mudah dan praktis. Dengan menambahkan keju dalam adonannya, membuat kue akar kelapa hijua ini semakin gurih. Langsung copas resepnya yuk!
    BAHAN:
    • 5 butir telur
    • 1 1/2 sdt garam
    • 150 gr kelapa setengah tua
    • 75 gr keju cheddar panas
    • 220 gr tepung ketan
    • 25 gr tepung kanji
    • 1 liter minyak goreng
    CARA MEMBUAT KUE AKAR KELAPA HIJAU:
    1. Kelapa diparut agak kasar lalu disangrai.
    2. Kocok telur sampai lembut, masukkan garam, keju, aduk sampai rata.
    3. Tambahkan tepung ketan dan tepung kanji, aduk rata.
    4. Masukkan adonan ke dalam plastik yang diberi spirit bintang.
    5. Masukkan ke dalam minyak goreng dingin, sehingga adonan tertutup minyak goreng sambil disiram-siram.
    6. Setelah mengembang, kecilkan api untuk mematangkan yang di dalam.

  • Resep Bubur Candil Hijau

    Resep Bubur Candil Hijau

    Segar rasanya bila di siang hari nan terik kita menikmati bubur candil, atau biasa disebut jenang candil. Hmm aroma wangi, harum, dan segar dari daun pandan yang berbaur dengan saus begitu menggoda. Bubur candil hijau, merupakan bubur candil seperti biasanya, hanya untuk bubur candil hijau dengan memberi sentuhan warna pada adonan bubur. Yaitu warna hijau. Dan pastinya warna hijau yang kita dapat bukan dari pewarna makanan, namun dengan bahan alami. Penasaran, ingin membuat sendiri bubur cadil hijau, copas resepnya yuuk!
    BAHAN:
    – 200 gr tepung terigu
    – 4 sdm tepung kanji
    – 100 ml air daun suji dari 30 lembar daun suji yang ditumbuk
    – 1 sdm air kapur sirih
    – 3 tetes pewarna hijau
    – 125 ml air hangat
    BAHAN KUAH:
    – 100 ml air daun suji dari 20 lembar daun suji yang ditumbuk
    – 1500 santan dari 1 butir kelapa
    – 300 gr gula pasir
    – 1 1/4 sdt garam
    – 250 gr tepung ketan
    – 25 gr tepung kanji
    BAHAN SAUS:
    – 400 ml santan dari 1/2 butir kelapa
    – 1/2 sdt garam
    – 2 lembar daun pandan
    CARA MEMBUAT BUBUR CANDIL HIJAU:
    1. Aduk bahan candil hingga kalis, bulatkan lalu rebus dalam air mendidih hingga terapung. Sisihkan.
    2. Didihkan santan, air daun suji, gula dan garam sambil diaduk. Ambil satu sendok sayur lalu tuang ke dalam campuran tepung ke-tan dan tepung kanji yang telah dicairkan dengan 100 ml air.
    3. Tuang campuran tepung ke dalam rebusan kuah, tambahkan candil, aduk rata. Angkat.
    4. Setelah dingin tuang ke atas bubur.

  • Resep Onde-Onde Cokelat Keju

    Resep Onde-Onde Cokelat Keju

    Merupakan variasi dari kue onde-onde. Biasa bagian isi kue onde-onde adalah adonan kacang hijau yang telah dihaluskan, kali ini kita mencoba berkreasi dengan bahan lain untuk bagian isi. Yaitu campuran keju parut dan cokelat chip. Cara lengkap membuatnya ada dalam resep onde-onde cokelat keju, berikut.
    BAHAN:
    • 125 gr tepung ketan Rose Brand
    • 1 sdm tepung kanji
    • 40 gr gula pasir
    • 50 ml santan kental
    • 1/2 sdt garam
    • Wijen secukupnya
    • Minyak goreng secukupnya
    ISI:
    • 50 gr cokelat chip
    • 50 gr keju cheddar, parut
    CARA MEMBUAT ONDE-ONDE COKELAT KEJU:
    1. Campur tepung ketan, tepung kanji, gula pasir dan garam, aduk rata. Tuang santan kental sedikit demi sedikit sambil terus diaduk hingga kalis dan dapat dibentuk.
    2. Ambil 1 sdm adonan, pipihkan dan isi dengan campuran cokelat chip dan keju parut, rapatkan dan bentuk bulat.
    3. Celupkan dalam air kemudian gulingkan di atas wijen.
    4. Goreng dalam minyak panas dengan api sedang sambil sesekali diaduk. Goreng hingga mengapung dan berwarna kecokelatan, angkat dan tiriskan. Sajikan hangat.

    Untuk 15 buah

  • Resep I Fu Mie Seafood

    Resep I Fu Mie Seafood

    Merupakan menu yang berasal dari negara Cina, yang sudah populer di negara kita. Yaitu mie yang dikombinasikan dengan beberapa makanan laut. Cara membuatnya, praktis, mudah, dan tidak ribet. Bagi Anda yang ingin mencoba menyajikan menu ini sebagai makan malam bersama keluarga tercinta, resep berikut sebagai panduan.
    BAHAN:
    • I Fu Mie (seduh mie telor dengan air panas, tiriskan, goreng dengan minyak panas sampai kering)
    • 1 buah bawang bombay, dipotong panjang
    • 2 siung bawang putih, dicincang
    • 2 cm jahe, dimemarkan
    • 100 gram udang jerbung, dikupas, sisakan ekornya
    • 250 gram cumi, dipotong-potong, dikerat
    • 5 buah bakso ikan, dipotong-potong
    • 150 gram sawi putih, dipotong-potong
    • 150 gram kembang kol, dipotong-potong
    • 50 gram kapri, dipotong-potong
    • 150 gram wortel, dipotong-potong
    • 2 batang daun bawang, dipotong serong agak besar
    • 3 buah jamur hioko, direndam air panas, dipotong-potong
    • 150 gram jagung muda, dipotong 2 bagian
    • 1/2 sendok teh merica bubuk
    • 500 ml kaldu sapi
    • 2 sendok makan minyak wijen
    • 2 sendok makan minyak goreng
    • 2 sendok makan tepung kanji, dilarutkan dengan sedikit air
    • 1 sendok makan angciu -1 sendok makan kecap ikan
    • 2 sendok makan kecap asin
    • 1 1/2 sendok makan garam
    CARA MEMBUAT I FU MIE SEAFOOD:
    1. Panaskan minyak goreng. Tumis bawang bombay, bawang putih, dan jahe sambil
    diaduk hingga harum. Masukkan udang, cumi, dan bakso sambil diaduk hingga
    berubah warna.
    2. Masukkan sayuran, aduk hingga setengah layu.
    3. Tambahkan garam, merica, angciu, kecap ikan, dan kecap asin. Aduk rata. Tuangkan kaldu.
    4. Setelah matang, tambahkan minyak wijen dan kentalkan dengan larutan tepung kanji yang ditambah sedikit air.
    5. Aduk rata. Angkat. Panas-panas, siramkan di atas ifumi.

  • Resep Kue Talam Cokelat Pandan

    Resep Kue Talam Cokelat Pandan

    Variasi kue talam dengan dua lapis warna, coklat yang dihasilkan dari bahan cokelat bubuk, hijau pewarna makanan pilihan. Yuuk.. kitamulai membuatnya. Resep, bahan, dan cara membuatnya sebagai berikut;
    LAPISAN COKELAT:
    •225 gr tepung beras Rose Brand
    • 50 gr tepung kanji
    • 25 gr cokelat bubuk Java Cocoa
    • 1 liter santan encer
    • 300 gr gula pasir
    • 1/2 sdt garam
    LAPISAN HIJAU:
    • 75 gr tepung kanji
    • 3 sdm tepung beras
    • 500 ml santan encer
    • 50 gr gula pasir
    • 1/4 sdt garam
    • 2 tetes pewarna hijau
    CARA MEMBUAT KUE TALAM COKELAT PANDAN:
    1. Lapisan Cokelat: Didihkan santan, gula pasir, dan garam, sambil terus diaduk hingga mendidih. Diamkan hingga hangat kuku, sisihkan. Campurkan tepung beras dan tepung kanji. Larutkan dengan campuran santan sedikit demi sedikit sambil diaduk rata hingga licin. Tuang adonan ke dalam cetakan kue talam yang telah dipanaskan dan, diolesi minyak goreng, hingga setinggi 1/4 cetakan. Kukus selama 15 menit hingga matang, sisihkan
    2. Lapisan Hijau: Rebus santan, gula pasir, dan garam hingga mendidih sambil terus diaduk hingga mendidih, tuang ke dalam campuran tepung beras dan tepung kanji sambil diaduk rata. Tambahkan pewarna hijau, aduk rata. Tuang ke atas lapisan cokelat, kukus lagi selama 10 menit hingga matang, angkat dan dinginkan
    3. Keluarkan kue dari dalam cetakan, susun di atas piring saji
    4. Kue Talam Cokelat Pandan siap disajikan

    Untuk 20 buah

  • Resep Kroket Ubi Muncrat

    Resep Kroket Ubi Muncrat

    Banyak variasi olahan kudapan berbahan ubi jalar. Dengan penambahan bahan yaitu tepung roti, kelapa parut, tepung kanji, jadilah kudapan “Kroket ubi muncrat”. Proses yang sama seperti halnya kalau kita membuat kroket berbahan kentang. Penasaran bagaimana membuatnya, simak resep berikut!
    BAHAN:
    • 500 gr ubi jalar putih, kukus, tumbuk halus
    • 3 sdm tepung kanji
    • 75 gr kelapa parut
    • 1/4 sdt garam
    • 2 butir telur, kocok lepas
    • Tepung roti secukupnya
    • Minyak untuk menggoreng
    ISI:
    • Gula merah secukupnya, cincang Kasar
    CARA MEMBUAT KROKET UBI MUNCRAT:
    1. Campur ubi, tepung kanji, kelapa parut, dan garam sambil diaduk rata
    2. Ambil 50 gr adonan, pipihkan dan isi dengan gula merah. Rekatkan kembali kemudian bentuk lonjong
    3. Celupkan adonan ke dalam telur dan gulingkan ke dalam tepung roti
    4. Goreng kroket hingga kecokelatan, angkat dan tiriskan. Sajikan Kroket Ubi Muncrat selagi hangat

    Untuk 12 buah

  • Resep Tahu Kukus Isi Udang

    Resep Tahu Kukus Isi Udang

    BAHAN:
    • Tahu putih 10 buah
    ISI:
    • Tahu putih 150 g
    • Udang, cincang 250 g
    • Wortel, potong dadu 2 buah
    • Bawang putih, haluskan 3 siung
    • Bawang merah, haluskan 5 slung
    • Tepung kanji 1 sdm
    • Garam 1 sdm
    • Telur ayam 1 butir
    • Tepung terigu 250 g
    • Air 200 ml
    • Minyak goreng secukupnya
    CARA MEMBUAT TAHU KUKUS ISI UDANG
    1. Potong tahu menjadi bentuk segitiga, ben lubang di tengahnya. Sisihkan.
    2. Isi: Haluskan tahu, dengan udang cincang wortel, tepung kanji dan bumbu-bumbu. Aduk rata.
    3. Isikan bahan isi ke dalam tahu, kukus hingga matang. Angkat.
    4. Hidangkan panas.

    Untuk 10 buah

    INFO:
    Kalori : 198 Kal
    Protein : 9,8 g
    Kalsium : 103,5 mg