Tag: wortel

  • Resep Spagetti Bolognaise

    BAHAN-BAHAN:
    PASTA:
    – 227 gram spaghetti
    – 1 sendok teh garam
    – 2 sendok makan minyak
    SAUS:
    – 200 gram daging sapi, cincang
    – 100 gram bawang bombay, cincang
    – 300 gram tomat, seduh air mendidih, kupas, cincang
    – 1 buah wortel, cincang halus
    – 1 siung bawang putih, memarkan
    – 2 sendok makan pasta tomat
    – 100 cc air
    – 1 sendok teh garam
    – 1 sendok teh gula pasir
    – 1/2 sendok teh basil
    – 1/2 sendok teh oregano
    – 2 sendok makan keju parmesan
    CARA MEMBUAT SPAGETTI BOLOGNAISE:
    1. Pasta: didihkan air yang banyak, lalu tambahkan garam dan minyak.
    2. Masukkan spaghetti, rebus sampai matang dan lunak kira-kira 15 menit, sambil sekali-sekali diaduk,
    lalu angkat, tiriskan.
    3. Saus: tumis bawang putih dan bawang bombay sampai layu, lalu masukkan tomat dan wortel,
    aduk sampai layu.
    4. Masukkan daging sapi, aduk sampai berubah warna, lalu tuangi air, aduk rata.
    5. Masukkan pasta tomat, masak sampai matang dan mengental.
    6. Tambahkan garam, gula, basil, dan oregano, aduk rata.
    7. Taruh pasta di atas piring, tuangi dengan sausnya, dan taburi atasnya dengan sebagian keju parmesan.
    Untuk 5 orang.

  • Resep Nasi Goreng Kari Kambing

    Resep Nasi Goreng Kari Kambing

    BAHAN:
    300 gram nasi putih pera
    150 gram daging kambing, iris tipis
    75 gram wortel, potong dadu 1×1 cm
    50 gram buncis manis, potong 1 cm
    1 sdm minyak samin
    11/2 sdm minyak goreng
    BUMBU:
    3 lembar daun jeruk
    1 batang serai, memarkan
    1/2 cm jahe, memarkan
    2 siung bawang putih, memarkan
    2 butir bawang merah, memarkan
    1/4 sdt kunyit bubuk
    11/2 sdm bumbu kari bubuk
    3/4 sdt merica bubuk
    3/4 sdt garam
    2 sdm Kecap Manis Bango
    CARA MEMBUAT NASI GORENG KARI KAMBING:
    1. Panaskan minyak goreng, tumis daun jeruk, serai, jahe dan bawang hingga harum. Masukkan daging kambing,
    wortel dan buncis, masak hingga daging berubah warna.
    2. Masukkan nasi putih, aduk rata.
    3. Tambahkan minyak samin, kunyit bubuk, bumbu kari bubuk, merica dan garam, aduk rata.
    4. Tambahkan kecap manis Bango, aduk rata. Masak nasi hingga beruap dan matang. Angkat dan sajikan hangat.

    Untuk ± 3 porsi

    TIP:
    Taburkan kenari panggang pada nasi goreng untuk citarasa lebih ezat.

  • Resep Sup Tomat Kerang Seafood

    Resep Sup Tomat Kerang Seafood

    BAHAN:
    3 buah tomat, blender
    2 sendok makan margarine
    1 buah bawang Bombay, potong-potong
    3 siung bawang putih, cincang
    2 lembar daun salam
    1 liter air
    2 batang wortel, potong dadu kecil
    2 buah kentang, kupas potong dadu kecil
    300 gram udang sedang, kupas sisakan ekornya
    300 gram kerang hijau
    300 gram kerang putih
    250 gram daging ikan kakap
    1 sendok teh garam, 1 sendok teh merica bubuk
    1 sendok makan gula pasir
    TABURAN:
    Peterseli cincang
    CARA MEMBUAT SUP TOMAT KERANG SEAFOOD:
    1. Panaskan margarine, tumis bawang Bombay dan bawang putih hingga harum, masukkan daun salam
    dan air, didihkan.
    2. Masukkan wortel dan kentang, masak hingga matang.
    3. Masukkan udang, kerang hijau, kerang putih, kakap, garam, merica dan gula pasir, masak hingga matang,
    tambahkan tomat yang telah dihaluskan, aduk rata, masak sebentar, angkat.
    4. Sajikan hangat, taburi dengan peterseli cincang.

    Catatan : untuk : 6 orang.

  • Resep Ayam Panggang Khas Selandia Baru

    Resep Ayam Panggang Khas Selandia Baru

    BAHAN :
    120 gram dada ayam
    20 gram bubuk paprika
    100 gram wortel
    80 gram Pakchoy
    80 gram bawang bombai
    50 gram paprika hijau
    80 gram danish blue cheese
    50 cc white wine
    100 cc krim
    Merica secukupnya
    Garam secukupnya
    CARA MEMBUAT AYAM PANGGANG KHAS S*ANDIA BARU (NEW ZEALAND) :
    1. Bumbui dada ayam dengan garam, merica, dan bubuk paprika, lalu dipanggang.
    2. Potong sayuran berbentuk dadu, kemudian rebus dan tiriskan.
    3. Tumis bawang bombai yang telah dicincang, lalu tambahkan white wine krim dan danish blue cheese.
    4. Kocok hingga keju tercampur dan beri garam dan merica secukupnya.
    S . Sajikan selagi hangat.

  • Resep New Zealand Soup

    Resep New Zealand Soup

    BAHAN :
    Daging sapi
    Paprika hijau
    Bawang bombai
    Bawang putih
    Wortel
    Kentang
    Mexican chili powder
    Magi cube
    Pasta tomat
    Bubuk paprika
    Taragon dry
    Terigu (untuk pengental)
    CARA MEMBUAT NEW ZEALAND SOUP (NEW ZEALAND) :
    1. Potong-potong daging sapi dalam ukuran kecil.
    2. Potong-potong paprika,wortel, kentang, dan bahan lain.
    3. Iris bawang bombai dan bawang putih.
    4. Masukkan semua bahan ke dalam air mendidih secara bertahap.
    5. Tambahkan terigu.
    6. Angkat, sajikan.

  • Resep Cumi Bakar Isi Ayam

    Resep Cumi Bakar Isi Ayam

    BAHAN:
    3 ekor cumi besar, buang tinta, kulit,tulang dan bersihkan selaputnya
    1 sdm air jeruk nipis
    1/2 sdt garam
    1/2 sdt merica bubuk
    BAHAN ISI:
    150 gram ayam cincang
    1 buah wortel, potong dadu kecill
    1 batang daun bawang, iris tipis
    1 batang daun seledri, cincarig
    1 sdm saus teriyaki
    1/2 sdt merica bubuk hitam ^.
    Garam secukupnya
    BUMBU UNTUK OLESAN:
    1 sdm margarin
    4 butir bawang merah, haluskan
    3 siung bawang putih, haluskan
    5 buah cabai merah keriting, haluskan
    1/2 sdt garam
    1 sdt gula pasir
    1 sdm kecap manis
    50 ml air
    CARA MEMBUAT CAMI BAKAR ISI AYAM:
    1. Lumuri cumi dengan air jeruk nipis, garam, dan merica bubuk. Diamkan selama 15 menit.
    2. Isi: Campur semua bahan isi menjadi satu, aduk hingga tercampur rata.
    3. Bumbu Olesan: Panaskan margarin, tumis bawang putih, bawang merah dan cabai merah hingga harum, lalu
    tuangkan air. Tambahkan garam, gula pasir, dan kecap manis. Masak hingga air menyusut dan bumbu matang.
    4. Isi badan cumi dengan adonan isi hingga hampir penuh, lalu tutup dengan kepala cumi, semat kepalanya dengan
    lidi. Kukus cumi selama 20 menit, lalu angkat dan dinginkan.
    5. Bakar cumi sambil dioles dengan bumbu, hingga berwarna kecokelatan.
    6. Angkat dan sajikan.

    Hasil 3 porsi

  • Resep Bbq Beef (New Zealand)

    Resep Bbq Beef (New Zealand)

    BAHAN :
    1 kg iga sapi
    100 gram tomato sauce
    1 buah bawang bombai
    50 gram wortel
    5 gram lada hitam
    10 gram bawang putih
    1 sdm smoke liquid
    Garam secukupnya
    2 liter air
    Seledri secukupnya
    CARA MEMBUAT BBQ BEEF (NEW ZEALAND) :
    1. Rebus semua bahan dengan api kecil lebih kurang 3 jam sampai iga empuk.
    2. Iga satu buah dengan berat sekitar 350 gram, dibakar.
    3. Mix vegetables 100 gram ditumis dengan pakcoy, jamur kuping dan 1 cangkir BBQ sauce
    4. Ribs disajikan dengan hot plate memakai BBQ sauce dan mashed potato.

  • Resep Udang Gulung Bumbu Wijen

    Resep Udang Gulung Bumbu Wijen

    BAHAN KULIT (KOCOK RATA):
    2 butir telur
    1 sdm air
    1/4 sdt merica bubuk
    1/4 sdt garam
    Minyak goreng secukupnya
    ISI:
    2 buah wortel, kupas bersih biarkan utuh
    200 gram udang cincang
    40 gram, tepung maizena
    50 ml santan kental
    1 sdm seledri cincang
    5 siung bawang putih, cincang halus
    2 siung bawang merah, cincang halus
    1 sdt merica bubuk
    2 sdm minyak wijen
    1/2 sdt kecap asin
    1/2 sdt gula pasir
    Garam secukupnya
    PENCELUP(KOCOK RATA):
    1 butir telur
    1 sdm air
    1/4 sdt garam
    CARA MEMBUAT UDANG GULUNG BUMBU WIJEN:
    1. Kulit : bagi dua adonan telur, dadar tipis dengan pandadar anti lengket sampai matang, angkat sisihkan
    2. Isi : campur semua bahan kecuali wortel, aduk rata, bagi adonan menjadi dua bagian
    3. Bentangkan selembar telur dadar, taruh atasnya dengan 1 bagian bahan isi, ratakan, taruh wortel pada bagian pinggir gulung perlahan. Taruh udang gulung diatas plastic, gulung lalu ikat kedua ujung plastik dengan tali. Kukus selama 15 menit, angkat buka plastik, biarkan uap panas hilang. Celupkan udang gulung pada bahan pencelup goreng dalam minyak panas dan banyak sampai matang, angkat tiriskan
    4. Potong-potong, sajikan hangat

    Hasil 12 potong

  • Resep Oxtail Soup

    Resep Oxtail Soup

    BAHAN:
    1 kg buntut sapi, potong-potong,cuci bersih
    200 gram wortel, potong-potong
    3 batang daun bawang, potong-potong
    2 buah tomat merah, 1 belah 4
    1 buah bawang bombai, iris tipis
    1 sdt kaldu bubuk rasa sapi
    1 sdm gula pasir
    Garam secukupnya
    3 liter air
    Bawang merah secukupnya
    BUMBU HALUS:
    8 siung bawang putih
    1 sdt merica bubuk
    CARA MEMBUAT OXTAIL SOUP:
    1. Didihkan 800 ml air, masukkan buntut sapi rebus selama 15 menit, angkat buang airnya lalu cuci bersih. Lakukakn sebanyak 2 kali.
    2. Didihkan sisa air tambahkan bumbu halus, kaldu bubuk, bawang bombai, gulai pasir dan garam masak dengan api sedang sambil sesekali diaduk sampai daging empuk. Masukkan wortel, masak sampai matang. Masukkan daun bawang dan tomat sesaat sebelum diangkat.
    3. Sajikan hangat dengan taburan bawang goreng.

    TIP:
    Jika air berkurang sementara buntut belum empuk, tambahkan air panas.
    Pilih buntut sapi yang banyak dagingnya.

  • Resep Half Baby Chicken

    Resep Half Baby Chicken

    BAHAN :
    300 gram Sayur
    100 gram Bawang goreng
    100 gram Brokoli
    100 gram Wortel
    50 gram Kembang kol
    50 gram Buncis
    ½ ekor Ayam
    BBQ saus secukupnya
    Herp saus secukupnya
    CARA MEMBUAT HALF BABY CHICKEN (CALIFORNIA) :
    1. Bersihkan ayam, panggang hingga matang.
    2. Rebus brokoli, kembang kol, buncis, dan wortel, sisihkan.
    3. Lumuri ayam dengan BBQ saus
    4. Diamkan selama 24 jam
    5. Lumuri kembali dengan BBQ saus dan herp saus panggang sebentar .
    6. Sajikan dengan sayuran rebus dan kentang sesuai selera.