Category: Kue Basah

  • Resep Mangkuk Singkong Saus Pandan

    Resep Mangkuk Singkong Saus Pandan

    BAHAN :
    300 gram singkong parut kasar
    3 buah nangka, dipotong kotak
    200 gram kelapa parut kasar
    3/4 sendok teh garam
    BAHAN SAUS :
    250 ml santan dari 1/2 butir kelapa
    50 ml air suji (dari 30 lembar daun suji dan 2 lembar daun pandan)
    60 gram gula pasir
    1 1/2 sendok makan tepung maizena dan 1 sendok makan air, dilarutkan untuk pengental
    CARA MEMBUAT MANGKUK SINGKONG SAUS PANDAN :
    1. Aduk rata singkong parut kasar, nangka, kelapa parut, dan garam.
    2. Cetak di cetakan talam yang dioles minyak. Kukus 25 menit sampai matang.
    3. Saus: rebus santan, air suji, dan gula pasir sambil diaduk sampai mendidih.
    Kentalkan dengan larutan tepung maizena. Masak sampai kental.
    4. Sajikan singkong dengan sausnya.

    Untuk 30 buah

  • Resep Bolu Pisang

    Resep Bolu Pisang

    BAHAN :
    • Telur (ambil kuningnya) 6 butir
    • Gula pasir 125 gram
    • Vanili 1 sendok teh
    • Garam secukupnya
    • Pisang raja (kupas, haluskan) 6 buah
    • Tepung terigu 75 gram
    • Tepung maizena 25 gram
    • Baking powder 1 sendok the
    (tepungterigu,maizena dan baking powder diayak jadi satu)
    • Santan 150 cc
    • Mentega (didihkan dengan santan) 125 gram
    • Kismis (belah dua) 75 gram
    CARA MEMBUAT BOLU PISANG :
    • Kocok telur, gula, vanili dan garam, sampai kental dan berwarna putih. Masukkan pisang secara bergantian dengan tepung terigu dan santan yang telah didihkan dengan margarine sedikit demi sedikit, sambil aduk perlahan dan rata. Masukkan kismis, aduk rata.
    • Olesi cetakan berdiameter 5 cm dengan mentega dan isi dengan adonan, ratakan.
    • Panggang dalam oven panas, sampai matang, keluarkan dari cetakan, setelah dingin hidangkan.

  • Resep Sponge Cake Kulit Renyah

    Resep Sponge Cake Kulit Renyah

    BAHAN :
    150 g tepung terigu
    Sedikit garam
    2 butir telur
    2 kuning telur
    2 putih telur
    240 g gula pasir halus (sebaiknya gula kastor)
    Vanilla extract
    PERALATAN KHUSUS :
    • Loyang bundar bergaris tengah 20 cm dan kertas roti

    • Alasi loyang dengan kertas roti, olesi kertas dengan mentega.
    Panaskan oven hingga 170°C. Ayak tepung dan garam 3 kali.

    • Membuat adonan kocok dengan mikser kecepatan sedang: 2 butir telur dan 2 kuning telur
    serta 1/2 bagian gula pasir halus hingga mengembang dan kental.
    Jika pengocok diangkat adonan akan membentuk pita yang lebar.
    • Dalam wadah terpisah, kocok 2 putih telur hingga mengembang.
    Masukkan sisa gula sesendok demi sesendok sambil kocok terus hingga
    membentuk puncak tumpul
    • Masukkan putih telur dan tepung bergantian ke dalam adonan kuning telur.
    Aduk balik (fold) dengan spatula. Tuang adonan ke dalam loyang.
    • Memanggang: panggang selama kurang lebih 45 menit sampai permukaan kembali jika ditekan.
    • Mendinginkan: biarkan dingin diatas rak kawat.
    Setelah dingin, lepaskan pinggimya dengan bantuan pisau lalu keluarkan kue.
    • Menyajikan: sajikan dengan buah segar dan krim kocok (whipped cream).

    Info nutrisi per porsi
    Energi: 157,8 kalori
    Karbohidrat: 25 g
    Lemak: 4,8 g
    Kolesterol: 111 mg

    Untuk 12 porsi
    Persiapan: 20 menit
    Memanggang: 30 menit

    TIPS SPONGE CAKE KULIT RENYAH :
    Gula yang banyak membuat kulit cake ini jadi lebih renyah.
    Sajikan polos dengan krim kocok dan buah segar.

  • Resep Sus Isi Ganda

    Resep Sus Isi Ganda

    SUS ISI GANDA
    “Sus isi ganda” ini sangat istimewa.
    Keistimewaannya terletak pada isinya yang terdiri dari dua rasa sekaligus 2 warna pula.
    Hingga siapa pun yang melihat bakal tergiur, Nah, selamat mencoba
    BAHAN :
    • 100 gram margarin
    • 200 ml air
    • 1/4 sendok teh garam
    • 120 gram tepung terigu protein tinggi
    • 4 butir telur
    BAHAN ISI :
    200 ml susu cair
    60 gram gula pasir
    1 sendok makan tepung maizena
    2 kuning telur
    2 sendok makan rhum
    300 gram buttercream
    1/2 sendok teh cokelat pasta
    50 gram cokelat masak pekat, dilelehkan
    50 gram cokelat masak putih, dilelehkan
    CARA MEMBUAT SUS ISI GANDA :
    1. Rebus margarin, air, dan garam sambil diaduk sampai mendidih.
    2. Masukkan tepung terigu. Aduk sampai kalis. Angkat dan biarkan hangat.
    3. Tambahkan telur satu per satu sambil dikocok rata.
    Masukkan dalam kantung plastik segitiga beri spuit.
    4. Semprot panjang 7 cm di loyang yang dioles margarin.
    5. Oven 30 menit dengan suhu 200 derajat Celsius.
    6. Isi: panaskan susu cair, gula pasir, dan tepung maizena sambil diaduk
    sampai meletup- letup. Matikan api. Tambahkan kuning telur. Aduk rata. Nyalakan api.
    Aduk kembali sampai meletup-letup. Angkat. Biarkan hangat. Tambahkan rhum. Aduk rata.
    7. Tuang sedikit-sedikit ke kocokan buttercream sambil dikocok perlahan.
    8. Ambil 1/3 bagian adonan. Tambahkan cokelat pasta dan cokelat masak pekat leleh.
    Aduk rata. Sisanya tambahkan cokelat masak putih leleh. Aduk rata.
    9. Masukkan bersebelahan ke dalam kantung plastik .segitiga.
    10.Semprot dalam kulit sus dengan spuit bergerigi ke dalam sus yang telah dingin.

    Untuk 30 buah

  • Resep Sponge Cake

    Resep Sponge Cake

    BAHAN :
    90 g tepung terigu
    Sedikit garam
    3 butir telur (besar)
    130 g gula pasir halus (sebaiknya gula kastor)
    PERALATAN KHUSUS :
    Loyang bundar bergaris tengah 20 cm, kertas roti untuk alas Loyang. Panci untuk merebus air.
    ——————
    • Jemur tepung terigu dan ayak 2-3 kali bersama garam.
    • Panaskan oven hingga 180°C. Alasi loyang dengan kertas roti dan olesi dengan mentega, taburi tipis-tipis dengan tepung terigu. Masak air dalam panci hingga mendidih. Atur hingga mangkuk
    berisi telur tidak menyentuh air jika diletakkan di atas panci.
    • Membuat adonan: kocok telur, dengan mixer berkecepatan sedang, masukkan gula secara bertahap ke dalamnya sambil kocok hingga mengembang. Letakkan mangkuk telur di atas panci berisi air mendidih, lalu kocok hingga adonan telur memuai dan berbusa (kurang lebih 5-10 menit).
    Pada saat itu volume adonan telah bertambah besar secara signifikan, warnanya juga memucat dan
    bila pengocok diangkat, adonan akan jatuh perlahan membentuk pita yang lebar.
    Angkat mangkuk telur dari panci dan kocok telur dengan mixer kecepatan sedang (di luar panci air panas) hingga adonan dingin (3-5 menit). Masukkan tepung, aduk balik dengan spatula (*).
    • Memanggang: panggang dalam oven selama 20-25 menit hingga berwarna kecokelatan.
    • Mendinginkan: keluarkan dan dinginkan di atas rak kawat. Setelah dingin, lepaskan pinggirnya dengan bantuan pisau. Keluarkan cake, taruh di atas rak kawat sampai dingin betul.
    • Penyajian: sponge cake bisa disajikan bolos dengan taburan gula halus. Atau untuk dessert yang wah, lapisi dengan krim kocok dan potongan buah segar.
    Tancapkan caramel chips sebagai aksen.
    Caramel chips:
    taruh 100 g gula pasir dalam panci dengan dasar yang tebal.
    Panaskan sambil digoyang sekali-sekali (jangan diaduk) sampai gula meleleh dan berwarna kecokelatan. Tuang ke atas aluminium foil dan ratakan. Patah-patahkan setelah dingin dan mengeras. Taruh di atas potongan sponge cake.

    Untuk 12 porsi
    Persiapan : 20 menit
    Memanggang : 30 menit

    Info nutrisi per porsi
    Energi: 93,5 kalori
    Karbohidrat: 14,2 g
    Lemak: 2,9 g
    Kolesterol: 82,5 mg

    TIPS :
    Penyajian yang sederhana akan membuat cake ini makin menggiurkan.
    Untuk dessert yang ringan dan anggun, sajikan dengan krim kocok dan buah segar
    yang dituangi rum atau Grand Marnier.

    (*) Cara mengaduk yang benar saat membuat sponge dengan spatula atau
    Simak > CARA MENGADUK YANG BENAR (Membuat Sponge )

  • Resep Soufle Kentang

    Resep Soufle Kentang

    BAHAN :
    Mentega 3 sendok makan
    Bawang merah (iris halus) 6 buah
    sosis 4 buah
    susu 2 gelas
    tepung terigu 31/2 sendok makan
    pala bubuk 1 sendok
    kentang rebus (lumatkan) 500 gram
    kuning telur (mixer hingga naik dan kental) 4 butir
    putih telur (mixer hingga kaku) 4 butir
    garam dan merica ……………… secukupnya
    CARA MEMBUAT SOUFLE KENTANG :
    1. Tumis mentega. masukkan bawang merah. tepung terigu, aduk sampai kuning.
    Masukkan susu. garam. merica dan pala ke dalamnya, aduk sampai mendidih.
    angkat dan biarkan dingin.
    2. Masukkan sosis dan kentang yang telah dilumatkan, aduk, masukkan kuning telur, aduk lagi.
    3. Panggang dalam oven yang telah dipanaskan lebih dulu.

  • Resep Genoise ( Chocolate)

    Resep Genoise ( Chocolate)

    CARA MEMBUAT GENOISE ( CHOCOLATE)
    Sama seperti sponge cake, hanya pada akhir
    proses pengadukan, adonan diberi mentega yang dilelehkan.
    Soalnya, cocoa cenderung membuat cake menjadi lebih kaku.
    BAHAN :
    150 g tepung terigu
    6 butir telur
    175 g gula pasir halus
    50 9 cokelat bubuk
    50 g mentega tawar, lelehkan
    PERALATAN KHUSUS :
    Loyang bundar bergaristengah 20 cm, kertas roti untuk alas loyang.

    • Jemur tepung terigu dan ayak 2-3 kali.
    • Panaskan oven hingga 180°C. Alasi loyang dengan kertas
    roti dan olesi dengan mentega, lalu taburi tipis-tipis dengan
    tepung terigu. Didihkan air dalam panci. Atur supaya mangkuk
    berisi telur tidak menyentuh air jika diletakkan di atas panci.

    Membuat adonan: kocok telur, masukkan gula secara bertahap
    ke dalamnya sambil kocok hingga mengembang. Letakkan
    mangkuk telur di atas panci berisi air mendidih, lalu kocok
    hingga adonan telur memuai dan berbusa (kurang lebih 5-10
    menit). Jika volume adonan telah bertambah besardan warnanya
    memucat, lakukan tes sebagai berikut. Matikan mikserdan angkat
    pelahan ke atas. Jika adonan jatuh dengan pelahan dari mikser
    sambil membentuk pita yang lebar, telur telah sempurna
    pengocokannya.
    Angkat mangkuk telur dari panci air dan kocok telur (di luar
    panci air panas) hingga adonan dingin (3-5 menit). Masukkan
    tepung, aduk balik dengan spatula (lihat boks)
    • Memanggang: tuang adonan ke dalam loyang yang telah
    disiapkan. Panggang dalam oven selama 20-25 menit hingga
    berwarna kecokelatan.
    Mendinginkan: keluarkan dan dinginkan loyang di atas rak
    kawat. Setelah dingin, lepaskan pinggirnya dengan bantuar
    pisau. Keluarkan cake dari loyang, taruh di atas rak kawat sampai dingin.
    ——————
    Untuk 12 porsi
    Persiapan: 25 menit
    Memanggang: 30 menit

  • Resep Wingko Babat

    Resep Wingko Babat

    BAHAN :
    * 250 gr tepung ketan
    * 100 gr kelapa setengah tua dikupas dan diparut
    * 250 gr gula pasir
    * 75 gr margarin
    * 100 ml air
    * 2 butir telur ayam
    * 20 gr coklat bubuk
    * Kacang mede untuk hiasan
    CARA MEMBUAT WINGKO BABAT :
    1. Kocok separuh gula dengan margrin sampai gula hancur, lalu sisihkan (kocokan I).
    2. Kocok separuh gula lagi dengan telur ayam sampai kental, angkat (kocokan II).
    3. Dalam was.kom letakkan tepung ketan bersama kelapa parut, tuangi kocokan gula dan telur (kocokan II)
    serta gula dengan margarine (kocokan I),
    uangi air sedikit demi sedikit sambil diaduk sampai rata, beri coklat bubuk, aduk rata.
    4 Adonan dimasukkan ke dalam cetakan yang telah dialasi daun pisang dan diolesi minyak,
    lalu taburi atasnya dengan kacang mede.
    5. Panggang dalam oven sampai masak, angkat.
    6. Hidangkan dengan dipotong-potong.

    Untuk = 16 potong (1 potong = 179 kalori)

  • Resep Taro Flaky Mooncakes

    Resep Taro Flaky Mooncakes

    TARO FLAKY MOONCAKES
    Taro Flaky Mooncakes merupakan varian Mooncakes buatan Koko Hidayat.
    Berisi talas yang sudah dikukus mayang dan dihaluskan, dengan diberi sedikit pewarna ungu secukupnya
    BAHAN :
    A. KULIT LUAR
    Terigu protein sedang 300 gr
    Gula halus 30 gr
    Garam ½ sdt
    B. KULIT LUAR
    Terigu protein sedang 225 gr
    Mentega putih 70 gr
    ISI TALAS :
    Talas yang sudah dikukus matang dan dihaluskan 500 gr
    Gula pasir 225 gr
    Tepung ketan 20 gr
    Susu bubuk 30 gr
    Filma Margarin 50 gr
    Pewarna ungu secukupnya
    CARA MEMBUAT TARO FLAKY MOONCAKES :
    1. Campur semua bahan A, aduk sampai kalis, lalu campur semua bahan B, aduk sampai kalis, diamkan 30 menit.
    2. Giling adonan A (kulit luar) setebal 1 cm, letakkan bahan B (kulit dalam) pada bagian tengah lalu lipat rapi.
    3. Giling adonan hingga ketebalan I cm lalu lipat menjadi 3 bagian, diamkan 15 menit, ulangi dan diamkan lagi selama 15 menit.
    4. Bersihkan adonan dari tepung yang menempel, giling adonan setebal 1 cm lalu gulung memanjang dan diamkan selama 15 menit
    Lalu potong-potong menjadi 30 buah.
    5. Arabi’ bagian adonan kulit phia lalu tekan untuk menipiskan dan bentuk mangkuk lalu beri isi talas dan bungkus.
    6. Letakkan Phia pada loyang yang sudah dipoles mentega putih lalu panggang dengan panas oven 180° C selama 20-30 menit.

    Untuk 30 buah

  • Resep Traditional Mooncake

    Resep Traditional Mooncake

    ADONAN KULIT MOONCAKE
    BAHAN A :
    Terigu protein rendah 350 gr
    BAHAN B :
    Terigu protein rendah 150 gr
    Golden syrup 350 gr
    Minyak sayur 100 gr
    Air alkali / Air abu I sdt
    Soda kue 1/4 sdt
    CARA MEMBUAT MOONCAKE :
    1. Ayak terigu (bahan A) dan buat lubang ditengahnya.
    2. Aduk bahan B sampai berwarna coklat, lalu masukkan kedalam bahan B.
    3. Uleni perlahan sampai menjadi adonan kalis.
    4. Diamkan adonan selama 30 menit (paling baik 4 jam) sampai adonan tidak lengket
    5. Timbang adonan
    • adonan kulit 60 gr filling 140 gr
    • Untuk adonan kulit 30 gr filling 70 gr
    6. Bungkus filling dengan kulit, bentuk bulat kemudian cetak
    7. Panggang dengan suhu 180° C selama 10 menit
    8. Angkat kue, dan didinginkan
    9. Olesi dengan eggwash
    Untuk 12 Buah ukuran besar dan 8 buah ukuran kecil

    TIPS :
    1. Fungsi air abu pada Mooncake agar mooncakenya tidak jadi lembek.
    2. Perbandingan adonan kulit dengan adonan filling adalah 1:3
    3. Tidak boleh menggunakan mixer dalam proses pengadukan supaya Mooncake tidak keras dan gluten
    tepung tidak keluar, tetapi apabila menggunakan mixer hendaknya menggunakan pedal bukan hook.
    4. Loyang harus dilapisi dengan baking paper supaya adonan tidak lengket di loyang
    5 Tawas hijau berfungsi sebagai penghitam, bisa didapat di gerai obat Cina.