Tag: ayam pedaging

  • Resep Ayam Bakar Bumbu Santan

    Resep Ayam Bakar Bumbu Santan

    Yuk menikmati makan malam dengan menu bakar-bakar. Ayam bakar bumbu santan siap menjadi santapan makan malam Anda dan keluarga.
    BAHAN:
    • 500 gr ayam
    • 2 ruas jahe
    • 2 batang daun serai
    • 2 lembar daun jeruk
    • 1 lembar daun kunyit, cabik-cabik
    • 1 lembar daun salam
    • 20 ml santan kental
    • 1/2 sdm gula pasir
    • 11/2 sdt garam
    • 1 sdt merica
    • 2 sdm minyak untuk menumis
    BUMBU:
    • 6 butir bawang merah
    • 4 siung bawang putih
    • 50 gr cabai merah besar
    • 3 ruas kunyit
    • 5 butir kemiri
    • 1/2 sdm ketumbar
    • 1/2 sdm jinten
    • 1/2 sdt kayumanis bubuk
    • 2 batang cengkeh
    • 1 buah pala
    CARA MEMBUAT AYAM BAKAR BUMBU SANTAN:
    1. Ayam dipotongpotong sesuai selera, lalu dicuci bersih. Sisihkan. Jahe dan serai dimemarkan, sisihkan
    2. Bawang merah, bawang putih dan kunyit dikupas lalu dipotongpotong. Cabai merah dipotong-potong lalu dihaluskan bersama bawang merah, bawang putih, kunyit, kemiri, ketumbar dan jinten. Tambahkan cengkeh, pala dan kayumanis bubuk.
    3. Panaskan minyak dengan api sedang, lalu tumis bumbu halus hingga harum. Tambahkan jahe, serai, daun jeruk, daun kunyit, daun salam, dan santan. Setelah mendidih, apinya dikecilkan dan teruskan memasak sambil diaduk-aduk hingga harum dan santan agak kental. Masukkan potongan ayam, aduk-aduk sebentar hingga ayam berubah warna. Tambahkan gula pasir, garam dan merica. Masak hingga ayam setengah matang. Sesekali diaduk agar bumbu merata. Angkat
    4. Panaskan panggangan, bakar ayam hingga matang dan berwarna kecokelatan kedua sisinya. Sesekali olesi dengan bumbu santan. Angkat. Sajikan segera dengan nasi panas.

    INFO:
    • Porsi: 4 porsi
    • Persiapan memasak: 15 menit
    • Lama memasak: 20 menit
    • Kalori: 234,8 kal • Protein: 26,2 gr • Lemak: 12,3 gr • Karbohidrat: 11,3 gr

    TIPS:
    * 500 gr ayam sekitar 1/2 ekor ayam negeri yang besar. Anda bisa memakai potongan paha, sayap atau dada ayam siap pakai.
    * Jika ingin lebih pedas, ganti cabai merah besar dengan cabai merah keriting atau cabai rawit merah.
    * Jika tidak ada kelapa parut, bisa memakai santan siap pakai yang dikemas dalam tetrapak. Tambahkan daun jeruk untuk menghilangkan rasa dan aroma langu santan.

  • Resep Ayam Woku

    Resep Ayam Woku

    Masakan khas Manado “ayam woku”. Cara memasaknya tidaklah sulit. Bagi Anda yang belum pernah memasak ayam dengan menjadikannya menui “ayam woku”, resep berikut menjadi petunjuk Anda.
    BAHAN:
    • 1/2 ekor ayam potong menjadi 6 bagian
    • 3 lembar daun jeruk, dibuang tulangnya
    • 1 lembar daun pandan, iris tipis
    • 1 lembar daun kunyit, iris tipis
    • 1 batang serai, ambil putihnya, iris miring
    • 1 buah tomat, potong potong
    • 1 batang daun bawang, potong 1 cm
    • 5 tangkai daun kemangi
    • 1 sdt garam
    • 1/2 sdt gula pasir
    • 500 ml air
    • 2 sdm minyak goreng
    BUMBU HALUS:
    • 5 siung bawang merah
    • 3 cabai merah besar
    • 2 cabai merah keriting
    • 4 butir kemiri, disangrai
    • 2 cm kunyit, dibakar
    • 2 cm jahe
    CARA MEMBUAT AYAM WOKU:
    1. Panaskan minyak, tumis bumbu halus, daun jeruk, daun pandan, daun kunyit, dan serai sampai harum.
    2. Masukan potongan ayam, aduk sampai ayam berubah warna
    3. Masukan air, garam, gula pasir. Masak sampai kasat
    4. Terakhir tambahkan tomat, daun bawang dan daun kemangi. Aduk rata dan angkat segera.

  • Resep Ayam Goreng Bawang Putih

    Resep Ayam Goreng Bawang Putih

    Mari mencoba berkreasi dalam menyajikan menu lauk ayam goreng. Mungkin diantara beberapa menu ayam goreng berikut pernah Anda memasaknya, yaitu: ayam goreng bumbu kunyit, ayam goreng kemangi, ayam goreng ngohiong, ayam goreng serundeng, ayam goreng serai, ayam goreng crispy, ayam goreng lada hitam, dan ayam goreng bacem. Agar lebih bervariasi sajian menu ayam goreng Anda, kali ini kami hadirkan resep ayam goreng bawang putih yang lezat dan layak Anda coba. Berikut resep selengkapnya.
    BAHAN:
    * 1 kg ayam
    * 6 siung bawang putih
    * 1 jeruk nipis, peres
    * penyedap
    * tepung bumbu instan
    * garam
    CARA MEMBUAT AYAM GORENG BAWANG PUTIH:
    1. Potong ayam sesuai selera
    2. Ulek bawang putih, penyedap dan garam
    3. Baluri ayam dengan perasan jeruk nipis
    4. Beri bumbu yang diulek tadi
    5. Lumuri dengan tepung bumbu instan
    6. Biarkan selama 2 jam
    7. Goreng dengan minyak panas, matang, angkat, sajikan.

  • Resep Pallu Kaloa ( Sulawesi Tenggara)

    Resep Pallu Kaloa ( Sulawesi Tenggara)

    BAHAN :
    • 1 ekor ayam, dipotong 12 bagian
    • 2 lembar daun salam
    • 1 batang serai, diambil putihnya dimemarkan
    • 2 cm lengkuas, dimemarkan
    • 5 lembar daun jeruk, dibuang tulangnya
    • 3 buah bunga pala
    • 3 butir cengkeh
    • 2 sendok teh asam jawa
    • 2 buah kluwak, direndam air panas
    • 600 l air
    • 50 gram kelapa parut, disangrai, dihaluskan
    • 2 sendok teh garam
    • 11/2 sendok teh gula merah sisir
    • 1 sendok makan minyak untuk menumis
    BUMBU HALUS :
    • 8 butir bawang merah
    • 4 siung bawang putih
    • 1/2 sendok teh ketumbar
    • 1/4 sendok teh jintan
    • 1/4 sendok teh merica
    CARA MEMBUAT PALLU KALOA ( SULAWESI TENGGARA) :
    1. Larutkan asam jawa, kluwak, dan air. Saring.
    2. Panaskan minyak. Tumis bumbu halus, daun salam, serai,lengkuas, daun jeruk,
    bunga pala, dan cengkeh sampai harum.
    3. Masukkan ayam. Aduk sampai berubah warna. Tambahkan kelapa sangrai, Aduk rata.
    4. Masukkan larutan asam jawa, garam, dan gula merah. Masak sampai matang.

    UNTUK 12 POTONG

  • Resep Ayam Panggang Bumbu Pedas

    Resep Ayam Panggang Bumbu Pedas

    BAHAN :
    1 ekor ayam gemuk dan muda.
    BUMBU :
    5 siung bawang putih
    6 buah cabe merah
    1 sendok makan gula merah
    2 sendok makan air asam
    3 sendok makan mentega/margarine.
    CARA MEMASAK AYAM PANGGANG BUMBU PEDAS :
    • Bersihkan ayam, cuci belah jadi dua potong. Pangganglah ayam sampai setengah masak, pukul-pukul atau cocok-cocok dengan garpu agar lunak.
    • Kukuslah cabe, haluskan dengan bumbu-bumbu Iainnya, tumis bumbu dalam margarine
    hingga harum lalu masukkan daging ayam. Lumuri dengan bumbu dan biarkan sampai bumbu meresap kemudian angkat. Pangganglah daging ayam hingga masak.

  • Resep Ayam Singkong ( Sulawesi Tenggara)

    Resep Ayam Singkong ( Sulawesi Tenggara)

    BAHAN :
    • 1 ekor ayam, dipotong 8 bagian
    • 250 gram singkong, dipotong-potong
    • 4 lembar daun jeruk, dibuang tulangnya
    • 2 sendok teh garam
    • 1/2 sendok teh gula pasir
    • 600 ml santan dari 1/2 butir kelapa
    • 1 batang daun bawang, diiris halus
    • 2 tangkai kemangi, dipetiki
    •2 sendok makan minyak untuk menumis
    BUMBU HALUS :
    • 7 butir bawang merah
    • 3 buah cabai merah keriting
    • 1 buah cabai merah besar
    • 4 butir kemiri, disangrai
    • 3 cm kunyit, dibakar
    • 1 cm lengkuas
    • 1 cm jahe
    CARA MEMBUAT AYAM SINGKONG ( SULAWESI TENGGARA) :
    1. Panaskan minyak. Tumis bumbu halus dan daun jeruk sampai harum.
    Masukkan ayam. Aduk sampai berubah warna.
    2. Tambahkan singkong. Aduk rata. Masukkan santan, garam,dan gula pasir. Masak sampai matang.
    3. Menjelang diangkat, tambahkan daun bawang dan daun kemangi. Aduk rata.

    UNTUK 8 PORSI