Tag: Bawang Goreng

  • Resep Baso Ikan Jamur

    Resep Baso Ikan Jamur

    BAHAN:
    • Daging ikan tengiri 500 gram
    • Telur ayam 1 butir
    • Es batu 50 gram
    • Tepung maizena 75 gram
    • Tepungterigu 25 gram
    • Jamur shitake kering 2 buah, rendam, potong kecil-kecil
    BUMBU:
    • Bawang putih 3 siung, haluskan
    • Merica bubuk ½ semdok teh
    • Kecap asin 1 sendok teh
    • Garam 1 sendok teh
    • Minyak wijen 1 sendok teh
    PELENGKAP:
    • Air kaldu sapi 1 liter, rebus
    • Sawi hijau 50 gram, potong-potong
    • Soun 50 gram, seduh dengan air hangat
    • Bawang goreng 1 sendok makan
    CARA MEMBUAT BASO IKAN JAMUR:
    1. Campur daging ikan bersama telur, es batu dan bumbu, lalu haluskan dengan food processor hingga lembut.
    2. Tambahkan tepung maizena dan terigu sedikit demi sedikit sambil diaduk-aduk hingga rata, angkat.
    3. Masukkan jamur shitake ke dalam adonan ikan, aduk rata.
    4. Ambil sedikit adonan, bentuk bulat, lalu rebus dalam air mendidih hingga baso terapung dan matang, tiriskan.
    5. Sajikan baso ikan jamur dengan pelengkap

    Persiapan: 15 menit
    Proses: 40 menit
    Hasil jadi : 4 porsi

    TIPS:
    Agar tekstur baso bagus maka giling daging sehalus mungkin hingga menyerupai pasta, waktu menggiling tambahkan 1 sendok makan minyak goreng.

  • Resep Sup Bebek

    Resep Sup Bebek

    BAHAN:
    • 200 gr daging bebek
    • 2 lembar daun jeruk
    • 1 buah jeruk nipis
    • 1 ruas jari lengkuas, memarkan
    • 1 ruas jari jahe, memarkan
    • 100 gr tulang bebek
    • 100 gr wortel, potong dadu
    • 100 gr buncis, potong dadu
    • 3 liter air
    BUMBU:
    • 3 siung bawang putih, haluskan
    • 1/2 sdt lada bubuk
    • 1/4 sdt pala bubuk .
    • 1 ruas jari jahe, memarkan
    • 1 batang kayu manis
    • 1/4 sdt gula pasir
    • Garam, secukupnya
    PELENGKAP:
    • Bawang goreng
    • Daun bawang, iris
    CARA MEMBUAT SUP BEBEK:
    1. Cuci bersih daging bebek, lumuri dengan air jeruk nipis. Diamkan selama 15 menit, bilas dengan air bersih. Seduh daging bebek selama 15 menit dalam air mendidih yang telah ditambahkan daun jeruk, lengkuas dan jahe, angkat. Pisahkan daging bebek dari tulangnya, potong kotak
    2. Tumis bawang putih, pala dan lada bubuk hingga harum, angkat dan sisihkan
    3. Masukkan tulang bebek ke dalam air dingin, rebus di atas api sedang selama 20 menit. Tambahkan potongan daging bebek, tumisan bumbu, jahe dan kayu manis, rebus hingga mendidih dan daging empuk.
    4. Masukkan potongan sayuran, bumbui dengan garam dan gula pasir, rebus kembali hingga harum dan sayuran matang
    5. Tuang Sup Bebek dalam mangkuk saji, taburi dengan pelengkap. Sajikan hangat

    Untuk 3 porsi

  • Resep Sate Jala

    Resep Sate Jala

    Kreasi olahan daging kambing salah satunya adalah dengan membuatnya menjadi menu sate. Namun sate yang dibuat lain dengan sate yang biasanya. Langsung simak resepnya yuk!
    BAHAN:
    • 300 gram daging kambing cincang
    • 3 sendok makan minyak samin
    • 150 gram lemak kambing yang berbentuk jala
    BUMBU HALUS:
    • 1 sendok makan ketumbar
    • 1/4 sendok makan merica
    • 1 sendok teh terasi
    • 2 sendok makan bawang goreng
    • 3 siung bawang putih
    • 1 sendok teh asam jawa
    • garam dan gula secukupnya
    CARA MEMBUAT SATE JALA:
    1. Aduk bumbu halus dan minyak samin dengan daging kambing lalu diamkan 2 jam.
    2. Bentuk sebesar kelereng. Balut tiap bulatan dengan lemak jala.
    3. Tusukkan ke tusuk sate kemudian bakar sampai matang.

  • Resep Lawar

    Resep Lawar

    Olahan menu dengan berbahan daging sapi sangatlah beraneka ragam dan variasi. Salah satu menu tersebut adalah lawar. Bukan kelelawar lhoo! Penasaran bagaimana membuat menu lawar. Berikut resep lengkapnya.
    BAHAN:
    • 200 gr daging sapi cincang
    • 200 gr nangka muda
    • 7 buah kacang panjang
    • 1/2 btr kelapa agak muda
    • 5 siung bawang putih
    • 2 sdm bawang goreng
    • 4 buah cabai merah besar
    • 8 buah cabai rawit
    • 1 buah jeruk nipis
    • 1 sdt garam
    • 500 ml air untuk merebus
    • 100 ml minyak goreng
    • Daun pisang secukupnya untuk membungkus
    BUMBU:
    • 5 butir bawang merah
    • 2 siung bawang putih
    • 3 butir kemiri
    • 1 ruas kunyit
    • 1/2 sdt terasi bakar
    • 1 ruas kencur
    • 1 sdt garam
    • 2 sdt sisiran halus gula merah
    CARA MEMBUAT LAWAR:
    1. Didihkan air dengan api besar lalu rebus nangka hingga matang. Angkat dan tiriskan. Setelah agak dingin, nangka disuwir-suwir halus, sisihkan. Kelapa dikerik kulit arinya dan diparut kasar. Lalu kelapa disangrai hingga agak kering dan berwarna keemasan, sisihkan. Kacang panjang dibuang ke dua ujungnya lalu diiris tipis, sisihkan.
    2. Cabai merah dibelah dua memanjang dan dibuang bijinya. Lalu diiris tipis, sisihkan. Cabai rawit diiris tipis, sisihkan. Bawang putih dikupas lalu diiris tipis. Panaskan minyak dengan api sedang lalu goreng bawang putih hingga renyah berwarna keemasan. Angkat dan sisihkan. Bumbu: bawang merah, bawang putih, kunyit dan kuncur dikupas lalu dipotong-potong. Kemiri disangrai hingga berwarna keemasan. Kemudian semua bahan dihaluskan
    3. Masukkan daging cincang ke dalam wadah besar lalu beri bumbu halus. Aduk-aduk hingga bahan dan bumbu tercampur rata. Ambil daun pisang lalu bungkus daging cincang dan kukus dalam dandang yang sudah dipanaskan selama 30 menit atau hingga matang dan harum. Angkat dan tiriskan. Setelah agak dingin, daging dihancurkan.
    4. Lalu masukkan daging ke dalam wadah agak besar, beri suwiran nangka, irisan kacang panjang, kelapa parut, bawang putih goreng, bawang merah goreng, cabai merah, cabai rawit, garam dan air jeruk nipis. Aduk-aduk hingga bumbu dan bahan tercampur rata. Diamkan beberapa menit agar bumbu meresap. Sajikan segera.
    INFO:
    • Porsi: 4 porsi
    • Persiapan memasak: 20 menit
    • Lama memasak: 30 menit
    • Kalori: 202,4 kal • Protein: 12,4 gr • Lemak: 7,6 gr • Karbohidrat: 21,2 gr

  • Resep Bubur Ayam Khas Banjar

    Resep Bubur Ayam Khas Banjar

    Jangan lupa mencicipi kuliner khas kota Banjar, bila Anda sedang wisata di kota Banjar. Namun buat Anda yang tidak sedang berwisata di kota Banjar, jangan kawatir kami sajikan resep membuat bubur ayam khas Banjar, agar Anda bisa membuatnya di rumah. Copas..resepnya berikut.
    BAHAN:
    * Beras 1/2 kg
    * Ayam Kampung 1/4 ekor, cincang
    * Santan 1/2 buah kelapa
    * Kayu Manis 2 ruas jari
    * Cengkeh 7 kuntum
    * Royco Ayam 1 bungkus
    * Daun Bawang 1 batang
    * Garam secukupnya
    * Gula secukupnya
    * Minyak untuk menumis
    BUMBU:
    * Bawang Merah 3bh
    * Bawang Putih 3 slung
    * Merica 15 butir
    (Semua Bahan & Bumbu diulek)
    PELENGKAP:
    * Telur Itik 3 butir , direbus, diiris tipis
    * Seledri, diiris tipis
    * Bawang Goreng
    * Kerupuk
    CARA MEMBUAT BUBUR AYAM KHAS BANJAR :
    * Tumis daun bawang sampai agak layu, lalu masukkan bumbu yang telah dihaluskan
    * Masukkan ayam yang telah dicincang (2 x 2 cm) kedalam tumisan bumbu yang telah matang
    * Rebus Beras dengan air 1,5 Itr, masukkan ayam yang sudah berbumbu,kayu manis dan cengkeh sampai beras
    pecah-pecah (mulai mengembang), setelah air agak mengering masukan santan sambil diaduk-aduk.
    * Beri garam secukupnya
    * Beri Royco ayam 1 bungkus
    * Gula pasir secukupnya
    * Masak Bubur sampai matang sambil diaduk-aduk.
    Sajikan dengan taburan irisan daun seledri, bawang goreng, kerupuk dan irisan telur

  • Resep Mie Bakso Kuah

    Resep Mie Bakso Kuah

    Menikmati menu bakso, sangat beragam caranya. Menikmatinya di kios bakso yang ada, ataupun membeli bakso di abang bakso yang lewat tempat tingal Anda. Namun di saat tertentu Anda ingin menikmati bakso, sementara abang bakso tak kunjung lewat. Hendak keluar membeli bakso di kios bakso, namun sikon tidak mendukung. Berikut resep mie bakso kuah yang bisa Anda buat di rumah, di saat Anda menginginkan.
    BAHAN-BAHAN:
    • 5-10 bakso sapi siap saji
    • Soun / Bihun / Mie telor (bisa dipilih sesuai selera atau dicampur)
    • 4 lembar Sawi hijau
    • 500 ml Kaldu ayam
    • 2 sdt garam
    • 1/4 sdt gula putih
    • 1 sdt merica
    • bawang goreng secukupnya
    • seledri secukupnya
    CARA MEMBUAT MIE BAKSO KUAH:
    1.Panaskan panci, rebus kaldu ayam tambahkan garam, gula dan merica.
    2.Rebus bakso sapi siap saji ke dalam kaldu ayam tadi, sisihkan.
    2.Rebus mie (sesuai pilihan) hingga matang, sekaligus rebus sawi hijau sisihkan
    3.Siapkan mangkuk, masukkan mie dan sawi hijau
    4.Siram dengan air kaldu dan tambahkan bakso yang sudah direbus tadi.
    5.Taburkan bawang goreng dan seledri
    6.Siap disajikan

  • Resep Karedok

    Resep Karedok

    Merupakan sajian khas Jawa Barat, berupa sayuran mentah yang sudah dibersihkan dan dipotong-potong, yang disiram bumbu kacang.
    BAHAN:
    • Kacang panjang 1 ikat
    • Taoge 100 gram
    • Bumbu kacang 50 gram
    • Bawang goreng 25 gram (secukupnya)
    • Air hangat 100 ml
    CARA MEMBUAT KAREDOK:
    1. Cuci bersih sayuran, sisihkan.
    2. Campur bumbu kacang dengan air panas, aduk hingga cair.
    3. Siapkan piring saji, letakkan irisan sayuran dan taoge. Siram dengan bumbu kacang.
    4. Taburi dengan bawang goreng.
    5. Sajikan.

  • Resep Sup Iga

    Resep Sup Iga

    Lezat & segarnya sup iga bisa Anda sajikan untuk keluarga tercinta berbekal panduan resep berikut.
    BAHAN:
    • 1/2 kg iga sapi
    • 3 buah wortel potong 2 cm
    • 1 buah kentang potong dadu besar
    • 1 batang daun bawang iris tipis
    • 2 batang daun seledri iris tipis
    • 4 siung bawang putih keprek/cincang kasar
    • 1 sdt lada bubuk
    • 1/2 sdt pala bubuk
    • garam secukupnya
    • bawang goreng dan sambal tomat untuk pelengkap
    CARA MEMBUAT SUP IGA:
    1. Rebus iga sapi hingga empuk.
    2. Tumis bawang putih dengan sedikit minyak. Tambahkan lada bubuk dan pala bubuk. Tumis sebentar.
    Langsung tuang tumisan berikut minyaknya ke rebusan iga.
    Masukkan wortel dan kentang. Masak hingga wortel dan kentang empuk.
    3. Beri garam dan vetsin bila suka. Rasakan.
    4. Sesaat sebelum diangkat masukkan daun bawang dan seledri. Matikan api.
    5. Hidangkan dengan taburan bawang goreng dan sambal tomat.

    TIPS:
    Merebus iga sapi pada malam hari, sehingga pagi hari sudah siap diolah sebagai menu sarapan.

  • Resep Mie Kocok

    Resep Mie Kocok

    BAHAN:
    • 1 ons mie besar
    • Tauge
    • 1 ons kikil / kaki sapi
    • 1 ons tulang sapi
    BUMBU:
    • 2 batang serai
    • 3 siung bawang putih
    • 2 ruas jari lengkuas
    • 1 ruas jari salam
    • ½ sdt ebi, merica dan garam
    • ½ sdt kaldu sapi
    • 1 jeruk purut
    • 2 gelas air kaldu tulang
    • ½ sdm bawang goreng
    • 1 batang daun bawang/seledri
    CARA MEMBUAT KUAH MIE:
    1. Cincang halus bawang putih.
    2. Memarkan lengkuas, dan juga serai.
    3. Haluskan ebi dan merica.
    4. Masukkan ke dalam kaldu.
    5. Rebus tulang dan masukkan lengkuas, serai, salam, lalu tambahkan garam
    6. Rendam mie sampai agak mengembang.
    7. Masukkan juga toge. Siram dengan kuah tadi.
    8. Taburi dengan daun bawang, seledri, dan bawang goreng.
    9. Lalu siram dengan air jeruk.

  • Resep Perkedel Kentang Ayam

    Resep Perkedel Kentang Ayam

    BAHAN:
    • Kentang, kupas, kukus 250 g
    • Ayam, rebus, cincang 200 g
    • Wortel, parut halus 50 g
    • Bawang goreng 1 sdm
    • Daun seledri, iris halus 1 tangkai
    • Telur 1 butir
    • Garam 1 sdt
    • Lada 1/2 sdt
    CARA MEMBUAT PERKEDEL KENTANG AYAM:

    1. Haluskan kentang yang sudah dikukus.
    2. Masukkan ayam, wortel, telur, garam, lada, bawang goreng, dan seledri ke dalam kentang, aduk rata.
    3. Ambil dan bentuk adonan sesuai dengan besar dengan yang diinginkan.
    4. Goreng sampai kuning kecokelatan.

    Untuk 8 buah

    INFO :
    Kalori : 72 Kal
    Protein : 6,8 g
    Kalsium : 13,2 mg