BAHAN :
• 200 gr mi bulat (rebus, sisihkan)
• 3 ceker ayam (rebus matang)
• 2 buah bakso sapi (potong serong)
• 2 helai daun caisim (potong serong)
• 450 ml air kaldu sapi
BUMBU :
• 1 sdm minyak ayam
• 1/2 sdt penyedap rasa
• 1/2 sdt garam
• 1/4 sdt merica bubuk
PELENGKAP :
• Bawang goreng, seledri, dan kerupuk kulit secukupnya
CARA MEMBUAT MIE BAKSO CEKER :
1. Semua bahan bumbu disatukan dan aduk bersama mi yang telah direbus.
2. Panaskan air kaldu sampai mendidih, lalu masukkan bakso, caisim, dan ceker ayam.
3. Siapkan mangkuk, lalu masukkan mi bersama air kaldu, kemudian hidangkan dengan bawang goreng, seledri, dan kerupuk kulit
Tag: daun seledri
-

Resep Mie Bakso Ceker
-

Resep Bakso Rusuk
BAHAN I :
• 200 gr daging iga sapi
• 150 gr tepung kanji
• 2 siung bawang putih
• 3 sdm es batu
• 1 sdt garam
• 1/4 sdt penyedap rasa
• 1/4 sdt merica
• 1/4 sdt pala
• 1/2 sdt gula pasir
• 1000 ml air
BAHAN II :
• 500 gr iga sapi (bagian ribs)
• 100 ml air
• 1 sdm minyak ayam
• 1/2 sdt garam
• 1/4 sdt merica bubuk
BAHAN PELENGKAP :
• 1 sdm daun bawang (potong serong)
• Bawang goreng dan seledri secukupnya
CARA MEMBUAT BAKSO RUSUK :
1. Potong daging iga sapi menjadi 8 bagian.
2. Masukkan semua bahan 1 food processor/blender, kecuali air, lalu proses sampai halus.
3. Masak air hingga mendidih. Sementara itu, ambil adonan, lalu cetak seperti bola dengan
tangan. Ulangi sampai adonan habis.
4. Masukkan adonan baso ke air mendidih dan rebus hingga bakso mengapung,
kemudian angkat, tiriskan.
5. Di tempat lain, masukkan air ke panci, lalu masukkan iga sapi sampai lunak
selama 15 menit, matikan api.
6. Siapkan mangkuk, lalu masukkan minyak, garam, merica,
empat sendok sayur air rebusan, iga sapi, dan bakso.
7. Sajikan dengan daun bawang, bawang goreng, dan seledri di atasnya -

Resep Perkedel Sarden
BAHAN :
2 kaleng Maya sarden @ 155 gram, tiriskan sausnya
½ kg kentang
½ kg minyak goreng
2 butir telur
BUMBU :
½ sdt merica halus
3 siung bawang putih
Garam secukupnya
Bumbu penyedap
1 batang seledri iris tipis
1 sdt bawang merah goreng
½ sdt pala
BUMBU DIHALUSKAN :
1 sdm serai bagian putih iris
2 siung bawang path
5 siung bawang merah
1 sdt garam
1 sdt gula pasir
CARA MEMBUAT PERKEDEL SARDEN :
1. Kentang dibersitikart dan dipotong-potong. Kemudian digoreng lalu haluskan.
2. Maya Sarden dihaluskan
3. Bumbu-bumbu dihaluskan, lalu dicampur dengan kentang dan Maya Sarden.
Campur rata, baru dibentuk bulat atau segi empat
4. Kemudian digoreng dengan kocokan telur ayam sampai berwama kuning kemerahan
5. Angkat dan sajikan -

Resep Perkedel Kentang Udang
BAHAN :
500 g kentang
200 g udang kupas
1 butir telur, kocok sebentar
3 sdm seledri cincang
2 sdm daun bawang cincang halus
1 putih telur
Bumbu :
4 siung bawang putih, haluskan, tumis sebentar
5 sdm bawang merah goreng, haluskan
1 sdt merica bubuk
½ sdt pala bubuk
1 sdt garam
1 buah kaldu blok
CARA MEMBUAT PERKEDEL KENTANG UDANG :
1. Kupas kentang, belah-belah, lalu goreng sampai kuning kecokelatan, angkat.
Haluskan selagi panas, sisihkan.
2. Cincang udang, lalu sangrai di atas wajan sampai berubah warna
dan airnya mengering, angkat, sisihkan.
3. Campur kentang halus, udang, dan semua bumbu, aduk.
Masukkan telur, seledri, dan daun bawang, aduk hingga rata.
4. Ambil 2 sdm adonan + 25 g , bentuk menjadi bulat pipih bergaris tengah + 5 cm, sisihkan.
Lakukan sampai semua adonan terbentuk
5. Panaskan minyak goreng yang banyak di atas api sedang, celupkan bulatan kentang
ke dalam putih telur, lalu masukkan ke dalam minyak panas,
goreng hingga kecokelatan, angkat, tiriskan.
———————–
TIP :
Bila tidak ingin segera menyantap perkedel, simpan dahulu adonan dalam lemari es, dan goreng sesaat sebelum disajikan.
—————————-
Waktu Memasak : -/+ 30 menit
Tingkat Kesulitan : Mudah
Untuk : 20 buah -

Resep Meat Balls In Thick Soup
BAHAN MEAT BALLS IN THICK SOUP :
300 gram ayam cincang
1 sdm maizena
1 kuning telur
Lezaa secukupnya
Thick Soup
1 sdm Blue Band
1 bh bawang bombay, iris halus
250 cc susu cair Indomilk
500 cc air kaldu
1 bh wortel, iris dadu kecil
1 sdm terigu
1 sdm seldri cincang
Lezaa secukupnya
CARA MEMBUAT MEAT BALLS IN THICK SOUP :
1. Campur dan aduk jadi satu ayam cincang, maizena, telur, dan Lezaa
hingga menjadi adonan. Bentuk bulat kecil, lalu rebus hingga matang
2. Tumis bawang bombay dengan Blue Band hingga harum, masukkan terigu,
aduk hingga tercampur. Tuangi susu cair Indomilk dan air kaldu sedikit demi
sedikit sampai terigu larut. Setelah itu masukkan wortel, daun bawang, dan
Lezaa. Setelah rasa cukup, masukkan bola-bola ayam beserta cincangan
seldri. Didihkan sekali lagi, angkat
3. Hidangkan panas-panas -

Resep Perkedel Kukus
BAHAN :
1) Daging 1/2 kg
2) Kol 1 butir
3) Daun seledri 1 tgk
BUMBU :
1) Lada halus 1/2 sdt
2) Bawang timur 1 biji
3) Garam 2 sdt
4) Pala 1/4 sdt
5) Telur 3 butir
6) Margarine 4 sdm
CARA MEMBUAT PERKEDEL KUKUS :
1) Daging dicincang sampai halus, dicampur dengan telur, lada, pala dan garam.
2) Bawang digoreng sampai kuning dengan mentega, kemudian dimasukkan daging, daun seledri, air sedikit
dan dimasak sampai empuk.
3) Disamping ini kol dikukus sebentar bulat-bulat sampai setengah layu, lalu diangkat
kemudian digulungkan satu sendok daging pada tiap lembar daun kol dengan tidak melepaskan daun dari gagangnya.
4) Sesudah itu dikukus kembali sampai empuk. -

Resep Deep Fried Spring Roll (Singapore)
BAHAN :
12 lembar kulit lumpia
3 siung bawang putib, cincang halus
2 cm jahe, parut
150 gram ayam cincang
100 gram udang cincang
100 gram daging sapi cincang
1 sendok teh minyak wijen
1 batang seledri. cincang
1 batang daun bawang, iris halus
50 gram wortet potong kotak kecil
100 gram water chesnut, potong kotak kecil
100 gram sawi putih iris halus
50 ml kaldu ayam
1 sendok makan saus tiram
1/2 sendok makan kecap manis
1 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica
1 sendok makan maizena, dilarutkan dalam sedikit air
minyak goreng FILMA secukupnya
CARA MEMBUAT :
1. Tumis jahe dan bawang putih sampai harum
dalam campuran minyak dan minyak wijen.
Masukkan daging dan udang. Aduk sampai berubah warna.
2. Tambahkan seledri, wortel, water chesnut, sawi putih, kaldu, saus tiram.
kecap manis, garam, dan merica. Aduk rata.
Tuangkan larutan maizena. Aduk sampai kering.
3. Ambil selembar kulit lumpia masukkan bahan isi.
Gulung lalu lem dengan larutan maizena.
Goreng dalam minyak goreng FILMA sampai kering.Untuk 12 Buah
-

Resep Mie Wortel
Bahan 1:
• 450 gr tepung terigu protein tinggi
• 100 ml jus wortel dengan ampasnya
• 1 butir telur
• 1/2 gelas air
• 1/2 sdt garam
Bahan 2:
• 1.000 ml air untuk merebus
• 1 sdm minyak ayam
• 1 sdm kecap asin
• 1/2 sdt penyedap rasa
• 1/4 sdt merica
Pelengkap:
• 50 gr ayam (disuwir)
• Bawang goreng dan seledri Secukupnya
Cara membuat:
1. Semua bahan 1 dicampur dan diaduk rata.
Remas-remas adonan tersebut hingga tidak menempel di tangan.
Selesai diaduk, tutup dengan kain basah, diamkan sebentar.
2. Cetak adonan dengan alat penggiling mi yang telah disiapkan.
3. Rebus mi dengan air yang mendidih sampai mi mengapung, angkat dan tiriskan.
4. Sediakan mangkuk, lalu masukkan kecap asin, penyedap rasa, merica, minyak ayam, dan mi.
Semuanya diaduk rata dengan sumpit. Lengkapi dengan ayam suwir, bawang goreng, dan seledri.
Sajikan. -

Resep Nasi Telur Campur
BAHAN
75 ml minyak goreng, untuk menumis
6 siung bawang putih, cincang halus
4 cm jahe, cincang halus
200 g bawang bombai, cincang
10 cm kayu manis
4 butir kapulaga
6 butir cengkih
200 g jamur hioko segar, iris 1/2 cm
800 g beras pera/bulir panjang
800 ml kaldu
2 sdt garam
4 lembar daun pandan
40 butir telur puyuh, rebus, kupas kulitnya
3 batang seledri, cincang
bawang goreng untuk taburan
——————————
Tumis dengan 1 sdm margarin
100 g kacang polong beku
100 g cabai merah, buang biji, iris bulat 1 cm
———————————————
CARA MEMBUAT :
1. Panaskan minyak goreng dalam wajan di atas api kecil,
tumis bawang putih dan jahe hingga harum, tambahkan bawang bombai,
kayu manis, kapulaga, dan cengkih, masak hingga harum.
Masukkan jamur, tumis sampai layu, lalu
2. Masukkan beras, tuangi kaldu, bubuhkan garam dan daun pandan.
Besarkan api, masak sambil diaduk hingga seluruh air terserap ke dalam beras, angkat.
3. Didihkan air dalam dandang, masukkan beras aron ke dalamnya, kukus selama -/+ 40 menit hingga matang, angkat.
4. Campur nasi yang masih panas bersama telur, tumisan kacang polong dan cabai,
dan seledri cincang, dalam sebuah wadah aduk rata. Terakhir, taburi bawang goreng,sajikan.Waktu Memasak : -/+ 960 menit
Tingkat Kesulitan : Mudah
Untuk : 8 orang -

Resep Soto Ayam
Bahan:
1/2 ekor (500 gram) ayam, dipotong-potong
2.000 ml air
2 batang serai, dimemarkan
2 cm lengkuas, dimemarkan
2 cm jahe, dimemarkan
1 sendok makan garam
2 sendok makan minyak untuk menumis
Bumbu halus:
10 butir bawang merah
6 slung bawang putih
4 butir kemiri, disangrai
1/2 sendok teh merica
Bahan sambal kacang:
150 gram kacang tanah kulit, digoreng
2 siung bawang putih, direbus
4 butir bawang merah direbus
6 buah cabai rawit, direbus
1 1/4 sendok teh garam
2 3/4 sendok teh gula merah
200 ml air panas
1 sendok teh air asam jawa
(dari 1 sendok teh asam jawa dan 1 sendok makan air)
Bahan pelengkap:
75 gram soun, diseduh
Kerupuk merah
Kerupuk mi
150 gram taoge pendek
1 batang daun seledri, diiris halus
1 batang daun bawang, diiris halus
Cara membuat:
1. Rebus ayam sampai matang. Angkat ayam.
2. Goreng ayam dalam minyak yang sudah dipanaskan sampai matang.
Suwir-suwir ayam dan ukur 1.600 ml air kaldunya. Didihkan.
3. Panaskan minyak. Tumis bumbu halus, serai,lengkuas, dan jahe sampai harum.
4. Tuang ke rebusan kaldu. Tambahkan garam. Masak sampai matang.
5. Sambal kacang: haluskan bawang putih, bawang merah, cabai rawit, garam,
kacang tanah kulit, dan gula merah. Angkat. Masukkan air dan air asam.
Aduk rata.
6. Sajikan soto dengan pelengkap dan sambal kacang.Untuk 6 porsi